cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Prosiding Universitas PGRI Palembang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject :
Arjuna Subject : -
Articles 813 Documents
PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN KESEHATAN MENURUT AKSESIBILITAS WILAYAH DI DESA SUKA DAMAI KECAMATAN TUNGKAL JAYA Taufik, Mirna
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perseps pasien terhadap pelayanan kesehatan di Puskesmas Tungkal Jaya berdasarkan aksesibilitas wilayah, penelitian ini menggunakan desain penelitian survei dengan pendekatan kuantitatif deskriptif. Lokasi penelitian di Desa Suka Damai dengan sampel penelitian sebanyak 50 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner dan observasi. Secara umum hasil analisis menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat Suka Damai sudah merasapuas terhadap pelayanan kesehatan yang di berikan oleh pihak puskesmas. Hal ini terjadi karena berpengaruhnya tingkat pendidikan dan juga tingkat pendapatan terhadap kepuasan pasien terhadap pelayanan kesehatan. Oleh karena itu, dapat dikatakan, bahwa semakin rendah tingkat pendidikan dan tingkat pendapatan responden maka akan semakin tinggi tingkat kepuasan responden tersebut terhadap pelayanan kesehatan. Hal ini terjadi karena tingginya expektasi responden terhadap sebuah pelayanan dan sebagianmasyarakat yang berpendidikan tinggi dan juga berpendapatan tinggi hanya menjadikan puskesmas sebagai bahan rujukan awal. Masyarakat yang berpendidikan tinggi dan berpendapatan tinggi sanggat menjaga pola hidup dan menjaga kesehatan.Kata Kunci: Persepsi, Pelayanan Kesehatan, Aksesibilitas Wilayah
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI TEKS NARATIF DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS Tahrun, Tahrun
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1324.72 KB)

Abstract

ABSTRAKSalah satu jenis teks yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Inggris sebagai bahasa asing dalam berbagai tingkatan pendidikan adalah teks naratif. Teks naratif merupakan suatu bentuk tulisan yang berisi tentang suatu cerita, baik cerita nyata maupun cerita imajinatif atau sebagian dari keduanya. Sasaran utamanya adalahagar peserta didik dapat menggunakan bahasa Inggris untuk menghibur melalui cerita. Dampak pengiring yang dapat dicapai melalui teks naratif dalam pembelajaran bahasa Inggris adalah pendidikan nilai-nilai karakter yang terkandung di dalam cerita tersebut. Tulisan ini bertujuan untuk berbagi gagasan atau pandangan secara teoretis tentang bagaimana implementasi pendidikan karakter melalui teks naratif berbahasa Ingris dalam pembelajaran bahasa Inggris sebagai bahasa asing.
MODEL-MODEL PENGEMBANGAN PROFESIONALISME GURU Pratiwi, Nova
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Prosding PPs tanggal 26 November 2016
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Sebagai sebuah profesi, guru dituntut mampu memberikan pelayanan terbaik dan senantiasa mengembangkan keahlian dibidangnya sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK), maka guru perlu dikenalkan berbagai model pengembangan profesionalisme. Makalah ini berisikan kajian tentang model pengembangan profesionalisme guru yang telah dikaji dan dikembangkan oleh beberapa teoritis dan praktisi, dengan tujuan memberikan masukan dan pilihan kepada para guru dalam upaya meningkatkan profesionalisme. Berdasarkan hasil pembahasan, dapat disimpulkan bahwa model pengembangan profesionalisme guru antara lain: (1) program studi lanjut, (2) program penyetaraan dan sertifikasi, (3) program pelatihan terintegrasi berbasis kompetensi, (4) program supervisi pendidikan, (5) Program pemberdayaan MGMP, (6) simposium guru, (7) program pelatihan pembelajaran aktif (8) membaca dan menulis karya ilmiah, (9) berpartisipasi dalam pertemuan ilmiah, (10) melakukan penelitian, (11) magang, (12) mengikuti berita aktual dari media massa, (13) berpartisipasi dalam organisasi profesi, (14) melakukan kerjasama dengan teman sejawat, (15) observasi dan penilaian, (16) pemberian penghargaan. Disarankan bagi para guru untuk memilih dan melakukan beberapa model pengembangan profesionalisme yang mungkin dapat dilakukan, sebagai salah satu upaya mengembangkan diri dan menjawab tantangan perkembangan IPTEK untuk memberikan pelayanan terbaik bagi siswa.Kata Kunci: Model Pengembangan, Profesionalisme Guru
PERSEPSI GURU PAMONG TERHADAP MAHASISWA PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL2) PROGRAM STUDY PENDIDIKAN AKUNTANSI UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG TAHUN 2015 Lestari, Neta Dian
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1226.582 KB)

Abstract

AbstrakTujuan Penelitian untuk mengetahui Persepsi Guru Pamong terhadap Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan Program Studi Pendidikan Akuntansi Tahun Akademik 2015/2016. Variabel penelitian dalam penelitian ini adalah menggunakan Variabel tunggal yaitu Persepsi Guru Pamong terhadap Praktek Pengalaman Lapangan (PPL2) Mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi Tahun Akademik 2015/2016. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi dan Angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian didapatkan bahwa Mahasiswa program studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang pada pelaksanaan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL-2) di 17 Sekolah yang telah peneliti teliti, berdasarkan persepsi dari 20 guru pamong Terhadap 53 mahasiswa yang ber PPL-2 di sekolah tersebut dari 4 indikator yang terdiri dari 25 pernyataan terdapat: (1) Indikator komponen profesional mahasiswa PPL-2 persentase yang paling besar yaitu 53,33% kategori Baik (B). (2) Indikator komponen personal mahasiswa PPL-2 persentase yang paling besar yaitu 43,33% kategori Baik (B). (3) Indikator komponen sosial atau sikap mahasiswa PPL-2 persentase yang sangat tinggi sebesar 58,33% yaitu kategori Sangat Baik (SB). (4) Indikatorkomponen akademik mahasiswa PPL-2 persentase yang palingbesar yaitu 46,25% kategori Baik (B).
DISIPLIN BELAJAR SISWA DALAM MENCAPAI PRESTASI BELAJAR Disurya, Ramanata
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPrestasi dalam belajar merupakan dambaan bagi setiap orangtuaterhadap anaknya. Prestasi yang baik tentu akan didapat dengan proses belajar yang baik juga. Selain itu diperlukan juga kedisiplinan diri dalam hal belajar. Disiplin diri akan terasa manfaatnya jika kita memiliki suatu impian dan cita – cita yang ingin dicapai. Kita harus mendisiplinkan (melatih) diri untuk mengerjakan hal – hal yang sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai. Oleh karena itu, di duniaini dibuat peraturan – peraturan yang disertai hukuman yang setimpal. Hal ini tidak lain agar setiap manusia mau belajar hidup disiplin dan menaati aturan yang ada sehingga dunia tidak kacau balau dan seseorang tidak dapat berbuat sekehendak hatinya. Kedisiplinan itu merupakan dasar untuk mencapai prestasi yang baik, karena kedisiplinan merupakan dasar untuk memperoleh prestasi.Oleh karena itu kedisiplinan sangat berperan terhadap prestasi belajar siswa. Dengan sikap disiplin akan membuat siswa memiliki kecakapan menangani cara belajar yang baik, juga merupakan suatu proses menuju pembentukan watak yang baik.Kata kunci: Prestasi belajar, disiplin diri
PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS MAHASISWA MELALUI PROBLEM BASED LEARNING (PBL) Octaria, Dina; Puspa Sari, Eka Fitri
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (735.359 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengkaji peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis (KPMM) mahasiswa setelah mendapat model pembelajaran problem based learning (PBL) dan pembelajaran konvensional ditinjau. Penelitian ini menggunakan metode kuasi-eksperimen dengan desain kelompok kontrol pretes dan postes nonekuivalen. Subyek penelitian ini adalah mahasiswa semester IV Tahun ajaran 2016/2017 pada program studi pendidikan matematika di Universitas PGRI Palembang yang berjumlah 62 orang. Berdasarkan pembelajaran, subyek penelitian dibedakan atas dua kelas yaitu kelas eksperimen yang mendapatkan pembelajaran PBL dan kelas kontrol yang mendapatkan pembelajaran konvensional (PK). Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tes KPMM. Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan uji-t. Dari hasil analisis data diperoleh bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis mahasiswa yang mendapat pembelajaran PBL lebih baik daripada mahasiswa yang mendapat pembelajaran konvensional ditinjau dari keseluruhan maupun KAM (tinggi, sedang, rendah).Keywords- problem based learning (PBL), kemampuan pemecahan masalah
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR (SPPKB) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KEMANDIRIAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMPN 1 BETUNG Harliana, Rentika; Jumroh, Jumroh
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakVariabel dalam penelitian ini adalah peningkatan kemampuan kemandirian belajar matematika siswa dan kemandirian belajar matematika siswa. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII.D SMPN 1 Betung Tahun Pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 36 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan kategori Pre-Test and Post-Test Group. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan tes awal (pretest) sebesar 6,69 setelah diterapkan trategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir (SPPKB) didapatkan tes akhir (posttest) sebesar 43,38, sehingga didapatkan bahwa rata-rata tesakhir (posttest) lebih tinggi dibandingkan tes awal (pretest). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir (SPPKB) dapat meningkatkan kemampuan kemandirian belajar matematika siswa. Dari analisis data, diperoleh gain ternormalisasi (normalized gain) peningkatan kemampuan kemandirian belajar matematika siswa dengan menggunakan strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir (SPPKB) dikategorikan sedang sedangkan kemandirian belajar matematika siswa dengan menggunakan strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir (SPPKB) dikategorikan cukup. Kata kunci: strategi pembelajaran, kemampuan berpikir, kemandirian belajar
Pengaruh Permainan Konstruktif Terhadap Kemampuan Motorik Halus Anak Usia Dini Pada Kelompok A Ra Mutiara Sunnah Palembang Tahun 2016 Utami, Febriyanti
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (820.966 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh permainankonstruktif terhadap kemampuan motorik halus anak usia dini pada Kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang. Permainan Konstruktif yang digunakan dalam penelitian ini permainan playdough. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah true eksperiment design dengan rancangan post test only control group design. Sampel penelitian ini adalah anak kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang. Data hasil penelitian kemampuan motorik halusanak dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Untuk pengujian hipotesis menggunakan uji-t pada taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian data diperoleh thitung = 14,5 > t tabel = 2,101 yang berarti H0ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian kesimpulan yang diperoleh adalah terdapat pengaruh permainan konstruktif dengan menggunakan playdough terhadap kemampuan motorik halus anak pada kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang.Kata Kunci : Permaianan Konstruktif, Motorik Halus
THE ROLE OF LITERATURE IN SHAPING THE CHARACTER OF LEARNER Wardiah, Dessy
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.017 KB)

Abstract

AbstractIn Indonesia, the education of literature is sometimes ignored and neglected. Since new era of paradigm, literature is treated as non significant subject of learning, it is considered to be unimportant, useless, and all sorts of no other forms. Education in Indonesia only focuses on meaningful learning of science and mathematics. Although it is not expressed verbally, literature is viewed lower than science and mathematics. The willingness to keep forward science is failed, because of ignoring literary education. In line with the growing magnitude of the need for character education now, literary education and learning needs were designed. Literature is treated as a basic character education. In such context, there should be serious efforts of all components of the nation to build a "collective consciousness" in order to restore lost national character. In such context, it becomes interesting when as an educator of language and literature to give or to inject values into a insightful character education lessons which were labeled as  literature and sought to encourage and to internalize the character education through literature. Keywords:Character Education, Literature Learning
PERAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI DALAM PEMBELAJARAN GEOGRAFI KURIKULUM 2013 (Studi Literatur) Murjainah, Murjainah; Selegi, Susanti Faipri; Putri, Mega Kusuma; Mujib, M.Asyroful
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (16.31 KB)

Abstract

ABSTRAKPemanfaatan TIK di bidang pendidikan sedikit banyak telah digunakan dari jenjang Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) bahkan Perguruan Tinggi untuk pendataan tenaga pendidik, tenaga pengajar (guru dan juga dosen). Selain itu, pendataan sertifikasi guru dan dosen serta Uji Kompetensi Guru (UKG). Dalam kurikulum 2013, pemanfaatan TIK sangat berkontribusi dalam pembelajaran, di mana guru saat ini tidak lagi sebagai pusat sumber belajar dan penyampai informasi utama, tetapi lebih dari itu yakni mampu berperan sebagai fasilitator, pendamping, pembimbing, dan sekaligus sebagai partner dalam mengembangkan skill dan pengetahuan. Pembelajaran Geografi di tingkat SMP merupakan pembelajaran yang teritegrasi/terpadu dengan Sosiologi, Ekonomi, dan Sejarah yang disebut mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). IPS termasuk kelompok mata pelajaran A yang kontennya dikembangkan oleh pusat. Sementara Geografi untuk jenjang SMA/MA ditetapkan menjadi bagian dari Kelompok Mata pelajaran Peminatan yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada peserta didik mengembangkan minatnya dalam sekelompok mata pelajaran sesuai dengan minat keilmuannya di perguruan tinggi, dan mengembangkan minatnya terhadap suatu disiplin ilmu atau ketrampilan tertentu. Bentuk-bentuk pemanfaatan model-model berbasis komputer dalam pembelajaran dapat berupa drill, tutorial, simulation dan games; pembelajaran berbasis computer; blended E-learning ; pembelajaran berbasis web ; perpustakaan online. Manfaat TIK dapat dirasakan dalam pembelajaran bagi pendidik bergantung pada keberhasilan dari pendidik dalam melaksanakan dan menggunakan TIK dalam pembelajaran di kelas dan adanya keyakinan bagi guru bahwa pemanfaatan TIK dalam pembelajaran memberikan dampak yang signifikan dalam proses pembelajaran di kelas.Kata Kunci : Teknologi Informasi dan Komunikasi, Geografi, Kurikulum 2013

Filter by Year

2011 2017


Filter By Issues
All Issue PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 21 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Jurnal Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Jurnal Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang More Issue