cover
Contact Name
H.B.A Jayawardana
Contact Email
hepta2011@gmail.com
Phone
+6281336101853
Journal Mail Official
jurnaljecie@gmail.com
Editorial Address
Prodi PG PAUD, Universitas PGRI Argopuro Jember, Jl. Jawa No. 10 Jember, Jawa Timur
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education)
ISSN : 26144387     EISSN : 25992759     DOI : https://doi.org/10.31537/jecie.v7i1
Core Subject : Education,
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) has e ISSN 25992759 (online) and p ISSN 26144387 (print) is a national scientific journal of Early Childhood Education (PAUD) that aims to communicate the research results of lecturers, students, teachers, practitioners, and scientists in the field of Early Childhood Education (PAUD). The JECIE is published twice a year in July and December. The field of study in the JECIE covers the field of education and teaching in Early Childhood Education (PAUD), including the study of physical motor development, socio emotional development, cognitive development, language development, development of moral and religious values, art development, childrens inclusive education, and various other fields related to Early Childhood Education.
Articles 278 Documents
Upaya Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Anak Usia 4-5 Tahun Melalui Kegiatan Art and Craft di TK Kirana Kota Jambi Sari, Helda; Amanda, Rizki Surya; Rahman, KA
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1407

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini adalah kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun di TK Kirana Kota Jambi belum sepenuhnya berkembang. Hal ini terlihat dari sebagian besar anak mengalami kesulitan dalam kegiatan menulis huruf (horizontal, vertikal, lengkung, miring), dalam koordinasi mata dan tangan yang terlihat dari cara anak menggunakan gunting yang belum tepat. Anak juga sulit melakukan kegiatan menjiplak bentuk serta melakukan gerakan manipulatif dan mengekspresikan diri dalam berkarya seperti kegiatan pembelajaran menempel benda sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan kegiatan art and craft dalam meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun di TK Kirana Kota Jambi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas dengan 3 siklus dan 3 kali pertemuan pada setiap siklusnya. Pada setiap pertemuannya mempunyai langkah-langkah yang teridiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan/observasi dan refleksi. Instrument pengumpulan data yang peneliti gunakan yaitu observasi. Kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun di TK Kirana meningkat secara bertahap melalui penerapan kegiatan art and craft. Terlihat pada hasil awal/pratindakan hanya sebesar 27,38% dengan tiga kegiatan yaitu menebalkan garis putus-putus, menjiplak daun dan 3M (menggunting, menempel, mewarnai). Setelah dilakukan tindakan pada siklus I pertemuan 1 sebesar 32,53%, siklus I pertemuaan 2 39,87%, siklus I pertemuan 3 44,63%, siklus II pertemuan 1 49,99%, siklus II pertemuan 2 55,15%, siklus II pertemuan 3 62,09%, siklus III pertemuan 1 69,63%, siklus III pertemuan 2 83,13% dan siklus III pertemuan 3 89,3% yang melebihi ketuntasan yaitu 80% dengan kategori berkembang sangat baik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun di TK Kirana Kota Jambi meningkat melalui kegiatan art and craft.
Meningkatkan Kemampuan Kerjasama Melalui Kegiatan Fun Cooking pada anak Kelompok B di TK Negeri Pembina Kabupaten Muaro Jambi Nisasia, Regita; Destrinelli, Destrinelli; Ismiatun, Asih Nur
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1421

Abstract

Kemampuan kerjasama anak usia 5-6 tahun di TK Negeri Pembina Kabupaten Muaro Jambi masih belum sepenuhnya berkembang, contohnya sebagian besar anak masih kurang berinteraksi, kurang sabar dan belum bisa bertanggung jawab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan kerjasama siswa dalam pembelajaran dengan memanfaatkan kegiatan Fun Cooking pada anak kelompok B4 di TK Negeri Pembina Kabupaten Muaro Jambi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) dengan bentuk tindakan kolaboratif dan terdiri dari II siklus selama 3 kali pertemuan pada setiap siklusnya. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakuakan secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan fun cooking dapat meningkatkan kemampuan kerjasama anak usia 5-6 tahun di TK Negeri Pembina Kabupaten Muaro Jambi. Sebelum kegiatan fun cooking duilakukan rata-rata kemapuan kerjasma anak usia 5-6 tahun di TK Negeri pembina terlihat hanya memperoleh 30,38% yang berada pada kategori rendah atau belum mencapai ketuntasan yang ditentukan yaitu >76%. Setelah dilakukanya tindakan pada siklus I kemampuan kerjasama anak usia 5-6 tahun mengalami peningkatan pada pertemuan satu sebesar 41,67% pertemuan dua 49,83% dan pertemuan ketiga 61,98%. Pada siklus II pertemuan satu meningkat sebesar 72,57% pertemuan dua 81, 60% dan pertemuan ketiga sebesar 89, 06%.  
Persepsi Orang Tua Tentang Pentingnya Pendidikan Anak Usia Dini di TK Hafizah Desa Bendar Sedap Kabupaten Kerinci Nabila, Sintia; Rahman, KA; Ismiatun, Asih Nur
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1425

Abstract

Penelitian ini menganalisis persepsi orang tua tentang pentingnya pendidikan anak usia dini yang pada faktanya begitu banyak kekeliruan dalam memahami pendidikan anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi orang tua tentang pentingnya pendidikan, masa peka, dan peran penting anak usia dini sebagai generasi emas suatu bangsa. Penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan metode angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisa persentase (%). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh orang tua yang menyekolahkan anaknya di TK Hafizah Desa Bendar Sedap. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 68 orang tua. Penelitian ini dilaksanakan di TK Hafizah Desa Bendar Sedap Kabupaten Kerinci.  Hasil dari peneltian ini diantaranya meliputi persepsi orang tua tentang pentingnya PAUD berada pada kualitas sedang (46,0%), persepsi orang tua mengenai anak usia dini hidup pada masa peka berada pada kualitas sedang (44,8%), dan persepsi orang tua mengenai anak usia dini merupakan generasi emas suatu bangsa berada pada kualitas sedang (50%). Kesimpulannya persepsi orang tua tentang pentingnya pendidikan anak usia dini di TK Hafizah Desa Bendar Sedap Kabupaten Kerinci berada pada kualitas sedang yaitu (46,93%).
Pengaruh Permainan Kooperatif Terhadap Perkembangan Sosial Emosional Anak TK B di TK/RA AM-Mentari Kota Jambi A.M., Intan Helimsah; Muazzomi, Nyimas; Harianja, Sri Indriani
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1440

Abstract

Perkembangan sosial emosional pada anak usia dini berkaitan erat dengan proses perkembangan, sikap dan nilai yang dimiliki anak, serta perolehan kompetensi sosial dan emosional inilah yang akan menjadi modal anak dalam berinteraksi dengan dirinya sendiri, anak bisa karena mereka beradaptasi dengan kelompok sebaya maupun masyarakat sekitar. Adapun tujuan dari penelitian pengembangan ini adalah untuk: mengetahui pengaruh permainan kooperatif terhadap perkembangan sosial emosional  anak usia dini. Pada penelitian ini peneliti menggunakan desain penelitian Pre-Eksperimental Design (nondesign) dengan jenis One Grup Pretest- Posttest Desain. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 30 orang anak. Teknik pengambilan sampel yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu teknik Purposive Sampling. Subjek yang diambil sebagai sampel benar-benar merupakan subjek yang paling banyak mengandung ciri-ciri yang terdapat pada populasi, sehingga sampel yang diambil adalah semua anak di kelas B TK/RA AM-MENTARI dengan jumlah sebanyak 15 orang anak. Berdasarkan hasil penelitian dan pemaparan yang telah dilakukan terjadi peningkatan peningkatan perkembangan sosial emosional anak-anak. Pada anak Kelas B di TK/RA AM-MENTARI. Hal ini dikarenakan nilai sig,< lebih kecil 0,05 (0,000 < 0,05), sehingga yang dapat disimpulkan bahwa permainan kooperatif berpengaruh positif terhadap perkembangan sosial emosional pada anak usia dini Kelas B di TK/RA AM-MENTARI.
Analisis Kemampuan Keaksaraan Huruf Hijaiyah Anak Usia 5-6 Tahun di TPQ Hidayatul Muhyiddin Rahmawati, Devi
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1471

Abstract

Kemampuan bahasa merupakan aspek perkembangan yang sangat penting bagi setiap manusia. Menurut STPPA 5-6 Tahun pada Permendikbud No.137 Tahun 2014 menyebutkan bahwa kemampuan keaksaraan anak usia 5-6 tahun dapat menyebutkan huruf melalui simbol, Membedakan bunyi dan simbol huruf. Namun kemampuan keaksaraan huruf hijaiyah di TPQ Hidayatul Muhyiddin masih sangat rendah. Berlandas tumpu pada STPPA 5-6 tahun di Permendikbud No. 137 Tahun 2014 perlu diberikan Arah dan pembiasaan yang baik Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan keaksaraan huruf hijaiyah anak usia 5-6 tahun di TPQ Hidayatul Muhyiddin. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan observasi dan wawancara.
Manfat Penggunaan Media Balok untuk Anak Usia Dini Sylvani, Almira Maya; Loita, Aini; Masum Aprily, Nuraly
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1472

Abstract

Balok merupakan alat permainan edukatif dengan menggunakan media balok yang terbuat dari kayu warna-warni. Dalam permainan balok tersebut, anak akan belajar untuk memecahkan masalah sederhana dengan cara menyusun balok dan juga membuat balok menjadi hal yang baru untuk anak. usia dini manfaat permainan balok terhadap perkembangan motorik halus anak usia ini adalah permainan balok ini dapat merangsang pergerakkan serta otot-otot yang ada di dalam tangannya. Dalam perkembangan kognitif membuat anak ancar berpikir, fleksibel dalam berpikir, orisinil (asli) dalam berpikir, elaborasi, imaginatif, senang menjajaki lingkungannya, banyak mengajukan pertanyaan, dan mempunyai rasa ingin tahu yang kuat, suka melakukan. Dalam perkembangan Bahasa misalnya anak mampu bercerita tentang apa yang dialami saat menata balok dan bercerita tempat apa apa saja yang dikunjungi, bentuk-bentuk tempat yang ditempati dan mampu tanya jawab dengan kemampuan yang dimiliki. Dalam perkembangan social emosional dalam hal ini, anak dapatkan meningatkan perkembangan sosial emosionalnya misanya dengan berterima kasih saat dibantu oleh teman, menunggu giliran dan merapikan semua permainan setelah selesai mengunakan balok Dan dalam anak perkembangan seni anak mampu mengembangkan imajinasinya sehingga membuat sebuah bentuk yang anak inginkan.
Penerapan Permainan Puzzle untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak di PAUD Aisyiyah Al Ittihad Leuwiliang Bogor Miptahudin, Miptahudin; Suherman, Suherman; Fauzi, Ahmad
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1487

Abstract

Kemampuan bahasa merupakan aspek perkembangan yang sangat penting bagi setiap manusia. Menurut STPPA 5-6 Tahun pada Permendikbud No.137 Tahun 2014 menyebutkan bahwa kemampuan keaksaraan anak usia 5-6 tahun dapat menyebutkan huruf melalui simbol, Membedakan bunyi dan simbol huruf. Namun kemampuan keaksaraan huruf hijaiyah di TPQ Hidayatul Muhyiddin masih sangat rendah. Berlandas tumpu pada STPPA 5-6 tahun di Permendikbud No. 137 Tahun 2014 perlu diberikan arahan dan pembiasaan yang baik Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan keaksaraan huruf hijaiyah anak usia 5-6 tahun di TPQ Hidayatul Muhyiddin. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan observasi dan wawancara. Hasil observasi dari penelitian ini ditemukan beberapa fakta diantaranya kemampuan anak yang masih sangat kurang dalam meyebutkan simbol huruf hijaiyah yang dikenal, mengenal suara huruf hijaiyah dengan menuliskan lambangnya, memahami hubungan antara bunyi huruf hijaiyah dan bentuk hurufnya, selain itu pembelajaran yang diberikan oleh guru sudah menghilangkan metode klasikal yang mana metode itu dapat menambah ingatan anak dalam memahami setiap huruf atau bacaan yang diajarkan dan hanya berfokus pada bagian anak tanpa adanya proses pengulangan kembali dan penguatan untuk setiap bagian huruf hijaiyah.
Pengaruh Media Busy Book Terhadap Perkembangan Keaksaraan Anak Kelompok B di Tk Negeri Pembina Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh Febrina, Sindi Tri; Muazzomi, Nyimas; Hasni, Uswatul
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1495

Abstract

Rendahnya perkembangan keaksaraan pada anak, menyebabkan anak masih sulit menggunakan kosa kata yang baik saat mengungkapkan perasaanya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh Media Busy Book Terhadap Perkembangan Keaksaraan Anak kelompok B di TK Negeri Pembina Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Eksperimen. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 13 anak kelompok B yang akan diobservasi perkembangan bahasa pada anak kelompok B di TK Negeri Pembina Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh. Berdasarkan hasil setelah melaksanakan pada taraf signifikan ? = 0,05, dapat dilihat bahwa Lhitung  < Ltabel untuk kedua kelas sampel. Yaitu  untuk  data  tes awal  di dapat L hitung  0,0983 yang < L tabel 0,234 sedangkan untuk data tes akhir  didapat L hitung sebesar 0,1703 yang< L tabel 0,234. Semua data  tes awal dan tes akhir  memiliki Fhitung < Ftabel. Taraf signifikasi 5%, angka batas penolakan hipotesis nol dalam ttabel adalah 1.7823, sedangkan nilai t yang diperoleh adalah sebesar 21.0730, ternyata t> t dari angka batas penolakan hipotesis nol. Dengan demikian hipotesis nol diterima, dengan kesimpulan terdapat pengaruh media busy book terhadap perkembangan keaksaraan anak kelompok B di TK Negeri Pembina Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh.
Kemampuan Guru PAUD dalam Berkomunikasi untuk Membangun Kelekatan Anak Usia Dini Wulandari, Hayani; Karomatunnisa , Nita
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 7 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v7i2.1497

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui kemampuan pendidik sekolah PAUD dalam melakukan komunikasi yang akan membangun kelekatan pada anak usia dini. Pada penelitian ini metode yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif dengan instrumen penelitian wawancara dan kuesioner, hal yang dapat membantu keberhasilan komunikasi pendidikan yang memiliki hubungan dengan komunikasi guru pada saat menerapkan kemampuan pedagogi didukung oleh beberapa komponen yang saling berhubungan, yaitu : Pengajar sebagai komunikator, siswa sebagai komunikan, informasi dapat berupa pesan verbal maupun pesan nonverbal, media/saluran, dampak, dan timbal balik. Sasaran responden yang di wawancara dan mengisi kuisioner yaitu guru dari beberapa PAUD yang ada di Indonesia. Lokasi penelitian dilakukan di Sekolah PAUD Al-Mardiyyah yang beralamat di Purwakarta. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa cara berkomunikasi yang dapat membangun kelekatan dengan anak usia dini yaitu harus dengan cara menggunakan media pembelajaran, memahami karakter anak, memberikan kesempatan untuk berpendapat dan mendengarkan pendapatnya, serta terdapat 42,85% guru yang cukup memahami kemampuan berkomunikasi untuk membangun kelekatan anak usia dini.
Hubungan Pola Asuh Otoriter Orang Tua dengan Sibling Rivalry pada Anak Usia 4-6 Tahun di TK Al-Falah Siulak Gedang Herfinda, Nensi; Muazzomi, Nyimas; Siregar, Masyunita
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 8 No. 1 (2024): Desember
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v8i1.1501

Abstract

Penerapan pola asuh yang tidak berjalan dengan baik, dapat menimbulkan masalah pada anak. Hal ini nantinya akan berimplikasi pada hubungannya dengan lingkungannya, teman sebayanya maupun keluarganya. Satu dari sekian banyak masalah dalam sebuah keluarga yang sering dialami anak yang memiliki saudara lebih dari satu yakni munculnya rasa persaingan antar saudara kandung atau yang dikenal dengan sibling rivalry. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh otoriter dengan sibling rivalry pada anak usia 4-6 tahun di TK Al-Falah Siulak Gedang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan menggunakan kriteria inklusi dan eksklusi. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan catatan lapangan. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan Pearson Correlation Product Moment. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa 1) tingkat pola asuh otoriter orang tua berada dalam kategori sedang dengan persentase 63%. 2) tingkat sibling rivalry anak berada pada kategori rendah dengan persentase 53%. 3) Hasil uji korelasi antara pola asuh otoriter orang tua dengan kejadian sibling rivalry pada anak mendapatkan nilai signifikansi 0,000 < 0,005 dengan nilai korelasi sebesar 0,827. Nilai signifikansi dari uji korelasi ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pola asuh otoriter orang tua dengan sibling rivalry pada anak usia 4-6 tahun di TK Al-Falah Siulak Gedang dengan tingkat hubungan yang sangat kuat.