cover
Contact Name
Nego Linuhung
Contact Email
aksioma.ummetro@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
aksioma.ummetro@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika
ISSN : 20898703     EISSN : 24425419     DOI : -
Core Subject : Education,
AKSIOMA JOURNAL, e-ISSN: 2442-5419, p-ISSN: 2089-8703 is an information container has scientific articles in the form of research, the study of literature, ideas, application of the theory, the study of critical analysis, and Islāmic studies in the field of science Mathematics Education. AKSIOMA JOURNAL published two times a year, the period from January to June and July to December, published by the Scientific Publication Unit FKIP University of Muhammadiyah Metro.
Arjuna Subject : -
Articles 131 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 1 (2023)" : 131 Documents clear
KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS SISWA MELALUI IMPLEMENTASI MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS ETNOMATEMATIKA PADA BUDAYA TIDAYU Nindy Citroresmi Prihatiningtyas; Buyung Buyung
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (705.917 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.5297

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: mengetahui peningkatan dan perbedaan peningkatan kemampuan literasi matematis, serta motivasi belajar siswa kelas VIII SMPN 18 Singkawang, setelah diimplementasikan model problem based learning berbasis etnomatematika pada budaya Tidayu (Barongsai-Naga, Sumpit-Perisai, Saprahan) dengan siswa yang diberikan model pembelajaran langsung berbasis etnomatematika. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan Quasi Experimental Design dan rancangan Nonequivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah  siswa kelas VIII SMPN 18 Singkawang dengan teknik purposive sampling. Pengujian pertama digunakan uji-t satu kelompok dan pengujian kedua digunakan uji u mann-whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kemampuan literasi matematis siswa kelas VIII SMPN 18 Singkawang meningkat; 2) terdapat perbedaan peningkatan kemampuan literasi matematis siswa, dilihat dari nilai n-gain kelas eksperimen dalam kategori sedang sedangkan nilai n-gain kelas kontrol dalam kategori rendah. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa model problem based learning berbasis etnomatematika dapat meningkatkan kemampuan literasi matematis serta motivasi belajar siswa
Numeracy-Ability, Characteristics of Pupils in Solving the Minimum Competency Assessment Lukman Hakim Muhaimin; Dadan Dasari; Yaya Sukjaya Kusumah
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.692 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6396

Abstract

Mathematics is a subject closely related to everyday problems; the low PISA scores from all fields have made the government make breakthroughs to improve literacy and numeracy skills through the AKM. The purpose of this study was to analyze the characteristics of numeracy skills in solving AKM problems. The type of research used is qualitative with a phenomenological design. The subjects of this study used one mathematics teacher and three eighth-grade students of SMP Muhammadiyah Al Kautsar PK Kartasura Sukoharjo for the 2021/2022 academic year. Using a purposive sampling technique in taking the subject, this study used three students of class VIII as the main subject of the study. In addition to the researcher as the key instrument, the researcher also used AKM questions, interview texts, and observation texts for data acquisition. The validity used is the triangulation of sources and techniques. The inductive technique is the process of data analysis used in this research. The results of the study stated that students' numeracy skills were not perfect, indicator three on giving conclusions was not given for all subjects used. Habituation in solving AKM problems in classroom learning is needed to train students' numeracy skills.
EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS ADOBE FLASH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA Sumaji Sumaji; Savitri Wanabuliandari; Rahaju Rahaju
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.503 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.7167

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbasis Adobe Flash pada materi bangun datar untuk meningkatkan hasil belajar siswa.  Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di SMP N 2 Rembang. Popusasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP N 2 Rembang yang terdiri dari 8 kelas. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah simple random sampling. Dari 8 kelas tersebut dipilih 2 kelas sebagai kelas eksperimen dan kontrol. Di dalam penelitian ini, peneliti menggunakan penelitian eksperimental semu (quasi-experimental research), karena peneliti tidak memungkinkan untuk mengontrol semua variabel yang relevan. Sugiono (2015) menyatakan  bahwa tujuan penelitian eksperimental semu adalah untuk memperoleh informasi yang merupakan perkiraan bagi informasi yang dapat diperoleh dengan eksperimen yang sebenarnya dalam keadaan yang tidak memungkinkan untuk mengontrol atau memanipulasi semua variabel yang relevan. Teknik pengumpulan data melalui tes. Instrumen dalam penelitian ini berupa lembar tes. Adapun  pengujian  data adalah  (1) pada nilai hasil penelitian dilakukan uji prasyarat analisis yaitu  uji normalitas dan uji homogenitas (2) Uji hipotesis dengan menggunakan uji t 2 sampel (independent sampel two test).Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbasis adobe flash pada materi bangun datar menunjukkan bahwa post test lebih baik daripada pre test. (2) penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbasis adobe flash pada materi bangun datar menunjukkan bahwa kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol Most of the students' achievement in learning mathematics is low. One of the factors is the teacher has not been able to choose the right method or strategy. This study aims to determine the effectiveness of the Adobe Flash-Based Problem Based Learning learning model on student achievement. This type of research is quantitative. This research was conducted at SMP N 2 Rembang. The population of this study was class VIII students of SMP N 2 Rembang. Sampling technique with simple random sampling. Of the 8 classes, 2 classes were selected as the experimental and control classes. Researchers use quasi-experimental research. The instrument in this study was a test sheet. Data analysis with analysis prerequisite tests, namely normality and homogeneity tests. Hypothesis testing includes: (1) Testing hypothesis 1 using the Paired Samples T Test, (2) testing hypothesis 2 with the Independent Samples T Test, and (3) testing hypothesis 3 by comparing the N-Gain Score and then testing the Independent Samples T Test. The results showed that the Adobe Flash-Based Problem Based Learning learning model was effective in increasing student achievement. The conclusions of the study: (1) the learning model of Problem Based Learning based on Adobe Flash post-test is better than pre-test. (2) the learning model of Problem Based Learning based on Adobe Flash in the experimental class is better than the control class, (3) the average increase in learning achievement in the experimental class is better than the control class.
BERPIKIR KREATIF SISWA DALAM MENYELESAIKAN PERMASALAHAN KONTROVERSIAL MATEMATIS Satriya Adika Arif Atmaja; Toto Nusantara; Subanji Subanji
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (918.862 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6764

Abstract

Hakikat belajar matematika adalah menumbuhkembangkan proses berpikir siswa. Kemampuan berpikir kreatif sangat diperlukan dalam mengatasi beranekaragam permasalahan matematis. Salah satu permasalahan matematis yang menuntut kemampuan berpikir kreatif adalah permasalahan kontroversial matematis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model berpikir kreatif siswa dalam menyelesaikan permasalahan kontroversial matematis. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Subjek penelitian berjumlah 181 siswa yang terdiri dari siswa kelas 7 dan 8 MTs Surya Buana Malang, Jawa Timur. Instrumen penelitian yang digunakan terdiri dari empat permasalahan kontroversial matematis pada materi geometri yang disusun tim peneliti. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tiga level model berpikir kreatif siswa ketika menyelesaikan permasalahan kontroversial matematis meliputi imitasi, modifikasi, dan konstruksi. Pada level imitasi, subjek meniru prosedur penyelesaian masalah yang terkesan masuk nalar dengan cara menggambarkan pemecahan masalah, mengadopsi konsep penyelesaian sebelumnya, dan mendayagunakan logika saja. Pada level modifikasi, subjek mengubah objek, konsep, dan prosedur untuk menghasilkan penyelesaian. Pada level konstruksi, subjek mengembangkan hasil analisis terhadap objek maupun konsep menjadi sebuah prosedur penyelesaian masalah baru. Selain itu, setiap level model berpikir kreatif pada penelitian ini sangat dipengaruhi karakteristik dari permasalahan kontroversial, yakni perbedaan sudut pandang. Sehingga, kecenderungan subjek dalam mengimitasi, memodifikasi, dan mengkonstruksi pemecahan masalah sangat berbeda dengan permasalahan matematis lainnya. The essence of learning mathematics is to develop students' thinking processes. The ability to think creatively is needed to overcome various mathematical problems. One of the mathematical problems that require the ability to think creatively is a controversial mathematical problem. This study aims to describe students' creative thinking models in solving controversial mathematical problems. The research approach used is qualitative. The research subjects totaled 181 students in grades 7 and 8 of MTs Surya Buana Malang, East Java. The research instrument used consisted of four controversial mathematical problems in the geometry material compiled by the research team. The results of this study found that the three levels of students' creative thinking models when solving controversial mathematical problems include imitation, modification, and construction. At the level of imitation, the subject imitates problem solving procedures that seem reasonable by describing problem solving, adopting previous solving concepts, and using only logic. At the modification level, the subject changes objects, concepts, and procedures to produce solutions. At the construction level, the subject develops the results of analyzing objects and concepts into a new problem-solving procedure. In addition, each level of the creative thinking model in this study is strongly influenced by the characteristics of controversial issues, namely different points of view. Thus, the subject's tendency to imitate, modify, and construct problem solving is very different from other mathematical problems.
ETNOMATEMATIKA : PENGENALAN BANGUN RUANG MELALUI KONTEKS MUSEUM NEGERI SUMATRA UTARA Wulan Sipahutar; Reflina Reflina
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (789.081 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.7054

Abstract

Matematika dan Budaya merupakan dua hal yang saling berhubungan. Matematika dalam  budaya disebut dengan etnomatematika. Etnomatematika merupakan merupakan wadah untuk menjembatani matematika dnegan konteks budaya lokal. Tujuan penelitian ini yaitu mengeksplorasi konsep etnomatematika yang terdapat pada bangunan bersejarah yang ada di kota medan yaitu Museum Negeri Sumatra Utara geometri  khusunya pada materi bangun ruang yang terdapat pada ornamen dan seni arsitektuk pada bangunan Museum Negeri Sumatera Utara. Jenis Penelitian yang digunakan merupakan   penelitian  kualitatif dengan  pendekatan etnografi.  Metode pengumpulan datanya  berupa dokumentasi, observasi dan wawancara bersama petugas museum. Hasil dari penelitian  ini menunjukkan bahwa terdapat eksplorasi etnomatematika pada bangunan dan ornament yang ada di museum negeri Sumatra utara terkhusus materi geometri seperti : kubus, balok, limas, trapezium, tabung dan bola yang dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran kontekstual di sekolah. 
DEVELOPMENT OF CLOPEDIMATIC LEARNING MEDIA WITH REALISTIC MATHEMATICS APPROACH BASED ON MADURA’S LOCAL WISDOM Septi Dariyatul Aini; Agus Subaidi; Chairul Fajar Tafrilyanto
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (834.805 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6926

Abstract

The low student learning outcomes in the measurement material can be caused by the tendency of teachers to only transfer their knowledge to students' minds so that students are passive, and not critical. One learning approach that pays attention to this situation is a realistic mathematical approach based on Madura local wisdom. Students are presented with contextual problems, namely problems related to measurements, so that they are trained to get used to solving problems in their daily lives. To support this realistic mathematics approach, a clopedimatics-based learning media will be designed as a substitute for textbooks used by students. Clopedimatics is a form of print media that is compiled based on the concept of compiling an Encyclopedia and designed to help students master the measurement material and is associated with non-standard units of measurement used by the Madurese community. This type of research is development research that uses a 4-D model but has been modified to 3-D, namely defining, designing, and developing. The conclusions of this study are development of clopedimatic learning media with a realistic mathematics approach based on Madurese local wisdom in the measurement material at SDN Barkot 1 Pamekasan meets the valid, practical, and effective criteria.
EFEKTIVITAS BAHAN AJAR ETICA BERBASIS VBA DENGAN KOMPETENSI PEDAGOGIK ABAD 21 UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN Linda Linda; Asep Ikin Sugandi
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (638.314 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6232

Abstract

Pembelajaran matematika yang bernuansa interaktif dan sesuai dengan kompetensi pedagogik perlu diterapkan untuk menciptakan peserta didik agar berprestasi dan memiliki kemampuan matematis yang sistematis, luwes, dan logis. Namun, penalaran matematis siswa masih rendah dan masih adanya paradigma siswa bahwa matematika itu sulit. Untuk mengatasi kesulitan siswa dengan menggunakan bahan ajar ETICA matematik berbasis VBA yang digunakan pada penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas bahan ajar dan melihat perbedaan peningkatan kemampuan penalaran siswa yang mengunakan bahan ajar ETICA matematik dengan siswa yang menggunakan pembelajaran biasa. Metode penelitian yang digunakan ialah quasi eksperimen dengan mengujicobakan pembelajaran dan praktik baru terhadap siswa. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas IX SMPN 1 Cisarua, dengan ketentuan kelas IX-H sebagai kelas eksperimen berjumlah 21 siswa dan kelas IX-G sebagai kelas kontrol sebanyak 21 siswa. Instrumen yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi, dan tes butir soal bangun ruang sisi lengkung tipe uraian. Prosedur pengolahan data menggunakan SPSS 15.0 dan Microsoft Excel dengan analisis statistika deskriptif dan statistika inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  bahan ajar ETICA matematik efektif, dalam meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa,  Mathematical learning that is interactive and in accordance with pedagogic competencies needs to be applied to create students so that they excel and have mathematical abilities that are systematic, flexible, and logical. However, students' mathematical reasoning is still low and there is still a student paradigm that mathematics is difficult. To overcome students' difficulties by using VBA-based mathematical ETICA teaching materials used in research. This study aims to analyze the effectiveness of teaching materials and see differences in the increase in the reasoning abilities of students who use ETICA mathematics teaching materials and students who use ordinary learning. The research method used is quasi-experimental by testing new learning and practices on students. The subjects in this study were students of class IX SMPN 1 Cisarua, with the provision that class IX-H as the experimental class consisted of 21 students and class IX-G as the control class consisted of 21 students. The instruments used were interviews, documentation, and item tests on the description type of curvature. Data processing procedures using SPSS 15.0 and Microsoft Excel with descriptive statistical analysis and inferential statistics. The results of the study showed that the mathematics ETICA teaching materials were effective in improving students' mathematical reasoning abilities  
PENGEMBANGAN LKPD MATERI PERBANDINGAN BERBASIS RME UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS PESERTA DIDIK Desi Fitriyani; Nahor Murani Hutapea; Syofni Syofni
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1020.612 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6471

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan pemahaman matematis peserta didik yang masih rendah. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) matematika berbasis Realistic Mathematics Education (RME) untuk memfasilitasi kemampuan pemahaman matematis peserta didik dikelas VII SMP/MTs yang berfokus pada materi perbandingan yang valid dan praktis dengan model pengembangan ADDIE. Tahapan model ADDIE yang digunakan, yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation. Peserta didik kelas VII SMP N 1 Kubu Babussalam menjadi subjek dalam penelitian ini. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu lembar validasi dan lembar angket respon. Berlandaskan hasil validasi, ditetapkan bahwasanya LKPD yang dihasilkan memenuhi syarat valid dengan rata-rata validitas akhir 3,78 masuk pada kategori “sangat valid”. LKPD matematika yang sudah divalidasi itu kemudian dilakukan ujicoba terhadap enam peserta didik kelas VII SMP N 1 Kubu Babussalam. Berlandaskan hasil uji coba, diperoleh bahwasanya LKPD yang dihasilkan memenuhi syarat praktis dengan rata-rata kepraktisan akhir yaitu sebesar 91,25% pada kategori “sangat praktis”. Berlandaskan temuan tersebut, bisa dinyatakan bahwasanya LKPD berbasis RME yang dikembangkan dapat memfasilitasi kemampuan pemahaman matematis peserta didik SMP/MTs pada materi perbandingan yakni valid serta praktis diterapkan di kelas.Abstract This study against the background of the skills of pupils' mathematical understanding who are still low. The objective of this study was to produce mathematical worksheets with a realistic mathematical approach to ease the skills mathematical understanding of seventh grade pupils of SMP/MTs focusing on valid and practical comparison materials eith the ADDIE development model. The stages of the ADDIE model are Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation. The information collection instruments used were validation sheets and response questionnaires. Based on the validation results, it was determined that the resulting LKPD met the valid requirements with an average final validity of 3.78 in the "very valid" category. The validated math worksheets were then tested on six seventh grade students of SMP/MTs. Based on the test results, it was found that the resulting LKPD met the practical requirements with an average final practicality of 91.25% in the "very practical" category. Based on these findings, it can be stated that the LKPD with a realistic mathematical approach to facilitation the mathematical understanding skills of class seven SMP/MTs pupils on comparative material is valid and practically applied in class.
PENGEMBANGAN MEDIA GAME ANDROID “RIDER EDU” UNTUK PEMBELAJARAN MASA PANDEMI COVID-19 TERHADAP MINAT BELAJAR Teguh Wibowo; Bambang Priyo Darminto; Muhammad Ikhsan Faiz
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1115.975 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.4961

Abstract

Penelitian pengembangan media RIDER Edu ini dilakukan karena kondisi turunnya minat belajar siswa yang disebabkan dalam menggunakan media digital hanya untuk bermain game. Padahal pada masa pandemi Covid-19 mengharuskan penggunaan media digital (smartphone android) untuk belajar secara mandiri. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengembangkan media RIDER Edu yang valid, praktis, dan efektif terhadap minat belajar pada masa pandemi Covid-19. Penelitian ini dilakukan dengan model ADDIE (analysis, design, development, implementation, evaluation). Pada tahap analisis dilakukan analisis kebutuhan media untuk kelas XI MIPA. Pada tahap desain dilakukan pembuatan desain RIDER Edu dan komponennya (soal, materi, plug-in dan lain-lain). Pada tahap pengembangan dilakukan validasi media dengan nilai 4,06 (sangat valid) dan validasi materi 3,93 (valid). Untuk kepraktisan media dengan 18 siswa pengguna RIDER Edu sebesar 4,03 (sangat praktis). Kemudian implementasi dilakukan kepada siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 6 Purworejo dengan rincian 18 siswa kelas pengguna RIDER Edu dibandingkan dengan 18 siswa pengguna LKS. Selanjutnya dilakukan komparasi uji t dengan hasil yaitu  dengan maka  ditolak atau dapat dikatakan minat belajar siswa yang menggunakan RIDER Edu lebih baik daripada siswa menggunakan LKS. Tahap akhir dilakukan evaluasi terhadap RIDER Edu untuk dapat diperbaiki dan dilakukan uji coba lebih luas lagi. Pada akhirnya RIDER Edu menjadi media yang valid, praktis, dan efektif terhadap minat belajar siswa pada masa pandemi.
RELATIONSHIP ANALYSIS OF CRITICAL THINKING ABILITY WITH MATHEMATICAL MODELING ABILITY Ardina Mayasari; indaryanti indaryanti; Yusuf Hartono; Cecil Hiltrimartin; Jeri Araiku
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (787.816 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v12i1.6331

Abstract

Pemodelan matematika merupakan jantung dari pemecahan matematis. Agar siswa mampu memecahkan masalah dengan baik, maka mereka harus mampu berpikir secara kritis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kemampuan berpikir kritis dengan kemampuan pemodelan matematika siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analisis korelasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 35 orang siswa kelas VIII.9 SMPN 10 Palembang. Prosedur penelitian ini terdiri dari 3 tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap akhir. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini  menggunakan tes tertulis. Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh nilai sig (0.021) < (0.05) dengan nilai korelasi sebesar 0.388. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemodelan matematika siswa. Adapun kontribusi kemampuan berpikir kritis terhadap kemampuan pemodelan matematika adalah sebesar 15,1%.Mathematical modeling is the heart of mathematical problem solving. In order for students to be able to solve problems well, they need to be able to think critically.  This study aims to determine whether there is a positive and significant correlation between critical thinking skills and students' mathematical modeling abilities. This type of research is quantitative research with correlation analysis method. The sample used in this study were 35 students of class VIII.9 SMPN 10 Palembang. This research procedure consists of 3 stages, namely the preparation stage, the implementation stage, and the final stage. The data collection technique in this study used a written test. Based on the results of this study obtained the value of sig (0.021) < (0.05) with a correlation value of 0.388. Then it can be concluded that there is a positive and significant relationship between critical thinking skills and students' mathematical modeling abilities. The contribution of critical thinking skills to mathematical modeling abilities is 15.1%.

Page 3 of 14 | Total Record : 131