cover
Contact Name
Ade Herman Surya Direja
Contact Email
adehermansuryadireja@gmail.com
Phone
+6282182997717
Journal Mail Official
admin@journal.mandiracendikia.com
Editorial Address
Yayasan Pendidikan Mandira Cendikia Bengkulu, Indonesia Jl. Padat Karya No 25 Kelurahan Sumur Dewa Kecamatan Selebar Kota Bengkulu
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia
ISSN : -     EISSN : 29642434     DOI : 10.70570
Core Subject : Health, Science,
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia (JIK-MC) accepts related writings: Health sciences allied such like: Midwifery, medicine, pharmacies, phisiotherapy, surgical medical nursing, Emergency nursing, Mental nursing, Maternity nursing and children, Community nursing, family and elderly Nursing management, ect. Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia (JIK-MC) also accepts all writings with various disciplines of science with the terms of the core points remaining in the path and scope of the world of Health Sciences.
Articles 19 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 12 (2023)" : 19 Documents clear
Pengaruh Edukasi Tentang Sleep Hygiene Melalui Media Poster Terhadap Perilaku Pencegahan Insomnia Pada Remaja (Studi Kelas X Dan Xi Ma Model Zainul Hasan Probolinggo) Nur ‘Aini Khuirunnisa; Ro’isah; Nur Hamim
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Insomnia adalah keadaan dimana menggambarkan individu sulit untuk tidur. Keadaan ini mencakup susah tidur, masalah tidur, pada malam hari sering terbangun, dan bangun terlalu pagi. Meningkatnya penyakit insomnia disebabkan karena masih rendahnya pengetahuan, sikap, dan perilaku pencegahan insomnia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi tentang sleep hygiene melalui media poster terhadap perilaku pencegahan insomnia pada remaja studi kelas X dan XI MA Model Zainul Hasan Probolinggo. Jenis penelitian ini quasy experiment dengan desain one-group pre-post test design. Jumlah populasi sebanyak 120 responden. Sampel yang digunakan yaitu sebagian siswa sejumlah 92 siswa sesuai dengan syarat inklusi dan diambil dengan cara tekhnik proportional random sampling. Instrument yang digunakan lembar kuesioner perilaku pencegahan insomnia. Uji statistic menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian didapatkan perilaku pencegahan insomnia sebelum diberikan edukasi tentang sleep hygiene dengan media poster adalah mayoritas cukup sebanyak 54 responden (58,7%) perilaku pencegahan insomnia setelah diberikan edukasi tentang sleep hygiene dengan media poster mayoritas baik sebanyak 76 responden (82,6%). Dari hasil uji analisis didapatkan ada pengaruh edukasi tentang sleep hygiene dengan media poster terhadap perilaku pencegahan insomnia pada remaja dengan nilai (ρ=0,000<α=0,05). Diharapkan edukasi Sleep hygiene dengan media poster dapat digunakan untuk memperbaiki perilaku pencegahan insomnia yang kurang baik menjadi baik dan disarankan kepada pihak sekolah dapat mengaplikasikan edukasi Sleep hygiene dengan media poster supaya lebih menarik.
Hubungan Peran Keluarga Dengan Kebersihan Toilet Training Pada Anak Usia Pra Sekolah Di Paud Negeri Pembina Padang Tahun 2022 Helmanis Suci
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toilet training melatih anak agar mampu mengontrol dalam melakukan latihan buang air kecil dan buang air besar. Data WHO didunia menujukkan sebesar 15% anak usia pra sekolah tidak berhasil menjalankan toilet training dan di Indonesia sebesar 60% anak usia pra sekolah tidak berhasil menjalankan toilet training, pada anak usia pra sekolah di PAUD Negeri Pembina Padang didapatkan ada 5 kasus anak belum berhasil menjalankan toilet training. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan peran keluarga dengan keberhasilan toilet training pada anak usia prasekolah di PAUD Negeri Pembina Padang tahun 2022. Penelitian ini bersifat analitik dengan desain cross sectional yang telah dilaksanakan pada tanggal 27 Juli-1 agustus 2022. Populasi ibu yang memiliki anak sebanyak 123 orang, dengan teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling berjumlah 55 orang. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan menggunakan analisa univariat dan statistic dengan uji statistic Chi-Square. Hasil penelitian didapatkan lebih dari separoh 50,9% peran keluarga kurang pada anak usia prasekolah. Lebih dari separoh (61,8%) keberhasilan toilet training pada anak usia pra sekolah terlambat. Terdapat hubungan peran keluarga dengan keberhasilan toilet training pada anak usia prasekolah (p = 0,001). Kesimpulan penelitian ini ada hubungan peran keluarga dengan keberhasilan toilet training pada anak usia pra sekolah. Diharapkan kepada keluarga/ orang tua harus memberikan pendekatan yang intensif kepada anak untuk melatihnya ke toilet, setelah itu konsisten menjalankannya dikemudian hari, karena keberhasilan toilet training tidak terlepas dari kesiapan anakitu sendiri melainkan kerja sama yang baik antara keluarga.
Gambaran Kadar Ast (Aspartate Amino Transferase) Pada Penderita Hipertensi Di Rs Syafira Pekanbaru Kustiasih Lestari; Syafrisar Meri Agritubella; M. Berie
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah suatu gangguan pada sistem peredaran darah yang cukup banyak menganggu kesehatan masyarakat dan sangat merugikan. Dari hasil penelitian sebelumnya tekanan darah sistolik berhubungan secara positif terhadap peningkatan kadar SGPT dan SGOT. Dimana tekanan darah sistolik mampu mendeteksi 11,5% kadar SGPT dan tekanan darah sistolik mampu mendeteksi 11,3% kadar SGOT. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kadar AST (Aspartate Amino Transferase) pada penderita hipertensi di Rumah Sakit Syafira Pekanbaru. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif, yaitu suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat gambaran atau deskriptif tentang suatu keadaan secara obyektif. Hasil penelitian yang didapatkan adalah 23 serum pasien hipertensi yang diperiksa kadar AST, Rata-rata kadar AST pada pasien penderita hipertensi mengalami peningkatan, yaitu laki-laki 45,4 µ/L dan perempuan 43,8 µ/L. Hasil penelitian menurut kelompok umur menunjukan kelompok terbanyak pada kelompok 20-65 tahun sebesar 74% dan kelompok sedikit pada kelompok > 65 tahun sebesar 26%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kadar AST pada pasien hipertensi RS Syafira Pekanbaru diatas normal.
Hubungan Indeks Masa Tubuh Dan Lingkar Pinggang Dengan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Wilayah Kerja Puskesmas Sekotong Ernawati; Isnawati; Baik Heni Rispawati
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui hubungan indeks masa tubuh dan lingkar pinggang dengan tekanan darah pada penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Sekotong. Perubahan gaya hidup memegang peranan besar pada pengaruh perilaku atau kebiasan seseorang terhadap kebiasan asupan makanan. Lingkar pinggang adalah pengukuran sirkulasi lemak perut yang memiliki korelasi dengan indeks massa tubuh, menujukan bahwa yang memiliki lingkar pinggang lebih dari normal beresiko penyakit hipertensi berdasarkan pernyataan di atas lingkar pinggang dapat dijadikan sebagai tolak ukur untiuk mendeteksi pengumpulan lemak di daerah perut jika pengumpulan lemak meningkat pada lingkar pinggang seseorang maka dapat menyebabkan kadar koletrol yang jahat dan beresiko menyebabkan. Metodologi penelitian : penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional. Responden dalam penelitian ini sebanyak 96 orang. Hasil penelitian : terdapat korelasi yang signifikan antara indeks masa tubuh dengan tekanan darah sistolik dan diastolik dengan nilai p sebesar 0.011 dan 0.012 nilai (p<0.01) artinya ada hubungan antara lingkar pinggang dengan tekanan darah sistolik dan diastolik. Kesimpulan: peningkatan indeks masa tubuh dan lingkar pinggang berpengaruh terhadap tekanan darah. Saran: Dengan adanya penelitian ini diharapakan pasien dengan penderita hipertensi dapat memahami indeks massa tubuh dan lingkar pinggang.
Hubungan Self Care Manajement Pasien Pasca Covid-19 Dengan Kepatuhan Protokol Kesehatan Erwin Silitonga; Taruli Rohana Sinaga; Linda Susanti Giawa
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perawatan diri (self care) merupakan sebuah tindakan mengupayakan orang lain untuk mengembangkankemampuan yang dimiliki agar dikembangkan secara maksimal, sehingga seseorang dapat mempertahankanfungsi yang optimal. Melakukan self care (perawatan diri) untuk pencegahan penularan Covid-19 yaitudengan melakukan kepatuhan protokol kesehatan. Tingkat kepatuhan dapat dimulai dari tindakmengindahkan setiap aspek anjuran hingga mematuh rencana terutama mematuhi protokol kesehatanCOVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan self care manajemen pasien pasca covid-19dengan kepatuhan protokol kesehatan. Desain penelitian ini adalah Cross Sectional. Populasi dalampenelitian ini yaitu seluruh pasien pasca covid-19 yang pernah dirawat di Puskesmas Pematang Johar.Sampel dalam penelitian ini sebanyak 49 orang. Pengambilan sampel menggunakan Total Sampling.Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adahubungan Self Care Management dengan Kepatuhan Protokol Kesehatan dengan P Value 0,000 (<0,05).Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan Self Care Management denganKepatuhan Protokol Kesehatan di Puskesmas Pematang Johar. Penelitian ini memberikan pengetahuan barubagi Responden untuk menerapkan Self Care Management dengan Kepatuhan Protokol Kesehatan dalampencegahan Covid-19 dan peneliti selanjutnya mampu mengembangan penelitian secara luas denganmenggunakan metode serta dapat melakukan penelitian secara mendalam kepada pasien pasca covid-19kelayakan dalam melakukan self care management dengan kepatuhan protokol kesehatan
Faktor Yang Berhubungan Dengan Status Gizi Anak Usia 2 Tahun Di Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Nensy Florence Damanik; Alfira Natalia Winda Rahasia; Nurdiana; Adillah Imansari
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Periode 1000 hari pertama sering disebut window of opportunities atau sering juga disebut periode emas (golden period) didasarkan pada kenyataan bahwa pada masa janin sampai anak usia dua tahun terjadi proses tumbuh kembang yang sangat cepat dan tidak terjadi pada kelompok usia lain. pemenuhan asupan gizi pada 1000 hari pertama kelahiran anak sangat penting. Tujuan untuk menganalisis hubungan pola pemberian Asi, pola makan anak, dan pendapatan keluarga dengan status gizi anak usia 2 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Bulili. Jenis penelitian menggunakan rancangan “Cross Sectional”. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pola pemberian ASI, pola makan anak, pendapatan keluarga. Dan variabel dependen adalah status gizi anak usia 2 tahun. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat. Populasi dalam penelitian ini adalah semua anak usia 2 tahun yang berjumlah 218 anak dengan teknik pengambilan sampel Proporsional Sampling sebanyak 68 anak. Dari hasil analisa bivariat menunjukan bahwa terdapat hubungan antara pola pemberian ASI dengan status gizi anak usia 2 tahun (p = 0,01), pola makan anak dengan status gizi anak usia 2 tahan (p =0,001), serta pendapatan keluarga dengan status gizi anak usia 2 tahun (p = 0,02). Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya hubungan antara pola pemberian ASI, Pola makan serta pendapatan keluarga dengan status gizi anak usia 2 tahun di wilayah kerja Puskesmas Bulili.
Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Anemia Dengan Kepatuhan Mengonsumsi Tablet Fe Di Puskesmas Cimahi Selatan Tahun 2023 Juju Juhaeriah; Monna Maharani Hidayat; Assyfa Aulia Maharani
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Angka kejadian anemia selama kehamilan di Jawa Barat pada tahun 2020 menunjukkan 53,24% ibu hamil mengalami anemia. Kemudian prevalensi anemia dalam kehamilan di daerah Cimahi Selatan pada tahun 2022 sebanyak 12,74%. Anemia dalam kehamilan dapat memberi dampak yang kurang baik bagi ibu, baik selama kehamilan, persalinan maupun masa nifas. Pada ibu hamil, keadaan kekurangan zat besi (Fe) ini dapat menyebabkan keguguran, bayi berat lahir rendah (BBLR), pendarahan, dan bahkan kematian ibu dan bayi. Kurangnya pengetahuan dan sikap tentang mengonsumsi tablet Fe menjadi faktor penyebabnya. Upaya pemerintah dalam mengatasi anemia pada ibu hamil yaitu berfokus pada pemberian tablet Fe. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang anemia dengan kepatuhan mengonsumsi tablet Fe. Rancangan penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan pendekatan metode cross sectional. Sampel penelitian ini berjumlah 51 orang ibu hamil trimester II dan III. Teknik sampel yang digunakan purposive sampling. Analisa data menggunakan analisa univariat dengan distribusi frekuensi dan bivariate dengan uji statistik Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden memiliki pengetahuan yang cukup tentang anemia, yaitu sebanyak 24 responden (47,1%), yang memiliki sikap negatif sebanyak 29 responden (56,9%), dan sebanyak 29 responden (56,9%) patuh mengonsumsi tablet Fe. Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu hamil tentang anemia dengan kepatuhan mengonsumsi tablet Fe dengan p value (0,003) < α (0,05) dan ada hubungan antara sikap dengan kepatuhan mengonsumsi tablet Fe dengan p value (0,023) < α (0,05). Petugas kesehatan harus lebih meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan pada ibu hamil seperti melakukan promosi kesehatan tentang anemia serta memotivasi dan memonitoring ibu hamil dalam mengonsumsi tablet Fe.
Studi Cross Sectional: Status Gizi Ibu Hamil Dan Komplikasi Pada Kehamilan Irma Hamdayani Pasaribu; Maria Alia Rahayu; Rina Marlina
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Selama hamil, ibu memerlukan makanan yang berkualitas dengan jumlah yang cukup (tidak kekurangan dan tidak berlebihan). Untuk memenuhi kebutuhan tubuh ibu selama hamil dibutuhkan menu makanan yang seimbang, dimana semua zat gizinya dibutuhkan tubuh setiap hari, meskipun jumlahnya tidak sama, ada zat gizi yang dibutuhkan dalam jumlah sedikit dan ada pula zat gizi yang dibutuhkan dalam jumlah yang banyak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan status gizi ibu hamil dan komplikasi pada kehamilan. Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan pendekatan retrospektif cross sectional pada ibu hamil di Karawang tahun 2022. Teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan memperhatikan kriteria diperoleh 42 sampel. Kriteria inklusi pada penelitian ini yaitu ibu hamil dengan catatan hasil pemeriksaan yang lengkap Data di analisis dengan menggunakan uji chi-square dengan nilai signifikansi p<0,05, data diproses dengan menggunakan program SPSS.23. Untuk mengetahui hubungan antara status gizi ibu hamil dengan komplikasi pada kehamilan, dilakukan uji analisis IMT ibu hamil dengan komplikasi kehamilan diperoleh p-value 0,01 dan analisis LILA dengan komplikasi kehamilan dengan komplikasi kehamilan p-value 0,01, dengan OR 0,04. Dari hasil uji analisis diperoleh kesimpulan ada hubungan antara status gizi ibu hamil dengan kompliaksi pada kehamilan
Pengaruh Terapi Range of Motion (ROM) Bola Karet Dalam Menurunkan Kekakuan Otot Genggam Pasien Stroke Di RSUD Pariaman Setiadi Syarli
Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 12 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stroke non hemoragik disebabkan oleh iskemik, trombosis, emboli dan penyempitan lumen, dimana salah satu dampaknya klien dapat mengalami kelemahan otot. latihan Range Of Motion (ROM) bola karet dapat mengembalikan kemampuan gerak otot genggam pasien bila dilakukan secara bertahap dan sesuai prosedur. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Terapi Latihan Range Of Motion (ROM) dengan Bola Karet dalam menurunkan kekakuan otot genggam pasien Stroke di RSUD Pariaman. Jenis penelitian ini kuantitatif quasi eksprimen dengan desain one group pre test and post test, dimana variabel independen dan dependen diteliti secara bersamaan. Penelitian dilakukan pada tanggal 1 september sampai dengan 30 september 2023. Sampel penelitian ini melibatkan sebanyak 25 pasien stroke non hemoragik melalui teknik total sampling. Analisis penelitian menggunakan Wilcoxon test. Hasil penelitian didapatkan kekuatan otot Sebelum intervensi sebagian besar dengan skor 1 yaitu tidak ada kontraksi otot sebanyak 20 responden (80%), sedangkan sesudah intervensi sebagian besar skor kekuatan otot 5 yaitu tangan bisa bergerak bebas 9 responden (36%). Dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi Range Of Motion (ROM) dengan bola karet terhadap kekakuan otot genggam pada Penderita Stroke non hemoragik di RSUD Pariaman menggunakan uji Wilxocon didapatkan Z hitung 4,406 dan nilai p value 0,000 dimana nilai p value, <a (0,05). Hasil penelitian ini diharapkan bisa dikembangkan dan disempurnakan lagi agar perawat bisa menjadikan terapi genggam bola karet ini sebagai bagian dari intervensi mandiri keperawatan dalam memberikan asuhan keperawatan pasien dengan Stroke non hemoaragik

Page 2 of 2 | Total Record : 19