MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications, originally established in 2002 as the Journal of Mathematics and Its Applications (ISSN 1412-677X), transitioned to online publishing in 2018 and was renamed in 2022 to reflect its broadened scope. The name MILANG, a Sundanese word meaning “to count,” also stands for the journal’s key focus areas: Mathematics in Informatics, Life Sciences, Actuarial Science, Natural Sciences, and Graph Theory. This journal, published twice a year in June and December by the Department of Mathematics, IPB University, embraces an open access policy, making all articles freely available upon publication to support the global dissemination of innovative mathematical research.
Articles
230 Documents
KONSEP MATEMATIKA DI BALIK JARINGAN SARAF TIRUAN SEBAGAI FONDASI KECERDASAN BUATAN
Elis Khatizah
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 20 No. 2 (2024): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.20.2.145-156
Kecerdasan buatan (AI) telah menjadi salah satu teknologi yang berpengaruh di berbagai sektor, mulai dari kesehatan hingga industri otomotif. Di balik kemajuan ini, terdapat dasar matematika yang memainkan peran penting, khususnya dalam proses optimasi dan pembelajaran mesin, dua elemen utama pendukung kinerja AI. Artikel ini bertujuan untuk mengulas konsep dasar matematika, khususnya kalkulus turunan, yang berperan dalam pembelajaran jaringan saraf tiruan sebagai bagian dari konstruksi model AI. Dengan penjelasan teori dan contoh praktis, artikel ini memaparkan kontribusi matematika dalam mendasari dan membentuk model AI. Melalui pemahaman ini, diharapkan pembaca tidak hanya melihat matematika sebagai teori semata, tetapi juga sebagai alat esensial untuk membangun teknologi masa depan.
PEWARNAAN SIMPUL UNTUK SELEKSI ASET PADA PEMBENTUKAN PORTOFOLIO INVESTASI SAHAM
Prastiwi, Diah;
Septyanto, Fendy
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 20 No. 2 (2024): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.20.2.111-121
Dalam membentuk portofolio investasi biasanya terdapat tahap seleksi dan alokasi/pembobotan. Seleksi aset kerap dilakukan dengan melihat kinerja dari aset tersebut. Dalam penelitian ini, seleksi aset dilakukan dengan menggunakan konsep-konsep teori graf. Konsep dasar yang digunakan adalah independent set dan clique. Dengan independent set, dipilih sekumpulan aset yang berkorelasi rendah sehingga risikonya juga rendah. Dengan clique, ditemukan sekumpulan aset yang berkorelasi tinggi sehingga dapat dipilih salah satunya sebagai representasi. Lebih lanjut, digunakan pewarnaan simpul pada graf korelasi untuk menghasilkan partisi aset-aset menjadi beberapa independent set, yang masing-masing dapat dibentuk menjadi portofolio terdiversifikasi. Dengan menerapkan pewarnaan simpul pada graf antikorelasi, aset-aset dipartisi menjadi beberapa clique, yang masing-masing dapat dipilih satu aset untuk mereplikasi pasar. Dipilih pembobotan sederhana yaitu equal weight. Sebagai studi kasus, diambil saham-saham LQ45 tahun 2023. Dihasilkan sebuah portofolio yang terdiversifikasi dengan baik, serta sebuah portofolio yang mampu mereplikasi pasar dengan efisien. Keduanya memiliki return lebih tinggi dari return bebas risiko sehingga layak diinvestasikan.
PENYELESAIAN SPLIT DELIVERY VEHICLE ROUTING PROBLEM MENGGUNAKAN INTEGER LINEAR PROGRAMMING DAN ALGORITME TABU SEARCH
Mayyani, Hidayatul;
Puspaningrum, Rahmawati;
Supriyo, Prapto Tri;
Aman, Amril
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 20 No. 2 (2024): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.20.2.123-133
Suatu masalah penentuan rute pendistribusian barang ke para pelanggan yang dimulai dan diakhiri di suatu depot disebut sebagai Split Delivery Vehicle Routing Problems (SDVRP). Setiap pelanggan dapat dikunjungi lebih dari satu kali. Model SDVRP merupakan kasus NP-Hard Problem yang dapat diselesaikan menggunakan metode eksak, heuristic maupun metaheuristic. Pada karya ilmiah ini, SDVRP diselesaikan menggunakan metode eksak Integer Linear Programming (ILP) dan metode metaheuristic algoritme Tabu Search 2-opt. Hasil uji coba memperlihatkan bahwa waktu eksekusi menggunakan algoritme Tabu Search 2-opt 61,240 kali lebih cepat dibandingkan dengan metode ILP. Akan tetapi, algoritme Tabu Search 2-opt hanya menghasilkan solusi pendekatan dengan selisih jarak sebesar 15.55% dari hasil optimal yang diperoleh dengan metode ILP.
PERBANDINGAN KINERJA GENERALIZED WIENER PROCESS DAN PROSES ORNSTEIN-UHLENBECK DALAM MEMODELKAN HARGA SAHAM JOHNSON & JOHNSON
Istiqlal, Mezia Zalyra;
Asrofilmunadin;
Al-Wafi, M.R.;
Sutrabalsa, M.P.;
N.A. Fatimah;
A.T.N. Hidayat;
I W. Mangku
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.1-7
Johnson & Johnson (J&J) merupakan perusahaan besar di sektor kesehatan dengan pendapatan yang stabil dan lini produk yang terdiversifikasi. Model Generalized Wiener Process (GWP) dan Ornstein-Uhlenbeck (O-U) dapat digunakan untuk memodelkan pergerakan harga saham J&J, dengan mempertimbangkan fluktuasi jangka pendek dan kecenderungan untuk kembali ke nilai rata-rata dalam jangka panjang. Penelitian ini menggunakan harga saham J&J untuk periode satu tahun, dengan total 248 observasi. Parameter dari kedua proses diestimasi untuk set data menggunakan method of moments, pada perangkat lunak R. Berdasarkan hasil prediksi, nilai MAPE yang diperoleh oleh model GWP dan model O-U secara berurutan adalah 1,9032% dan 1,8895%. Hal ini menunjukkan bahwa kedua model dapat memodelkan harga penutupan saham Johnson & Johnson dengan sangat baik, dilihat dari nilai MAPE yang lebih kecil dari 10%. Namun, model O-U disimpulkan sebagai model terbaik dengan nilai MAPE terkecil.
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA MODEL ARIMA DAN GEOMETRIC BROWNIAN MOTION UNTUK PREDIKSI HARGA SAHAM BBCA
Nikmah Isnaeni Sakbaniyah;
Rakhain Alyssa Humaira;
M. Hadziq Rafli Fasya;
Dave Ananda Osferi;
Febby Dwi Kurniawati;
I Wayan Mangku
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.21-34
Saham merupakan salah satu jenis instrumen dalam pasar modal yang banyak diminati oleh investor karena memiliki potensi keuntungan yang menjanjikan. Meskipun begitu, investasi saham memiliki beberapa risiko seperti fluktuasi harga saham yang sulit diprediksi. Peramalan harga saham dapat menjadi salah satu upaya preventif yang dapat dilakukan sebelum berinvestasi. Penelitian ini menganalisis perbandingan kinerja model ARIMA (Autoregressive Moving Average) dan GBM (Geometric Brownian Motion) dalam memprediksi harga saham PT Bank Central Asia Tbk. Data historis saham yang digunakan dalam membangun model berada pada rentang waktu 10 Oktober 2023 - 10 Oktober 2024. Model ARIMA menggabungkan tiga komponen utama, yaitu Autoregressive, Integrated, dan Moving Average, sedangkan model GBM memanfaatkan konsep drift dan volatilitas untuk memodelkan pergerakan harga saham secara stokastik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model GBM memiliki nilai MAPE (Mean Absolute Percentage Error) 2.391%, sedangkan ARIMA memiliki nilai MAPE 3.431%. Berdasarkan nilai tersebut, diketahui bahwa model GBM memiliki nilai MAPE yang lebih kecil sehingga memberikan hasil peramalan yang lebih akurat dalam memprediksi harga saham BBCA. Penelitian memberikan wawasan penting bagi investor dalam memilih metode pemodelan yang tepat untuk mendukung pengambilan keputusan investasi.
PENGARUH MASUKNYA HAMA TERINFEKSI DALAM MODEL MANGSA-PEMANGSA HAMA TANAMAN DAN PEMAKAN HAMA
D. Ananda Osferi;
Kusnanto, Ali;
Paian Sianturi;
N. K. Kutha Ardana
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.67-74
Hubungan dinamis antara hama tanaman dan pemakan hama dapat dimodelkan dalam bentuk model mangsa dan pemangsa. Untuk menahan berkembangnya populasi hama, ditambahkan populasi hama yang terinveksi penyakit menular. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh interaksi antara hama rentan, hama yang terinveksi penyakit dan pemakan hama, dalam mengontrol keseluruhan populasi hama. Langkah yang dilakukan adalah merekonstruksi model, menganalisis kestabilan titik tetap, mencari keberadaan bifurkasi Hopf, dan melakukan simulasi numerik untuk menunjukkan kesesuaian analisis dengan solusi numeriknya. Didapat lima titik tetap bernilai positif dengan kestabilan titik tetap bergantung terhadap nilai parameter yang dipilih. Melalui simulasi numerik, terlihat bahwa parameter yang digunakan untuk mengontrol hama adalah tingkat keparahan mangsa terinfeksi penyakit, Dengan mengurangi tingkat keparahan mangsa yang terinfeksi penyakit, populasi hama akan turun sampai setengahnya.
OPTIMASI PENJADWALAN BISKITA TRANS PAKUAN BOGOR DI KORIDOR-2 DENGAN INTEGER LINEAR PROGRAMMING
Mayyani, Hidayatul;
Syahrul;
Supriyo, Prapto Tri;
Aman, Amril;
Siswandi;
Septianto, Fendy;
Julianto, Mochamad Tito
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.35-43
Kota Bogor merupakan salah satu kota yang berada di provinsi Jawa Barat dengan jumlah penduduk yang banyak. Sejalan dengan perubahan waktu, jumlah penduduk kota Bogor bertambah, sehingga menyebabkan mobilitas semakin meningkat dan juga menyebabkan kemacetan. Salah satu upaya Pemerintah Kota Bogor untuk mengatasi kemacetan adalah dengan melakukan pergantian angkutan kota menjadi bentuk angkutan massal perkotaan dengan konsep Bus Rapid Transit yang diberi nama BisKita Trans Pakuan Bogor. Dalam paper ini dibahas masalah optimasi penjadwalan BisKita Trans Pakuan Bogor pada Koridor 2 berdasar Integer Linear Programming yang diselesaikan menggunakan bantuan software MiniZinc. Model dibangun dengan memperhatikan partisi waktu, rute bus, banyaknya bus yang beroperasi, jam kerja pramudi (pengemudi), banyaknya pramudi serta lamanya perjalanan dalam tiap partisi waktu. Hasil luaran model berupa optimasi banyaknya rit bus dan biaya operasional minimum yang dikeluarkan oleh perusahaan. Banyaknya rit yang dihasilkan selanjutnya digunakan untuk menyusun jadwal keberangkatan bus.
ANALISIS SURVIVAL PASIEN INSUFFICIENCIA CORDIS MENGGUNAKAN MODEL REGRESI WEIBULL DAN MODEL REGRESI COX PROPORTIONAL HAZARD
Dwi Fidiana;
Budiarti, Retno;
I Gusti Putu Purnaba;
Nur Agustiani
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.45-59
Analisis survival digunakan untuk mengevaluasi durasi waktu dari awal pengamatan hingga terjadinya suatu peristiwa, seperti kesembuhan atau kematian. Penelitian ini memfokuskan pada pasien insufficiencia cordis. Analisis dilakukan dengan pendekatan parametrik (regresi Weibull) serta semi-parametrik (Cox Proportional Hazard). Model regresi Weibull menjadi model terbaik dengan nilai AIC 127,50 dan MSE 0,5071. Variabel signifikan yang memengaruhi analisis survival pada penelitian ini adalah age, ejection fraction, serum sodium, platelets, dan serum creatinine. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan bagi dunia medis dan industri asuransi, memungkinkan identifikasi faktor risiko yang lebih akurat dan mendukung pengambilan keputusan dalam strategi penanganan medis serta penetapan premi asuransi yang berbasis risiko.
PEWARNAAN GRAF DENGAN ALGORITMA WELCH-POWELL UNTUK OPTIMALISASI PENGELOLAAN SUMBER DAYA ALAM DI HUTAN TROPIS
Della, Della Eva Youlistia;
Sabrina;
Serli;
D. F. Putri;
F.D.T. Amijaya
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.61-66
Hutan tropis merupakan ekosistem kompleks yang kaya akan keanekaragaman hayati, dan dapat digolongkan ke dalam 13 jenis zona berdasarkan pemanfaatannya. Penggolongan wilayah geografis ke dalam jenis zona tertentu berpotensi melahirkan gesekan dan konflik kepentingan, misalnya apabila zona konservasi bersebelahan dengan zona produksi kayu. Untuk mencegah munculnya konflik seperti itu, maka perlu dilakukan pengelompokan 13 jenis zona menjadi beberapa kelompok, sehingga jenis-jenis zona dalam kelompok yang sama relatif “aman” untuk bersebelahan secara geografis. Masalah tersebut diselesaikan dengan model matematis berbasis teori graf, khususnya dengan pewarnaan graf dan algoritma Welch-Powell. Hasil temuan mengelompokkan 13 jenis zona hutan tropis menjadi 4 kelompok yang relatif aman untuk bersebelahan secara geografis. Pengelompokan tersebut dapat digunakan oleh pemerintah untuk menetapkan batas-batas geografis dari setiap zona.
PEMBUATAN PORTOFOLIO SAHAM IDX30 MENGGUNAKAN KORELASI PARSIAL DAN DEGREE CENTRALITY
Hadi, Fiqih Nur;
Prastiwi, Diah
MILANG Journal of Mathematics and Its Applications Vol. 21 No. 1 (2025): MILANG Journal of Mathematics and Its Applications
Publisher : School of Data Science, Mathematics and Informatics, IPB University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29244/milang.21.1.9-20
Penyusunan portofolio merupakan salah satu strategi bagi para investor untuk mengatur alokasi aset sesuai dengan tujuan investasi, toleransi risiko, dan jangka waktu yang dimiliki. Salah satu metode dalam pembuatan portofolio yang sering digunakan adalah Markowitz yang cukup baik dalam menekan tingkat risiko. Namun, metode Markowitz sangat sensitif terhadap input dan tidak cukup menggambarkan keterkaitan yang kompleks antar aset. Penelitian ini mengusulkan pendekatan baru berbasis graf dalam pembuatan portofolio saham IDX30. Korelasi parsial digunakan untuk menggambarkan hubungan antar dua saham dengan mengontrol/menghilangkan pengaruh dari saham lainnya dalam IDX30. Analisis korelasi ini menjadi dasar dalam membangun struktur graf untuk keperluan proses seleksi dan alokasi saham. Selanjutnya alokasi akan dilakukan menggunakan pendekatan degree centrality berdasarkan struktur graf yang terbentuk. Portofolio yang dihasilkan dievaluasi berdasarkan tingkat return, risiko, dan sharpe ratio. Berdasarkan evaluasi diperoleh bahwa portofolio dengan metode korelasi parsial dan degree centrality memperoleh nilai sharpe ratio yang paling bagus. Temuan ini menunjukkan bahwa pembuatan portofolio dengan korelasi parsial dan degree centrality dapat lebih unggul daripada metode sebelumnya yaitu Markowitz.