cover
Contact Name
Mutawali
Contact Email
dosen01175@unpam.ac.id
Phone
+62815333344
Journal Mail Official
abdimas_iqtishadia@unpam.ac.id
Editorial Address
UNPAM VICTOR LANTAI 5 Jl. Raya Puspitek, Buaran, Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
ABDIMAS Iqtishadia
Published by Universitas Pamulang
ISSN : -     EISSN : 30256143     DOI : https://doi.org/10.32493/iqtis
Fokus ABDIMAS Iqtishadia: Jurnal PKM Ekonomi Syariah dan Multidisiplin ilmu Universitas Pamulang untuk mengakomodasi hasil-hasil penelitian dan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh civitas akademika universitas seluruh Indonesia. Sebagai sebuah Terbitan Berkala Ilmiah, jurnal ini juga menerima manuscript hasil-hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh para peneliti/dosen dari universitas lain. Cakupan Jurnal ini khusus mempelajari teori dan praktik Ekonomi Syariah, studi Islam dan multidisiplin ilmu, dimaksudkan untuk mengungkap penelitian orisinal dan isu terkini. Jurnal PKM ini dengan hangat menyambut kontribusi para sarjana dari bidang terkait yang mempertimbangkan topik umum berikut; Kajian Ekonomi Syariah, kajian keagamaan dan disiplin ilmu lainnya.
Articles 55 Documents
Edukasi Stop Bullying sebagai upaya Mewujudkan Sekolah Ramah Anak di MI NU Rowolaku Kabupaten Pekalongan Anggraeni, Dewi; Amma Chorida Adila; Aqilia Atsila; M. Bahrul Ilmi
ABDIMAS Iqtishadia Vol. 3 No. 1 (2025): ABDIMAS Iqtishadia
Publisher : Prodi Ekonomi Syariah Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/iqtis.v3i1.48652

Abstract

Pendidikan memiliki peran strategis dalam mengembangkan potensi individu sekaligus membentuk karakter yang bermartabat. Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak menegaskan bahwa setiap anak berhak untuk hidup, tumbuh, berkembang, serta berpartisipasi secara optimal dalam lingkungan yang aman dan mendukung. Namun, fenomena perundungan (bullying) masih menjadi permasalahan serius di lingkungan sekolah, termasuk di tingkat dasar. Menanggapi hal tersebut, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan melaksanakan program pengabdian masyarakat berupa edukasi "Stop Bullying" di MI NU Rowolaku, Kabupaten Pekalongan. Kegiatan ini dilaksanakan melalui metode ceramah dan diskusi interaktif yang bertujuan menanamkan nilai-nilai karakter humanis kepada peserta didik. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa penguatan karakter humanis mampu menciptakan suasana sekolah yang harmonis dan inklusif. Kendati demikian, latar belakang keluarga yang beragam menjadi tantangan dalam proses internalisasi nilai-nilai tersebut. Oleh karena itu, pendidikan karakter perlu diintegrasikan secara menyeluruh dalam proses pembelajaran di kelas. Sebagai langkah strategis, setiap satuan pendidikan di Indonesia diharapkan mendeklarasikan diri sebagai Sekolah Ramah Anak guna mewujudkan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan bebas dari perundungan.
Literasi Cara Kerja Bank Syariah dan Konvensional bagi Masyarakat Batuceper Indah Tangerang Alim, Muhammad Nurul; Evan Hamzah Muchtar; Irwan Maulana; Wahyu Hidayat; Edy Junaedi; Muslim
ABDIMAS Iqtishadia Vol. 3 No. 1 (2025): ABDIMAS Iqtishadia
Publisher : Prodi Ekonomi Syariah Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/iqtis.v3i1.49586

Abstract

Kegiatan literasi ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat Batuceper Indah, Kota Tangerang, mengenai perbandingan cara kerja bank syariah dan konvensional. Pemahaman mendasar ini krusial agar masyarakat mampu membuat keputusan finansial yang bijak di tengah pesatnya perkembangan perbankan. Penelitian menggunakan metode penyuluhan untuk mendidik peserta tentang prinsip, produk, dan mekanisme operasional kedua jenis bank. Hasilnya menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta sebelum dan sesudah literasi. Mayoritas peserta juga menyatakan kegiatan ini sangat bermanfaat, dengan 75% peserta puas terhadap pelaksanaannya. Meskipun demikian, literasi perbankan masyarakat masih relatif rendah, menghambat pemanfaatan optimal layanan keuangan. Oleh karena itu, direkomendasikan peningkatan program edukasi dan penyuluhan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat terhadap kedua sistem perbankan. Dengan demikian, diharapkan masyarakat Batuceper Indah dapat mengambil keputusan finansial yang lebih terinformasi dan sesuai nilai-nilai pribadi mereka.
Edukasi Kewirausahaan Syariah di MA Daarul Hikmah Pamulang Melalui Motivasi Najikha Akhyati; maharani
ABDIMAS Iqtishadia Vol. 3 No. 1 (2025): ABDIMAS Iqtishadia
Publisher : Prodi Ekonomi Syariah Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/iqtis.v3i1.50349

Abstract

Seiring percepatan laju inflasi dan semakin mendesaknya kebutuhan akan biaya hidup dari aspek kebutuhan konsumsi, sandang dan juga Pendidikan.untuk menunjang hal tersebut, keterampilan dalam berwirausaha sangat penting di pupuk sejak dini. Masa muda di era 5.0 tidak lagi hanya wajib belajar di sekolah, mereka juga perlu memiliki penghasilan disamping mengandalkan pemenuhan kebutuhan dari orang tuanya. Banyak hal yang bisa dijalani di usia muda di samping tekun belajar di sekolah melalui berwirausaha dengan cara tradisional maupun melalui keterampilan digital perlu dikenalkan. Menyadari akan pentingnya hal tersebut, sekolah dipandang perlu mengintegrasikan Pendidikan kewirausahaan dalam kurikulumnya ataupun dalam kegiatan extra kurikuler. Mitra dalam kegiatan pengabdian Masyarakat ini adalah MA Daarul Hikmah Pamulang. Pengabdian kepada mayarakat ini dilakukan karena 1) kurangnya pengetahuan siswa tentang dunia wirausaha 2) kurangnya kesadaran pada siswa manfaat dan keuntungan mulai berwirausaha sejak dini. Berdasarkan permasalahan tersebut, kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk informasi dan edukasi kepada siswa tentang esensi kewirausahan dan cara memulai usaha. Pengabdia mkepada masyarkat ini melibatkan 40 siswa dari jurusan IPA dan IPS sebagai peserta. Metode pelaksanaan dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi tanya jawab. Dari hasil pengabdian Masyarakat ini diketahui 1) terjadi peningkatan pengetahuan tentang dunia wirausaha, 2) terjadi peningkatan motivasi untuk memulai bisnis dalam waktu dekat.
Edukasi Bisnis Islami: Menanamkan Pemahaman Prinsip Halal dan Haram dalam Berwirausaha bagi Siswa SMK Al Hikmah Jakarta ahmad rifai; abdulloh
ABDIMAS Iqtishadia Vol. 3 No. 1 (2025): ABDIMAS Iqtishadia
Publisher : Prodi Ekonomi Syariah Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/iqtis.v3i1.51693

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai prinsip bisnis Islami, khususnya pemahaman konsep halal dan haram dalam berwirausaha, kepada siswa SMK Al Hikmah Jakarta. Metode pelaksanaan meliputi ceramah interaktif, diskusi kelompok, studi kasus, dan praktik simulasi bisnis syariah. Peserta diajak untuk memahami pentingnya menerapkan nilai-nilai syariah dalam praktik bisnis sehari-hari, termasuk aspek produk, transaksi, dan etika bisnis Islam. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta sebesar 85% mengenai prinsip halal dan haram dalam berwirausaha, serta antusiasme dalam mengembangkan usaha berbasis syariah. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi fondasi bagi siswa dalam membangun usaha yang sesuai dengan nilai-nilai Islam serta berkontribusi pada pengembangan ekonomi halal di Indonesia.
Edukasi Kepatuhan Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Melalui Aplikasi Sapawarga Bojongsari Kota Depok Wahyu Nurul Hidayati; Aris Sanulika; Dila Angraini
ABDIMAS Iqtishadia Vol. 3 No. 1 (2025): ABDIMAS Iqtishadia
Publisher : Prodi Ekonomi Syariah Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/iqtis.v3i1.51699

Abstract

Salah satu komponen penting dalam struktur pajak yang memberikan pemasukan bagi negara adalah kepatuhan pajak kendaraan bermotor. Sanksi pajak, kesadaran wajib pajak, keahlian perpajakan, dan faktor lainnya dapat berdampak pada kepatuhan pajak kendaraan bermotor. Bagi MT. Nurul Iman Jl. Mandor Tadjir RT. 003 RW. 006, Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, pembayaran pajak kendaraan secara online menggunakan aplikasi Sapawarga menjadi pilihan yang lebih sederhana dan efektif. Namun, sebagian besar penduduk setempat belum memanfaatkan aplikasi tersebut karena kurangnya pengetahuan dan minimnya sosialisasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik kuesioner (angket), metode dokumentasi dan metode deskriptif dalam analisis data. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah dengan metode penyuluhan berupa seminar yang dilakukan secara tatap muka dan test berupa soal yang bervariasi mengenai kepatuhan membayar pajak kendaran bermotor. Hasil yang diharapkan dari sosialisasi ini adalah target dapat mengedukasi dan meningkatkan kepatuhan dalam membayar pajak kendaraan bermotor.