cover
Contact Name
Redaksi JPKP
Contact Email
jpkp@uniga.ac.id
Phone
+6282219291520
Journal Mail Official
jpkp@uniga.c.id
Editorial Address
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut Jl. Cimanuk No. 285A Garut, Jawa Barat, 44151
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Published by Universitas Garut
ISSN : 20871511     EISSN : 26142511     DOI : https://doi.org/10.36624/jpkp.v11i1
Core Subject : Social,
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik is one of the media for researchers, academics, and practitioners in communicating knowledge and the use of technology in the field of social sciences, especially Regional Development and Public Policy. This Journal of Development and Public Policy aims to publish research results or conceptual frameworks related to development and public policy. The scope of topics in the JOURNAL OF DEVELOPMENT AND PUBLIC POLICY includes Regional Development, People Economy Development, Regional Development, Public Policy, Political Economy, State Administration, Organizations, Human Resources, Public Services, and Regional Finance.
Articles 70 Documents
Implementasi Sistem Informasi Aplikasi Teknologi Siklus Barang Daerah Terhadap Kualitas Penatausahaan Barang Daerah di Kabupaten Garut Karmila, Mila
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v12i2.79

Abstract

Implementasi sistem informasi aplikasi teknologi siklus barang daerah (ATISISBADA) di Kabupaten Garut yang belum maksimal dapat menyebabkan kualitas penatausahaan barang daerah yang belum optimal. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh Implementasi sistem informasi aplikasi teknologi siklus barang daerah terhadap kualitas penatausahaan barang daerah. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada 75 responden. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis data regresi sederhana dengan bantuan SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi sistem informasi ATISISBADA berpengaruh terhadap kualitas penatausahaan barang daerah di kabupaten garut sebesar 70,56%. Secara umum dapat disimpulkan bahwa penggunaan sistem informasi aplikasi teknologi siklus barang daerah mampu meningkatkan kualitas penatausahaan barang daerah.
Kebijakan Program Bantuan Pangan Non Tunai Dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan di Kelurahan Jayawaras Kecamatan Tarogong Kidul Hadita, Akmala; Nurbudiwati, Nurbudiwati; Andriansyah, Andriansyah
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v12i2.80

Abstract

Program BNPT di Keluraha Jayawaras baru di adakan pada tahun 2018 yang dimana terdapat 230 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari 14 Rukun Warga (RW) yang diharapkan dapat membantu dalam pengentasan kemiskinan. Penelitian ini menggunakan metode Deskiptif Kualitatif dengan teknik wawancara dengan beberapa narasumber yang diperlukan sehingga mendapatkan data yang akurat mengenai seluruh permasalahan yang penulis temukan dalam kebijakan BPNT dalam upaya pengentasan kemiskinan di Kelurahan Jayawaras Kecamatan Tarogong Kidul. Hasil Penelitian tentang Kebijakan BPNT di Kelurahan Jayawaras dapat dikatakan berhasil karena dapat mengurangi beban kebutuhan sehari-harinya dimana KPM mendapatkan asupan gizi yang baik untuk keluarganya. Selain itu pengelolaan agen e-Warong di Kelurahan Jayawaras pun sangat baik dikarenakan kordinasi dengan Kelurahan dan Bank penyalur selalu di lakukan. Oleh karena itu pengelolaan Agen E-Warong di Kelurahan Jayawaras selalu di jadikan sampel untuk pemeriksaan Dinas Sosial dan juga dijadikan sebagai contoh oleh kelurahan/ desa yang lain karena pengelolaan nya yang baik.
Analisis Kebijakan Kartu Pra Kerja Dalam Upaya Peningkatan Skill Para Calon Pekerja di Kabupaten Garut Raesalat, Riksa; Alifia, Shella Lutfi
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v12i2.81

Abstract

Berdasarkan penelitian yang peneliti lakukan mengenai Analisis Kebijakan Kartu Pra kerja Dalam Upaya Peningkatan Skill Para Calon Pekerja Di Kabupaten Garut, peneliti menemukan adanya permasalahan serta manfaat terkait dengan program ini. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui analisis kebijakan kartu pra kerja dalam upaya peningkatan skill para calon pekerja di kabupaten Garut. Penelitian ini merupakan penelitian Kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara dan studi dokumentasi. Landasan teori yang digunakan yaitu teori kebijakan dari Edward III yang dimana kebijakan dapat berjalan lancar jika memiliki implementasi yang dipengaruhi oleh empat variabel yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi, dan birokrasi. Secara aturan kebijakan pra kerja ini ditujukan kepada para pekerja yang terkena PHK akibat dampak dari covid 19 serta kepada para masyarakat yang belum memiliki pekerjaan selama memenuhi kriteria yang sudah ditetapkan oleh aturan pra kerja seperti umur, keadaan ekonomi dan latar belakang. Meski adanya beberapa kekurangan dari kebijakan kartu pra kerja ini tidak membuat kebijakan ini menjadi sia-sia atau tidak berguna karena dibalik kekurangan itu semua terdapat berbagai macam manfaat yang lebih banyak dan membantu masyarakat untuk menjalani kehidupan sehari hari nya di tengah wabah covid 19 yang segala aspek kehidupan menjadi berat.
Pengaruh Kompetensi Profesional Tenaga Pendidik Terahadap Peningkatan Mutu Pembelajaran di Sekolah Menengah Pertama Rismayanti, Ema; Kania, Ikeu; Trisnawati, Enung
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v12i2.82

Abstract

Di beberapa SMP Negeri yang berada di kecamatan Pakenjeng Kabupaten Garut masih banyak tenaga pendidik/guru yang mengajar tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya dan masih banyak guru yang mengajar merangkap dengan mata pelajaran lain yang tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya, sehingga mutu pembelajaran yang dihasilkan masih kurang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi profesional tenaga pendidik mutu pembelajaran, dan seberapa besar pengaruh kompetensi profesional tenaga pendidik terhadap mutu pembelajaran di SMPN Kecamatan Pakenjeng. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru yang mengajar tidak sesuai dengan latar belakang Pendidikan di SMP Negeri Kecamatan Pakenjeng yang berjumlah 30 tenaga pendidik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, metode deskriptif analitik dan teknik survey, sejumlah data diolah dengan statistik, data yang dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis data regresi sederhana dengan bantuan SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi profesional tenaga pendidik berpengaruh terhadap mutu pembelajaran di sekolah menengah pertama di kecamatan pakenjeng kabupaten garut sebesar 26,9%. Secara umum dapat disimpulkan bahwa kompetensi profesional mampu meningkatkan mutu pembelajaran.
EFEKTIVITAS PENGEMBANGAN OBYEK WISATA ALAM DI DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAAN KABUPATEN GARUT Pasciana, Rostiena; Shiddiq Fauzan, Hasbi; Adnan, Zulkifli; ADJI SUTANDI, JEMBAR
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v13i1.107

Abstract

Sektor pariwisata adalah salah satu area yang dikelola untuk mendukung baik masyarakat maupun pemerintah, terutama di Kabupaten Garut. Meskipun begitu, terdapat tantangan yang dihadapi di lapangan, seperti kekurangan fasilitas dan infrastruktur, pengelolaan tempat pariwisata yang perlu ditingkatkan, serta kekurangan sumber daya manusia di instansi terkait. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan berperan dalam mengembangkan objek wisata di Kabupaten Garut. Tujuan dari skripsi ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas upaya pengembangan objek wisata yang dilakukan oleh Dinas tersebut, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mendukung atau menghambat perkembangannya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan beberapa kesimpulan: Dalam upaya mendorong pertumbuhan objek wisata di wilayah Kabupaten Garut, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan telah menerapkan pendekatan strategis yang mencakup tahap perencanaan pengembangan, pelaksanaan strategi, dan penilaian kinerja; Kelambatan dan dorongan dalam strategi pihak Dinas Pariwisata dan Kebudayaan untuk mengembangkan daya tarik pariwisata di Kabupaten Garut mengakomodasi sejumlah aspek, seperti tantangan dalam menggugah partisipasi dan kesadaran masyarakat terhadap pengembangan pariwisata, serta kelengahan dalam penerapan peraturan oleh Bupati Garut sebagai penghambat. Sebaliknya, semangat kebersamaan dan kesadaran masyarakat, perhatian pemerintah yang berwawasan luas, serta kolaborasi erat dengan komunitas setempat turut menjadi pendorong dalam proses ini.
ANALISIS FAKTOR KONFIRMATORI UNTUK TINGKAT KEBERHASILAN PEMBEBASAN LAHAN DI SITU BAGENDIT KABUPATEN GARUT Wahyu Nurpalah, Wildan; Turipanam Alamanda, Dini
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v13i1.108

Abstract

Penelitian ini berfokus pada tingkat keberhasilan pembebasan lahan di Situ Bagendit Kabupaten Garut. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana tingkat keberhasilan pembebasan lahan di Situ Bagendit Kabupaten Garut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian confirmatory factor analysis menggunakan software IBM SPSS 25 dan ada empat tahap yang dilakukan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner langsung kepada para pemilik lahan yang terdampak akibat pembangunan Situ Bagendit Kabupaten Garut. Metode analisis data dilakukan per subjek dengan melihat kondisi di setiap tahapan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada tiga faktor yang terbentuk dalam melihat tingkat keberhasilan pembebasan lahan Situ Bagendit Kabupaten Garut yaitu faktor 1 kebijakan pemerintah sebagai fasilitator dalam pembangunan, faktor 2 pemerintah daerah sebagai stimulator dalam pembangunan, faktor 3 partisipasi masyarakat. 
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEYAKINAN MASYARAKAT KABUPATEN GARUT TERHADAP PROGRAM VAKSIN COVID-19 Maspupah, Ayu; Turipanam Alamanda, Dini
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v13i1.109

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi keyakinan masyarakat Kabupaten Garut terhadap program vaksin Covid-19. Adapun metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif karena data yang didapatkan berupa angka dan berdasarkan tujuannya, penelitian ini bersifat konfirmatif. Sedangkan teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui studi kepustakaan dan studi lapangan yang meliputi observasi, wawancara, dan kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden di wilayah Kabupaten Garut dengan titik pusat lokasi di Pendopo Kabupaten Garut yang merupakan sentra vaksinasi Covid-19. Penelitian ini menggunakan alat analisis SPSS dengan uji validitas Confirmatory Factor Analysis (CFA) yang tujuannya untuk menguji seberapa baik variabel atau indikator yang diukur dapat mewakili construct atau faktor yang terbentuk sebelumnya. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari kedua belas indikator yang diukur menggunakan uji Confirmatory Factor Analysis (CFA) dapat membentuk empat faktor yang sama dengan teori yang ada dan menghasilkan sembilan indikator yang dapat mewakili keempat faktor tersebut. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa faktor-faktor yang dapat mempengaruhi keyakinan masyarakat Kabupaten Garut terhadap program vaksin Covid-19 yaitu keamanan vaksin, efektivitas vaksin, efek samping vaksin dan berita hoaks.
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PERATURAN KETERTIBAN, KEBERSIHAN DAN KEINDAHAN (K3) DI KABUPATEN GARUT Kania, Ikeu; Juliasih, Lia; Amelia Milano, Sheila; Hermawan, Yusup
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v13i1.110

Abstract

Berdasarkan penelitian di Kabupaten Garut terdapat beberapa permasalahan kaitannya dengan Implementasi Kebijakan Peraturan Ketertiban, Kebersihan dan Keindahan (K3) penataan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang masih belum efektif. Desain dalam penelitian ini digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan ini diharapkan dapat menggambarkan serta mendeskripsikan berbagai fenomena yang terjadi di lapangan serta dapat menyajikan data dengan sistematis, faktual, serta akurat mengenai berbagai fakta atau fenomena di lapangan. Hasil dari penelitian terkait dengan Implementasi kebijakan tentang   Ketertiban, Kebersihan  dan  Keindahan  oleh  Satuan  Polisi  Pamong  Praja belum optimal karena  terdapat  beberapa  permasalahan  yang  belum  dilaksanakan  dengan baik. Hambatan yang  dihadapi  dalam implementasi kebijakan  tentang Ketertiban, Kebersihan dan Keindahan oleh Satuan Polisi Pamong Praja tidak layaknya lahan yang dapat menampung para PKL, Permasalahan dana  yang  belum  memadai  dalam  pelaksanaan penertiban PKL dan Fasilitas pendukung dalam implementasi kebijakan dirasa belum memadai
IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN SURAT DAN PENGARSIPAN DI SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN GARUT Muchtar, Muchtar; Heriyandi, Heriyandi; Bin Hasyim, Sartibi
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v13i1.111

Abstract

Perkembangan teknologi dan informasi dari waktu ke waktu membawa perubahan yang cukup signifikan terhadap manusia. Semua orang saat ini sangat mudah dan membutuhkan media informasi pengolah data sebagai penunjang dari segala aspek dalam melaksanakan kegiatan kehidupan sehari-harinya. Sistem informasi manajemen surat dan pengarsipan (SIMSP) di Sekretariat Daerah Kabupaten Garut menjadi salah satu langkah dalam penataan administrasi surat-menyurat menggunakan teknologi terkini. SIMSP SETDA adalah sebuah sistem informasi untuk pengelolaan surat menyurat, disposisi online dan juga pengarsipan secara digital yang tersimpan di server Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Sekretariat Daerah Kabupaten Garut. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan Kepala Bagian Umum, Kasubag TU Pimpinan, Staf Ahli dan Kepegawaian, Pengadministrasi Surat-menyurat (Staf), Analis Tata Usaha (Staf), dan Sekretaris di Lingkungan Sekretariat Daerah. Selain itu digunakan pula beberapa data dan dokumen untuk menunjang kelengkapan dan kedalaman informasi yang dibutuhkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat faktor yang menghambat implementasi sistem informasi manajemen surat dan pengarsipan di Sekretariat Daerah Kabupaten Garut. Diantaranya 4 faktor penghambat yaitu : (1) Dalam mekanisme pelayanan terdapat hambatan tidak adanya sosialisasi secara langsung kepada tiap bagian mengenai pengimplementasian SIMSP sehingga bagian-bagian yang ada kurang mengetahui kegunaannya, (2) Sumber daya manusia pengelola SIMSP di Sekretariat Daerah belum memadai karena tidak memiliki dasar pendidikan informatika maupun Komputer dan kurangnya pengembangan pelatihan atau bimbingan teknis, (3) Sarana dan prasarana pelayanan masih kurang perlu adanya penguatan jaringan internet perlu juga penambahan unit komputer lengkap dengan perangkat pendukungnya, dan (4) Kurangnya Komitmen dari beberapa Pelaksana Kebijakan.
TRANSFORMASI KEBIJAKAN PUBLIK MENYIASATI KETIDAKTEPATAN SASARAN BANTUAN SOSIAL DI DESA PRINGSURAT UNTUK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT YANG LEBIH BAIK Purbaningrum, Dyah; Hendri Hermawan Adinugraha
Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik (JPKP) Vol 15 No 2 (2024): Jurnal Pembangunan dan Kebijakan Publik
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36624/jpkp.v15i2.116

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi strategi transformasi untuk mengatasi ketidaktepatan sasaran dalam penyaluran bantuan sosial di Desa Pringsurat. Dengan pendekatan kualitatif dan menggunakan data primer dan data sekunder, identifikasi faktor-faktor penyebab ketidaktepatan sasaran, termasuk kekurangan dalam proses identifikasi penerima dan peran perangkat desa. Hasil analisis menyoroti perlunya penguatan transparansi, akuntabilitas, dan kolaborasi aktif antara pemerintah dan masyarakat dalam transformasi kebijakan publik. Temuan ini diharapkan memberikan panduan bagi pemangku kepentingan dalam meningkatkan efektivitas penyaluran bantuan sosial dan kesejahteraan masyarakat Desa Pringsurat secara inklusif.