cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
KELOLA
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Berkala Ilmiah (KELOLA) Program Studi S1 Manajemen diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi "AUB" STIE-AUB Surakarta, dimaksudkan sebagai media pertukaran informasi dan karya ilmiah antara staf pengajar, alumni, mahasiswa, dan masyarakat pada umumnya, terbit sesuai dengan kebutuhan. Redaksi menerima naskah yang belum pernah diterbitkan oleh media lain dan berhak menyingkat dan mengubah tanpa mengurangi maksud dan isi. Pendapat yang dinyatakan dalam jurnal ini merupakan pendapat pribadi tidak mencerminkan pendapat penerbit dan dewan redaksi.
Arjuna Subject : -
Articles 164 Documents
Pengaruh Perencanaan Pajak, Kepemilikan Manajerial, Dan Sales Growth Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Sector Property And Real Estate Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022 Sutinah, Etin; Suparmin, Suparmin
KELOLA Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris mengenai Pengaruh Perencanaan Pajak, Kepemilikan Manajerial, dan Sales Growth terhadap Nilai Perusahaan. Dalam penelitian ini variabel Dependen yang digunakan adalah Nilai Perusahaan, sedangkan variabel independen yang digunakan yaitu Perencanaan Pajak, Kepemilikan Manajerial dan Sales Growth. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil sampel perusahaan Sector Property and Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Diolah menggunakan program statistik Eviews 9 untuk menguji hipotesis menggunakan analisis regresi dan data panel. Berdasarkan hasil penelitian ini secara simultan menunjukan bahwa Perencanaan Pajak, Kepemilikan Manajerial, dan Sales Growth berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Sedangkan secara parsial menunjukan Perencanaan Pajak dan Kepemilikan Manajerial berpengaruh positif terhadap Nilai Perusahaan dan  Sales Growth tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan.
Peningkatan Kinerja Pegawai Di PT Sunwoo Garment Indonesia Melalui Disiplin Kerja, Kepemimpinan, Dan Lingkungan Kerja Mastutik, Dwi; Susila, Linda Nur
KELOLA Vol 11, No 1 (2024)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bermaksud mengetahui tentang peningkatan kinerja pegawai di PT Sunwoo Garment Indonesia melalui disiplin kerja, kepemimpinan dan lingkungan kerja. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara menjadikan keseluruhan populasi sebagai responden yaitu 57 orang, sumber dari data primer. Metode untuk mengumpulkan melalui kuesioner dengan metode deskriptif kuantitatif menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS. Teknik analisis dalam penelitian ini terdiri dari uji instrument penelitian (uji kesahihan dan uji keterandalan), uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, uji signifikansi parsial, uji signifikansi secara bersama sama dan uji koefisien determinasi R2. Regresi berganda menghasilakn persamaan Y = 8,582 + 0,107 X(1) + 0,258 X(2) + 0,125 X(3.)Hasil uji signifikansi parsial menunjukkan kepemimpinan berpengaruh positif dan berarti, disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif tetapi tidak bermakna terhadap kinerja pegawai di PT Garment Sunwoo Indonesia. Hasil uji signifikansi simultan  disiplin kerja, kepemimpinan, dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan berarti terhadap kinerja karyawan  PT Sunwoo Garment Indonesia. Adjusted R2 dengan nilai 0,205 yang berarti  diketahui bahwa pengaruh dari  disiplin kerja, kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di PT Sunwoo Garment Indonesia sebesar 20,5 % sedangkan untuk sisanya 79,5 % sebagai akibat dari factor lain seperti motivasi kerja, budaya organisasi, keahlian dan pengetahuan.
Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Dan Arus Kas Operasi Terhadap Kecenderungan Financial Distress Pada Sub Sektor Transportasi Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2019-2021 Safitri, Eli; Nurdyastuti, Tri
KELOLA Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk menyelidiki hubungan antara financial distress dan profitabilitas, likuiditas, leverage, dan arus kas operasi. Penelitian kuantitatif merupakan bagian dari penelitian ini. Partisipan dalam penelitian ini yaitu ada 46 perusahaan di industri transportasi yang terdapat di BEI antara tahun 2019-2021. Pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu purposive sampling. Analisis regresi logistik adalah metode yang dipakai untuk menganalisis data. Profitabilitas berpengaruh positif terhadap financial distress tetapi tidak signifikan, likuiditas berpengaruh negatif pada financial distress tetapi tidak signifikan, leverage berpengaruh positif dan signifikan pada financial distress, dan arus kas operasi berpengaruh positif dan signifikan pada financial distress. Nilai Nagelkerke R Square adalah 0,408. Hal ini menunjukkan variabilitas variabel independen menyumbang 40,8% dari variabilitas variabel dependen, sedangkan variabel lainnya tidak digunakan dalam penelitian ini menyumbang 59,2%.
Analisis Sistem Informasi Akuntansi Dalam Penawaran Marketplace Shopee Terhadap Perilaku Impulsive Buying Angely, Elwina Ivane; Octaviani, Andri
KELOLA Vol 11, No 1 (2024)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan sistem informasi akuntansi dalam penawaran Flash Sale, Paylater, dan Gratis Ongkir yang berpengaruh terhadap perilaku Impulsive Buying pada Karyawan Swasta pengguna Shopee di Surakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel Simple Random Sampling. Data penelitian dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari 100 responden dengan menyebarkan kuesioner, kemudian di uji dengan uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan SPSS.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Flash Sale dan Gratis Ongkir berpengaruh positif signifikan terhadap Impulsive Buying. Sedangkan variabel Paylater berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Impulsive Buying. Hasil uji simultan diketahui secara bersama-sama variabel Flash Sale, Paylater, dan Gratis Ongkir memiliki pengaruh siginifikan terhadap Impulsive Buying. Hasil uji koefisien determinan (Adjusted R Square) sebesar 11,3% mampu memengaruhi Impulsive Buying, dan sisanya 88,7% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.
Determinan Penggunaan Informasi Akuntansi Bagi Pelaku Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Di Kabupaten Sragen Pangesti, Arum; Mulyadi, Mulyadi; Octaviani, Andri
KELOLA Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  memberikan bukti empiris  pengaruh Latar Belakang Pendidikan, Skala Usaha, Umur  Usaha, Pengetahuan Akuntansi berpengaruh signifikan terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi. Penelitian yang digunakan adalah UMKM Toko Kelontong di wilayah di Kecamatan Plupuh Kabupaten Sragen. Jenis penelitian ini digolongkan pada penelitian yang bersifat survey dan jenis penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 372 toko kelontong. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling sehingga memperoleh sampel berjumlah 30 responden. Teknik pengumpulan data dengan survey dan menyebarkan kuesioner. Dalam  penelitian ini menggunakan uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, uji hipotesis.  Hasil pengujian hipotesis  membuktikan bahwa skala usaha dan pengetahuan akuntansi berpengaruh signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi, sedangkan latar belakang pendidikan  dan umur usaha berpengaruh tidak signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi. Hasil perhitungan koefisiensi determinasi menunjukkan bahwa variabel latar belakakng pendidikan,skala usaha,umur usaha, dan pengetahuan akuntansi mampu menjelaskan 51,6% terhadap penggunaan informasi akuntansi, sedangkan sisanya 48,4% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini.
Pengaruh Kepemimpinan, Komunikasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Cv. Anugrah Cipta Abadi Sukoharjo Lupitasari, Devi; Nuryati, Nuryati; Sulistyowati, Murni; Herawati, Nunuk
KELOLA Vol 11, No 1 (2024)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memberikan bukti secara empiris bahwa kepemimpinan, Komunikasi, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di CV. Anugrah Cipta Abadi Sukoharjo. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di CV. Anugrah Cipta Abadi Sukoharjo sebanyak 60 orang. Dalam penelitian ini menggunakan teknik sensus yaitu mengambil semua anggota populasi untuk dijadikan responden. Teknik analisis dalam penelitian ini terdiri dari pengujian instrumen, uji asumsi klasik, analisis linier berganda, uji t, uji f, dan uji R2.Hasil penelitian pada analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa kepemimpinan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, komunikasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, dan lingkungan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel komunikasi dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan variabel kepemimpinan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan di CV. Anugrah Cipta Abadi Sukoharjo. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan, komunikasi, dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil uji R2 menunjukkan bahwa nilai (R2) sebesar 0,261. Hal ini menunjukkan bahwa variabel kinerja guru dijelaskan oleh variabel kepemimpinan, komunikasi, dan lingkungan kerja sebesar 26,1 %. Selebihnya sebanyak 73,9 % dijelaskan oleh variabel-variabel lain diluar penelitian ini.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transfomasi, Motivasi Dan Displin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. ABHIRAMA KRESNA Sukoharjo Jawa Tengah Hussaini, Ahmad Zikri; Panglipurningrum, Yofhi Septian
KELOLA Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Disiplin kerja karyawan PT. Abhirama Kresna Sukoharjo  ialah tujuan dilakukan penelitian ini untuk membuktikan empiris baik dengan parsial atau simultan dari reward, punishment dan pengawasan.Sampel pada penelitian ini dilakukan terhadap 75 karyawan PT. Abhirama Kresna Sukoharjo  memakai tehnik sensus. Analisis data memakai regresi linear berganda, uji t,ujiF dan koefisien determinasi.Bersandar kepada kesimpulan pada riset secara parsial dan simultan reward, punishment dan pengawasan memberi sebuah pengaruh positif dan signifikan pada Disiplin kerja karyawan. Hasil perhitungan koefesien determinasi sejumlah 39.6% sedangkan sisanya 60.4%.
Pengaruh Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi, Kesesuaian Tugas Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali Maharani, Aninda Cahya; Mulyadi, Mulyadi; Nawangsasi, Endah
KELOLA Vol 11, No 1 (2024)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis Pengaruh Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi, Kesesuaian Tugas dan Motivasi Kerja di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali. Jenis penelitian yang digunakan adalan penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian ini di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali. Populasi dalam penelitian ini seluruh pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali. Dalam penelitian ini diambil dengan Teknik Purposive Sampling 35 orang. Sumber data penelitian ini diperoleh dari data primer melalui kuesioner dengan teknis analisis menggunakan regresi linier berganda. Penelitian ini menghasilkan Penggunaan Sistem informasi Akuntansi berpengaruh positif dan berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali, Kesesuaian Tugas menunjukan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali sedangkan Motivasi Kerja berpengaruh negative dan berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali.
Peningkatan Keputusan Pembelian Air Mineral Merek Milagros Di Surakarta Melalui Kualitas Produk, Harga Dan Promosi Ruwanda, Aura Rosyiana; Susila, Linda Nur
KELOLA Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui secara empiris pengaruh masing-masing variabel, kualitas Produk, harga, dan promosi  terhadap keputusan untuk membeli air mineral Milagros  Surakarta. Dalam penelitian ini data dikumpulkan melalui kuesioner terhadap 100 orang responden dengan menggunakan accidental sampling untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk mempunyai pengaruh yang positif dan berarti terhadap keputusan untuk membeli, ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Harga  mempunyai pengaruh yang positif tetapi tidak berarti pada keputusan untuk membeli ditunjukkan dengan nilai signifikansi 0,184, dan promosi mempunyai pengaruh yang  positif tetapi juga tidak berarti terhadap keputusan untuk melakukan pembelian ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,066. Hasil uji F dapat disimpulkan secara bersama-sama ketiga variable bebas yaitu variabel harga, kualitas produk, dan promosi mempunyai pengaruh yang berarti untuk memutuskan membeli produk Milagros di Surakarta. Ke  tiga independent variable tersebut mempunyai kemampuan untuk menjelaskan keputusan untuk membeli sebesar 40% sebagaimana dihitungkan dengan besarnya koefisien R kuadrat yang sudah diadjusted sebesar 0,402 sedangkan sisanya 60 % dipengaruhi variable  yang tidak diteliti.
Kinerja Keuangan Ditinjau dari Capital Adequacy Ratio dan Net Interest Margin Oktaviani, Risti Dwi; Khristiana, Yenni; Hartawan, Hartawan
KELOLA Vol 11, No 1 (2024)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan bank umum konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2018 sampai dengan 2022 dipengaruhi oleh faktor-faktor berikut ini: Capital Adequacy Ratio, credit interest, Net Interest Margin, dan diversifikasi pendapatan. Return on Asset berperan sebagai metrik pengganti untuk kinerja keuangan. Dalam penelitian ini, strategi purposive sampling digunakan bersama dengan metodologi kuantitatif sehingga menghasilkan sampel yang terdiri dari 22 bank. Sumber data sekunder penelitian ini adalah laporan keuangan. Temuan penelitian dievaluasi dengan menggunakan uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Strategi analisis data dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan menggunakan perangkat lunak SPSS.   Temuan menunjukkan bahwa variabel Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Net Interest Margin (NIM) memiliki dampak positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan perbankan. Sementara Credit Interest dan diversifikasi pendapatan memiliki dampak negatif dan signifikan terhadap kinerja keuangan perbankan. Hasil perhitungan koefisien determinasi mengindikasi bahwa variabel dependen dipengaruhi oleh variabel independen sebesar 47,8%, dengan variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini mempengaruhi 52,2% sisanya.