cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Prosiding Semnastek
ISSN : 24071846     EISSN : 24608416     DOI : -
Core Subject : Science,
Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) merupakan kumpulan paper atau artikel ilmiah yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Arjuna Subject : -
Articles 1,032 Documents
KAJI ANALITIK POTENSI DAYA LISTRIK PLTMH DI AIR TERJUN MUARA JAYA DESA ARGAMUKTI KABUPATEN MAJALENGKA PROVINSI JAWA BARAT Engkos Koswara; Dony Susandi; Asep Rachmat; Ii Supiandi
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembangkit Listrik Mikro Hidro (PLTMH) menjadi solusi alternative energy listrik yang cukup efisien karena hanya memanfaatkan jatuhan air yang tersedia. Disamping itu, program pembuatan PLTMH ini akan menjadikan Desa Mandiri yang dapat menghasilkan listrik dengan pemanfaatan air terjun.Komponen-komponen mikrohidro disesuaikan dengan kondisi nyata berdasarkan hasil survey yang dilakukan pada tahap awal. Secara umum komponen mikrohidro terdiri dari Bendung (Dam), Pintu pengambilan air (intake) dan Bak Penenang (Forebay), Pipa Pesat (Penstock), Saluran Pembuang (Tailrace), dan Rumah Turbin (Power House).Debit rencana yang dihasilkan adalah 0,21367 m3/s dengan menggunakan pipa 6 in dan tinggi jatuh effektif yang didapat adalah 4,67 m. oleh karena itu turbin yang digunakan adalah Turbin Crossflow. Dengan data tersebut daya yang dapat dibangkitkan sebesar 7,938 kW.
KOMPARASI MODEL KLASIFIKASI ALGORITMA KETERLAMBATAN SISWA MASUK SEKOLAH Imam Amirulloh; Taufiqurrochman Taufiqurrochman
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kedisiplinan bagian dari pendidikan yang diselenggarakan di sekolah, terutama displinnya siswa untuk datang ke sekolah tepat waktu atau datang lebih awal, beberapa faktor yang perlu diketahui sehingga terjadinya keterlambatan siswa datang ke sekolah serta bisa menjadi evaluasi siswa. Algoritma Model Klasifikasi menjadi metode untuk memprediksi keterlambatan siswa, pada penelitian ini akan menguji serta membandingkan lima algoritma model klasifikasi pada dataset dari hasil penelitian di SMK YPC Tasikmalaya, adapun lima algoritma tersebut : naïve bayes, k-nn, decision tree, logistic regression, Deep Learning dengan membandingkan algoritma tersebut akan di dapat metode mana yang lebih bagus dalam menyelesaikan permasalahan penelitian ini. Hasil dari peneletian ini Decision Tree dan K-NN menghasilkan performa yang lebih bagus dibandingkan metode yang lain.
REDESIGN PLATE HEAT EXCHANGER PADA CLOSED COOLING WATER SYSTEM PLTGU KAPASITAS 740 MW Ikam Muhammad; Sulis Yulianto
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Closed cooling water system adalah sistem pendingin utama siklus tertutup dengan menggunakan media air pendingin yang sama secara berulang dalam sirkulasi tertutup. Closed cooling water system pada PLTGU menggunakan plate heat exchanger yang di sebut sebagai closed cooling water heat exchanger. Closed cooling water heat exchanger menggunakan dua fluida, pertama adalah air murni sebagai fluida panas dan yang kedua adalah air laut sebagai fluida dingin. Fouling yang tinggi dapat menyebabkan penurunan laju perpindahan panas pada closed cooling water heat exchanger dan bisa berdampak serius pada kondisi operasi PLTGU. Perpindahan panas dan faktor gesekan pada plate heat exchanger bergantung pada kemiringan sudut chevron dan relatif terhadap arah aliran, dan disisi lain kinerja plate heat exchanger juga akan tergantung pada faktor pembesaran permukaan dan jarak antar plate, maka dalam penelitian ini dilakukan perubahan pengaturan sudut chevron
RANCANG BANGUN MESIN MESIN PENCETAK BERAS ANALOG SEBAGAI PANGAN LOKAL DAERAH BANGKA Muhammad Subhan; Rodika Rodika; Zaldy Kurniawan
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Beras analog yang dikenal juga beras aruk merupakan pangan lokal dari daerah Bangka yang perlu dipertahankan dan dilestarikan. Bahan dasar beras analog atau beras aruk ini terbuat dari ubi kayu. Pemanfaatan beras analog ini sebagai bahan baku yang dapat diolah menjadi produk lain seperti kue, nasi goreng dan aneka pangan lainnya. Proses produksi beras analog mempunyai beberapa tahapan diantaranya perendaman, pengadukan dan penghancuran serat ubi kayu, pemerasan tepung beras, penumbukan, pencetakan, penyangraian dan penjemuran. Salah satu mesin yang perlu dikembangkan adalah mesin pencetakan beras yang selama ini dilakukan secara manual. Mesin ini bertujuan agar dapat mengaduk, menumbuk dan membentuk sekaligus secara kontinyu. Sistem kerja mesin adalah adonan dimasukkan ke dalam wadah extruder. Selama dalam wadah ini extruder adonan dipanaskan dengan pengaruh heater sehingga adonan benar-benar tercampur merata, dapat lebih halus dan seragam. Kemudian adonan terdorong keluar dan dibentuk menyerupai beras dan butiran beras analog. Metode pelaksanaan dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, pembuatan konsep dan rancangan, pembuatan dan perakitan mesin, uji coba dan analisa hasil. Hasil uji coba mesin adalah didapatkan adalah bentuk beras analog yang seragam dengan kapasitas mesin 25 kg/jam.
APLIKASI SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT PARU PADA ANAK MENGGUNAKAN METODE RAPID APPLICATION DEVELOPMENT (RAD) Dian Gustina; Yudi Irawan Chandra
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan teknologi informasi untuk keperluan akses berbagai informasi saat ini telah memasyarakat secara luas, termasuk digunakan untuk mengakses informasi kesehatan seperti kesehatan paru pada anak. Sistem Pakar adalah satu cabang kecerdasan buatan yang membuat penggunaan secara luas knowledge yang khusus untuk penyelesaian masalah tingkat manusia yang pakar. Kebutuhan informasi yang cepat dan tepat dari seorang pakar kesehatan anak sangatlah dibutuhkan. Hal inilah yang mendorong pembangunan sebuah sistem pakar kesehatan paru anak untuk diwujudkan. Pembangunan aplikasi ini bertujuan untuk membuat sebuah sistem berbasis pengetahuan kedokteran dalam mendiagnosa penyakit paru serta menyajikan informasi secara cepat dan efisien kesehatan paru anak tersebut. Metode Rapid Application Development (RAD) digunakan dalam pembangunan aplikasi ini karena merupakan salah satu metode pembangunan sistem yang ditujukan untuk menyediakan pengembangan yang jauh lebih cepat dan mendapatkan hasil dengan kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan hasil yang dicapai melalui siklus tradisional. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman JAVA dan berjalan melalui software AppInventor di platform Android.
ANALISIS EFEKTIVITAS MESIN FETTE 3200 LINE 1 GUNA MEMINIMALISISIR WAKTU DOWNTIME DENGAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVINESS DI PT BAYER INDONESIA Hermanto Hermanto; Debi Muhamad Nur
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2016
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK    Overall Equipment Effectiviness (OEE) adalah salah satu untuk menentukan tingkat efektivitas pemanfaatan peralatan. OEE dikenal sebagai salah satu aplikasi progam dari  Total Preventif Maintenance (TPM). Penelitian ini mengukur nilai OEE satu lini produksi dari mesin fette 3200 line 1 di PT. Bayer Indonesia, dilanjutkan dengan analisa pareto dari hasil yang diperoleh oleh akar penyebab OEE tersebut. Nilai yang diperoleh adalah 41.04%, yang jauh di bawah nilai standar OEE yaitu 85.0%. selanjutnya faktor yang sangat mempengaruhi nilai OEE adalah nilai performance yaitu 52.84%. penelitian ini menemukan bahwa  speed losses  adalah salah satu permasalahan yang sebenarnya, yaitu nilai idle and minor stoppage yaitu 42.01% dan kerugian ini terjadi karena beberapa alasan seperti menunggu  untuk bahan di proses dan tidak adanya operator, sehingga tindakan yang disarankan adalah untuk memperkuat pengawasan karyawan, terutama operator mesin.  Kata Kunci : Efektifitas mesin, Waktu downtime, Overall Equuipment Effectiviness, Mesin Fette3200
PENINGKATAN KEKERASAN PERMUKAAN MATERIAL KOMPOSIT MATRIKS ALUMINIUM MELALUI PROSES THERMAL SPRAYED COATING Hendri Sukma; Dwi Rahmalina; Dedy Salam
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2016
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan material komposit matriks aluminium berpenguat partikulat banyak dilakukan untuk berbagai aplikasi komponen karena berat jenisnya yang ringan serta performa yang baik seperti kekuatan tinggi, kekerasan tinggi, sifat tahan aus dan koefisien ekspansi panas rendah.  Untuk aplikasi komponen otomotif atau kendaraan tempur, dibutuhkan material yang tahan aus dengan kekerasan permukaan yang tinggi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mencapai kebutuhan tersebut adalah dengan proses pengerasan permukaan  melalui metode coating yaitu proses pelapisan permukaan suatu material dengan membentuk permukaan baru atau memodifikasi permukaan. Penelitian ini difokuskan pada proses thermal spray coating untuk meningkatkan kekerasan pada material komposit matriks aluminium Al-3Si-9Zn-6Mg berpenguat 10% alumina (Al2O3). Metode yang digunakan adalah High Velocity Oxy-Fuel (HVOF) dengan variasi komposisi material coating yaitu 88WC-12Co, 83WC-17Co dan 86WC-10Co4Cr. Hasil pengujian kekerasan pada pelat komposit menunjukkan peningkatan nilai kekerasan dibanding material tanpa coating yang memiliki kekerasan 39 HRB. Penggunaan material coating 88WC-12Co menghasilkan nilai kekerasan 71 HRB, untuk material coating 83WC-17Co nilai kekerasan 57 HRB, dan untuk material coating 86WC-10Co4Cr didapat nilai kekerasan 87 HRB. Untuk material coating tanpa unsur Cr, semakin banyaknya unsur Co maka nilai kekerasan akan semakin kecil. Sedangkan material coating dengan kandungan unsur Cr sebesar 4% menghasilkan nilai kekerasan yang paling tinggi yaitu 87 HRB.Kata kunci : Coating, HVOF, komposit matrik alumunium, kekerasan.
KAJIAN PENGARUH TEMPERATUR PENGERINGAN SEMPROT (SPRAY DRYER) TERHADAP KADAR AIR SANTAN KELAPA BUBUK (COCONUT MILK POWDER) Anisa Kemala Dewi; Ratri Ariatmi Nugrahani; Loekman Satibi
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu bagian dari kelapa adalah daging buahnya dengan penambahan air maupun tidak pada hasil ekstrak daging buah kelapa dapat menghasilkan santan. Santan ini dapat dikeringkan menggunakan Pengering Semprot (Spray Dryer) dan akan menghasilkan Santan Kelapa Bubuk (Coconut Milk Powder). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh temperatur pengeringan terhadap kadar air santan kelapa bubuk. Metodologi pembuatan santan kelapa bubuk dilakukan dengan cara memisahkan skim dan krim dari santan kelapa, kemudian skim yang diperoleh ditambahkan maltodekstrin 10% (b/b) dan natrium kaseinat 3% (b/b). Lalu, dilakukan pengeringan menggunakan EYELA Spray Dryer SD-1000  pada variasi temperatur inlet (110, 120 130)OC. Penelitian dilakukan di Laboratorium Fitokimia LIPI Cibinong Science Center. Hasil penelitian menunjukan bahwa kadar air paling baik untuk standar produk bubuk yaitu sebesar 7% dengan  persamaan y = -0,001x + 0,2.
PEMBUATAN BIODIESEL DARI DEDAK PADI DENGAN PROSES TRANSESTERIFIKASI MENGGUNAKAN KATALIS ZEOLIT ALAM BAYAH Rudi Hartono; Meliana R; Nurlaila Nurlaila; Rusdi Rusdi; Anondho Wijanarko; Heri Hermansyah
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Biodiesel, bahan bakar alternatif yang dapat diperoleh dari minyak tumbuhan dan lemak hewan.Biodiesel dapat diperbaharui, biodegradable, ramah lingkungan dan tidak beracun. Objek percobaan menggunakan dedak padi sebagai bahan baku, diperoleh dari proses ekstraksi menggunakan N-hexane. Metode yang digunakan untuk memproduksi biodiesel adalah transesterifikasi asam dan transesterifikasi basa menggunakan metanol dan katalis. Katalis yang digunakan dalam percobaan adalah katalis homogen  H2SO4 dan katalis heterogen zeolit alam yang diperoleh dari Bayah Banten. Preparasi biodiesel dilakukan dengan memvariasikan temperatur pada transesterifikasi basa 50°C, 60°C dan 70°C. Zeolit di preparasi dengan poses impregnasi padi variasi konsentrasi KOH/zeolit (25 gr KOH dalam 100 ml air destilasi, 37.5 gr KOH dalam 100 ml air destilasi dan 50 gr KOH dalam 100 ml air destilasi).  Waktu  reaksi 60 menit dengan konsentrasi katalis 2%. Spesifikasi biodiesel yang dihasilkan sesuai dengan Standar nasional Indonesia (SNI) dengan hasil terbaik pada variasi temperature 60°C
PENGEMBANGAN MODEL DETEKSI PELANGGARAN HUKUM DI LAUT Wahyu Sigit Purwoko
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sebagai Negara Kepulauan dengan luas wilayah daratan dan lautan yang luas. Indonesia memiliki sumber daya kelautan potensial yang sangat melimpah dan berpotensi menyebabkan eksploitasi berlebih dan kerugian. Saat ini Bakamla, menerapkan metode deteksi serta aktivitas intelijen untuk operasi keamanan Bakamla. Penelitian dalam rangka memperoleh model pendeteksian pelanggaran hukum yang digunakan oleh Bakamla. Model pengembangan yang dimaksud yaitu model pengembangan deteksi pelanggaran di laut. Untuk mengetahui pengembangan model deteksi, digunakan analisis tulang ikan untuk mengungkap penyebab dan hambatan yang dialami yaitu tantangan analitis, organisasi dan birokrasi, bias informasi, kepemimpinan dan kebijakan. Fokus penelitian ini adalah pendekatan sistem informasi geografis dalam fitur analisis spasial. Skala density diilustrasikan dengan nuansa kuning (rendah) hingga merah (tinggi) di tahun 2015. Dengan demikian diperoleh kloropleth (peta dengan warna yang bervariasi sesuai dengan skala kerapatan) berupa deteksi pelanggaran berwarna merah (tinggi) dan berwarna kuning (rendah) pada sektor tertentu. 

Page 22 of 104 | Total Record : 1032