cover
Contact Name
Kukuh Pribadi
Contact Email
kukuhpribadi@unmuhjember.ac.id
Phone
+6283128337082
Journal Mail Official
jurnal.mediakom@unmuhjember.ac.id
Editorial Address
Universitas Muhammadiyah Jember, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Gedung B, Lantai 3 Jl. Karimata No. 49 Jember-Jawa Timur-Indonesia Telp : (0331)336728 | 337957
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
MEDIAKOM : Jurnal Ilmu Komunikasi
ISSN : 25801899     EISSN : 26565706     DOI : https://doi.org/10.32528/mediakom.v7i02
Core Subject : Education,
MEDIAKOM: Jurnal Ilmu Komunikasi adalah jurnal ilmu komunikasi nasional peer-review yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Jember dua kali setahun. Jurnal ini menyediakan akses terbuka langsung ke kontennya berdasarkan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara bebas untuk umum mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar. Tujuan jurnal ini adalah untuk memberi tempat bagi akademisi dan praktisi untuk menerbitkan artikel penelitian, ulasan artikel, dan ulasan buku yang asli. Artikel pada dasarnya berisi topik tentang Ilmu Komunikasi di semua aspek. Artikel ilmiah yang membahas Ilmu Komunikasi, Jurnalistik, Public Relations, Marketing Public Relations, dan Isu-isu terkait New Media dipersilahkan. Mediakom tersedia dalam bentuk cetak dan versi online.
Articles 48 Documents
PERAN DAN STRATEGI HUMAS DALAM MENINGKATKAN CITRA SEKOLAH DI MI MIFTAHUL ULUM PURWOASRI Syifa, Luna; B. Cahyono, Hery
MEDIAKOM Vol. 7 No. 02 (2024): Mediakom, Februari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v7i02.3587

Abstract

Abstract MI Miftahul Ulum Purwoasri has successfully implemented effective strategies to attract public attention, reflected in the annual increase in the number of new student registrations. Therefore, this research aims to determine the role and strategies of public relations in enhancing the school's image at MI Miftahul Ulum Purwoasri. The research questions explored are how the school's public relations carries out its role and what strategies are used to build a positive image in the eyes of the community. Researchers used a purposive sampling technique by selecting informants from the school's public relations department. The research findings indicate that the public relations department of MI Miftahul Ulum Purwoasri employs several strategies to gain attention from the surrounding community and increase the number of registrants each year. The main public relations strategies include a persuasive approach, digital publication, community collaboration, and distinctive religious and extracurricular activities. Consequently, the public relations department of MI Miftahul Ulum Purwoasri has successfully carried out its task of building a good and positive school image in the eyes of the community. Keyword: strategy, public relations, school Abstrak MI Miftahul Ulum Purwoasri berhasil menerapkan strategi yang efektif dalam menarik perhatian masyarakat, yang tercermin dari peningkatan jumlah pendaftar setiap tahunnya. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dan strategi humas dalam meningkatkan citra sekolah di MI Miftahul Ulum Purwoasri. Rumusan masalah yang diangkat adalah bagaimana humas sekolah menjalankan perannya serta strategi apa saja yang digunakan untuk membentuk citra positif di mata masyarakat. Peneliti menggunakan teknik purposive sampling dengan memilih informan dari pihak humas sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa humas MI Miftahul Ulum Purwoasri ini memiliki beberapa strategi untuk mendapatkan perhatian dari masyarakat sekitar, dan meningkatkan jumlah pendaftar setiap tahunnya. Adapun strategi Humas menggunakan pendekatan persuasif, publikasi digital, kerja sama masyarakat, hingga kegiatan khas keagamaan dan ekstrakulikuler sebagai strategi utamanya. Dengan begitu, humas dari sekolah MI Miftahul Ulum Purwoasri ini berhasil dalam melakukan tugasnya untuk membangun citra sekolah yang baik dan positif di mata masyarakat. Kata kunci: Strategi, Humas, Sekolah
RELEVANSI VISUAL IKLAN GOJEK CERDIKIAWAN TERHADAP TREN DAN PERILAKU GENERASI Z ananta, Adela; Rizky Cahyani, Elliya; Pradana Wiranata, Hendra; Juliansyah, M. Verdy; Sari Yasmin, Salsabila; Fawzy, Dwimay
MEDIAKOM Vol. 7 No. 02 (2024): Mediakom, Februari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v7i02.3588

Abstract

This study examines the role of visual elements in Gojek’s “Cerdikiawan” digital advertisement in representing visual trends and the behavior of Generation Z. The main issue explored is how visual components can reflect current trends and connect with the behaviors of young consumers. The research aims to analyze the relevance of these visual elements using Charles Sanders Peirce’s semiotic theory, which divides signs into icons, indexes, and symbols. A descriptive qualitative method was employed, with primary data gathered through interviews with five Generation Z informants and secondary data from advertisement observations. The analysis focuses on identifying visual signs in the ad and interpreting them based on the audience’s social and cultural context. The findings show that iconic signs, such as a fork used as a creative solution, symbolize innovation and efficiency—traits valued by Generation Z. Indexical signs reflect their adaptability to technology, while symbolic elements convey emotional messages that enhance Gojek’s brand image. This study offers insights into how visual advertising can emotionally engage younger audiences through semiotic interpretation.
MASS STREAMING SEBAGAI BUDAYA PARTISIPATIF PADA AKUN X CONNECT TEAM @ENGENESTRMTEAM Raihani, Vina; Nur Aini, Syarifah
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.1935

Abstract

Industri hiburan di Korea Selatan memiliki sistem promosi yang sangat rapi dan persaingan yang ketat mendorong para penggemar untuk mempromosikan grup idolanya agar lebih dikenal masyarakat luas. Kemajuan media dan teknologi menjadi faktor utama bagi penggemar untuk berpartisipasi dalam berbagi informasi dan terlibat dengan komunitas penggemar online. Khususnya melalui media sosial, penggemar dapat membentuk komunitas fandom untuk mencapai tujuan tertentu dan sistematis, misalnya dalam mass streaming saat comeback grup idola. Salah satu komunitas fandom yang secara khusus terlibat dalam mass streaming adalah Connect Team di akun X. Connect Team mengadakan streaming massal bersama Engene melalui platform musik Korea Selatan untuk menyukseskan comeback grup idola Enhypen. Strategi yang dilakukan Connect Team melalui akun x mereka antara lain dengan menggalang dana, menjaring volunteer, dan berkolaborasi dengan akun fanbase dan big accounts. Selain menyelenggarakan mass streaming, Connect Team juga bekerja sama untuk merayakan acara lain seperti anniversary Enhypen.
ADAPTASI BUDAYA PADA MAHASISWI NON-KMI DI UNIVERSITAS DARUSSALAM GONTOR: Studi Fenomenologi Pada Mahasiswi Non-KMI di UNIDA Gontor Oktafia, Bella; Rukmini, Diah
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.2007

Abstract

For students who choose to study away from home, it's not an easy decision, although there are risks such as not being able to adapt to a new culture, but the experience gained will definitely also be more, one of which can find out the culture of the place and friends from different regions. University of Darussalam Gontor is a university under the auspices of Pondok Modern Darussalam Gontor. In UNIDA there is a designation of KMI students for graduates from Gontor and there is a designation of Non-KMI (NK) students for students who graduated from other than KMI. Given that NK students who graduated from SMA/SMK/MA have never experienced life in an Islamic boarding school, there must be a lot of new things found, students' difficulties in adapting often cause depression and make them break many rules. This study aims to determine the strategies of NK students who graduated from SMA/SMK/MA in adapting to the culture in their new environment while studying at the pesantren higher education level at UNIDA Gontor. The method used in this research is phenomenology with interview and observation data collection techniques. In this study, cultural adaptation theory and accommodation theory were used. The results of this study are that most NK students who have passed several phases in cultural adaptation are still compromising and adapting to the environment and culture at UNIDA.
ISU JURNALIS BERKUALITAS DALAM PEMBERITAAN PERPRES PUBLISHER RIGHTS: ANALISIS WACANA KRITIS BERITA DARING KOMPAS.ID PERIODE 2022–2023 Nurul Suci, Putri Laksmi
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.2010

Abstract

Pendistribusian berita oleh perusahan media terancam terganggu dikarenakan adanya platform digital. Menanggapi hal ini, pemerintah Indonesia hendak menghadirkan dasar hukum bagi perlindungan ekosistem media, yang disebut dengan Publisher Rights atau hak penerbitan karya jurnalistik. Rancangan regulasi ini ditujukan untuk menciptakan jurnalisme berkualitas bagi pers Indonesia. Pemberitaan mengenai Perpres Publisher Rights dan isu jurnalisme berkualitas pun muncul di berbagai media daring, termasuk Kompas.id. Penelitian ini pun berusaha untuk melihat bagaimana isu jurnalisme berkualitas diwacanakan dan digambarkan oleh Kompas.id melalui berita daring yang berfokus pada topik Perpres Publisher Rights. Dengan menggunakan analisis wacana kritis Norman Fairclough, penelitian ini menganalisis 25 berita daring periode 2022–2023 yang dimiliki oleh Kompas.id. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompas.id cenderung kuat untuk menyebarkan isu jurnalisme berkualitas. Kompas.id mampu menghadirkan beragam sudut pandang dan informasi dari sumber yang memiliki kredibilitas tinggi. Selain itu, Kompas.id juga cenderung mengaitkan isu jurnalisme berkualitas dengan konteks Pemilu 2024 yang sedang berjalan hingga saat ini.
UPAYA PELESTARIAN SENI TARI TRADISIONAL DAN KARAWITAN MELALUI KESEIMBANGAN KOMUNIKASI ORANG TUA DAN ANAK Istiqomah, Windasari; Juariyah
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.2249

Abstract

Penelitian ini menyoroti pentingnya peran orang tua dalam melestarikan seni tradisional di Desa Yosowilangun Kidul, Lumajang, Jawa Timur. Komunikasi antara orang tua dan anak memainkan peran penting dalam mempengaruhi partisipasi anak dalam seni tradisional, mencerminkan kesadaran akan pentingnya mempertahankan budaya lokal sebagai bagian dari identitas dan warisan budaya. Dengan menggunakan teori keseimbangan Heider, penelitian ini menganalisis interaksi orang tua dan anak dalam konteks pelestarian seni tradisional, menyoroti pentingnya keseimbangan dalam komunikasi untuk mengoptimalkan perkembangan bakat anak. Tujuan penelitian adalah mengeksplorasi komunikasi orang tua dan anak serta dampaknya pada perkembangan bakat anak di Sanggar Taruna Budaya Yosowilangun Kidul. Metode deskriptif digunakan dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi partisipatif, dan analisis dokumen. Hasil menunjukkan orang tua memberikan dukungan mental, materi, dan spiritual, menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan holistik anak-anak di sanggar tersebut. Keterlibatan aktif orang tua menciptakan lingkungan yang memotivasi dan mendukung anak-anak untuk berkembang dalam seni tradisional dan karawitan. Kesimpulannya, peran orang tua sangat penting dalam membentuk lingkungan yang mendukung perkembangan bakat seni anak.
ANALISIS PERSEPSI WALI MURID TERHADAP CITRA DAN STRATEGI PROMOSI SD AISYIYAH CINDOGO BONDOWO Susanti, Ari; Sudahri
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.3244

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi strategi promosi yang efektif dalam membangun kepercayaan calon orang tua terhadap kualitas pendidikan yang diberikan oleh SD Aisyiyah Cindogo. Dalam upaya menarik minat calon siswa baru, promosi yang berkelanjutan dan terintegrasi dianggap sebagai faktor kunci yang mempengaruhi keputusan orang tua. Kepercayaan orang tua tidak hanya terbentuk dari informasi yang disampaikan, tetapi juga melalui pengalaman dan keterlibatan mereka dalam proses pendidikan anak. Penelitian ini menyarankan agar SD Aisyiyah Cindogo mengembangkan strategi promosi yang mencakup nilai-nilai pendidikan yang lebih holistik, seperti pengembangan karakter, soft skills, dan kualitas fasilitas. Selain itu, pentingnya pemanfaatan teknologi dan media sosial serta keterlibatan orang tua dalam kegiatan sekolah juga menjadi elemen yang krusial dalam mempererat hubungan antara sekolah dan orang tua. Melalui pendekatan promosi yang adaptif dan inklusif, diharapkan kepercayaan orang tua terhadap sekolah dapat meningkat, yang pada akhirnya  akan  meningkatkan  jumlah  peminat  calon  siswa  baru  dan  memperkuat  citra positif  sekolah  sebagai  lembaga  pendidikan  yang  berkualitas  dan  peduli  terhadap perkembangan anak secara menyeluruh 
TINDAK PERSUASIF DALAM PROMOSI DIGITAL PENERIMAAN MAHASISWA BARU: UPAYA MENARIK MINAT CALON MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER Kurniawan, Putra; Pribadi, Kukuh
MEDIAKOM Vol. 8 No. 02 (2025): Mediakom, Februari 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i02.3248

Abstract

Komunikasi persuasif melalui media internet banyak menjadi pilihan masyarakat dan lembaga sebagai sarana menawarkan produk, jasa, dan program, sebagaimana yang dilakukan oleh Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember). Sebagai lembaga perguruan tinggi swasta, Unmuh Jember berkepentingan untuk menyosialisasikan dan memromosikan program pendidikannya kepada masyarakat, khususnya lulusan sekolah menengah atas (SMA). Hal tersebut dimaksudkan untuk mendapatkan simpati calon mahasiswa yang diharapkan akan memilih Unmuh Jember sebagai kampus pilihannya. Dalam rangka muwujudkan harapan tersebut, Unmuh Jember memanfaatkan media online , seperti instagram dengan konten yang bersifat promotif. Dari fenomena tersebut maka penelitian ini mencoba melihat bagaimana pendekatan strategis perihal tindakan persuasif yang dilakukan oleh Lembaga kampus Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Jember. Harapannya, penelitian ini dapat membantu kebijakan perihat strategi persuasi dalam rangka promosi kampus. Kata Kunci : Persuasif; promosi digital; media sosial; video Instagram
Peran Media Sosial WhatsApp Dalam Konsultasi Pasien Tuberkulosis Dengan Pendamping Di Sekawan's TB Jember Silvie Ayu Masruroh; Pribadi, Kukuh
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media sosial WhatsApp merupakan salah satu bentuk media baru yang berkembang saat ini. Media tersebut dimanfaatkan oleh individu maupun lembaga karena keefisienannya. Seperti lembaga kesehatan Sekawan’s TB Jember yang memanfaatkan WhatsApp sebagai alat konsultasi pasien TB, karena jarak geografis pasien dengan pendamping yang jauh dan sulit untuk ditempuh secara berkala. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana media sosial WhatsApp diperankan sebagai alat komunikasi antara pendamping dan pasien TB, dengan harapan perubahan perilaku guna kesembuhan pasien. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara mendalam, serta dokumentasi Informan penelitian ini bersifat kelompok, yaitu empat pendampingan di mana setiap pendamping dua pasien. Hasil penelitian menunjukkan bahwa WhatsApp menjadi media utama dalam pendampingan dan konsultasi pasien TB dengan pendamping. WhatsApp memiliki fitur dan fungsi yang efektif dan fleksibel untuk komunikasi, sehingga berpeluang besar dalam mencapai kesembuhan dan kepatuhan pasien TB. Dapat disimpulkan, bahwa media sosial berperan penting dalam menunjang keberhasilan proses pendampingan pasien TB. Komunikasi digital yang efisien dan adaptif dapat memperkuat kedekatan emosional untuk motivasi pasien dalam masa pengobatan.
Peran Humas Dalam Meningkatkan Daya Tarik Wisatawan Paralayang Gunung Menyan, Kalibaru Asy Syaroofa, Ailya; Soeharno , Ageng
MEDIAKOM Vol. 8 No. 01 (2024): Mediakom, September 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/mediakom.v8i01.3585

Abstract

Peran humas dalam meningkatkan daya tarik wisatawan Paralayang Gunung Menyan, Kalibaru. Kemajuan teknologi promosi humas dituntut untuk bisa menggunakan beragam cara baik secara konvensional maupun media digital. Penggunaan media promosi ini membuat pengunjung memiliki gambaran tempat wisata yang akan dikunjungi, semakin menarik makin banyak pula pengunjung yang mendatangi wisata tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, peneliti mendeskripsikan atau mengambarkan secara rinci peran humas paralayang gunung menyan kalibaru dalam mengelola promosi wisata supaya lebih dikenal publik. Penyajian informasi dalam penelitian ini berasal dari sumber data yaitu informan yakni pengelola dan humas gunung menyan kalibaru. Penelitian deskriptif memberikan gambaran dan fakta-fakta yang ditemukan saat melakukan penelitian. Hasil dari penelitian ini yaitu Humas wisata Paralayang Gunung Menyan dalam melakukan promosi menggunakan beberapa strategi yaitu: 1). Menggunakan media sosial serta media konvensional dalam mengenalkan wisata Paralayang Gunung Menyan. 2). Melibatkan masyarakat baik atlet maupun komunitas di sekitar daerah wisata. 3). Mengadakan dan terlibat dalam event yang relevan. Strategi yang dilakukan oleh Humas wisata Paralayang efektif dalam memperkenalkan wisata yang terbilang masih baru dan belum memiliki banyak peminat. Mengkolaborasikan Dua metode promosi mampu mengefektifkan kegiatan promosi. Semakin tersebarnya informasi, makin banyak pula peluang masyarakat yang ingin berkunjung. Tidak hanya penggunaan media promosi, Humas wisata Paralayang juga melibatkan masyarakat sekitar mulai dari atlet, aparat desa, dan pengelola wisata. Disamping pengoptimalan promosi dan memanfaatkan sumber daya manusia, Humas juga turut aktif dalam kegiatan atau event-event yang di selenggarakan oleh wisata Paralayang maupun pihak luar. Dengan begitu, publik mampu melihat keaktifan aktivis Paralayang Gunung Menyan.