cover
Contact Name
Arie Vatresia
Contact Email
arie.vatresia@unib.ac.id
Phone
+6282179370950
Journal Mail Official
arie.vatresia@unib.ac.id
Editorial Address
Jalan W.R. Supratman gang Cipta Baru no. 12 RT/RW 19/01 Talang Kering
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Rekursif: Jurnal Informatika
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : 23030755     EISSN : 27770427     DOI : -
Rekursif adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu. Rekursif menerima artikel ilmiah dengan topik; Informatika, Sistem Informasi, dan Teknologi Informasi dari peneliti, dosen, guru, dan mahasiswa. Rekursif diterbitakan secara berkala setiap bulan Maret dan November berdasarkan hasil peer-reviewed. ISSN 2303-0755
Articles 211 Documents
Rancang Bangun Permainan Android Tiga Dimensi Teka Teki Rumah Bubungan Lima Dengan Metode Kecerdasan Buatan Egi M Wiranata; Aan Erlanshari; Funny Farady Coastera
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 4, No 1 (2016): Volume 4 Nomor 1 Maret 2016
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (551.778 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v4i1.953

Abstract

Abstrak: Dalam dunia anak terdapat berbagai jenis permainan, salah satu jenis permainan yang bermanfaat bagi anak dan bersifat edukatif adalah puzzle. Permainanmerupakan salah satu sarana hiburan yang banyak diminati oleh banyak orang. Kemunculan smartphone Android pun menjadi salah satu pesatnya perkembangan mobile game, karena pengguna android dapat mengunduh permainansecara gratis dengan berbagai pilihan jenis permainan.Tentunya dengan kepingan gambar (puzzle) yang sedikit dan tingkat kesulitannya lebih mudah. Rumah Bubungan Lima adalah rumah adat resmi Provinsi Bengkulu.Pada Teka Teki Rumah Bubungan Lima Dengan Metode Kecerdasan Buatan dengan mesin inferensi forward chaininguntuk mencari goal utama yaitu pencocokan kepingan puzzle untuk memperoleh nilai tertinggi. Tujuan yang hendak dicapai untuk memperkenalkan kebudayaan adat khususnya rumah adat Provinsi Bengkulu dengan pendekatan permainan bersifat kecerdasan buatan dan mengimplementasikan permainan teka tekibiasa menjadi teka teki gambar 3 dimensi ke dalam bentuk aplikasi mobile game. Hasil yang dicapai dari penelitian ini adalah game bergrafis 3D berjudul “Puzzle 3D Rumah Adat Bubungan Lima” yang menggunakan pendekatan artificial intelligence. Kata kunci : Permainan, Puzzle, Forward chaining,Android, 3 Dimensi.
APLIKASI PERMAINAN MUL-MULAN DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA MINIMAX Bobby Kurniawan; Boko Susilo; Diyah Puspitaningrum
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 4, No 3 (2016): Volume 4 Nomor 3 September 2016
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (803.841 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v4i3.772

Abstract

ermainan Mul-mulan merupakan permainan asah otak tradisional yang sangat sederhana tanpa menghabiskan banyak sumber daya dan biaya. Permainan ini dimainkan oleh dua orang yang saling berhadap-hadapan. Penelitian ini membangun aplikasi permainan mul-mulan menggunakan algoritma minimax dan menentukan ketertarikan pengguna pada permainan mul-mulan. Algoritma minimax adalah algoritma yang dapat menganalisis semua kemungkinan posisi permainan untuk menghasilkan keputusan terbaik dengan mencari langkah yang akan membuat lawan mengalami kerugian. Terdapat 3 level dalam permainan ini yaitu mudah, sedang, dan sulit. Adapun metode pengembangan system yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah model waterfall. Hasil penelitian yang dilakukan yaitu aplikasi yang dibangun berbasis desktop dengan menggunakan bahasa pemrograman Microsoft Visual Basic 6.0 yang diberi nama Aplikasi Permainan Mul-mulan dan memiliki ketertarikan pengguna sebesar 45%.
RANCANG BANGUN MEDIA PEMBELAJARAN KALKULUS I BERBASIS WEB PADA MATERI OPERASI FUNGSI BILANGAN BULAT Rangga Aditia; Boko Susilo; Endina Putri Purwandari
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 5, No 3 (2017): Volume 5 Nomor 3 November 2017
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (620.116 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v5i3.886

Abstract

Website Media Pembelajaran Operasi Fungsi Bilangan Bulat
Implementasi Metode K-Nearest Neighbor (KNN) dan Simple Addittive Weighting (SAW) dalam Pengambilan Keputusan Seleksi Anggota PASKIBRAKA DELFI YANOSMA; Asahar Johar; Kurnia Anggriani
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 4, No 2 (2016): Volume 4 Nomor 2 Juni 2016
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (543.671 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v4i2.894

Abstract

Abstrak:Penelitian ini membangun sebuah sistem pendukung keputusan seleksi penerimaan anggota PASKIBRAKA. Aplikasi yang dibangun menggunakan metode K-Nearest Neighbor (KNN) dan Simple Addittive Weighting (SAW).Metode K-Nearest Neighbor digunakan untuk melakukan klasifikasi peserta yang akan diterima. Metode Simple Addittive Weighting digunakan untuk melakukan perangkingan. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP.Metode pengembangan sistem yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah model waterfall dan Unified Modelling Language (UML) sebagai perancangan sistem. Hasil dari aplikasi ini yaitu berupa rekomendasi nama peserta yang lolos dan tidak lolos seleksi berdasarkan hasilperangkingan nilai masing-masing peserta. Kata Kunci :Sistem Pendukung Keputusan, K-Nearest Neighbor, Simple Addittive Weighting, Rekomendasi hasi lperangkingan. 
IMPLEMENTASI METODE ANALISIS GAP DAN PROFILE MATCHING UNTUK SELEKSI PENERIMAAN PENYIAR RADIO (Studi Kasus PT Radio Swaraunib FM) Andrian Setiawan; Desi Andreswari; Funny Farady Coastera
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 5, No 3 (2017): Volume 5 Nomor 3 November 2017
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (439.046 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v5i3.773

Abstract

Abstrak: Swaraunib FM sebuah radio yang dimiliki oleh Universitas Bengkulu membutuhkan penyiar yang baik. Pada saat periode penerimaan, terdapat banyak pelamar, di mana akan dipilih sejumlah calon penyiar berkualitas yang sesuai dengan kriteria-kriteria yang dibutuhkan oleh radio tersebut. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah sistem yang dapat membantu memberikan alternatif calon penyiar terpilih. Penelitian ini bertujuan untuk membangun suatu sistem pendukung keputusan yang dapat digunakan oleh manajemen Swaraunib FM untuk menyeleksi calon penyiar radio terbaik berdasarkan kriteria yang ditetapkan. Metode pendukung pengambilan keputusan yang diterapkan pada penelitian ini adalah Analisis Gap dan Metode Profile Matching. Sementara, sistem dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman Java dengan IDE Netbeans 7.3.1. Metode pengembangan sistem yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah model waterfall dan Unified Modeling Langauge (UML) sebagai perancangan sistem. Hasil akhir dari penelitian ini adalah terciptanya sebuah sistem pendukung keputusan yang menerapkan Analisis Gap dan Metode Profile Matching yang sesuai dengan kriteria penyiar di Swaraunib FM dalam penerimaan seleksi calon penyiar. Kata Kunci: calon penyiar, periode pendaftaran, Analisis Gap dan Profile Matching, NetBeans, Java, UML
Sistem Deteksi Kendaraan Menggunakan Metode Optical Flow Guna Menghitung Kecepatan Kendaraan Olivia Safitri; Boko Susilo; Aan Erlansari
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 7, No 1 (2019): Volume 7 Nomor 1 Maret 2019
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/rekursif.v7i1.5770

Abstract

Kecelakaan lalu lintas merupakan hal lumrah yang terjadi di masyarakat saat ini. Kecelakaan tersebut sering terjadi akibat pengendara melaju dengan kecepatan yang tinggi. Untuk mengurangi angka kecelakaan tersebut, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengeluarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 111 tahun 2015 mengenai tata cara penetapan batas kecepatan kendaraan bermotor. Dalam mendukung peraturan tersebut dibutuhkan pemanfaatan teknologi dalam pendeteksian objek (object tracking) terhadap kendaraan yang  sedang melaju. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun aplikasi yang dapat mendeteksi kendaraan menggunakan metode Optical Flow guna menghitung kecepatan kendaraan. Optical flow ini akan mengingat sebuah piksel gambar di frame pertama, kemudian di frame kedua mencari piksel terdekat dengan kecerahan yang sama. Metode Optical Flow ini akan merepresentasikan gerakan kedalam aliran vektor, kemudian menghitung nilai koordinat centroid untuk menghitung kecepatan kendaraan yang sedang bergerak. Aplikasi ini dibangun dengan MATLAB R2014a. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan pada sistem didapat nilai akurasi 95.23 % untuk data pagi, 84.75 % untuk data siang dan 90.96 % untuk data sore. Sedangkan rata-rata akurasi sistem secara keseluruhan yaitu 90.31 %.Kata Kunci : Object Tracking, Optical Flow, Deteksi Kendaraan, Kecepatan Kendaraan
Implementasi Naïve Bayes Classifier Dan Simple Additive Weighting (SAW) Untuk Pemilihan Menu Diet Penyakit Diabetes Mellitus Selfi Ristiarini Nasution; Desi Andreswari; Tetes Wahyu
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 7, No 1 (2019): Volume 7 Nomor 1 Maret 2019
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.2 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v7i1.5887

Abstract

Ketidakpahaman diabetesi mengenai penyakit Diabetes Mellitus merupakan suatu kendala pengobatannya. Diabetesi harus memperhatikan pola makanan, bisa mengotrol makanan yang dikonsumsi sehari-hari dianjurkan untuk melakukan diet sesuai kebutuhan, makanan yang rendah karbohidrat dan lemak, namun tinggi protein, vitamin dan mineral. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membangun suatu aplikasi yang memberikan kemudahan kepada pengguna (ahli gizi) dalam mengatur menu makanan diet penyandang diabetes mellitus guna memperoleh status gizi seimbang menggunakan metode Naïve Bayes, Simple Additive Weighting. Hasil dari penelitian ini adalah Sistem ini dapat digunakan oleh ahli gizi untuk membantu menentukan menu diet harian yang sesuai dengan kebutuhan gizi pasien, dengan nilai akurasi best alternative sebesar 85%. Metode Naive Bayes dan Simple Additive Weighting (SAW) yang diimplementasikan pada sistem ini memberikan hasil yang optimal. Berdasarkan 40 sampel data penderita penyakit diabetes mellitus yang diuji cobakan dengan Sistem Pendukung keputusan penentuan menu diet, hasil kebutuhan gizi menggunakan metode perhitungan gizi pada sistem 100% sama dengan hasil secara perhitungan manual.Kata Kunci: Diet, Diabetesi, Diabetes Mellitus, Naïve Bayes, Simple Additive Weighting.
Implementasi Metode Point Minutiae Untuk Mengidentifikasi Jenis Batik Pada Batik Besurek Dengan Berbasis Tekstur Eka Meiliyen Dharma Sara; Ernawati Ernawati; Asahar Johar
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 7, No 1 (2019): Volume 7 Nomor 1 Maret 2019
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.381 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v7i1.5532

Abstract

Batik merupakan warisan budaya nusantara (Indonesia) yang mempunyai nilai dan perpaduan seni yang tinggi, sarat dengan makna filosofis dan simbol penuh makna yang memperlihatkan cara berpikir masyarakat pembuatnya. Perkembangan batik di Indonesia memuncak pada tanggal 2 Oktober 2009, yakni UNESCO (United Nation Educational, Scientific and Cultural Organization).  Berdasarkan jenisnya, batik dibedakan menjadi batik tulis, cap dan cetak. Ketidaktahuan masyarakat dalam membedakan ketiga jenis tersebut, seringkali membuat mereka tertipu soal harga batik yang ditawarkan. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membangun sistem untuk mengidentifikasi jenis batik besurek berdasarkan tekstur menggunakan metode Point Minutiae dan Euclidean Distance. Penelitian ini menggunakan  Dalam penelitian ini data citra batik besurek diambil dari Industri Galeri Batik yang ada di Kota Bengkulu. Data yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 74 data citra batik terdiri dari 37 citra uji dan 37 citra latih. Citra uji dalam penelitian ini dibagi menjadi tiga yaitu citra batik tulis berjumlah 9, citra batik cap berjumlah 13 dan citra batik cetak berjumlah 15. Berdasarkan hasil pengujian aplikasi diperoleh nilai akurasi proses identifikasi yaitu tingkat akurasi pada citra uji sebesar 100 %, dan pada citra yang tidak ada di dalam database sebesar 100% sehingga dapat disimpulkan bahwa metode Point Minutiae dan Euclidean Distance baik dalam mengidentifikasi jenis batik pada batik besurek.Kata Kunci: Identifikasi, Point Minutiae, Euclidean Distance dan Batik Besurek
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Desain Rumah Minimalis 3D Dengan Menggunakan Analytical Network Process Berbasis Web Sayyid Taqial Haidar; Desi Andreswari; Yudi Setiawan
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 7, No 1 (2019): Volume 7 Nomor 1 Maret 2019
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.158 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v7i1.5539

Abstract

Rumah minimalis yang mengutamakan fungsional tanpa mengesampingkan nilai estetika memiliki rancangan yang beraneka ragam  membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memilih rancangan rumah minimalis yang sesuai dengan keinginan. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem yang dapat membantu mendukung keputusan dalam pemilihan model rumah minimalis menggunakan metode Analytical Network Process. Pengambilan keputusan menggunakan 13 subkriteria dengan 50 data alternatif.  Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa metode Analytical Network Process dapat melakukan perangkingan dengan tingkat ketelitian mencapai empat angka dibelakang koma. Hal ini diketahui dari hasil perangkingan data alternatif rangking pertama memiliki nilai normal 0.081600742 sedangkan rangking kedua memiliki nilai normal 0.080977977 dengan selisih 0.00062. Kata Kunci: Rumah, Minimalis, Analytical Network Process, Sistem Pendukung Keputusan
Perancangan Sistem Rekomendasi Pemilihan Cinderamata Khas Bengkulu Berbasis E-Marketplace Aryani Komaruddin; Boko Susilo; Yudi Setiawan
Rekursif: Jurnal Informatika Vol 7, No 1 (2019): Volume 7 Nomor 1 Maret 2019
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (364.462 KB) | DOI: 10.33369/rekursif.v7i1.6132

Abstract

Kendala yang sering dijumpai pada pemasaran cinderamata khas Bengkulu yaitu pada strategi pemasaran dan media promosi. Salah satu solusi dari strategi pemasaran tersebut adalah dengan membangun e-marketplace. Hal ini yang menjadikan perlunya sebuah sistem informasi menggunakan codeigniter yang mampu merekomendasikan cinderamata khas Bengkulu berbasis e-marketplace dengan menggunakan metode collaborative filtering. Penelitian ini menggunakan collaborative filtering, yang terdiri dari item-based collaborative filtering dimana sistem akan mencari kesamaan model pembelian (similarity item) dengan yang lainnya dan user-based collaborative filtering dimana sistem merekomendasikan produk berdasarkan jumlah lihat, ulasan dan rating terbanyak. Penelitian ini menghasilkan sistem informasi rekomendasi cinderamata khas Bengkulu berbasis e-marketplace yang di uji menggunakan metode pengujian blackbox dengan hasil 100% berhasil.Kata Kunci: E-marketplace, Collaborative Filtering, Sistem Rekomendasi, user-based.