cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Prosiding Universitas PGRI Palembang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject :
Arjuna Subject : -
Articles 813 Documents
USING CLASSDOJO AS A TECHNOLOGY-ENABLED FEEDBACK TO PROMOTE STUDENTS’ POSITIVE BEHAVIORS Luspa, Diana
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Prosding PPs tanggal 26 November 2016
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: Verbal feedback was no longer effectively addressed to ET 11-1 level Term II/2016. It was very difficult to change their habits, using their local language almost most of the time, being not able to stay away from their gadgets, talking about random topics in their group discussions, talking out of turn that made the classroom so noisy, and to make it worse some students liked to say some impolite words. However, they excelled academically. ClassDojo was used to effectively deal with the students behaviors in the classroom. This free mobile application allows teachers to award “positive behaviors” points for individual students’ behaviors - positive feedback and to work more on students’ need work behaviors – need work feedback, Williamson (2016). This 16-meeting study investigated how ClassDojo as a technology-enabled feedback was successfully infused to encourage the development of students’ self awareness to manage their behaviors in the classroom. It was illustrated from the chart that the individual students’ positive behavior gained a gradual increase and the individual students’ need work behavior steadily decreased. Students found it motivating and fun to see the changes on their individual feedback. It was strengthened by the questionnaires distributed to the students. It is hoped that this technique will be tried out by many teachers and found to be beneficial for both teachers and students. Education goes beyond just a test score to developing who the student is as a person. Teachers need to build students’ character, to encourage the students to engage with feedback and formulate actions to improve future learning.  Keywords:  ClassDojo, Feedback, Behaviors
EFEKTIFITAS PLAY THERAPY DALAM MENGEMBANGKAN KONTROL DIRI SISWA Purnama Sari, Syska
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena kenakalan remaja yang semakin meningkat, hal ini disebabkan karena individu belum memiliki kontrol diri yang baik. Apabila keterampilan kontrol diri dikembangkan sejak dini, maka remaja akan mampu mengendalikan diri dari perilaku-perilaku nakal yang dapat merusak kehidupannya di masa datang. Tujuan penelitian adalah untuk menguji keefektifan play therapy dalam mengembangkan kontrol diri siswa. Penelitian dilakukan menggunakan metode quasi eksperimen. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD Negeri 1 Lubuk Ngin. Gambaran umum kontrol diri siswa kelas IV SD Negeri 1 Lubuk Ngin berada pada tingkat kategori sedang. Hasil penelitian menunjukkan pada taraf signifikansi α = 5%, maka terdapat perbedaan yangsignifikan antara Hasil Pre Test dengan Hasil Post Test yang artinya play therapy efektif dalam mengembangkan kontrol diri siswa SD Negeri 1 Lubuk Ngin.Kata Kunci : Kontrol Diri, Play Therapy
Strategi Jumput sebagai Upaya Peningkatan Keterampilan Membaca Puisi pada Siswa Kelas V MIN Se-Kota Palembang Hetilaniar, Hetilaniar
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (759.703 KB)

Abstract

AbstractThis research is intended to improve students ability in reading poetry. During this learning model that is implemented in learning activities in MIN Palembang city level still using conventional learning model so that the results obtained less than the maximum. One of the learning method to improve the learning result of writing the poem by using jumput strategy. To measure the level of success in the mastery of poetry reading ability, students are given the task of reading poetry at the end of the learning action activities as an evaluation tool. Based on the results of research that has been done in the pre-cycle stage, cycle I and cycle II students of class V Min in Palembang City in the study of poetry, executed that JUMPUT strategy used to improve the skill of reading poetry students. This is based on the increase that occurs at each stage starting from the pre-cycle stage of only 1.7% to 30.5% in cycle I and a very significant increase occurred in the second cycle of 89.8%.Keywords: Reading Poetry, JUMPUT Strategy
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS VIII SMP PGRI SUKAMORO KABUPATEN BANYUASIN Wahidy, Achmad
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (53.975 KB)

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keaktifan belajar siswadalam pembelajaran membaca pemahaman selama diterapkannya model pembelajaran talking stick, dan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran talking stick terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas VIII di SMP PGRI Sukamoro Kabupaten Banyuasin. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah siswa VIII.1sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII.2 sebagai kelas kontrol. Metode penelitian yang dilakukan secara eksperimen, dengan teknik pengumpulan data tes, dan non tes sedangkan teknik analisis data menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil analisis data penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil observasi selama proses pembelajaran membaca pemahaman menggunakan model pembelajarantalking stick, terlihat bahwa proses membaca pemahaman siswa sangat aktif. Hasil kebenaran pengujian hipotesis yang penulis ajukan terlihat bahwa t hitung > t tabel , yakni 3,37>1,67, hal ini dapat diartikan bahwa ada pengaruh model pembelajaran talking stick terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas VIII di SMP PGRI Sukamoro Kabupaten Banyuasin, terbukti kebenarannya dan dapat diterima.Kata kunci: Model pembelajaran talking stick dan kemampuan membaca pemahaman
NILAI BUDAYA RUMAH LIMAS PALEMBANG SEBAGAI SUMBER KARAKTER DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN INDONESIA Nindiati, Dina Sri; Idris, Muhamad
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (635.875 KB)

Abstract

AbstrakAlasan peneliti mengambil tema penelitian ini karena hasil penelitian terdahulu belum banyak mengungkap kekayaan nilai karakter rumah limas dan pemanfaatan nilai karakter sebagai materi pengayaan sejarah kebudayaan Indonesia. Rumusan masalah: nilai karakter apa yang dimiliki rumah adat limas yang dapat dijadikan sebagai pengayaan karakter dalam pembelajaran sejarah? Tujuan Penelitian: mengetahui nilai karakter rumah adat limas yang dapat dijadikan sebagai pengayaan karakter dalam pembelajaran sejarah. ManfaatPenelitian, Manfaat Teoritis: Penelitian ini memberikan satu kajian ilmiah tentang karakter rumah limas Palembang sebagai pengayaan karakter dalam pembelajaran sejarah. Manfaat Praktis: Mengangkat ke permukaan nilai karakterrumah limas Palembang sebagai pengayaan karakter dalam pembelajaran sejarah. Jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data: a) Informan; b) dokumen; c) tempat. Teknik pengumpulan data: a) wawancara mendalam; b) kajian dokumen; c) observasi langsung. Teknik cuplikan: internal sampling. Validitas data: adalah teknik triangulasi data, dan triangulasi metode.Teknik analisis: analisis model interaktif. Kesimpulan: 1) rumah limas memiliki kekayaan nilai sejarah dan budaya dari lapisan kebudayaan Austronesia, Sinic, Indic, Arab dan Eropa; 2) nilai budaya rumah limas dari lapisan kebudayaan Austronesia, Sinic, Indic, Arab dan Eropa dapat dijadikan sumber karakter dalam pembelajaran sejarah; 3) Nilai karakter rumah limas: karakter toleransi budaya,karakter menghargai karya seni/keindahan, karakter mencintai sejarah dan budaya lokal, karakter relegius. Saran: 1) pembelajaran sejarah hendaknya mengangkat materi dan karakter kelokalan; 2) Nilai budaya rumah limas diangkatkepermukaan dalam upaya pelestarian rumah limas.Kata Kunci: rumah limas, karakter, pembelajaran sejarah. Sejarah kebudayaan Indonesia.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA MATA KULIAH METEOROLOGI DAN KLIMATOLOGI UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG TAHUN 2015 Hartono, Deni Puji
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaranStudents Team Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar mahasiswa mata kuliah meteorologi dan klimatologi Universitas PGRI Palembang Tahun 2015. Penelitian ini dilaksanakan di Universitas PGRI Palembang semester 1 pada mata kuliah meteorologi dan klimatologi Tahun 2015. Subjek penelitian ini berjumlah 2 kelas, yaitu Kelas A untuk kelas kontrol yang berjumlah 41 mahasiswa dan Kelas B untuk kelas eksperimen yang berjumlah 43 mahasiswaRancangan penelitian ini menggunakan rancangan "quasi experiment"(eksperimen semu) dengan design non-equivalent group control design.Penelitian ini dikatakan quasi karena pada penelitian ini perlakuan yangdiberikan pada subjek penelitian tidak dikendalikan sepenuhnyaBerdasarkan hasil analisis yang dilakukan menunjukkan bahwa H1 diterima dan H0 ditolak. Dari hasil analisis uji t didapatkan hasil 8.597. Hal ini menunjukkan bahwa kelas ekperimen yang menggunakan model STAD memiliki hasil yang lebih tinggi dari kelas kontrol yang hanya menggunakan metode pembelajaran konvensional. Dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran STAD berpengaruh terhadap hasil belajar mahasiswa mata kuliah meteorologi dan klimatologi di Universitas PGRI Palembang tahun 2015.Kata kunci: Model Students Team Achievement Division (STAD), HasilBelajar
UNSUR-UNSUR KEBUDAYAAN DALAM NOVEL HANYA SEBUTIR DEBU KARYA SANDI FIRLY Wardiah, Dessy
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1345.555 KB)

Abstract

ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah Unsur-Unsur Kebudayaan dalam novel Hanya Sebutir Debu karya Sandi Firly. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan Unsur-Unsur Kebudayaan dalam novel Hanya Sebutir Debu karya Sandi Firly. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan sosiologis. Teknik analisis data yang digunakan ialah teknik content analisis (analisis isi). Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasa terhadap novel Hanya Sebutir Debu karya Sandi Firly, terdapat tujuh unsur-unsur kebudayaan berupa kepercayaan, nilai, norma dan sanksi, teknologi, simbol, bahasa, kesenian.Kepercayaan dalam penelitian ini adalah keyakinan masyarakat terhadap suatu hal yang bersifat mistis (gaib). Nilai dalam penelitian ini adalah cara pandang masyarakat terhadapsuatu hal. Norma dan sanksi dalam penelitian ini adalah seperangkat aturan dan ganjaran yang harus dipatuhi dan ditaati. Teknologi dalam penelitian ini adalah cara kerjamasyarakat. Simbol dalam penelitian ini adalah sebuah benda, manusia, dan berbagai macam hal yang telah mendapatkan arti khusus. Bahasa dalam penelitian ini adalah sebutan masyarakat untuk suatu objek, Kesenian dalam penelitian ini adalah suatu karya seseorang berupa syairl lagu Umu Abah yang terkenal di daerah Banjar.Kata Kunci:Unsur-Unsur Kebudayaan Sastra, Novel
PERAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENGEMBANGKAN PROFESIONALISME GURU Fitriani, Herni
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Prosding PPs tanggal 26 November 2016
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Pemimpin pada hakekatnya adalah seseorang yang mempunyai kemampuan untuk mempengaruhi perilaku orang lain di dalam kerjanya dengan menggunakan kekuasaan. Kepala sekolah adalah figur utama dalam mendorong perkembangan dan kemajuan guru di sekolah. Faktor penentu terwujudnya proses pendidikan yang bermutu adalah keefektifan kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan profesionalisme guru di sekolahnya. Hal ini dapat diketahui dengan masih banyak ditemukannya kepala sekolah yang kurang memahami akan peran kepemimpinannya sebagai nahkoda yang akan menentukan arah dan tujuan yang akan dicapai oleh guru dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Ditambah lagi adanya beberapa perundangan yang menuntut pengembangan kemampuan profesional di bidang pendidikan, sehingga guru dituntut untuk memiliki sertifikat sebagai pendidik profesional. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa diperlukannya peran kepemimpinan kepala sekolah untuk memotivasi kinerja guru dalam mengembangkan profesinya, yaitu dengan memberikan ijin belajar kepada guru untuk studi lanjut ke jenjang yang lebih tinggi. Tulisan ini merupakan hasil studi pustaka yang bertujuan untuk mengetahui peran kepemimpinan kepala sekolah dalam menjalankan fungsinya untuk mencapai tujuan dalam mengembangkan profesionalisme guru. Sehingga  hasil dari peran kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan profesionalisme akan dapat membantu meningkatkan kinerja guru yang lebih berkualitas.Kata Kunci: Kepemimpinan, Kepala Sekolah, Profesionalisme guru.
PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS MAHASISWA MELALUI PEMBELAJARAN KALKULUS INTEGRAL BERBASIS MAPLE Ningsih, Yunika Lestaria; Paradesa, Retni
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1379.431 KB)

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis mahasiswa melalui pembelajaran Kalkulus Integral berbasis Maple. Penelitian ini menggunakan metode quasi-experimental dengan nonequivalent pre-test and post-test control-group design. Sampel dalam penelitian ini mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika pada salah satu PTS di kota Palembang, yang terdiri dari 61 orang. Berdasarkan pembelajaran, sampel dibedakan dalam dua kelas, kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen diberikan pembelajaran Kalkulus Integral berbasis Maple, sedangkan kelas pembanding diberikan pembelajaran konvensional. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui tes pengetahuan awal matematika dan tes kemampuan pemahaman konsep matematis. Data dianalisis secaradeskriptif kuantitatif. Hasil analisis data menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis mahasiswa yang mendapat pembelajaran Kalkulus Integral berbasisMaple lebih baikdaripada mahasiswa yang mendapat pembelajaran konvensional.Keywords—kemampuan pemahaman konsep matematis; kalkulus integral; maple
SENDRATARI RAMAYANA TINJAUAN SOSIAL BUDAYA MASYARAKAT ELVANDARI, EFITA
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKSendratari Ramayana: Tinjauan Sosial Budaya Masyarakat.Sendratari Ramayana merupakan bentuk pertunjukan drama tari Jawa yang tidak menggunakan dialog. Dialog dalam pertunjukan sendratari diganti dengan gerak- gerak gestikulasi atau gerak maknawi, terutama dengan sikap-sikap, gerak tangan, dan kepala. Gerak gestikulasi atau gerak maknawi adalah gerak-gerak yang secara visual memiliki makna atau maksud tertentu yang bisa dimengerti dan dipahami oleh orang yang melihatnya. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui aspek-aspek sosial budaya sendratari Ramayana dalam masyarakatpenikmatnya.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptifkualitatif dengan pendekatan kultural, yaitu bertujuan untuk mendeskripsikan aspek-aspek sosial budaya dalam sendratari Ramayana. Dalam pembahasannya akan dipergunakan konsep Raymond William tentang elemen-elemen sosiologi budaya yang meliputi lembaga budaya, isi budaya, dan efek budaya darikeberadaan sendratari Ramayana. Lembaga budaya membahas tentangi penghasil produk budaya, pengontrol produk budaya, dan bagaimana kontrol itu dilakukan; isi budaya membahas tentang apa yang dihasilkan dan simbol apa yang terdapat dalam suatu hasil dari produk budaya tersebut; efek budaya, membahas tentang konsekuensi atau tujuan dan manfaat yang diharapkan dari suatu proses budaya dalam masyarakat penghasil produk budaya.Kata kunci: sendratari ramayana, sosial budaya, masyarakat

Filter by Year

2011 2017


Filter By Issues
All Issue PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 21 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Jurnal Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Jurnal Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang More Issue