cover
Contact Name
Alusyanti Primawati
Contact Email
alus.unindra23@gmail.com
Phone
+6281310772762
Journal Mail Official
semnas.sakaintek@gmail.com
Editorial Address
Kampus B. Jl. Raya Tengah No.80, Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Seminar Nasional Riset dan Teknologi (SEMNAS RISTEK)
Prosiding ini berisi artikel-artikel yang telah didesiminasikan dalam acara Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi (SEMNAS RISTEK) yang diselenggarakan oleh Program Studi Teknik Informatika, FTIK, Universitas Indraprasta PGRI. Penyelenggaraan SEMNAS RISTEK dimulai tahun 2017 dengan publikasi cetak, sedangkan publikasi online melaui OJS dimulai tahun 2020. Fokus dan Area Prodisiding diantaranya: Data Mining Internet of Things Machine Learning Deep Learning Reinformance Learning Generative AI Software Engeneering E-Learning Expert System Artificial Intelligence Game Development Ethic AI Business Intelligence Data Engineering Web Development E-Commerce Arsitektur dan Jaringan Komputer Semantic Analysis Sistem Real-Time Sistem Berbasis Pengetahuan Neural Network Customer Relatioship Management E-Government Komputer Grafis Pengolahan Citra Komputer dan Masyarakat Teknologi Industri Infrastruktur Wilayah dan Tata Kota Aplikasi Multimedia Cloud Computing Teknologi Pendidikan Teknologi Desain dan Arsitektur
Articles 793 Documents
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGAJUAN LIBUR DAN CUTI PERUSAHAAN ANTERAJA BERBASIS JAVA NETBEANS Subagio, Leni; Anshary, Nico Bustanul; Hikmah, Rezkiyana
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6405

Abstract

Perancangan Aplikasi Pos Pada Mutiara Laundry Dengan Mengimplementasikan Bahasa Pemrograman Java Agustin, Lydia; Ritonga, Muhammad Soleh
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5664

Abstract

Bisnis laundry merupakan bisnis kecil memiliki banyak peminat juga memiliki peluang pasar yang cukup besar sehingga bisnis dapat cepat berkembang dan dirasa akan lebih mudah jika dimasukan unsur teknologi dan informasi didalamnya. Pada saat ini Mutiara laundy masih menggunakan sistem manual dalam pencatatannya, seperti dalam hal pencatatan keuangan dan pencatatan transaksinya masih menggunakan buku. Tujuan dalam penelitian ini yaitu memudahkan para pegawai dalam melakukan proses transaksi, membuat laporan hasil transaksi, pendataan setiap karyawan, petugas dan harga. Metodologi penelitian yang penulis gunakan dalam sistem pengolahan data yaitu teknik pengumpulan data dengan wawancara oleh pihak terkait dan mendokumentasikan informasi yang dibutuhkan. Selain itu, Penulis melakukan berbagai macam penelitian dengan menggunakan metode kepustakaan yang sangat relevan dalam masalah sistem informasi. Setelah melakukan penelitian, menganalisa permasalahan yang terjadi dan menyelesaikan masalah tersebut, maka penulis dapat menyimpulkan bahwa, Aplikasi Point Of Sales pada Mutiara Laundry memberikan kemudahan kepada kasir untuk melaporkan laporan data pelanggan, data pegawai, data harga kepada pemilik laundry serta mempermudah proses transaksi dengan sistem.Kata Kunci: Aplikasi, Point Of Sales, Java
Aplikasi Penjualan Mobil-Mobil Rc Pada Toko Victory Setiawan, Regi; Risdiana, Aan; Qadarsih, Nurmala Dewi
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 4, No 1 (2020): SEMNAS RISTEK 2020
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v4i1.3734

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk menganalisis penggunaan teknologi, menggunakan bahasa pemrograman Java dalam pengaplikasiannya, dengan masih manualnya sistem yang terdapat dalam perusahaan tersebut maka secara singkat dibuat sistem informasi database stok dan laporan pembelian maupun penjualan, Bahasa pemrograman Java ini terkoneksi dengan database MySQL agar mempermudah admin dalam menggunkannya. Sistem Informasi yang saat ini masih digunakan sangat kurang bagus, karena waktu yang sangat sedikit sekali, penjualan yang di tulis tangan dan penyimpanan data secara manual, kemungkinan akan terjadi kesalahan didalam pencatatan data, data yang sudah dicatat disimpan ke dalam map dan diletakkan di lemari arsip. Semoga laporan tugas akhir yang penulis buat ini dapat bermanfaat bagi perusahaan yang bersangkutan, dan juga dapat memberikan kemudahan bagi karyawan untuk mengimplementasikannya.
PERANCANGAN APLIKASI INVENTORY PADA CV.KOSMETIK INDAH CANTIK RAWAGENI DEPOK Pauji, Ahmad; Triyadi, Triyadi; Sihombing, Fredy A
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5792

Abstract

Pertumbuhan sistem inventory bersamaan dengan kemajuan dikala ini begitu kilat serta ketat dalam melaksanakan persaingan bisnis, spesialnya dalam melaksanakan persediaan barang sehingga bisa penuhi permintaan pelanggan semakasimal mungkin. CV. Kosmetik Indah Cantik mengawali kiprahnya didunia kecantikan spesialnya dibidang kosmetik. Sistem berjalan yang dialami perusahaan sampai dikala ini merupakan belum terkomputerisasi dengan baik serta belum mempunyai sistem komputer yang terintegrasi. Permasalahan yang dirasakan CV. Kosmetik Indah Cantik ialah pada sistem pencatatan yang masih memakai manual, sehingga menjadikan tidak efektifnya dalam melaksanakan proses bisnis yang terdapat di CV. Kosmetik Indah Cantik. Tujuan dari riset ini merupakan guna mengenali sistem persediaan barang yang tengah berjalan pada CV. Kosmetik Indah Cantik. Mengenali persediaan barang supaya bisa membagikan informasi yang pas serta akurat. Membangun aplikasi yang ada fitur persediaan barang guna memudahkan user dalam menggunakanya. Tata cara riset yang digunakan merupakan grounded research serta Paradigma Siklus Hidup Klasik“ Model Air Terjun”. Riset ini menciptakan suatu aplikasi sistem informasi inventory dengan bahasa pemrograman Java, Netbeans 8. 2, XAMPP, dan database MySQL. Kata Kunci: Sistem Informasi, Inventory, Java, Mysql
Warung Ayam Penyet Bu Ani Menggunakan Java Netbeans Lesmana, Panji Dwi; Aruan, Meri Chrismes; Parwatiningtyas, Diyan
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4938

Abstract

Warung Ayam Penyet Bu Ani adalah sebuah restoran yang berada di Jalan Sawo No.20, Pondok Cina, Depok, Jawa Barat, yang menjadi tempat penelitian penulis. Beberapa masalah yang ada antara lain, sistem reservasi meja dan pemesanan menu pada Warung Ayam Penyet Bu Ani masih menggunakan sistem manual, proses pemesanan menu yang tidak terintegrasi dengan nomor meja yang digunakan dan tidak adanya perhitungan stok ketersedian menu yang dapat dipesan, proses transaksi yang belum mendukung sistempemberian potongan harga atau diskon dalam proses perhitungannya dan tidak adanya fitur jenis pembayaran yang beragam dalam melakukan pembayaran. Untuk itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sistem aplikasi reservasi restoran yang mendukung semua fitur yang dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. Serta merancang sistem aplikasi yang dapat mencetak laporan yang diperlukan secara berkala.Metode penelitian yang digunakan adalah metode pengumpulan data yang berupa studi kepustakaan dan studi lapangan serta metode grounded research. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi reservasi restoran berbasis java Netbeans dengan menggunakan database MySQL yang mempermudah banyak pihak dalam proses pengolahan data dan meminimalisasi adanya kesalahan dan mengoptimalkan keamanan data.
AUGMENTED REALITY RUMAH SAKIT BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN METODE MULTIMEDIA DEVELOPMENT LIFE CYCLE Triloka, Joko; Setiawan, Agustinus Eko; Andika, Tahta Herdian; Aras, Irsan
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6280

Abstract

Implementasi Augmented Reality dalam memvisualisasikan ruangan dirumah sakit merupakan sebuah inovasi baru untuk mendukung kegiatan dirumah sakit dengan cara yang lebih efektif dan efisien. AR menawarkan visualisasi tiga dimensi suatu objek yang ditumpangkan pada lingkungan nyata yang disediakan oleh seperangkat teknologi untuk menciptakan realitas campuran secara real time antara elemen nyata dan virtual. Penggunaanya melalui media Android lebih mempermudah masyarakat umum dalam mengakses dan memperoleh informasi seputar ruangan di rumah sakit yang disajikan dalam bentuk virtual dengan mengikuti panduan penggunaan yang ada pada aplikasi. Penelitian ini menghasilkan aplikasi Augmented Reality (AR) berbasis android menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa aplikasi dapat beroperasi dengan baik pada perangkat smartphone berbasis Android dengan menampilkan informasi dan objek 3D tentang ruangan Rumah Sakit.
Aplikasi Penjualan Sparepart Dan Service Pada Jakarta Motor Berbasis Java Affrian, Willy Hilda
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.5156

Abstract

Penelitian ini bertujuan pembuatan aplikasi penjualan sparepart dan service yang diharapkan dapat membantu dalam proses pengelolaan data barang, data supplier, data pembelian, data penjualan, dan data servis yang terdapat di Jakarta Motor agar menjadi efektif. Sebagai alat pelaporan yang sistematis untuk mengilustrasikan kemampuan intelektual secara umum. Dalam aplikasi penjualan sparepart dan service ini menggunakan metode Reseach And Development (R&D). Dimana dalam membangun sistem ini digunakan alat bantu perancangan system yaitu Diagram Alir Data (DAD), Konteks, Nol, Rinci serta dengan menggunakan bahasa pemograman Java Netbeans dan database MySQL menggunakan XAMPP. Selama penelitian penulis menemukan bahwa pada pembuatan laporan masih kurang diperhatikan, hal ini dikarenakan sistem yang belum pernah digunakan pada proses penjualan sparepart dan service pada Jakarta Motor. Simpulan dari dibuatnya aplikasi ini memberikan fasilitas kecepatan dalam melakukan proses transaksi dalam penjualan agar lebih efektif dan efisien, dan pemilik atau karyawan dipermudah dalam pekerjaannya.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENILAIAN GURU TERBAIK PADA SMPN 01 BOJONGGEDE MENGGUNAKAN METODE SAW Sativa, Oriza; Opitasari, Opitasari; Ishaka, Muhamad Buhais
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 8, No 01 (2024): SEMNAS RISTEK 2024
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v8i01.7169

Abstract

Penilaian guru adalah elemen kunci dalam meningkatkan mutu pendidikan. Dalam upaya untuk memilih guru terbaik, Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan metode Simple Additive Weighting (SAW) telah diusulkan. SAW adalah metode pengambilan keputusan multi-kriteria yang memungkinkan penilaian kinerja guru berdasarkan sejumlah kriteria yang relevan. Sistem ini menggunakan data historis kinerja guru, preferensi, dan bobot kriteria yang ditentukan oleh pihak sekolah atau lembaga pendidikan. SAW menghitung nilai kinerja relatif dari setiap guru, yang kemudian digunakan untuk merangking mereka. Guru dengan peringkat tertinggi dianggap sebagai guru terbaik yang layak mendapatkan penghargaan atau insentif, atau mungkin memerlukan pembinaan lebih lanjut. SPK ini membantu pihak sekolah atau lembaga pendidikan dalam mengambil keputusan yang akurat dan objektif dalam penilaian kinerja guru. Selain itu, sistem ini dapat memotivasi guru untuk terus meningkatkan kualitas pengajaran mereka. Dengan demikian, peningkatan mutu pendidikan dapat tercapai melalui penggunaan teknologi informasi dan SPK yang canggih, seperti yang diusulkan dalam penelitian ini. Dengan SAW, seleksi guru terbaik menjadi lebih transparan dan berbasis data, meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengambilan keputusan di bidang pendidikan.
Aplikasi Pengelolaan Dan Perjualan Barang-Barang GSM (General Marchandise) Pada PT.Inticakrawala Citra Musthofa, Dani; Saputra, Suranto; Damayanti, Nia
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5754

Abstract

Rancangan Aplikasi Pengelolaan dan Penjualan barang-barang GSM (General Marchandise) Pada PT.Inticakrawala Citra Dalam era globalisasi sekarang ini, teknologi informasi melaju dengan cepatnya. Adapun komputer yang merupakan peralatan yang diciptakan untuk mempermudah pekerjaan manusia, saat mencapai kemajuan baik di dalam pembuatan hardware maupun software. PT. Inti Cakrawala Citra (Toko Indogrosir) membutuhkan sekali adanya suatu sistem yang dapat menunjang dan mempermudah pekerjaan karyawan untuk mendapatkan hasil yang baik dan berdampak kepada pelayanan terhadap customer . Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah metode kualitatif yaitu suatu penelitian yang berfokus membangun teori dari data atau fakta. Mengembangkan sintesa interaksi dan teori-teori yang dibangun dari fakta-fakta mendasar (grounded) mengembangkan pengertian dan sebagainya, berarti setiap langkah mengutamakan proses, apa adanya dan tanpa dibatasi norma-norma, rumus, dan seterusnya. Melalui pendekatan secara kualitatif penulis mengembangkan data melalui pendekatan yang didalam proses penelitian,turun kelapangan, menganalisis data dan kesimpulan data sampai dengan penulisannya mempergunakan aspekaspek kecenderungan, wawancara (interview), analisis isi dan story.Hasil dari penelitian ini adalah suatu sistem yang dapat digunakan untuk memudahkan pekerjaan Staff (karyawan) dalam mengelola data penjualan barang dan pegelolaan data barang sehingga dapat terselesaikan secara lebih cepat, tepat, akurat Serta efisien.Kata Kunci: Aplikasi, Pengelolaan, Penjualan, General Marchandise.
Aplikasi Self-Service Pada Kedai Ochacha Thai Tea Lisdiana, Lisdiana; Lestari, Mei
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4906

Abstract

Sistem aplikasi self-service dibangun dengan tujuan mempermudah pengolahan segala data transaksi yang terjadi di Kedai OCHACHA Thai Tea agar lebih efektif dan efisien serta untuk memenuhi salah satu syarat akademis dalam menyelesaikan pendidikan program Strata-1 Universitas Indraprasta PGRI. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem aplikasi self-service ini adalah Waterfall Model dan pengembangannya dibantu dengan metode permodelan visual Unified Modeling Language (UML). Use Case Diagram, Activity Diagram, Sequence Diagram, dan Class Diagram. Sistem aplikasi self-service ini dibangun dengan menggunakan aplikasi berbasis desktop Netbeans, menggunakan bahasa pemrograman Java, dan penyimpanan data pada media database MYSQL. Dengan adanya aplikasi ini pelanggan dapat langsung menginput menu-menu yang akan dipesannya, data diri singkat berupa nama dan nomor telepon, serta nomor pesanan mereka secara otomatis akan muncul saat hendak memesan. Staff nantinya dapat melihat daftar pemesanan dan memperbarui status pembayarannya sebelum pesanan dibuat, dengan hal ini semua pesanan dan pembayaran dapat direkap menjadi laporan dalam periode tertentu dengan mudah dan cepat.