cover
Contact Name
Mukhlidah Hanun Siregar
Contact Email
mukhlidah.hanunsiregar@gmail.com
Phone
+6285288361971
Journal Mail Official
tmj@untirta.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Palka No.Km 3, Panancangan, Kec. Cipocok Jaya, Serang, Banten 42124
Location
Kab. serang,
Banten
INDONESIA
Tirtayasa Medical Journal
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Health, Education,
Medical; Biomedical; Nursing; Nutrition and Food; Sport and health; Occupational Health; and Public Health
Articles 47 Documents
Lilitan Tali Pusat Di Leher Dan Tubuh Janin Sebagai Penyebab Kematian Bayi Dalam Rahim : Laporan Kasus Subadiyasa, I Made Arya; Ariani, Nadya
Tirtayasa Medical Journal Vol 2, No 2 (2023): April
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v2i2.19668

Abstract

Penulis melaporkan kasus kematian janin dalam rahim yang diakibatkan oleh kompleksitas lilitan tali pusat pada bagian tubuh multipel pada janin. Lilitan tali pusat pada leher janin diketahui sejak usia kehamilan 27 minggu akan tetapi pola dari lilitan tidak diketahui. Pada usia kehamilan 32 minggu pasien tidak merasakan gerakan janin, denyut jantung janin sudah tidak ada yang dikonfirmasi dengan ultrasonografi (USG). Janin dilahirkan dengan seksio caesarea dan ditemukan lilitan tali pusat di leher, melintang di punggung dan melilit bagian badan janin dengan Panjang tali pusat 76 cm. Penilaian prenatal USG tali pusat yang baik, dapat memprediksi hasil luaran janin. Komunikasi yang baik juga perlu dilakukan pada pasien yang diketahui janinnya terdapat lilitan tali pusat agar pasien tidak khawatir berlebihan tetapi juga memahami bahaya dari lilitan tali pusat.
Hubungan Tingkat Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe dan Faktor Lainnya Terhadap Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Wilayah Puskesmas Kecamatan Cipanas Salsabilah, Aulia Dea; Suryaalamsah, Inne Indraaryani
Tirtayasa Medical Journal Vol 2, No 1 (2022): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v2i1.17617

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia masih cukup tinggi. Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2014 menyebutkan bahwa AKI di Indonesia yaitu sebanyak 214 per 100.000 kelahiran hidup. Peningkatan prevalensi anemia ibu hamil di Indonesia masih tinggi yaitu 48,9 % berdasarkan Riskesdas tahun 2018. Anemia pada masa kehamilan dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya faktor dasar, faktor langsung dan faktor tidak langsung. Mengetahui hubungan tingkat kepatuhan konsumsi tablet Fe, pengetahuan gizi, usia, pekerjaan dan pendidikan ibu terhadap kejadian anemia pada ibu hamil. Penelitian observasional kuantitatif dengan desain cross sectional, di wilayah Puskesmas Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Hasil analisis dari masing-masing variabel menggunakan uji chi square yaitu terdapat hubungan signifikan antara tingkat kepatuhan konsumsi Fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil dengan nilai p-value sebesar 0,000 (p<0,05) dan terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan gizi dengan kejadian anemia pada ibu hamil dengan nilai p-value sebesar 0,001 (p<0,05) dan tidak ada hubungan (p>0,05) antara usia, pekerjaan dan pendidikan ibu dengan kejadian anemia pada ibu hamil dengan nilai p-value masing-masing sebesar 0,0587; 0463; dan 0,332. Terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat kepatuhan konsumsi tablet Fe dan pengetahuan gizi dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah Puskesmas Kecamatan Cipanas
Studi Literatur Asuhan Keperawatan Pada Klien Stroke Non-Hemoragik Dengan Risiko Gangguan Kerusakan Integritas Kulit Anisa Vira Rahmayanti; Wiwiek Retti Andriani
Tirtayasa Medical Journal Vol 1, No 1 (2021): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v1i1.12502

Abstract

Stroke merupakan gangguan fungsional otak fokal maupun global secara mendadak dan akut yang berlangsung lebih dari 24 jam dikarenakan defisit suplai darah yang diakibatkan oleh sumbatan sehingga disebut dengan stroke non-hemoragik. Gangguan aliran darah pada otak mengakibatkan rusaknya jalur motorik, sehingga memungkinkan disfungsi berupa hemiplagia atau hemiparesis. Kondisi bedrest menyebabkan tekanan pada suatu bagian tertentu yang berpotensi risiko kerusakan integritas kulit. Tujuan penelitian studi literatur ini untuk mengetahui asuhan keperawatan pada klien stroke non-hemoragik dengan risiko gangguan kerusakan integritas kulit. Kriteria hasil yang ditetapkan pada kedua jurnal yaitu integritas jaringan: kulit dan membran mukosa dengan indikator: integritas kulit yang baik bisa dipertahankan (sensasi, elastisitas, teperatur, hidrasi, pigmentasi), tidak ada luka/lesi pada kulit, perfusi jaringan baik, menunjukkan pemahaman dalam proses perbaikan kulit dan mencegah terjadinya cedera berulang, mampu melindungi kulit dan memperhatikan kelembaban kulit dan perawatan alami. Intervensi yang ditetapkan adalah pressure management yang diimplementasikan selama 5 hari pada jurnal 1 dan 8 hari jurnal ke-2. Hasil evaluasi dari masing-masing klien selama perawatan 5 dan 8 hari masalah teratasi sebagian dibuktikan dengan berkurangnya pigmentasi kemerahan pada area punggung dan pinggul, serta berkurangnya sensai panas pada area punggung dan pinggul. Pentingnya memahami dan mempelajari saat perawat memberikan edukasi tindakan preventif kerusakan integritas kulit pada klien bedrest guna menunjang gerakan pencegahan. Tindakan mandiri klien ataupun keluarga yang dapat dilakukan yaitu perawatan kulit dengan cara mengoleskan produk yang tidak memiliki kontra indikasi pada kondisi kulit, misal menggunakan produk bahan lotion/oil guna menjaga kelembaban kulit dan rutin memobilisasikan klien setiap 2 jam. 
Hubungan Asupan Zat Gizi dan Aktivitas Fisik Dengan Kejadian Gizi Lebih Pada Usia Dewasa Di Kelurahan Kebon Kosong Jakarta Sari, Wulan; Rizqiya, Fauzia
Tirtayasa Medical Journal Vol 3, No 1 (2023): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v3i1.24950

Abstract

Berdasarkan data Riskesdas, DKI Jakarta memiliki angka prevalensi gizi lebih tertinggi pada tahun 2018 yaitu 28,73%. Prevalensi gizi lebih tertinggi di DKI Jakarta terdapat pada di Jakarta Pusat sebesar 30,51%. Penelitian ini dilakukan pada bulan Agustus 2022 di Kelurahan Kebon Kosong. Desain penelitian ini adalah Cross Sectional, dengan jumlah sampel sebanyak 72 responden. Pengambilan sampel dengan simple random sampling. Analisis data berupa uji Chi-Square. Pengambilan data primer dengan cara pengukuran dan wawancara. Hasil penelitian didapatkan sebanyak 66,7 % dari jumlah responden mengalami gizi lebih. Sebanyak 52,8% responden memiliki asupan energi yang lebih, 48,6%, responden memiliki asupan karbohidrat yang lebih, 40,3%, responden memiliki asupan protein yang lebih, 70,8%, responden memiliki asupan lemak yang lebih, 73,6%, responden memiliki asupan serat yang lebih, dan 54,2%, responden memiliki aktivitas fisik yang rendah Berdasarkan hasil uji Chi-Square, ditemukan hubungan signifikan antara asupan energi, lemak, dan serat dengan terjadinya gizi lebih pada usia dewasa di Kelurahan Kebon Kosong (p= <0,05). Dan tidak ada hubungan antara asupan protein, karbohidrat dan aktivitas fisik dengan terjadinya gizi lebih pada usia dewasa di Kelurahan Kebon Kosong (p= >0,05).
Pengaruh Senam Hamil Terhadap Nyeri Punggung Bawah Pada Ibu Hamil Trimester II Dan III Munawaroh H, Madinah; Rahmadhini, Rahmadhini
Tirtayasa Medical Journal Vol 2, No 1 (2022): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v2i1.18967

Abstract

Nyeri punggung bawah adalah nyeri di daerah punggung antara sudut bawah kosta (tulang rusuk) sampai lumbosakral (sekitar tulang ekor). Nyeri punggung bawah pada wanita hamil berkaitan dengan peningkatan berat badan akibat pembesaran rahim dan peregangan dari otot penunjang, karena hormon relaksan (hormon yang membuat otot relaksasi dan lemas) yang dihasilkan oleh tubuh. Salah satu cara dalam mengurangi ketidaknyamanan nyeri punggung pada ibu hamil adalah dengan senam hamil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh senam hamil terhadap nyeri punggung bawah pada ibu hamil trimester II dan III di Desa Ranca Iyuh Kabupaten Tangerang tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan Pre-experimental Design dengan metode One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini berjumlah 35 responden ibu hamil trimester II dan III di Desa Ranca Iyuh dan Teknik sampling yang digunakan yaitu Probability Sampling dengan metode Simple Random Sampling sebanyak 15 sampel responden. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa nilai signifikansi t sebesar 0,000 sehingga signifikansi t < 0.05 yang menyatakan H0 ditolak yang berarti ada pengaruh senam hamil terhadap penurunan nyeri punggung bawah pada ibu hamil trimester II dan III. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada pengaruh penurunan nyeri punggung bawah sebelum melakukan senam hamil dan sesudah melakukan senam hamil. Saran dari penelitian ini bagi tempat penelitian agar dapat terus memberikan wadah khususnya kelas ibu hamil yang didalamnya terdapat senam hamil.
Karakteristik Faktor Risiko Host Terhadap Tingginya Angka Kejadian Covid-19 Di Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan Nurnanengsi Keliki; Henni Kumaladewi H; Rasidah Wahyuni Sari
Tirtayasa Medical Journal Vol 1, No 2 (2022): May
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v1i2.12483

Abstract

Virus Covid-19 diperhitungkan menginfeksi tak pandang gaya hidup atau faktor biologis. Tapi lebih kepada riwayat perjalanan dan dengan siapa saja pasien melakukan kontak sebelum. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui karakteristik faktor risiko host terhadap tingginya angka kejadian Covid-19 di Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan. Metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Alat yang di gunakan dalam pengumpulan data berupa kuisioner. Penelitian ini dikakukan di Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan pada bulan Agustus 2021. Populasi dalam penelitian ini adalah semua masyarakat yang pernah terinveksi Covid-19 di Kab.Pinrang Sulawesi Selatan yaitu sebanyak 506 orang. Penarikan sampel menggunakan rumus Slovin sebanyak 84 orang. Data dianalisis menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin yaitu laki-laki sebanyak 45 orang (53.6%). Karakteristik responden berdasarkan umur tertinggi pada kelompok umur 38-46 tahun (24%). berdasarkan tingkat pendidikan, tingkat pendidikan tertinggi pada kelompok akademi/perguruan 29 orang (34.5%) berdasarkan pekerjaan, karakteristik pekerjaan dengan risiko tertinggi yaitu wirausaha 33 orang (39.3%). Sebanyak 73 orang (86.9%) terinfeksi Covid-19 karena melakukan kontak langsung. Hipertensi merupakan penyakit bawaan yang menyumbangkan sebanyak 21 (25%) infeksi Covid-19. Dapat disimpulkan bahwa laki-laki, usia produktif dan wirausaha merupakan masyarakat yang lebih rentan terinfeksi Covid-19. Masyarakat diharapkan untuk meningkatkan kepedulian terhadap kesehatannya dengan cara menjalankan pola hidup sehat serta menerapkan protokol kesehatan agar dapat meminimalisirkan infeksi Covid-19
Hubungan Profil D-dimer Terhadap Tingkat Keparahan Stroke Iskemik Teritori di Rumah Sakit Umum Daerah Banten Damayanti, Marshavina; Rusmana, Ahmad Irwan; Utami, Louisa Ivana
Tirtayasa Medical Journal Vol 3, No 2 (2024): May
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v3i2.25429

Abstract

Ischemic stroke become the most common cause of mortality and disability for elderly in Indonesia. Territorial ischemic stroke are often associated with the presence of blood clots that clog blood vessels in the brain. There were somehow association in different studies between increased levels of d-dimer as a fibrinolysis factor and the severity of territorial ischemic stroke which evaluated by using National Institutes of Health Stroke Scale (NIHSS) scores. This study aimed to analyze the association of d-dimer profile to the severity of territorial ischemic stroke. A Cross sectional study was conducted by taking secondary data retrospectively through medical records at the Medical Record and Radiolgy Installation at Banten Regional Public Hospital. D-dimer profile was categorized with a cutoff point 1000 ng/mL and NIHSS score was categorized with a cutoff point 10. The statistical analysis test used in this study was Fischer Exact Test. Forty-One of territorial ischemic stroke patients data were included in this study. Territorial ischemic stroke patients were mostly in the age group of 51—60 years with 16 patients (39%), males with 22 patients (53,7%), education in elementary school with 14 patients (34,1%), and territorial ischemic at left brain hemisphere precisely on frontal lobe with 14 patients (34,1%), temporal lobe with 15 patients (36,6%), and parietal lobe with 15 patients (36,6%). There was statistically significant association (p = 0,016) between the d-dimer profile and severity of territorial ischemic stroke (OR 9,6; 95% CI (1,5—60,6)). Early abnormal d-dimer levels on admission cause worsening of the condition in patients with territorial ischemic stroke based on NIHSS scores.
Permainan Puzzle Sebagai Media Edukasi dalam Pencegahan Covid-19 pada Siswa Sekolah Dasar Negeri 188 Pinrang Maryam Maryam; Makhrajani Majid; Usman Usman
Tirtayasa Medical Journal Vol 1, No 1 (2021): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v1i1.12639

Abstract

Jumlah Covid-19 pada anak mulai meningkat media Puzzle dapat digunakan untuk mengedukasi anak dalam pencegahan Covid-19. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh permainan puzzle terhadap perubahan pengetahuan dan perilaku pencegahan Covid-19 pada siswa Sekolah Dasar Negeri 188 Pinrang. Jenis penelitian adalah Quasi Eksperimen dengan desain one group pretest-posttest.Sampel adalah siswa kelas IV, V dan kelas VI Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode total sampling sampling sebanyak 33 orang.Siswa diberikan permainan Puzzle pencegahan covid-19.Pengetahuan dan perilaku diukur sebelum dan setelah permainan.Data dianalisis menggunakan Uji Paired T-testdan Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan skor pengetahuan 2,63 pada posttest 1 dan 2,64 pada posttest 2. Skor perilaku juga meningkat pada posttest 1 3,76 dan posttest 2 2,12. Di simpulkan ada perubahan pengetahuan p = 0.000. dan perilaku p = 0.000. Sebelum dan sesudah permainan Puzzle terkait pencegahan Covid-19.Bagi siswa perlu menerapkan protokol kesehatan dengan rajin mencuci tangan untuk mencegah Covid-19. 
Health Education and Family Support dalam mengatasi Ketidakpatuhan Minum Obat pada Lansia Hipertensi Lestari, Suci; Andriani, Wiwiek Retti
Tirtayasa Medical Journal Vol 3, No 1 (2023): November
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v3i1.24952

Abstract

Hipertensi merupakan penyakit yang tidak dapat disembuhkan dan penyebab kematian terbesar, namun hipertensi dapat dikendalikan melalui kontrol kesehatan secara rutin salah satunya dengan kepatuhan minum obat untuk menjaga kestabilan tekanan darah. Penelitian bertujuan untuk menganalisis asuhan keperawatan pada lansia Hipertensi dengan Ketidakpatuhan Minum Obat Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Jenangan Ponorogo. Desain penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus yang melibatkan satu partisipan sesuai kriteria. Data dikumpulkan dengan melalui wawancara, observasi, pemeriksaan fisik dan dokumentasi. Intervensi untuk mengatasi masalah ketidakpatuhan menggunakan Standar Intervensi Keperawatan Indonesia (SIKI), yaitu: dukungan keluarga (Health Education) tentang penyakit hipertensi, ketidakpatuhan minum obat dan diet hipertensi. Instrumen untuk melihat tingkat kepatuhan minum obat menggunakan kuesioner MMAS-8. Hasil evaluasi setelah dilakukan implementasi selama 6 hari menunjukkan bahwa masalah teratasi, dibuktikan dengan awalnya kategori tidak patuh (skor 5) dan menjadi patuh (skor 8). Peningkatan kepatuhan dipengaruhi oleh dukungan kepatuhan Health Education dari peneliti, pasien yang kooperatif dan termotivasi patuh minum obat, konsisten dan dukungan keluarga dalam konsumsi obat
Pengaruh Pemberian Balance Exercise Dan Strengthening Terhadap Peningkatan Fungsional Pada Neuropati Diabetic Tipe 1 E.C Pad: Laporan Kasus Azizah, Izza Nur; Sudaryanto, Wahyu Tri; Kingkinarti, Kingkinarti
Tirtayasa Medical Journal Vol 2, No 2 (2023): April
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62870/tmj.v2i2.19571

Abstract

Neuropati perifer diabetik merupakan keluhan diabetes melitus tersering yang menyerang di ekstremitas bawah dan secara khusus mempengaruhi sistem sensorik, motorik, dan otonom. Neuropatik ini diakibatkan oleh lesi atau penyakit pada somatosensori dan biasanya ciri khasnya dengan mati rasa spontan, kesemutan, atau nyeri terbakar. Pada kasus ini pasien mengalami keterbatasan lingkup gerak sendi (LGS), penurunan kekuatan otot, penurunan keseimbangan dan kualitas hidup yang terganggu. Pelaksanaan program fisioterapi pengaruh pemberian intervensi fisioterapi berupa balance exercise dan strengthening exercise yang dilakukan selama 3 kali sesi terapi, didapatkan hasil berupa peningkatan ROM pada kedua ankle, terjadi penurunan hasil TUG Test, peningkatan keseimbangan dan peningkatan kualitas hidup pasien