cover
Contact Name
Kukuh Pribadi
Contact Email
kukuhpribadi@unmuhjember.ac.id
Phone
+6283128337082
Journal Mail Official
jurnal.mediakom@unmuhjember.ac.id
Editorial Address
Universitas Muhammadiyah Jember, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Gedung B, Lantai 3 Jl. Karimata No. 49 Jember-Jawa Timur-Indonesia Telp : (0331)336728 | 337957
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
MEDIAKOM : Jurnal Ilmu Komunikasi
ISSN : 25801899     EISSN : 26565706     DOI : https://doi.org/10.32528/mediakom.v7i02
Core Subject : Education,
MEDIAKOM: Jurnal Ilmu Komunikasi adalah jurnal ilmu komunikasi nasional peer-review yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Jember dua kali setahun. Jurnal ini menyediakan akses terbuka langsung ke kontennya berdasarkan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara bebas untuk umum mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar. Tujuan jurnal ini adalah untuk memberi tempat bagi akademisi dan praktisi untuk menerbitkan artikel penelitian, ulasan artikel, dan ulasan buku yang asli. Artikel pada dasarnya berisi topik tentang Ilmu Komunikasi di semua aspek. Artikel ilmiah yang membahas Ilmu Komunikasi, Jurnalistik, Public Relations, Marketing Public Relations, dan Isu-isu terkait New Media dipersilahkan. Mediakom tersedia dalam bentuk cetak dan versi online.
Articles 48 Documents
KEKUATAN VISUAL DALAM MENDISIPLINKAN KHALAYAK DI MASA PANDEMI COVID-19 Damayanti, Resvindira; Amalia, Juwita Ratna; Rusdiana, Siti Zulijah; Mauliyah, Annisa Farhatul; Yoga, Rifan Darma; Fawzy, Dwimay
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.3589

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana elemen-elemen visual digunakan dalam masyarakat untuk menyampaikan pesan disiplin. Dalam situasi pandemi, peran komunikasi visual memegang peranan yang sangat penting dalam mengedukasi masyarakat dan membentuk perilaku disiplin. Penelitian ini menggunakan teori semiotika yang dikembangkan oleh Roland Barthes dan teori panopticon. Metodologi yang digunakan adalah pendekatan kualitatif, dimana pengumpulan data dilakukan melalui searching, tinjauan literatur, dan observasi konten visual Satgas Covid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa solidaritas dalam mematuhi protokol kesehatan dan peran generasi muda melalui media sosial berperan penting dalam pengendalian Covid-19. Namun, kritik muncul terhadap kebijakan pemerintah yang kurang transparan, tidak efektif, ketidakjelasan informasi, kurangnya transparansi pengelolaan sumber daya dan mengabaikan kelompok rentan. Diharapkan penelitian ini dapat memberikan wawasan lebih jauh mengenai peran visual yang bersifat kedisiplinan untuk mematuhi protokol kesehatan. Selain itu, dapat menjadi landasan bagi pengembangan strategi komunikasi yang lebih responsif terhadap krisis di masa mendatang, agar masyarakat lebih mudah menerima dan menerapkan pesan-pesan kedisiplinan yang disampaikan.
Stereotipe Perempuan Dalam Poster Film Horor Dari Era Tahun 1980 Sampai 2015 (Analisis Wacana Kritis Sara Mills) Sevyra Kurnia Hendrawinata; Nindya Kalyana Rasmi; Devi Diah Ayu; Naifah Putri Nahara; Dewi Ruhil ilma; Dwimay Fawzy
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.3590

Abstract

This study analyzes the representation of women in Indonesian horror film posters from the 1980s to 2015, as well as the symbols that reflect social and cultural dynamics. In Indonesian horror films, women are often portrayed as powerful, vengeful, and dominant spirits. In the 1980s, women were mostly depicted as passive victims, while in the 1990s, they began to show strength and control over their fate. The 2000s marked a shift, with women portrayed as more complex and independent characters capable of combating supernatural forces. The research method used a qualitative approach with visual analysis and critical discourse analysis (CDA). The findings suggest that the changing representation of women in posters reflects the evolution of gender discourse in society, where women are no longer just objects of violence and suffering, but subjects who possess strength and control over their destinies. Penelitian ini menganalisis representasi perempuan dalam poster film horor Indonesia dari era 1980 hingga 2015, serta simbol-simbol yang mencerminkan dinamika sosial dan budaya. Dalam film horor Indonesia, perempuan sering digambarkan sebagai sosok hantu yang kuat, pendendam, dan dominan. Pada era 1980-an, perempuan lebih banyak digambarkan sebagai korban pasif, sementara pada 1990-an, mereka mulai menunjukkan kekuatan dan kontrol atas nasib mereka. Era 2000-an menunjukkan perempuan sebagai karakter yang lebih kompleks dan independen, mampu melawan kekuatan supranatural. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis visual dan analisis wacana kritis perempuan (CDA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan representasi perempuan dalam poster mencerminkan perubahan wacana gender dalam masyarakat, di mana perempuan tidak hanya menjadi objek kekerasan dan penderitaan, tetapi juga subjek yang kuat dan mampu mengendalikan takdir mereka.
PENGARUH PROGRAM MATA NAJWA MELALUI MEDIA SOSIAL TERHADAP SIKAP POLITIK REMAJA DI DESA SEPANJANG KECAMTAN GLENMORE KABUPATEN BANYUWANGI tulloh, ferdian rohmad; suyono
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.3778

Abstract

Abstract This study aims to evaluate the influence of the Mata Najwa program through social media on the political attitudes of adolescents in Sepanjang Village, Glenmore District, Banyuwangi Regency. The rapid development of information anditechnology, especially through social media, has opened up space for political participation for teenagers. This quantitative research aim to examine the nfluence of the Mata Najwa program on social media on adolescents' political attitudes, based on the Uses and Effect Theory. The results of a study in Sepanjang Village, Banyuwangi, show that the "Mata Najwa" program has a positive and significant influence on the political attitudes of adolescents. Statistical analysis yielded a calculated t value (7,306) that was greate than the t table (1,989) with a significance of 0.00<0.05, so that null hypothesis was rejected. The RSquare value of0.37 indicates that the 37% variability of adolescents' political attitudes can be explained by the Mata Najwa program. This study concludes that the Mata Najwa program through social media has a moderate but significan influence on the formation of adolescent political attitudes.   Keywords: Political Attitudes, Social Media, Mata Najwa, Use and Effect.
Terpaan Informasi Media Sosial Terhadap Tingkat Kepercayaan Pemilih Pemula Pilkada Kabupaten Jember 2024 Suyono; MAULANA, AKBAR
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.3783

Abstract

ABSTRAK: Media sosial memberikan ruang bagi masyarakat, khususnya calon pemilih pemula (Gen Z) untuk terpapar berbagai informasi. Pada konteks politik, khususnya menghadapi pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Jember, pemilih pemula yang terpapar informasi di media sosial, akan lebih mudah mengenali visi-misi, program kerja, dan karakter para pasangan calon (Paslon). Informasi yang disebarkan berulang-ulang melalui platform media sosial, seperti TikTok, Instagram, Facebook, maupun X, dapat meningkatkan brand awareness terhadap Paslon tertentu dan kemungkinan menolak Paslon yang lain. Karena itu, pertanyaan pada rumusan masalah dan tujuan pada penelitian ini, adalah terkait terpaan informasi media sosial mampu memengaruhi tingkat kepercayaan pemilih pemula terhadap para pasangan calon bupati pada Pilkada 2024 di Kabupaten Jember. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif, yakni jenis penulisan yang menggambarkan atau mendeskripsikan objek, orang, tempat atau kejadian secara rinci dan detail. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan menentukan sumber data dari kalangan pemilih pemula (Gen Z), berusia 18-22 tahun dan tinggal di Kabupaten Jember atau mempunyai hak pilih dan tercatat di KPU Jember. Hasil penelitian ini akan menggambarkan seberapa besar pengaruh terpaan media sosial terhadap tingkat kepercayaan pemilih pemula terhadap pasangan calon bupati yang mereka pilih pada pelaksaan Pilkada Kabupaten Jember, 27 November 2024 lalu.
ANALISIS SEMIOTIKA PADA LIRIK LAGU “CHEERS TO YOUTH” KARYA SEVENTEEN : Analisis Semiotika Ferdinand de Saussure Fitriani, Laillia Rizki Nur; Pratama, Aditya Dimas
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.3951

Abstract

Perkembangan budaya Korea di Indonesia cukup pesat, salah satunya melalui fenomena K-Pop. Lagu-lagu K-Pop banyak diminati bukan hanya karena melodi atau tariannya yang memikat, tetapi juga karena liriknya yang penuh makna. Lagu Cheers to Youth oleh SEVENTEEN mengangkat tema masa muda yang penuh dengan tantangan, tekanan, pencarian jati diri, serta harapan dan semangat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis makna motivasi dalam lirik lagu tersebut dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan analisis semiotika Ferdinand de Saussure. Data diperoleh melalui observasi terhadap elemen penanda (signifier) dan petanda (signified), serta wawancara dengan sejumlah informan yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling untuk mendapatkan informasi mendalam mengenai dampak emosional dan psikologis dari lagu tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lagu ini memberikan pesan tentang penerimaan diri, penghargaan terhadap usaha, dan pentingnya merayakan hal-hal sederhana dalam hidup, sehingga menjadi media yang ampuh untuk merefleksikan diri. Cheers to Youth tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga sebagai sumber motivasi yang relevan bagi generasi muda dalam menghadapi tekanan hidup.
KOMUNIKASI NONVERBAL TARI LANDHUNG DALAM MENYAMPAIKAN PESAN BUDAYA DI SITUBONDO Harizah, Putri Nur; Cahyono, Hery Bambang
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.4189

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk memperluas kebudayaan dan menginterpretasikan makna yang terkandung dalam gerakan tari serta mengindentifikasi hambatan dalam penyampaian pesan budaya melalui Tari Landhung. Tari Landhung adalah tarian khas Situbondo menggambarkan identitas atau karakteristik masyarakat Situbondo yang Pandhalungan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yang melibatkan wawancara mendalam dengan para pencipta Tari Landhung dan Dewan Kesenian Situbondo (DKS), dengan teori Beyond Human Communication. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tari Landhung berfungsi sebagai representasi budaya dan kearifan lokal masyarakat Kabupaten Situbondo. Setiap gerakan yang terkandung dalam Tari Landhung mencerminkan karakter masyarakat Situbondo yang tegas, ramah, dan beragam (Pandhalungan), serta penggunaan properti seperti perahu dan jaring sebagai simbol identitas, kehormatan, dan martabat masyarakat Situbondo yang berada di wilayah pesisir. Penelitian ini di harapkan dapat mengidentifikasi berbagai simbol yang mewakili pesan-pesan spesifik serta mengeksplorasi arti yang terdapat dalam setiap simbol.
Persepsi Orang Tua terhadap Istilah Kata "Sigma" dalam Komunikasi Gen Alpha di Media Sosial Tiktok Ramadani , Anisa Salsabila; Rokhman, Lailiya Nur
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.4194

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami persepsi orang tua terhadap penggunaan istilah “sigma” oleh anak-anak Generasi Alpha dalam komunikasi mereka di media sosial TikTok. Istilah “sigma” merepresentasikan kepribadian yang mandiri, kuat, dan cenderung antisosial, yang belakangan populer di kalangan anak muda. Dalam penelitian ini, digunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara semi terstruktur terhadap lima orang tua dari anak-anak usia Gen Alpha yang aktif menggunakan TikTok. Penelitian dianalisis menggunakan teori Stimulus-Organisme-Respons (S-O-R) yang dikembangkan oleh Mehrabian dan Russell. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi orang tua terhadap istilah “sigma” terbentuk dari dua arah: internal (pengalaman dan interaksi dengan anak) dan eksternal (media sosial dan lingkungan sekitar). Sebagian besar orang tua memaknai istilah ini secara ambivalen sebagai simbol trend dan ekspresi kemandirian anak, namun juga mengkhawatirkan dampaknya terhadap sikap tertutup dan kurang ekspresif. Respons orang tua bervariasi, mulai dari pendekatan edukatif, sikap adaptif, hingga pengawasan terhadap penggunaan media sosial anak. Penelitian ini menunjukkan pentingnya peran orang tua dalam memahami dinamika bahasa digital dan mendampingi anak dalam membentuk identitas komunikasi mereka di era media sosial. Kata kunci: Persepsi orang tua, Sigma, Gen Alpha, TikTok, Teori S-O-R
The Effect Of Persuasive Communication On TIKTOK Live Odeliz.ID Accounts On Increasing Customer Buying Interest: PENGARUH KOMUNIKASI PERSUASIF AKUN TIKTOK LIVE ODELIZ.ID TERHADAP MENINGKATNYA MINAT BELI CUSTOMER Pratama, Aditya Dimas; Maulida, Sinta Rizki
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.2437

Abstract

The rapid development of social media, especially TikTok, which is increasingly used as a platform for product promotion and sales through live streaming features, requires business actors to think more about strategies to increase customer purchase interest, one of which is through persuasive communication. This study aims to determine the effect of persuasive communication on the purchase interest of customers of the TikTok account Odeliz.id.The research method used in this study is quantitative explanatory. Data was obtained through questionnaires distributed to 109 respondents selected using the simple random sampling technique. The measurement tools used in this study are the Persuasive Communication Scale questionnaire (r = 0.85) and the Purchase Interest Scale (r = 0.87). The data analysis technique used is Simple Linear Regression Analysis. The results of the study show that persuasi vecommunication has a significant influence on customer purchase interest (F = 47,876, p < 0,01 ) with a contribution of 31.2%, while 68.8% is influenced by other variables outside this study. Suggestions for future research include exploring other variables that may influence customer purchase interest and expanding the research sample to obtain more comprehensive results. Keyword : persuasive communication, tiktok, customer purchasing interest