cover
Contact Name
Tiara Carina
Contact Email
tiaracarina@unmas.ac.id
Phone
+6281999656255
Journal Mail Official
jurnalvalue@unmas.ac.id
Editorial Address
Jalan Kamboja no 11 A Denpasar Timur
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Values
ISSN : 27216810     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
Values is a scientific journal for the development of management science published by the Management Study Program of the Faculty of Economics and Business, Mahasaraswati University, Denpasar. This journal is a means of publication of research results of lecturers and undergraduate students in improving the quality of higher education research. This journal contains articles related to Management Science. The publication of this journal was carried out three times in April, August and December.
Articles 381 Documents
PENGARUH PEMBERDAYAAN KARYAWAN DAN STRESS KERJA TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI TENAGA KEPENDIDIKAN PADA SEKOLAH TINGGI DESAIN BALI Gede Puspa; Ni Nyoman Suryani; Dewa Made Adnyana
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini aalah untuk mengetahui pengaruh pemberdayaan karyawan dan stres kerja terhadap komitmen organisasi.Penelitian ini dilakukan di Sekolah Tinggi Desain Bali karena terdapat indikasi rendahnya komitmen tenaga kependidikan terhadap organisasi yang dapat dilihat dari seringnya terjadi turn over tenaga kependidikan. Peneltian ini menggunakan data primer yang didapatkan dari hasil penyebaran kuesioner kepada 44 orang responden yang merupakan tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali.Pengujian Instrumen dengan uji validitas dan uji reliabilitas.Analisis data menggunakan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas.Analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda, dan analisis diterminasi.Pengujian hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemberdayaan karyawan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi pada tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali. Stress kerja memiliki pengaruh negatif terhadap komitmen organisasi tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali. Nilai determinasi (R²) sebesar 0,787, hal ini berarti antara variabel pemberdayaan dan stress kerja, serta komitmen organisasi memiliki korelasi yang sangat tinggi.
PENGARUH RAGAM KECERDASAN DAN KEPEMIMPINAN TRANSAKSIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN DEPARTEMEN SERVICE AUTO 2000 SANUR I Made Dwi Upariadi Sudatmaja Pande; Anak Agung Dwi Widyani; I Wayan Febri Cipta
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ada banyak faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan.Beberapa di antara faktor tersebut adalah kecerdasan intelektual (IQ), kecerdasan emosional (EQ), kecerdasan spiritual (SQ), serta kepemimpinan transaksional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh dari kecerdasan intelektual (IQ), kecerdasan emosional (EQ), kecerdasan spiritual (SQ), serta kepemimpinan transaksional terhadap kinerja karyawan departemen service Auto 2000 Sanur. Sample jenuh digunakan dalam penelitian ini dengan mengambil seluruh karyawan tetap pada departemen service Auto 2000 Sanur sebanyak 30 orang. Data yang diperoleh dari kuesioner diolah dengan bantuan software IBM SPSS versi 23.Hasilnya, diketahui bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari kecerdasan intelektual (IQ) dan kecerdasan emosional (EQ)terhadap kinerja karyawan. Sedangkan di sisi lain, kecerdasan spiritual (SQ) tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan serta kepemimpinan transaksional berpengaruh negatif terhadap kinerja karyawan.
PENGARUH PROMOSI JABATAN DAN KOMPENSASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT BANK PERKREDITAN RAKYAT PICU MANUNGGAL SEJAHTERA DENPASAR Ni Putu Yunita Suwintari
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemberian promosi jabatan yang sesuai dengan keahlian dan dedikasi dalam bekerja, merupakan cara yang dilakukan pimpinan perusahaan untuk memberikan dorongan berupa kompensasi kepada karyawan agar merasa puas bekerja didalam perusahaan. Setiap karyawan memiliki keinginan untuk selalu menjadi lebih baik, menduduki jabatan yang lebih tinggi, memperoleh upah atau gaji yang lebih tinggi dan memperoleh status yang lebih tinggi. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh promosi jabatan dan kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Bank Perkreditan Rakyat Picu Manunggal Sejahtera Denpasar.Jumlah sampel balam penelitian ini sebanyak 35 orang, Metode mengumpulan sampel dengan metode sensus. Teknik analisis dengan analisis regresi linier berganda, korelasi, determinasi, uji F dan uji-t. Hasil penelitian Hasil uji F diperoleh promosi jabatan dan kompensasi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan, karena Fhitung sebesar 4,214 > Ftabel sebesar 3,29 dengan sig 0,024 lebih kecil dari a = 0,050artinya bila promosi jabatan dan kompensasi ditingkatkan maka kepuasan kerja akan meningkat. Hasil uji t promosi jabatan ditemukan nilai thitung sebesar 2,228 > ttabel = 1,685 dan tingkat sig = 0,033 < α = 0,050 berarti promosi jabatan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. Artinya bila promosi jabatan ditingkatkan maka kepuasan kerja akan meningkat. Hasil uji t kompensasi diperoleh nilai thitung 2,400 > ttabel = 1,685 dan tingkat sig = 0,022 < α = 0,050 berarti kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja.
PERANAN E-COMMERCE DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN MENGINAP TAMU DI ANULEKHA RESORT AND VILLA UBUD I Putu Ariawan; I Gusti Ayu Imbayani; Ni Putu Cempaka Dharmadewi Atmaja
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh e-commerce dan brand image terhadap keputusan menginap tamu di Anulekha Resort And Villa. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner dan wawancara kepada 100 konsumen Anulekha Resort And Villa sebagai sampel penelitian dengan menggunakan teknik purposive sampling sebagai teknik pengambilan sampel tersebut. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif, yaitu uji validitas dan reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi berganda, analisis korelasi berganda, koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan persamaan regresi Y = 0,501 + 0,390 X1 + 0,465 X2. Hasil koefisien korelasi berganda adalah 0,751 yang berarti e-commerce dan brand image mempunyai pengaruh yang kuat terhadap keputusan menginap tamu di Anulekha Resort And Villa. Hasil analisis determinasi diperoleh koefisien determinasi sebesar 55,5%. Analisis uji F diperoleh Fhitung = 62,794 dan nilai signifikan F = 0,000. Hasil uji t antara e-commerce dengan keputusan pembelian diperoleh thitung sebesar 4,989 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 sedangkan hasil uji t antara brand image dengan keputusan pembelian diperoleh thitung sebesar 4,789 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Simpulan penelitian ini adalah e-commerce dan brand image secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan menginap tamu di Anulekha Resort And Villa
PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PT. KOPERASI TELEKOMUNIKASI SELULER DENPASAR I Putu Revadio Pratama Putra; I Wayan Sujana; Ni Nyoman Ari Novarini
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui pengaruh komitmen organisasi terhadap turnover intention, 2) mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap turnover intention, 3) untuk mengetahui pengaruh komitmen organisasi dan kepuasan kerja terhadap turnover intention. Penelitian ini dilakukan di Jl Cokroaminoto, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali yaitu PT. Koperasi Telekomunikasi Seluler. Jumlah responden pada penelitian ini sebanyak 30 orang. Pengumpulan data dengan penyebaran kuisioner yang menggunakan skala 5 poin untuk mengukur 12 indikator. Teknik analisis data adalah teknik analisis regresi linier berganda. Hasil dari analisis linier berganda diperoleh persamaan Y= 34,190 – 1,005X1 – 0,33X2 dari persamaan garis regresi linier berganda yang membuktikan bahwa terdapat pengaruh negatif antara komitmen organisasi dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan PT. Koperasi Telekomunikasi Seluler Denpasar.
PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA M. Alfian Firmansyah; Agus Wahyudi Salasa Gama; Ni Putu Yeni Astiti
VALUES Vol. 1 No. 2 (2020): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebijakan dividen penting bagi manajemen untuk memutuskan apakah laba yang diperoleh perusahaan selama satu periode akan dibagi semua atau sebagaian dibagikan untuk dividen, kemudian sebagian lagi tidak dibagi dalam bentuk laba ditahan, adapun Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas Terhadap Kebijakan Dividen, pengaruh Likuiditas Terhadap Kebijakan Dividen, dan pengaruh Ukuran Perusahaan Terhadap Kebijakan Dividen. Populasi dalam penelitian ini adalah 144 perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek Indonesia untuk periode 2014-2016. Penentuan sampel mengunakan metode purposive sampling dimana jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 54. Alat analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Kemudian likuiditas diketahui berpengaruh negative dan signifikan terhadap kebijakan dividen, dan ukuran Perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen.
PENGARUH PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO DAN INFLASI TERHADAP PERTUMBUHAN KREDIT BANK PERKREDITAN RAKYAT DI KOTA DENPASAR DENGAN DANA PIHAK KETIGA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI Ida Ayu Made Citra Dewi; I Wayan Sukadana; I Wayan Widnyana
VALUES Vol. 1 No. 2 (2020): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kredit merupakan suatu pinjaman yang diberikan bank kepada pihak – pihak yang membutuhkan dana. Pendapatan suatu bank didominasi dari penyaluran kredit karena keuntungan utama bank didapat dari selisih bunga simpanan dan pinjaman. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi penyaluran kredit bank seperti PDRB, Inflasi dan Dana Pihak Ketiga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), Inflasi dan DPK terhadap Pertumbuhan Kredit. Penelitian ini dilakukan di Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di Kota Denpasar. Sumber data diperoleh dari publikasi laporan keuangan BPR di Kota Denpasar yang diterbitkan OJK dan Kajian Ekonomi Regional Bali yang diterbitkan Bank Indonesia. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi nonparticipant dan teknik analisis yang digunakan adalah analisis jalur. Hasil pengujian menunjukkan bahwa PDRB berpengaruh positif dan signifikan terhadap DPK, kemudian Inflasi tidak berpengaruh terhadap DPK. PDRB berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan kredit, sedangkan Inflasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Kredit, namun DPK berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Kredit. PDRB berpengaruh positif terhadap Pertumbuhan Kredit melalui DPK, sedangkan Inflasi berpengaruh negatif terhadap Pertumbuhan Kredit melalui DPK.
PENGARUH EFISIENSI OPERASIONAL , NET INTEREST MARGIN TERHADAP PROFITABILITAS PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (LPD) DI KECAMATAN PAYANGAN PERIODE 2016-2018 Ni Made Rina Dewi; I Gusti Ngurah Bagus Gunadi; I Wayan Suarjana
VALUES Vol. 1 No. 2 (2020): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Untuk meningkatkan kesejahteran masyarakat dan menunjang serta meningkatkan perekonomian desa pekraman. Pemerintah Provinsi Bali membentuk suatu lembaga ekonomi yaitu Lembaga Perkreditan Desa (LPD). Dalam penelitian ini menggunakan teknik penetapan sampel dengan purposive Sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, Uji Asumsi Klasik, uji F, Uji determinasi dan Uji t. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa BOPO mempunyai pengaruh yang negatif dan signifikan terhadap ROA dan NIM berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap ROA. Pihak LPD diharapkan untuk melakukan pengendalian atas pengeluaran operasional dengan cara mengontrol setiap pos-pos pengeluaran biaya yang terjadi, sehingga dapat mencegah penyimpanan maupun pembengkakan biaya usaha LPD yang akan berdampak pada peningkatan profitabilitas.
PENGARUH SELF EFFICACY DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT ADI SARANA ARMADA TBK BADUNG Anak Agung Ketut Agung Setiawan; I Wayan Sujana; Ni Nyoman Ari
VALUES Vol. 1 No. 2 (2020): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber daya manusia merupakan salah satu aset terpenting bagi perusahaan.Peranan sumber daya manusia bagi perusahaan tidak hanya dilihat dari hasil produktivitas kerja tetapi juga dilihat dari kualitas kerja yang dihasilkan. Oleh karenanya kinerja karyawan merupakan hal yang patut mendapat perhatian penting dari pihak perusahaan. Penelitian ini bertujuan utuk mengetahui pengaruh Self efficacy terhadap kinerja karywan PT Adi Sarana Armada Tbk . Untuk mengetahui pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan di PT Adi Sarana Armada Tbk Untuk mengetahui pengaruh self efficacy dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Adi Sarana ArmadaTbk. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan melibatkan jumlah sampel sebanyak 37 orang menggunakan metode sampel jenuh. Teknik analisa data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Pengujian hipotesis dilakukan menggunakan uji t. hasil penelitian menunjukkan . Self efficacy dan Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. Hal ini berarti semakin tinggi self effficacy dan motivasi secara bersama-sama maka semakin tinggi kinerja.
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN KECERDASAN INTELEKTUAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BANK MANDIRI TASPEN KANTOR CABANG MELATI DENPASAR I Putu Arya Artha Negara; Luh Kadek Budi Martini; Ni Made Satya Utami
VALUES Vol. 1 No. 2 (2020): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh kecerdasan emosional dan kecerdasan intelektual terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Mandiri Taspen Kantor Cabang Melati Denpasar. Dalam penelitian ini sampel ditentukan dengan metode probability sampling (simple random sampling), sehingga dengan menggunakan rumus slovin jumlah sampel penelitian adalah sebanyak 75 orang karyawan. Teknis analisis data yang digunakan adalah Statistical Package for Social Science (SPSS). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi, observasi, dan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, korelasi berganda dan analisis determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji F di peroleh Fhitung 66.192 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Hal ini berarti variabel kecerdasan emosional dan kecerdasan intelektual berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Mandiri Taspen Kantor Cabang Melati Denpasar. Dari uji t-test didapatkan hasil t-hitung1 kecerdasan emosional sebesar 5.979 dengan nilai 0,000 < α (0,05) dan kecerdasan intelektual sebesar 5.054 dengan nilai signifikan 0,000 < α (0,05), yang berarti variabel variabel kecerdasan emosional dan kecerdasan intelektual berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Mandiri Taspen Kantor Cabang Melati Denpasar.

Page 2 of 39 | Total Record : 381