cover
Contact Name
Prayudi Lestantyo
Contact Email
prayudilestantyo@uin-malang.ac.id
Phone
+6285234744044
Journal Mail Official
j-iems@uin-malang.ac.id
Editorial Address
Jalan Gajayana No. 50 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Ulul Amri
ISSN : 28301420     EISSN : 28301420     DOI : https://doi.org/10.18860
Core Subject : Education,
Ulul Amri:Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, memberikan kesempatan kepada para mahasiswa, peneliti dan profesional di bidang pendidikan untuk mendiskusikan isu-isu paling aktual mengenai pengembangan dan inovasi untuk meningkatkan kualitas manajemen pendidikan Islam. Demikian pula, mengatasi peran manajer pendidikan yang semakin kompleks, menawarkan banyak perspektif mengenai masalah-masalah umum dan menyediakan forum untuk berbagi ide, informasi, dan keahlian. Jurnal ini mengeksplorasi penelitian dalam bidang-bidang berikut: 1. Manajemen pendidikan Islam 2. Kepemimpinan pendidikan Islam 3. Inovasi pendidikan Islam 4. Manajemen strategis dalam pendidikan Islam 5. Transformasi digital dalam pendidikan Islam 6. Pengembangan sumber daya manusia dalam pendidikan Islam 7. Penjaminan mutu dalam pendidikan Islam
Articles 125 Documents
KEEFEKTIFAN MEDIA PEMBELAJARAN WHATSAPP DALAM PEMBELAJARAN DARING DI MI FASTABIQUL KHOIROT Sasabila, Luthfi Adinda
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract. This study aims to (1) find out how the implementation of online learning at the Islamic Elementary School Fastabiqul Khoirot using WhatsApp learning media, (2) find out the opinions of teachers and parents regarding online learning using learning media in the form of WhatsApp, 3) determine the effectiveness and feasibility of the media. This WhatsApp learning is for daily learning. In this study, researchers used field research with descriptive qualitative methods which were carried out at the Fastabiqul Khoirot Islamic Elementary School. The data obtained based on interviews from the head of the Islamic school were also various opinions of parents who were obtained from various complaints submitted to the principal of the Islamic school as well as the educators at the Islamic school. Based on the results of the research, namely 1) the implementation of online learning at the Islamic elementary school Fastabiqul Khoirot by utilizing the WhatsApp application as a learning medium is certainly quite helpful so that online learning can continue to be implemented. 2) Based on the opinion of the head of the Islamic school, online learning that uses learning media in the form of WhatsApp is quite helpful in order to keep the implementation of online learning even though there are still some obstacles that it causes, while the parents themselves also think that they agree more if online learning is carried out through the WhatsApp application media. because the application is considered more flexible, efficient in reducing quotas compared to other applications, it is also easy to operate 3) Although the use of online learning media in the form of the Whatsapp application still has some obstacles, its use is quite effective and also feasible as an online learning medium for Islamic elementary school .
PENGARUH LAYANAN MANAJEMEN TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK DI MAN 1 KOTA MALANG Nurhasana, Intan
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 2 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i2.3389

Abstract

This study aims to determine whether the Library Service Management variable influences student satisfaction at MAN 1 Malang City. The research method used is descriptive method with a quantitative approach, with simple linear regression data analysis techniques. The number of samples used in this study were 80 respondents, which was carried out using the Simple Random Sampling technique. The results of this study indicate that library service management has a positive effect on student satisfaction at MAN 1 Malang City. The value of the regression coefficient X is 0.376 which states that for every 1% increase in library service management, the level of student satisfaction will increase by 0.376. the regression coefficient is positive, so it can be said that the direction of the influence of the X and Y variables is positive. From the results of the t test, it can be interpreted that the library service management variable (X) has an effect on the student satisfaction variable (Y). This can also be proven by the value of tcount > ttable, which is 9.214 > 1.994.
PERBANDINGAN KEBIJAKAN PROGRAM PENDIDIKAN KESETARAAN PONDOK PESANTREN SALAFIYAH (PKPPS) DENGAN PONDOK PESANTREN KHALAFIYAH Turrohmah, Nadya Salsabilla
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 2 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i2.6119

Abstract

Pendidikan Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS) adalah sebuah layanan pendidikan melalui jalur pendidikan non formal yang ditujukan bagi masyarakat. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan apa saja perbandingan atau perbedaan antara kebijakan program antara pendidikan kesetaraan pondok pesantren salafiyah (PKPPS) dengan pondok pesantren khalafiyah. Sedangkan metode yang digunakan adalah kajian pustaka (library research). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perbedaan kebijakan program pendidikan antara pendidikan kesetaraan pondok pesantren salafiyah (PKPPS) dengan pondok pesantren khalafiyah, yakni: 1) pendidikan non formal pada pondok pesantren salafiyah dapat disetarakan dengan pendidikan formal pada umumnya, namun dengan syarat para santri belajar dipondok selama 9 tahun. 2) sistem pendidikan pada pondok pesantren salafiyah masih bersifat klasikal (kitab-kitab kuning) dan menerapkan sistem sorogan sebagai sistem pengajarannya, sedangkan pada pondok pesantren khalafiyah menggunakan kitab-kitab klasik dan memasukkan pengajaran pengetahuan umum didalamnya. 3) kurikulum yang digunakan pada pondok pesatren salafiyah menyesuaikan dengan kurikulum di pesantren itu sendiri, sedangkan kurikulum yang digunakan pada pondok pesantren khalafiyah mengikuti kementerian Agama dan Dinas Pendidikan.
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER DAN PEMBELAJARAN KREATIFITAS DALAM SKENA TITIK DUA KOLEKTIF Ridha, Ahmad Ghiffari
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i1.6140

Abstract

Pendidikan karakter pada dasarnya selalu dijadikan priroritas utama dalam sebuah lingkup pendidikan. Dalam Undang-Undang Dasar No 20 Tahun 2003 tentang Pendidikan Karakter, yang menyebutkan bahwa Pendidikan merupana sebagai bentuk upaya dalam membentuk kepribadian putra bangsa yang sesuai dengan identitas dari Negara Indonesia. Berkaitan dengan hal tersebut, penelitian ini bertujuan guna mengetahui urgensi daripada implementasi pendidikan karakter dan pembelajaran kreatifitas dalam Skena Titik Dua Kolektif. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu metode Kualitatif dengan merujuk pada nilai observasi; wawancara; serta dokumentasi yang melibatkan ragam narasumber dengan kompetensi yang selaras dengan data penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Adanya implementasi nilai karakter rasa tanggung jawab yang ditonjolkan dalam Skena Titik Dua Kolektif berupa slogan no ticket no event; dan (2) Aktivitas yang dilakukan oleh anggota Skena Titik Dua Kolektif menunjukkan nilai kreatifitas tinggi dengan menciptakan ragam event besar yang mereka lakukan. Dengan adanya aktivitas budaya yang ditonjolkan dalam komunitas Skena Titik Dua Kolektif, peneliti menyimpulkan bahwa hal tersebut akan memberikan dampak besar dalam pembentukan karakter seorang anak, sehingga karakter positif dapat selalu melekat pada setiap anggota, dan sesuai dengan tujuan pendidikan karakter yang telah disebutkan.
STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU DI SDI KHA WAHID HASYIM BANGIL Ibrahim, Ibrahim
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i1.6288

Abstract

Strategi kepemimpinan pendidikan adalah proses atau gaya untuk mempengaruhi orang lain atau sekelompok orang untuk mengarahkan segala usaha bersama guna mencapai tujuan pendidikan melalui sasaran atau tujuan yang telah ditetapkan. Profesionalisme Guru menjadi salah satu faktor yang penting dalam menentukan kualitas dari sebuah instansi baik dalam hal mutu pendidikan, pembelajaran, dan juga peningkatan prestasi siswa.Adapun tujuan dari penelitian ini untuk (1) Bagaimana peran kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalisme guru di SDI KHA Wahid Hasyim Bangil, 2) Bagaimana strategi kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalisme guru di SDI KHA Wahid Hasyim, 3) Bagaimana kendala dan solusi yang dihadapi kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalisme guru di SDI KHA Wahid Hasyim Bangil. Penelitian ini dilaksanakan di SDI KHA Wahid Hasyim Bangil menggunakan pendekatan kualitatif yang dimana peneliti dalam hal ini betul-betul memahami fenomena yang terjadi serta untuk menjaga keaslian data peneliti ikut terlibat dan turun langsung ke lapangan. Teknik pengumpulan data ialah dengan melakukan observasi, melakukan wawancara dengan beberapa informan, dan melakukan dokumentasi. Data yang sudah diperoleh kemudian akan dianalisis deskriptif yang nantinya akan dimuat kedalam kalimat-kalimat yang telah disusun sehingga menghasilkan kalimat yang tersusun rapi.. Hasil penelitian menunjukkan kepala sekolah memiliki peranan penting dalam meningkatkan keprofesionalisme guru di sekolah bahwa (1) kepala sekolah memiliki peran sebagai educator, pemimpin, manajer, motivator, dan supervisor. Adapun peran tersebut kemudian dimanifestasikan dalam meningkatkan profesionalisme guru. (2) mengawasi dan mendukung para guru dalam kegiatan pelatihan formal maupun non formal, (3) aspek kepribadian guru dalam pengetahuan tentang IT merupakan salah satu kendala yang dihadapi oleh kepala sekolah. Maka solusi yang dilakukan ialah saling kerja sama dan saling memotivasi antar guru.
PENINGKATAN KUALITAS GURU: SEBUAH PERBANDINGAN PROFESIONALISME DI INDONESIA DAN MALAYSIA Yasmin, Arini Dina
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 2 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i2.6292

Abstract

Penelitian ini mengkaji secara mendalam mengenai perbandingan strategi pengembangan guru professional di Indonesia dan Malaysia. Dengan menganalisis literature terkait, penelitian ini bertujuan untuk memahami perbedaan dan kesamaan dalam pendekatan yang diambil oleh kedua negara dalam meningkatkan kualitas guru. Kajian ini menguraikan konsep pengembangan profesionalisme guru dan strategi yang diterapkan, termasuk pelatihan lanjutan, dukungan institusional, dan insentif. Penelitian ini juga membahas konteks pendidikan di Indonesia dan Malaysia, menggambarkan sistem pendidikan, serta langkah-langkah yang sudah diambil untuk meningkatkan kualitas guru.
STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI SMP ISLAM BAITUL ‘IZZAH NGANJUK Al Islami, Dinda Thoriq
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 2 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Strategi kepala sekolah ialah segala upaya cara atau rencana yang disusun secara terstruktur dengan tujuan untuk mencapai tujuan yang sudah ditentukan suatu instansi pendidikan. Sedangkan mutu/kualitas adalah suatu standar yang menajdi acuan sebuah instansi dapat dikatakan baik atau sebaliknya. Pengelolaan ini dilakukan oleh kepala sekolah SMP Islam Baitul ‘Izzah Nganjuk yang memiliki tujuan untuk menunjang keberhasilan dalam kegiatan proses pembelajaran serta hasilnya nanti akan meningkatkan mutu instansi pendidikan. Adapun tujuan dari diadakannya penelitian ini adalah: 1) Mendiskripsikan strategi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Islam Baitul ‘Izzah Nganjuk, 2) Mendiskripsikan evaluasi strategi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Islam Baitul ‘Izzah Nganjuk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dimana peneliti terlibat aktif dan turun langsung ke lokasi untuk memahami fenomena dan menggambarkan kondisi yang sebenarnya yagn ada di lapangan. Dalam mendapatkan data terkait strategi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Islam Baitul ‘Izzah Nganjuk dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Strategi Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMP Islam Baitul ‘Izzah Nganjuk yaitu: 1) Mengidentifikasi visi, misi, dan tujuan sekolah, 2) Menganalisis SWOT, 3) Menganalisis sumber daya organisasi, 4) Merumuskan dan melaksanakan perencanaan, 5) Evaluasi.
DIGITALISASI BERBASIS APLIKASI SIAGA DALAM MENINGKATKAN LAYANAN ADMINISTRASI DI KEMENTERIAN AGAMA KOTA PASURUAN Fadhl, Shalsabiel Muqomah
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i1.7011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang penerapan digitalisasi berbasis sistem informasi dalam meningkatkan layanan administrasi. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi lapangan, dokumentasi dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah Operator PAIS, staff administrasi dan GPAI Kota Pasuruan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya penerapan digitalisasi berbasis aplikasi SIAGA di kementerian agama Kota Pasuruan dinilai sangat baik dalam penggunaannya dan dirasasa mampu meningkatkan kualitas pelayanan PAIS di Kementerian Agama Kota Pasuruan, dimana beberapa layanan fitur didalamnya yang sangat mendukung dalam administrasi dan sama sekali tidak memiliki kendala apapun, selain itu penggunaan SIAGA juga perdampak pada peningkatan administrasi guru agama, meskipun terkadang guru memiliki kendala dalam pengoperasiannya dikarenakan guru tidak paham akan penggunaan SIAGA karena sudah terbiasa melakukan proses administrasi manual dan juga dikarenakan faktor usia yang terbilang gaptek atau tidak memahami gadget
STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MEWUJUDKAN PROGRAM SEKOLAH RAMAH ANAK DI MI MAMBAUL ISLAM LOSARI TUBAN Azizah, Afidatul
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i1.7077

Abstract

ABSTRAKSekolah Ramah Anak merupakan satu kebijakan yang dilakukan sebagai Upayapencegahan dalam mengatasi berbagai permasalahan yang melanggar hak anak terutama ketikaberada di sekolah. Dari data KPAI sepanjang Januari hingga Agustus 2023 menyebutkan,pelanggaran hak anak masih terjadi dan didominasi perundungan, yaitu berupa kekerasan fisik,kekerasan psikis, dan kekerasan seksual, dan anak menjadi korban kebijakan. Kepala madrasahmemiliki peran yang sangat strategis dalam membuat tatanan dan kebijakan untuk menciptakanlingkungan sekolah yang ramah anak. Penelitian yang dilakukan berujuan untukmendeskripsikan 1) strategi kepemimpinan kepala madrasah dalam merencanakan program2sekolah ramah anak di MI Mambaul Islam Losari Tuban, 2) strategi kepemimpinan kepalamadrasah dalam mengimplementasikan program sekolah ramah anak di MI Mambaul IslamLosari Tuban, 3) strategi kepemimpinan kepala madrasah dalam mengevaluasi program sekolahramah anak di MI Mambaul Islam Losari Tuban. Penelitian yang dilakukan menggunakanpendekatan kualitatif deskriptif-analitis dengan teknik pengumpulan data melalui observasi,wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) strategi kepemimpinan kepalamadrasah dalam merencanakan program sekolah ramah anak meliputi: a) Mendapatkansosialisasi SRA, b) Penetapan SK SRA, c) Deklarasi SRA, d) Penyusunan Standar OperatingProcedure (SOP) Tim pelaksana SRA, e) Pemasangan papan nama SRA, f) Menyusun kebijakanSRA, g) Pendidik dan tenaga kependidikan terlatih KHA dan SRA, h) Pelaksanaan proses belajaryang ramah anak, i) Sarana prasarana yang ramah anak. 2) strategi kepemimpinan kepalamadrasah dalam mengimplementasikan program sekolah ramah anak meliputi: a) Pemberianpunishment (hukuman) yang positif dan mendidik, b) Pemberian perhatian dan kasih sayangyang lebih terhadap siswa yang melakukan pelanggaran, c) Pembinaan secara terus menerus danberkelanjutan, d) Penyusunan tata tertib siswa sesuai SRA, e) Penyusunan matriks penanganankasus. 3) strategi kepemimpinan kepala madrasah dalam mengevaluasi program sekolah ramahanak dilakukan dengan mengadakan evaluasi semesteran dan rapat tahunan, evaluasi bulanan,evaluasi mingguan, evaluasi kinerja tim, dan evaluasi penanganan pelanggaran.
KIAT MANAJEMEN HUMAS INSTANSI NEGARA: DALAM MENINGKATKAN KEPERCAYAAN PUBLIK STUDI KASUS DPR RI Habibi, M. Thoriq Zacky
Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2024): Ulul Amri: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/uajmpi.v3i1.7230

Abstract

Penelitian ini menganalisis praktik manajemen humas dalam meningkatkan kepercayaan publik terhadap DPR RI. Pendekatan kualitatif digunakan dengan studi kasus DPR RI. Data dikumpulkan melalui analisis dokumen terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen humas DPR RI melibatkan strategi komunikasi proaktif. Tantangan yang dihadapi termasuk keberlanjutan komunikasi, penanganan isu sensitif, dan peningkatan partisipasi publik. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memahami peran manajemen humas dalam meningkatkan kepercayaan publik pada lembaga legislatif.

Page 9 of 13 | Total Record : 125