cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 140 Documents
Optimasi Produksi Bioetanol pada Fermentasi Hidrolisat Ampas Sagu (Metroxylon sp.) Berdasarkan Rancangan Percobaan Box-Behnken Design (BBD) Mandik, Yohanis Irenius; Songgo, Berthin; Supeno, Supeno
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 8 No. 2 (2023): JLPPM SAINTEK 8(2), 2023
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.8.2.2023.55532

Abstract

Produksi bioetanol dari fermentasi hidrolisat ampas sagu telah dioptimasi berdasarkan kombinasi variabel jumlah ragi, waktu fermentasi dan derajat keasaman (pH) sampel melalui rancangan percobaan Box-Behnken Design (BBD). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kondisi optimum produksi bioetanol dari ampas sagu dengan rancangan Box-Behnken Design (BBD) terhadap variabel jumlah ragi, waktu fermentasi dan pH hidrolisat ampas sagu. Hasil kombinasi dari tiga variabel bebas secara acak oleh program Box-Behnken Design (BBD) adalah 17 set percobaan. Larutan asam sulfat 3,5% digunakan untuk memproduksi hidrolisat ampas sagu yang memiliki pH 1,1 dan larutan NaOH 80% digunakan untuk mengatur pH hidrolisat sebesar 4, 5 dan 6 sebelum difermentasi dengan ragi (Saccharomyces cerevisiae) sebanyak 3 g, 4 g dan 5 g selama 5, 6, dan 7 hari. Hasil fermentasi (bioetanol) dimurnikan dengan metode destilasi dan jumlah kadarnya dihitung dengan prosedur perhitungan rendemen. Data hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap set variabel percobaan (jumlah ragi, waktu fermentasi, dan pH) menghasilkan tren peningkatan kadar bioetanol yang kurvatif maksimal. Kadar bioetanol terbesar adalah 5,28% ketika jumlah ragi, waktu fermentasi dan pH hidrolisat berturut-turut sebesar 4 g, 5 hari dan 6. Kata Kunci: bioetanol; Box-Behnken Design (BBD); fermentasi; hidrolisat ampas sagu.
Penentuan Distribusi Magnet Sekitar Koil Melingkar Berarus: Suatu Pendekatan Numerik Rongre, Eliezer M.; Bijang, Nathaniel L.; Parassa, Yonatan
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.1.2024.56190

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk merancang dan membuat suatu aplikasi untuk penentuan distribusi magnet sekitar koil melingkar berarus melalui pendekatan numerik. Metode penelitian adalah membangun suatu model matematis pencarian nilai medan magnet pada titik titik di sekitar suatu koil berarus. Penentuannya menggunakan hukum hukum elektromagnetika. Solusi matetmatis persamaan persamaan tersebut diperoleh dengan menggunakan pendekatan metode numerik. Model pendekatan numerik tersebut tersebut kemudian diimplementasikan dengan membuat suatu aplikasi komputer menggunakan bahasa C++. Selanjutnya dilakukan pengujian dengan menggunakan model analitik dan hasil hasil kualitatif eksperimental. Hasil penelitian menujukkan model yang digunakan dan implementasinya dengan program komputer memberikan hasil yang mirip dengan teori dan hasil kualitatif eksperimen. Kata kunci: koil berarus; distribusi magnet; bahasa C++; metode numerik
Analisis Loading Premi Bruto Tahunan pada Asuransi Jiwa Berjangka dengan Hukum De Moivre dan Hukum Gompertz Pandiangan, Fitriana; Manurung, Tohap; Tumilaar, Rinancy
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 7 No. 2 (2022): JLPPMSAINTEK Volume 7 Nomor 2 Tahun 2022
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.7.2.2022.56221

Abstract

Asuransi jiwa dirancang untuk mengurangi risiko kerugian finansial yang tak terduga akibat kematian. Berdasarkan waktu perlindungan asuransi jiwa, salah satu jenis asuransi adalah asuransi jiwa berjangka. Untuk menghitung premi tahunan digunakan beberapa pendekatan hukum mortalita seperti hukum De Moivre dan hukum Gompertz. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan premi netto, premi bruto dan loading pada asuransi jiwa berjangka dengan hukum De Moivre dan hukum Gompertz. Objek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu asuransi jiwa berjangka. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan besarnya premi netto tahunan, premi bruto dan loading asuransi jiwa berjangka bergantung pada usia peserta asuransi, besanya uang pertanggungan yang diharapkan dan tingkat bunga. Loading asuransi jiwa berjangka bergantung pada besarnya premi netto tahunan dan premi bruto. Perhitungan premi netto tahunan, premi bruto dan loading asuransi jiwa berjangka menggunakan hukum De Moivre lebih besar dibandingkan dengan menggunakan hukum Gompertz. . Kata kunci: Asuransi Jiwa Berjangka; Hukum De Moivre; Hukum Gompertz
PEMODELAN PENJALARAN GELOMBANG TSUNAMI DAN INUNDASI DI DAERAH BOLAANG MONGONDOW SELATAN SEBAGAI AKIBAT GEMPA PADA ZONA SELATAN SUBDUKSI GANDA LAUT MALUKU (STUDI KASUS : DESA SALONGO DAN DESA PINOLOSIAN) Popoji, Risnawati M.; Tamuntuan, Gerald Hendrik; Pasau, Guntur
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.2.2024.56994

Abstract

Abstrak Telah dilakukan penelitian untuk mengestimasikan waktu penjalaran gelombang tsunami dan tinggi gelombang tsunami serta pembuatan peta penjalaran gelombang tsunami yang dapat menerjang Desa Salongo dan Desa Pinolosian dengan menggunakan software TUNAMI-N2. Simulasi menggunakan skenario gempabumi yang berkekuatan pada 2 lokasi penelitian dengan titik koordinat Desa Salongo dan dan Desa Pinolosian dan diberikan 4 titik pengamatan atau tide gauge pada setiap lokasi penelitian untuk mendapatkan waktu penjalaran dan tinggi gelombang tsunami. Hasilnya menunjukkan bahwa tsunami dengan perkiraan kekuatan gempabumi pada lokasi penelitian memiliki ketinggian maksimum penjalaran gelombang tsunami mencapai ketinggian 0,74 m pada Desa Salongo yang di kategorikan rendah dan ketinggian 1,15 m pada Desa Pinolosian di kategorikan sedang. Kata kunci: Gelombang Tsunami, Inundasi, TUNAMI-N2.
Studi Produksi Enzim Lipase Toleran Kadar Garam Staphylococcus sp. TL9 Mandik, Yohanis Irenius
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.1.2024.57492

Abstract

Telah dilakukan penelitian optimasi untuk menentukan beberapa parameter optimum yang berperan dalam produksi lipase oleh Staphylococcus sp. TL9, strain yang diisolasi dari terasi udang fermentasi terasi. Strain ini dipilih karena memiliki aktivitas lipase yang tinggi serta sifat-sifat teknologi yang lebih baik dibandingkan dengan empat bakteri penghasil lipase lain yang telah diisolasi sebelumnya. Metode one-factor-at-time (OFAT) telah dilakukan untuk memilih parameter yang tepat yang memengaruhi produksi lipasenya. Suhu dan pH awal optimum untuk produksi lipase adalah 37 oC dan 7,0. Selain itu, konsentrasi inokulum 2,0% (b/v) minyak zaitun, 10% (b/v) NaCl, dan 1,5% (v/v) semuanya memberikan produksi lipase tertinggi serta kecepatan agitasi pada 150 rpm. Sementara itu, percobaan time course menggunakan kondisi optimum terpilih menunjukkan bahwa pada waktu inkubasi 48 jam produksi lipase paling tinggi (2,27 U/mL) yang mengindikasikan 3,34 kali lipat dari produksi awal (0,67 U/mL). Lebih jauh, lipase ini juga menunjukkan halotoleran karena aktivitas lipase stabil pada rentang konsentrasi NaCl yang lebih luas (0–20%, b/v). Kata kunci: Kapi, lipase, Staphylococcus sp. TL9, optimasi.
Uji Aktivitas Antioksidan Dan Antibakteri Ekstrak Kulit Buah Pangi (Pangium edule Reinw) Kairupan, Sartika Stefany; Fitria; Sangi, Meiske Sientje; Momuat, Lidya Irma
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.2.2024.57684

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kandungan senyawa fitokimia, kandungan total fenolik, aktivitas antioksidan dan aktivitas antibakteri dari ekstrak etanol, fraksi n-heksana, fraksi etil asetat dan fraksi air pada kulit buah pangi. Secara prosedur, terdapat beberapa langkah eksperimental utama. Pertama, pengujian total fenol. Kedua, uji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH. Ketiga, uji aktivitas antibakteri dengan metode difusi cakram (Kirby-Bauer). Kandungan total fenolik tertinggi terdapat pada fraksi etil asetat yaitu sebesar 69,65 mg/g diikuti oleh ekstrak etanol 33,65 mg/g, fraksi air 26,4 mg/g dan fraksi n-heksana 16,65 mg/g. Aktivitas antioksidan golongan kuat yaitu pada fraksi n-heksana sebesar 66,365µg/mL dan fraksi air sebesar 62,419 µg/mL, sedangkan golongan sangat kuat yaitu pada ekstrak etanol sebesar 49,204 µg/mL dan fraksi etil asetat sebesar 6,695µg/mL. Aktivitas antibakteri pada ekstrak etanol, fraksi air dan fraksi etil asetat tergolong lemah sedangkan fraksi n-heksana tidak memiliki aktivitas antibakteri.
Analisis Regresi Logistik Untuk Menentukan Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan Pembuatan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) di Kota Manado Sihombing, Bonita Loyse; Paendong, Marline Sofiana; Langi, Yohanes
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kartu Tanda Masyarakat Elektronik (E-KTP) merupakan dokumen kemasyarakatan yang didalamnya berisikan identitas diri sebagai tanda pengenal seseorang yang berlaku diseluruh wilayah Indonesia. E-KTP digunakan pada hampir setiap kepentingan dalam administrasi. Pada masa sekarang E-KTP telah berlaku untuk seumur hidup dan tempat pembuatan E-KTP yaitu Dinas Kemasyarakatan dan Pencatatan Sipil (DUKCAPIL). Telah dilakukan penelitian terhadap tingkat kepuasan masyarakat dalam pembuatan E-KTP di kota Manado dengan mengambil sampel sebanyak 110 orang. Pengambilan data dilakukan menggunakan kuesioner. Analisis dilakukan dengan metode regresi logistik biner dengan dua variabel respon (Y) yaitu kategori puas diberikan nilai (1) dan kategori tidak puas diberikan nilai (0). Menggunakan 5 variabel prediktor yaitu bukti fisik (X_1 ), kehandalan (X_2 ), daya tanggap (X_3 ), jaminan (X_4 ) dan empati (X_5 ). Dari hasil analisis diperoleh model regresi logistik biner yaitu logit π(x)=-15,260+0,325X_1-1,205X_2+0,157X_3+0,797X_4+1,454X_5. Kualitas pelayanan yang memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kecenderungan masyarakat untuk dapat memiliki kepuasan terhadap pelayanan pembuatan E-KTP adalah kehandalan (X_2 ), jaminan (X_4 ) dan empati (X_5 ). Uji kesesuaian menyatakan model telah sesuai dengan ketepatan klasifikasi sebesar 96,4%.
Karakterisasi Virgin Coconut Oil (VCO) dengan Penambahan Sari Tomat Momongan, Theo; Momuat, Lidya Irma
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.2.2024.57845

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang Karakterisasi Virgin Coconut Oil (VCO) dengan penambahan sari tomat. Penelitian diawali dengan pembuatan santan kelapa dari buah kelapa segar yang diparut, dicampur dengan air bersuhu 70 oC dan diperas. Santan kelapa didiamkan selama 2 jam untuk mendapatkan krim santan. Selanjutnya, krim santan dicampur dengan sari tomat (buah tomat yang di-juice) dengan 4 variasi rasio volume krim santan dan sari tomat, yaitu 10:0, 7:3, 5:5, dan 3:7. Campuran krim santan dan sari tomat didiamkan selama 18 jam, lalu dilakukan pemisahan minyak (VCO+tmt) dari air dan blondo. VCO+tmt yang dihasilkan diukur rendemen, kadar air (metode AOAC), keadaan fisik dan kandungan karotenoidnya (metode spektrofotometri). Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio 10:0 menghasilkan rendemen minyak tertinggi. Kadar air dari VCO+tmt yang memenuhi SNI ada pada rasio 3:7, dan kandungan karotenoid tertinggi pada VCO+tmt rasio 3:7 dan terendah VCO+tmt rasio 7:3.
Adsorpsi Simultan Ion Cd(II) pada Abu Dasar Batubara Teraktivasi Anwar, Chairil; Wijaya, Dwi Putra; Munandar, Nurharis; Bonaventura, Ridho; Hutagalung, Fajar Y.S.T.
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.2.2024.60653

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang adsorpsi simultan ion Cd(II) menggunakan abu dasar batubara teraktivasi. Penelitian dilakukan dengan mengaktivasi abu dasar batubara menggunakan HCl pekat. Karakterisasi abu dasar batubara teraktivasi dilakukan dengan menggunakan spektrofotometer infra merah dan difraktometer sinar-X. Parameter yang dipelajari meliputi pengaruh pH dan variasi waktu konta. Mekanisme adsorpsi diketahui melalui desorpsi dengan menggunakan pelarut aquades dan KNO3. Konsentrasi ion logam yang tersisa setelah adsorpsi dan desorpsi ditentukan dengan menggunakan spektrofotometer serapan atom. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa abu dasar batubara teraktivasi telah terbentuk dengan baik. Kondisi optimum adsorpsi ion logam Cd(II) abu dasar batu bara teraktivasi adalah pH 5 dan waktu kontak 60 menit. Parameter kinetika adsorpsi abu dasar terakteraktivasi mengikuti persamaan kinetika pseudo orde dua dengan nilai konstanta laju pada ion Cd (II) 0,209 dan 1,734 g.mg-1.min-1. Model isoterm adsorpsi mengikuti model isoterm Langmuir dengan konstanta kesetimbangan sebesar 13125,6 L.mol-1. Kapasitas adsorpsi sebesar 1,0433 x 10-5 dan melibatkan energi adsorpsi sebesar 23,49. Mekanisme adsorpsi simultan ion Cd(II) dipengaruhi oleh berbagai interaksi yaitu: mekanisme pemerangkapan (28,26), mekanisme pertukaran ion (23,06).
Karakteristik Kimiawi dan Uji Sensori Makanan Ringan Berbahan Dasar Sagu, Kacang Merah, dan Tempe Mandik, Yohanis Irenius; Asmuruf, Frans Augustinus; Sihite, Natasia
JURNAL LPPM BIDANG SAINS DAN TEKNOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): JLPPM SAINTEK
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35801/jlppmsains.9.2.2024.60959

Abstract

Sagu (Metroxylon sago Rottb.) merupakan sumber bahan pangan utama di daerah pesisir Papua. Kandungan pati sagu kaya akan amilosa dan amilopektin dengan nilai indeks glikemik sagu sebesar 28, berpotensi menjadi makanan selingan bagi penderita diabetes melitus. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan formulasi terbaik dalam pembuatan makan ringan berbahan dasar sagu, kacang merah, dan tempe, serta mengkarakterisasi sifat-sifat kimiawi dan melakukan uji sensori terhadap makanan ringan yang dibuat. Penelitan ini terbagi dalam tiga kegiatan utama yaitu pembuatan makanan ringan, analisis kimia, dan uji organoleptik. Pembuatan makanan ringan dilakukan dengan memformulasikan bahan dasar tepung sagu, kacang merah dan tempe dengan perbandingan terbaik 8 : 1 : 1. Uji analisis kimia menunjukkan potensi formulasi makanan ringan untuk penderita diabetes melitus dengan kadar amilosa 28,78% dan amilopektin 71,22%, gula pereduksi 0,75%, protein 6,80%, dan kalori sebesar 490 kal. Uji sensoris dengan parameter warna, rasa, aroma dan tekstur menunjukkan panelis menyukai makanan ringan berbahan dasar sagu, kacang merah dan tempe pada formulasi terbaik.