cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
  • jurnal-pendidikan-teknik-mesin
  • Website
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 372 Documents
PENERAPAN PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN CRITICAL THINGKING DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI DASAR OTOMOTIF SISWA KELAS X TKR 1 DISMKN 3 BOYOLANGU TULUNGAGUNG KURNIANTO, BAGUS; MADE ARSANA, I
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 9, No 3 (2020)
Publisher : Jurusan Pendidikan Teknik Mesin FT UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian PTK, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan Critical Thingking siswa agar menjadi aktif dalam pembelajaran, dan mengetahui peningkatan hasil belajar siswa agar niai siswa menjadi meningkat atau memenuhi nilai kriteria KKM. Metode penelitian ini adalah penelitian berbasis PTK. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah tes, dokumentasi dan observasi. Subjek penelitian adalah siswa SMKN 3 Boyolangu Tulungagung Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan mata pelajaran Teknologi Dasar Otomotif kelas X TKR1 dengan jumlah 36 siswa. Instrumen penelitian dalam penelitian ini menggunakan lembar angket (RPP, butir soal). Hasil dari penelitian ini Siswa kelas X TKR 1 SMKN 3 Boyolangu Tulungagung, pada siklus I mencapai 92,46% dan siklus II mencapai 92,04% dengan penerapan pembelajaran berbasis masalah pada materi rangkaian kelistrikan sederhana. Peningkatan jumlah siswa yang mencapai KKM pada ranah kognitif siklus I sebesar 27,7 % kemudian pada siklus II menjadi 77%, adanya peningkatan persentase hasil belajar ranah kognitif pada siklus I ke siklus II sebesar 49,3%. Kemudian pada hasil belajar ranah afektif yang awalnya pada siklus I sebesar 50% termasuk dalam kategori rendah kemudian pada siklus II adanya peningkatan yang mencapai kategori tinggi (66,67%) berjumlah 4 kelompok sedangkan yang 2 kelompok mencapai kategori sedang (33.33%). Pada ranah psikomotorik siklus I mencapai 94,47 dan siklus II mencapai 92,55% termasuk dalam kategori sangat tinggi. Kata Kunci : Model Pembelajaran Problem Based Learning, Critical Thingking, Hasil Belajar.
PENGARUH PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PDTO KELAS X TEKNIK OTOMOTIF DI SMK NEGERI 2 BANGKALAN Iqbal Maulidy, R.; CHOLIK, MOCHAMAD
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 9, No 3 (2020)
Publisher : Jurusan Pendidikan Teknik Mesin FT UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini antara lain : (1) untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Discovery Learning terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PDTO kelas X TKRO dan (2) untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PDTO kelas X TKRO. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X TKRO SMK Negeri 2 Bangkalan. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 72 siswa yang dibagi menjadi kelas eksperimen yaitu kelas X TKRO 2 dan kelas kontrol yaitu kelas X TKRO 1 dengan jumlah masing-masing kelas sebanyak 36 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes, angket dan observasi. Uji prasyarat analisis menggunakan uji normalitas dan uji homogenitas. Teknik pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji-t dengan program SPSS for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh model discovery learning terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PDTO kelas X TKRO. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil signifikansi hitung lebih rendah dari 0.05 yaitu 0.047 < 0.05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar siswa pada pembelajaran discovery learning lebih baik daripada pembelajaran konvensional (ceramah). (2) Terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PDTO kelas X TKRO. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil signifikansi hitung lebih rendah dari 0.05 yaitu 0.00 < 0.05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa pada pembelajaran discovery learning lebih baik daripada pembelajaran konvensional (ceramah). Kata kunci: Discovery Learning, Motivasi Belajar, dan Hasil Belajar.