cover
Contact Name
Tarikh Azis Ramadani
Contact Email
jtm@ppns.ac.id
Phone
+6282132997501
Journal Mail Official
jtm@ppns.ac.id
Editorial Address
Jl. Teknik Kimia, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur 60111
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Teknologi Maritim
ISSN : 26204916     EISSN : 26207540     DOI : https://doi.org/10.35991/jtm.v7i1.3
Jurnal Teknologi Maritim (JTM) adalah Jurnal Teknologi Maritim terindeks Google Scholar, dikelola oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS). Jurnal Teknologi Maritim menyediakan media untuk presentasi dan diskusi tentang perkembangan terbaru dalam penelitian, desain, fabrikasi, transportasi / instalasi dan pengalaman dalam layanan yang berkaitan dengan bidang perkapalan dan maritim. Cakupan yang diharapkan dari Jurnal Teknologi Maritim mencakup bidang perkapalan dan maritim. Perkapalan dan maritim adalah bidang yang terus berkembang, dan kontribusi pada topik-topik berikut ini akan diterima: Struktur dan desain kapal Hidrodinamika Sistem perkapalan Permesinan kapal Transportasi laut Pelabuhan dan manajemen resiko pelabuhan Bangunan dan teknik lepas pantai Material kelautan Energi berkelanjutan dari laut Sains data untuk maritim Radar dan artificial intelligence untuk maritim Pencemaran laut
Articles 61 Documents
Optimalisasi Air Laut dengan Elektrokimia Supported System Hartono Yudo
Jurnal Teknologi Maritim Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v2i2.1188

Abstract

Konsumsi minyak cenderung meningkat dari tahun ke tahun. Dari ancaman ini, pakar energi memperkirakan, bahwa bahan bakar fosil yang dikonsumsi akan habis pada waktu tertentu. Bahan bakar diesel adalah bahan bakar yang digunakan oleh nelayan untuk menghidupkan genset di laut. Namun, kehadiran bahan bakar diesel saat ini terbatas dan mahal. Selain itu, bahan bakar diesel dapat menyebabkan emisi karbon, dan emisi yang dihasilkan termasuk SOx, NOx, CO, HC, dan debu partikulat. Pada dasarnya, air laut mengandung senyawa NaCl tinggi yang merupakan campuran dari 96,5% air murni dan 3,5% material lainnya seperti garam dan gas-gas terlarut. Dengan adanya partikel muatan bebas, maka timbul arus listrik (Kuwahara, 2001). Munculnya arus listrik oleh muatan bebas dapat digunakan sebagai sumber energi listrik yang murah dan ramah lingkungan dengan sel metode volta. Salah satu solusi yang dibahas penulis untuk menjawab persoalan mengenai krisis energi bahan bakar minyak serta berbagai dampak negatif yang dihasilkan penggunaan bahan bakar minyak bagi lingkungan adalah "SEWOT KESEL (Optimalisasi Air Laut dengan Elektrokimia Supported System sebagai Energi Pengganti Bahan Bakar Minyak Cadangan Energi pada Kapal Ikan Tradisional)”, ini diharapkan dapat menjadi salah satu cara alternatif dalam menekan pengunaan bahan bakar minyak dan mengurangi tingginya polusi di perairan, serta biaya operasional pelayaran kapal perikanan tradisional
RANCANG BANGUN SIMULATOR ESTIMASI PEMAKAIAN BAHAN BAKAR PADA MESIN DIESEL KAPAL Hendra Purnomo
Jurnal Teknologi Maritim Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v2i2.1191

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk rancang bangun simulator yang berkualitas baik. simulator berupa software digunakan untuk menghitung estimasi konsumsi bahan bakar mesin kapal. Jenis penelitian ini merupakan Research and Development (R&D) dengan metode pengembangan menggunakan Four D yang dimodifikasi. Rancang bangun simulator terdiri atas 4 tahap yaitu Pendefinisian (Define), Perancangan (Design), Pengembangan (Develop), Penyebaran (Dessiminasi), dengan subjek penelitian data mesin kapal latih Bung Tomo. Data hasil penelitian diperoleh sebagai berikut: Hasil validasi simulator dinyatakan valid pada setiap aspek. Kemampuan dosen dan taruna menggunakan simulator dinyatakan baik setiap aspek, simulator dapat menampilkan estimasi pemakaian bahan bakar dengan baik. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa simulator berkualitas baik.
RANCANG BANGUN MONITORING SUHU PADA KONTAINER PENDINGIN MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER BERBASIS WIFI SHIELD ESP 8266 Yohan Wibisono; Ardiansyah Ardiansyah
Jurnal Teknologi Maritim Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v2i2.1193

Abstract

ABSTRAK: Perekonomian suatu negara dikatakan sudah baik atau belum bisa dilihat dari perdagangan yang terjadi pada negara tersebut. Jika perdagangan tinggi pada negara terebut maka dapat dikatakan bahwa perekonomian negara tersebut baik. Perdagangan sendiri tidak lepas dari transportasi untuk pengiriman barang. Transportasi perdagangan bisa melalui jalur darat, laut dan udara. Transportasi di Negara Indonesia banyak menggunakan transportasi laut karena Indonesia merupakan negara kepulauan. Pengiriman barang melalui jalur laut harus memperhitungkan cara pengirimannya karena pengiriman lewat jalur laut membutuhkan waktu yang lebih lama, jika salah maka barang yang dikirim dapat rusak. Beberapa komoditas barang yang dalam pengirimannya harus diperlakukan khusus agar tidak rusak seperti harus dalam ruangan tertutup dengan kondisi di suhu dingin, maka barang tersebut harus dimasukkan ke dalam kontainer pendingin. Kontainer pendingin yang baik adalah dapat mempertahankan suhu sesuai setelan. Untuk mempermudah monitoring suhu dalam kontainer maka penelitian ini akan merancang bangun suatu alat monitoring suhu kontainer pendingin jarak jauh menggunakan wifi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dibangun dengan sensor suhu menggunakan sensor DHT 22, modul RTC untuk data waktu, modul I2C untuk mengubah komunikasi paralel ke komunikasi serial, serta kontroler dan pengiriman data menggunakan satu modul yaitu modul Wemos D1 dapat mengirimkan data suhu melalui wifi ke website https://monitoring-engine-on-the-ship.000webhostapp.com/. Pada pengujiannya sensor DHT22 dimasukkan ke dalam kulkas sebagai simulator dari kontainer pendingin. Suhu yang dihasilkan dari sensor ini berada disekitar 3,090 C hingga 3,140 C ABSTRACT: The economy of a country is said to have been good or not yet, can be seen from the trade that occurred in that country. If trade is high in the country, then it can be said that the country's economy is good. The trade itself cannot be separated from transportation for shipping goods. Trade transportation can be by land, sea and air. Transportation in Indonesia uses a lot of sea transportation because Indonesia is an archipelago. Shipping goods by sea must take into account the method of shipping because shipping by sea requires a longer time, if it is wrong account then the goods sent can be damaged. Some commodities must be treated specifically so that they are not damaged, such as having to be in a closed room with conditions in cold temperatures, so that the items must be put in a refrigerated container. A good cooling container is able to maintain the temperature according to the setting. To simplify temperature monitoring in containers, this study will design a remote monitoring device for cooling container temperatures using wifi. The results of this study indicate that a system built with a temperature sensor uses a DHT 22 sensor, an RTC module for time data, an I2C module to convert parallel communication to serial communication, and a controller and data transmission using one module, the Wemos D1 module can transmit temperature data via wifi to the website https://monitoring-engine-on-the-ship.000webhostapp.com/. In testing the DHT22 sensor is inserted into the refrigerator as a simulator of the cooling container. The temperature generated from this sensor is around 3,090 C to 3,140 C
STUDI PERENCANAAN INSTALASI LISTRIK DI KAPAL PESIAR Ilham Waskito
Jurnal Teknologi Maritim Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v2i2.1197

Abstract

Instalasi listrik merupakan salah satu instalasi yang sangat penting guna untuk mengoptimalkan kinerja operasional di kapal. Instalasi listrik di kapal dimulai dari pembangkit listrik yang berupa generator atau battery Membangun sebuah kapal baru pemasangan instalasi listrik merupakan salah satu instalasi yang sangat penting dan harus memenuhi standarisasi(BKI) untuk mempertimbangkan keamanan sehingga aman untuk mendistribusikan kebutuhan listrik di kapal. Analisis ini mendapatkan hasil perbandingan yang terpasang dengan perhitungan tidak sesuai dari segi pemilihan kapasitas battery. Hasil evaluasi kapasitas daya battery 150 Ah 12 Volt Lithium Ion Battery merk Smart Battery SB300 dengan jumlah 4 buah battery dari exiting 300 Ah 12 Volt Lithium Ion Battery merk Smart Battery SB150 dengan jumlah 2 buah battery. Hasil evaluasi Jenis kabel di kapal ini adalah L-DPYC dan L-TPYC dari exiting kabel NYM dan NYAF. Hasil evaluasi luas kapasitas pengaman pada beban AC(Alternating Current) 10 A terdapat 4 line untuk masing-masing line dari exiting 6 A. Hasil evaluasi kapasitas pengaman pada beban DC(Direct Current) kelompok electrical part di line 1 sebesar 20 A. Dari exiting di line 1 sebesar 20 A Dan hasil evaluasi luas penampang pada kelompok electrical part disemua line sebesar 2,5 mm² dari exiting 1,5 mm².
PENGARUH TEKANAN REFRIGERAN TERHADAP UNJUK KERJA MESIN PENDINGIN MENGGUNAKAN FREON R-134A Suyanto Suyanto; Diana Langgeng Mustikawati
Jurnal Teknologi Maritim Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i2.1468

Abstract

Mesin pendingin mempunyai fungsi sangat penting sehingga penelitian di bidang tersebut banyak dilakukan untuk terus mengoptimalkan unjuk kerjanya. Unjuk kerja mesin pendingin bisa dinilai dari nilai coefficient of performance (COP). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variasi tekanan kerja freon terhadap unjuk kerja mesin pendingin. Alat yang digunakan adalah alat peraga atau traine sistem refrigerasi. Kondisi freon divariasikan dengan tekanan 8psi, 10pis, 12psi, dan 14psi. Berdasarkan hasil penagukuran dan perhitungan dari empat variasi tekanan freon dapat disimpulkan bahwa tekanan optimum system refrigerasi tersebut dicapai pada tekanan kerja 10psi dengan nilai COP 2,86 dan efek refrigerasi 120kJ/kg.
STUDI HAMBATAN KAPAL SELAM MODEL DENGAN COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (CFD) Agung Purwana
Jurnal Teknologi Maritim Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i2.1511

Abstract

Dalam makalah ini teknik komputasi fluid dynamic (CFD) diterapkan untuk memprediksi karakteristik hambatan total(Rt) kapal selam model Darpa Suboff dengan pendekatan Computational Fluid Dynamics (CFD) untuk berbagai kondisi kecepatan. Pertama, CFD analisis Benchmark DARPA Suboff Submarine dilakukan untuk kondisi kecepatan yang berbeda. Dalam analisis komputasi, aliran turbulen di sekitar kapal selam dimodelkan dengan Reynolds Averaged Model Navier-Stokes (RANS) dengan model turbulensi k-? SST untuk menyelesaikan persamaan-persamaan yang mengatur. Komparasi dari pendekatan CFD yang diterapkan dengan membandingkan hasil numerik dengan eksperimen hasil yang diperoleh dari literatur, dan berdasarkan grid kepadatan dalam domain komputasi. Pendekatan CFD Kapal Selam dan hasilnya dibandingkan dengan hasil Kapal Selam DARPA untuk kondisi hidrodinamika yang sama. Selanjutnya kajian ini diharapkan menjadi contoh untuk studi kapal selam baru yang akan dikembangkan dengan memperhitungkan hambatan kapal
Aplikasi SMS (Sistem Monitoring Sprinkler) untuk Mengurangi Resiko Kebakaran di Tempat Kerja Wibowo Arnin Putranto; Mades Darul Khairansyah; Moch. Luqman Ashari; Adianto Adianto; Binti Mualifatul Rosydah; Putri Nur Indah Sari; Rohmat Fais Sahhal
Jurnal Teknologi Maritim Vol 3 No 2 (2020): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i2.1525

Abstract

Sistem pencegahan kebakaran di industri yang digunakan salah satunya adalah dengan memasang sistem sprinkler yang akan bekerja secara aktif untuk memadamkan kebakaran. Monitoring sprinkler harus dilakukan secara berkala, karena jika sistem ini tidak bekerja akan memperparah dampak kebakaran. Pemantauan yang kurang dapat menyebabkan lambatnya penanganan sistem dan komponen sprinkler jika terjadi kerusakan. Penelitian ini merancang aplikasi yang digunakan untuk memonitor dan melakukan inspeksi sprinkler secara berkala. Aplikasi ini menggunakan database untuk penyimpanan hasil inspeksi dan bekerja dalam OS Android dengan menggunakan perangkat smartphone. Hasil pengukuran yang akan ditampilkan adalah realtime dan data yang disajikan antara lain, suhu ruangan, tekanan air, dan ketinggian air, denah peletakan sprinkler dalam ruang. Sedangkan untuk keperluan inspeksi akan memuat, formulir checklist sprinkler, menu prosedur terkait sprinkler, spesifikasi sprinkler, serta peringatan dan rekomendasi terkait monitoring sprinkler. Hasil simulasi yang dilakukan membuktikan bahwa aplikasi ini dapat mempercepat proses inspeksi dan dapat membantu saat akan melakukan peninjauan ulang hasil inspeksi yang lalu.
Analisis Optimasi Waktu dan Biaya Crashing Project Dengan Metode Critical Path dan Time Cost Trade Off Pada Proyek Pembangunan Galangan Kapal Risya Tiara Prasetyawidandi; Renanda Nia Rachmadita; Dian Asa Utari; Lusia Eni Puspandari
Jurnal Teknologi Maritim Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i2.1526

Abstract

Industri galangan kapal merupakan industri fabrikasi di sektor perkapalan yang melibatkan penggunaan material dan praktek manufaktur. Dalam pembangunan kapal, keterlambatan penyelesaian proyek pembangunan kapal berarti pihak galangan kapal harus membayar denda (penalty) keterlambatan sesuai dengan yang tertera pada perjanjian kontrak. Seperti dalam kasus proyek pembuatan Kapal Pengawas Perikanan Aluminium 17M oleh PT. Batam Expresindo Shipyard ini, pelaksanaannya mengalami keterlambatan sehingga galangan harus membayarkan denda sebesar 1 per mill dari nilai kontrak per harinya. Salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan crashing project pada pekerjaan yang berada pada lintasan kritis. Penelitian ini menggunakan Critical Path Method (CPM) dan metode Time Cost Trade Off. Hasil analisis didapatkan bahwa waktu dan biaya optimal dengan alternatif penambahan tenaga kerja dan penambahan jam kerja sebesar 5 jam dari jam kerja normal dengan produktivitas 80%. Durasi crashing project yang dihasilkan adalah 30 hari lebih cepat dari durasi aktual, dari total durasi proyek 222 hari menjadi 192 hari dengan penambahan biaya crashing project sebesar Rrp. 76. 719.846
ANALISA KERUSAKAN HYDRAULIC PUMP TIPE ROTARI VANE PADA DECK CRANE TYPE MITSUBISHI 30.5T X 26M (R) HDC Yuris Bahadur Wirawan; Budi Purnomo; Ratna dwi kurniawan
Jurnal Teknologi Maritim Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i1.1530

Abstract

Crane merupakan salah satu komponen di kapal yang berfungsi untuk mengangkat atau memindahkan barang yang cukup besar dan beban yang cukup berat. Proses bongkar muat kapal dari laut ke darat membutuhkan bantuan crane agar kegiatan berlangsung lebih cepat dan efisien. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui penyebab kerusakan crane dengan studi kasus pada kapal MV Rashad PT. Gurita Lintas Samudera yang mengakibatkan proses bongkar muat nikel terhambat. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, yaitu melakukan pengamatan langsung terhadap subyek penelitian, wawancara yaitu dengan melakukan tanya jawab dengan crew maupun penanggung jawab kamar mesin, serta studi pustaka. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terhambatnya proses bongkar muat di kapal MV Rashad PT. Gurita Lintas Samudera disebabkan oleh kerusakan pada catridge pump bagian rotor. Rotor pecah akibat filter hydraulic rusak dan masuk ke sistem hydraulic serta penyebab lainnya adalah operator crane yang tidak menjalankan SOP dalam bekerja.
PENGARUH TEKANAN REFRIGERAN TERHADAP UNJUK KERJA MESIN PENDINGIN MENGGUNAKAN FREON R-134A Suyanto suyanto; Diana langgeng mustikawati
Jurnal Teknologi Maritim Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Teknologi Maritim
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) - PPNS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33863/jtm.v5i1.1531

Abstract

Mesin pendingin mempunyai fungsi sangat penting sehingga penelitian di bidang tersebut banyak dilakukan untuk terus mengoptimalkan unjuk kerjanya. Unjuk kerja mesin pendingin bisa dinilai dari nilai coefficient of performance (COP). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variasi tekanan kerja freon terhadap unjuk kerja mesin pendingin. Alat yang digunakan adalah alat peraga atau traine sistem refrigerasi. Kondisi freon divariasikan dengan tekanan 8psi, 10pis, 12psi, dan 14psi. Berdasarkan hasil penagukuran dan perhitungan dari empat variasi tekanan freon dapat disimpulkan bahwa tekanan optimum system refrigerasi tersebut dicapai pada tekanan kerja 10psi dengan nilai COP 2,86 dan efek refrigerasi 120kJ/kg.