cover
Contact Name
Arif Eko Wibawanto
Contact Email
arifeko@poliban.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
porosteknik@poliban.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
POROS TEKNIK
ISSN : 20855761     EISSN : 24427764     DOI : -
Jurnal POROS TEKNIK, with a registered number ISSN 2085-5761(Print), 2442-7764 (Online) is a journal in Civil Engineering, Electrical Engineering, Mechanical Engineering.
Arjuna Subject : -
Articles 367 Documents
Interpretasi Lahan Rawa Yang Belum Dialih Fungsi Menggunakan Citra Landsat 8 Faris Ade Irawan; Ferry Sobatnu
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 1 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i1.508

Abstract

Lahan rawa adalah lahan darat yang tergenang secara periodik atau terus menerus secara alami dalam waktu lama karena drainase yang terhambat. Menggunakan teknologi penginderaan jauh dapat mempermudah mengidentifikasi dan menganalisis suatu obyek dengan area yang besar tanpa kontak langsung terhadap obyek yang dikaji. Penelitian ini memperoleh hasil interpretasi satelit Landsat 8 dan klasifikasi lahan rawa yang secara fisik belum beralih fungsi. Dengan menggunakan metode klasifikasi terbimbing (Supervised Classification) dihasilkan luasan lahan rawa di daerah Kabupaten Barito Kuala pada Tahun 2015 dan sebarannya per kecamatan di Kabupaten tersebut. Hasil yang diperoleh dapat menjadi data tambahan untuk instansi pemerintah atau pihak pengelola yang terkait mengenai luasan daerah rawa di Kabupaten Barito Kuala dan dapat digunakan sebagai acuan untuk rencana lebih lanjut terhadap pemanfaatan lahan rawa dan penggunaan teknologi penginderaan jauh untuk monitoring lahan rawa. Berdasarkan hasil interpretasi dan klasifikasi terbimbing citra satelit Landsat 8 menggunakan sampel area yaitu Hutan Galam (melalueca leucadendra) dan vegetasi Purun Tikus (Eleocharis Dulcis) di lokasi penelitian di temukan yaitu, luas lahan rawa belum dialih fungsi mencapai 613.753 Km2 , yang tersebar di 12 Kecamatan. Hasil validasi lapangan menunjukan tingkat ketelitian interpretasi mencapai 80% dari 10 lokasi pengujian.
Metode Penalaran Sistem Pakar Menggunakan Model Hibrid Fuzzy Dempster Shafer Untuk Identifikasi Hama dan Penyakit Tanaman Jagung Nurmahaludin Nurmahaludin; Gunawan Rudi Cahyono
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 1 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i1.509

Abstract

Dempster Shafer merupakan metode yang banyak digunakan dalam penalaran sistempakar. Penarikan kesimpulan atas suatu permasalahan dalam metode tersebut didasarkan padapenggabungan dua buah evidence (fakta) yang ada, dimana masing-masing fakta mempunyaiukuran kepercayaan yang dinyatakan dalam nilai densitas m1 dan m2.Penelitian ini akan menentukan nilai densitas (m) dengan menggunakan logika fuzzy. Inputfuzzy adalah tingkat kemunculan gejala dan tingkat keunikan gejala, sedangkan output fuzzyadalah nilai crisp dari probabilitas densitas. Derajat kepastian dari jawaban pakar berdasarkangejala yang diberikan kemudian dihitung menggunakan aturan kombinasi Dempster.Implementasi dalam penelitian ini adalah sistem pakar untuk identifikasi hama dan penyakittanaman jagung. Aplikasi ini dipilih agar masyarakat tani mampu memanfaatkan sistem pakartersebut dalam rangka memberikan pengetahuan kepakaran mengenai hama penyakit dan carapemberantasannya.Sistem pakar yang dirancang dapat memberikan hasil identifikasi berdasar pada gejalayang diinputkan. Penentuan jenis hama atau penyakit yang menyerang didasarkan pada prosespencarian nilai kepercayaan terhadap suatu diagnosa. Semakin besar nilai kepercayaansemakin besar pula potensi hama/penyakit yang menyerang, begitu pula sebaliknyaPenelitianini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beda media pendingin pada proses hardening padakekerasan pegas daun. Proses penelitian adalah dengan jalan memanasan pegas daun sampaisuhu didaerah atau diatas daerah kritis disusul dengan pendinginan yang cepat. Bila kadarkarbon diketahui, suhu pemanasannya dapat dibaca dari diagram fasa besi-carbida . Akan tetapibila komposisi baja tidak diketahui, perlu diadakan percobaan untuk mengetahui daerahpemanasannya. Cara yang terbaik ialah memanaskan dan mencelup beberapa potongan bajapada suhu tertentu disusul dengan pengujian kekerasan. Bila suhu yang tepat telah diperolehakan terjadi perubahan dalam kekerasan dan sifat lainnya.
Perencanaan Pintu Otomatis Saluran Tersier Rawa Pasang Surut Terantang Kabupaten Barito Kuala Provinsi Kalimantan Selatan Darmawani Darmawani; Fahrurrazi Fahrurrazi; Ahmad Norhadi; Setiyo Setiyo
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 1 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i1.510

Abstract

Kebutuhan pangan terutama beras terus meningkat dari waktu ke waktu sejalan dengan bertambahnya jumlah penduduk. Di sisi lain ketersediaan pangan terbatas sehubungan dengan terbatasnya lahan yang ada untuk bercocok tanam, teknologi, modal dan tenaga kerja, sehingga defisit penyediaan bahan pangan masih sering terjadi di negeri ini.Agroekosistem lahan rawa faktor pembatas yang menjadi kendala bagi pertumbuhan tanaman adalah genangan air atau banjir, kekeringan lahan pada musim kemarau, sifat fisik, sifat kimia, dan kesuburan tanah kurang baik akibat adanya lapisan pirit, dan intrusi garam sehingga hasil produksi kecil.Pengaruh air asin yang terjadi pada lahan rendah dengan seringnya terjadi pembilasan oleh air pasang surut yang masuk ke dalam lahan akan mengurangi tingkat keasaman bahkan mungkin sampai bersifat netral, untuk meningkatkan ketahanan dan hasil pertanian pangan daerah irigasi rawa dapat dilakukan dengan membuat atau mengubah sistem tata air dua arah menjadi satui arah, karena dengan sistem satu arah dapat mempercepat proses pembilasan pada lahan yaitu air masuk dan keluar pada saluran tersier yang berbeda maka dibuat air pintu otomatis. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi lapangan,wawancara dengan instansi terkait, masyarakat. Data primer berupa dimensi saluran, tinggi air pasang, sedangkan data sekunder berupa hidrologi, topografi, dan luas lahan. Objek studi adalah Daerah Rawa Unit Terantangdengan wilayahnya meliputi Desa Karang Buah, Desa Karang Indah, Desa Karang Bunga, dan Desa Karang Dukuh. Lokasi studi hanya mencakup daerah rawa pasang surut unit Terantang pada ray 19 dan 20 Desa Karang Dukuh Kecamatan Belawang Kabupaten Barito Kuala. Sistem Tata Air yang ada pada Daerah Irigasi Unit Terantang sesuai pengamatan lapangan adalah tipe garpu dengan kolam pasang. Tidak ada aliran mati ataupasang tidak sampai pada saluran tersier Kunyit maupun Kentang. Desain pintu air otomatis ini adalah berbentuk bujur sangkar kemiringan 10o, ukuran tinggi dan lebar 0,76 m, tinggi engsel pintu sama dengan tinggi tabat atau sama dengan tinggi untuk mempertahankan kebutuhan air di sawah 10 cm yaitu sebesar 1,25 m. Adapun nilai h didapat 0,73 m, ketinggian ambang pintu 0,5 m, tinggi lubang saluran pemberi dan keluar adalah 0,75 m. Pintu air otomatis berdasarkan hasil perhitungan dalam studi ini dapat menjamin pola aliran satu arah dengan beda tinggi (Δh) 0,01 m antara muka air di hilir dan di hulu pintu sudah terbuka, dan pada Δh sebesar 0,00 m maka pintu akan tertutup.
Pavement Design Comparative Analysis Using Bina Marga Design Method (Pt T-01-2002-B) And Pavement Design Manual (No.04/Se/Db/2017) (Case Study: Trisakti Port - Liang Anggang): Analisa Perbandingan Antara Desain Pavement Bina Marga (Pt T-01-2002-B) dengan Desain Pavement Manual (No.04/Se/Db/2017) dengan Studi Kasus : Pelabuhan Trisakti – Liang Anggang Utami Sylvia Lestari; Nurhafni Karina Resentia
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 1 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i1.511

Abstract

Traffic load repetition is the main variable in flexible pavement layers design. In addition, a soil bearing capacity factor is also required for determining the thickness of the flexible pavement layer so that the pavement had been designed will be in good perfomance during the that period. The determination of thickness layers using the 2002 method (Pt T-01-2002 B) is based on the traffic load during the design period and subgrade resilient modulus value. Meanwhile the 2017 method (Pavement design manual No. 04/SE/Db/2017), layers thickness was determined based on traffic load and CBR subgrade value. Based on the calculation using both methods, the pavement layers thickness with the pavement design manual 2017 method is more thick than 2002 method. While the ESAL calculation using both methods, the 2002 method value is more larger than the pavement design manual 2017 method.
Studi Debit Aliran Pada Sungai Antasan Kelurahan Sungai Andai Banjarmasin Utara Ahmad Norhadi; Akhmad Marzuki; Luki Wicaksono; Rendi Addetya Yacob
POROS TEKNIK Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v7i1.590

Abstract

Kota Banjarmasin dikenal sebagai kota seribu sungai yang terdapat banyak anak sungaiyang mempunyai karakteristik berbeda setiap sungai salah satunya sungai Antasan yangterletak pada titik koordinat S 3º18'7,4232" dan T 114º37'2,3916" kelurahan Sungai Andai,Kecamatan Banjarmasin Utara. Sungai Antasan merupakan sungai tersier yang terpengaruholeh pasang surut ganda dari Sungai Martapura yang merupakan sungai primer dan berfungsisebagai drainase.Aliran di daerah Sungai Antasan terdapat beberapa hambatan seperti tumbuhan air,limbah perumahan dan limbah perkebunan yang mengakibatkan terganggunya aliran,sehingga akan berdampak kurang baik terhadap daerah aliran Sungai Antasan yang mengalirmasuk dari Sungai Martapura ke daerah pemukiman sekitar maupun sebaliknya. Berdasarkanhal tersebut ada sesuatu yang bisa diambil untuk merencanakan agar aliran air sungai masukke pemukiman sesuai dengan kebutuhan. Hal ini jelas berdampak pada kecepatan aliran dankarakteristik sungai oleh karena itu perlu dilakukan studi penelitian untuk mengetahuikecepatan aliran dan karakteristik Sungai Antasan.Dalam pelaksanaan penelitian digunakanalat ukur kecepatan aliran air sungai yaitu current meter dengan metode SNI 03-2819-1992.Kecepatan aliran rata-rata sangat bervariasi selama 10 hari, kecepatan minimum dengannilai 0.068 m/detik dan kecepatan maksimum dengan nilai 0.0983 m/detik dan memilikikecepatan aliran rata-rata dengan nilai 0.0831 m/detik. Hasil debit aliran sangat terpengaruhdari hasi kecepata naliran dengan debit aliran minimum 0.047 m³/detik, debit aliran maksimum0.065 m³/detik dan debit aliran rata-rata 0.0558 m³/detik. Sungai Antasan mengalami pasangsurut terjadi dua kali dalam satu hari, pasang pertama pada jam 9 pagi – 3 siang, pasangkedua pada jam 9 malam – 3 pagi, sungai Antasan berbentuk denditrik bercabang seperti akarkalau dilihat dari tampak atas, sungai Antasan bertipe sungai kecil karena memiliki lebar 5,5mete rdan panjang sungai yang bisa dilewati adalah2,5 km. Hasil penelitian in idapat menjadiacuan awal sebagai data untuk penelitian selanjutnya yang berhubungan dengan SumberDaya Air.Kata Kunci : Kecepatan aliran, Debit aliran, karakteristik
Studi Pasir Sungai Sebagai Agregat Halus Pada Laston Permukaan (Asphaltic Concretewearing Course, AC-WC) Surat Surat; Yasruddin Yasruddin
POROS TEKNIK Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v7i1.591

Abstract

Konstruksi perkerasan jalan lentur Laston permukaan (Asphaltic Concrete-WearingCourse, AC-WC) harus memiliki sifat-sifat, kuat memikul beban lalu lintas, keawetan tinggi,kedap air, permukaan rata tahan aus dan kekesatan yang cukup. Bahan campuran Lastonpermukaan (AC-WC) terdiri dari fraksi agregat kasar, medium, halus, filler dan bahanpengikat menggunakan aspal. Agregat fraksi halus terdiri dari kombinasi batu pecah danpasir sungai. Deposit pasir sungai cukup banyak. Pasir sungai mempunyai kualitas baik,didapat gradasi dan berat jenis yang bervariasi. Batu pecah dari quary Gunung Martadahdan pasir sungai dari Sungai Awang Bangkal, Sungai Rantau, Sungai Pengaron dan SungaiBarito.Penelitian menggunakan material batu pecah quary Gunung Martadah B denganproporsi fraksi agregat kasar 18%, fraksi agregat medium 40%, fraksi agregat halus 30%,pasir sungai10%, filler menggunakan semen portland 2%. Proporsi pasir sungai disamakansebesar 10%, (Sungai Awang Bangkal atau Sungai Rantau atau Sungai Pengaron atauSungai Barito). Gradasi agregat gabungan mendekati kurva Fuller, persen lolos saringanNo.100 dan No.200 mendekati batas bawah spesifikasi untuk Laston Permukaan (AC-WC)gradasi kasar.Dengan berat jenis semakin besar nilai kepadatan campuran makin besar padagradasi, kadar aspal dan enerji pemadatan yang sama. Nilai kepadatan dipengaruhi olehgradasi, kadar aspal, berat jenis agregat dan enerji untuk memadatkan. Semakin tinggikepadatan (density) maka nilai VIM, VMA lebih rendah dan sebaliknya VFB tinggi didapatstabilitas dan durabilitas tinggi.Pengujian Marshall dengan perendaman selama 24 jam dan60°C untuk material batu pecah Gunung Martadah B dan pasir sungai (Sungai AwangBangkal atau Sungai Rantau atau Sungai Pengaron atau Sungai Barito) pada campuranLaston permukaan (AC-WC) diperoleh niliai stabilitas Marshall sisa lebih besar dari 90persen sehingga dinyatakan memenuhi persyaratan.Kata kunci: Laston permukaan (AC-WC), batu pecah, pasir sungai, karakteristik Marshall
Pengaruh Perbedaan Jenis Media Pendingin Pada Solar Collector Pipa Segiempat Terhadap Efisiensi Rabiatul Adawiyah; Muhammad Khafidz Arifin
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i2.638

Abstract

Masalah mendasar dari solar collector khususnya jenis solar collector plat datar adalah bagaimana meningkatkan kinerja efisiensinya semaksimal mungkin. Dalam meningkatkan kinerja ini para peneliti sebelumnya melakukan berbagai cara, diantaranya memodifikasi, menambah peralatan, menguji bahan yang digunakan. Dari semua studi jurnal yang terkait dengan masalah peningkatan kinerja ini penggunaan pipa air yang terhubung ke penyerap menggunakan pipa panas bulat, menyebabkan konduksi panas kurang efektif mengalir dari absorber ke pipa, selanjutnya karena bagian bawah secara langsung bersentuhan dengan insulasi sehingga luas permukaan konduksi dari pipa ke isolasi besar, tentu saja terjadi kehilangan energi dari solar collector. Penelitian ini fokus membuat fluid transfer heat transfer, memungkinkan untuk perpindahan panas yang lebih baik, serta menguji beberapa jenis cairan yang digunakan sebagai media transfer panas. Pengolahan data dengan uji statistik adalah ANOVA dari beberapa jenis fluida yang digunakan dan beredar pada solar collector plat datar dengan pipa persegi dengan sirip. Hasil pengujian dari analisis statistik dengan indikator perbedaan suhu penukar air inlet dan exchanger tidak menunjukkan perbedaan karena F tabel lebih besar dari F aritmatika. Dari ketiga jenis media yang diuji pada solar collector pipa persegi dengan sirip tidak mempengaruhi peningkatan efisiensi.
Identifikasi Siswa Bermasalah Menggunakan Metode Naïve Bayes Di Smk Muhammadiyah 3 Banjarmasin Reza Fauzan; Joni Riadi; Frista Rizky Rinandi
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i2.644

Abstract

Perilaku siswa pada saat ini begitu sangat mengkhawatirkan. Ada banyak perilaku yang bersifat destruktif, seperti tawuran, geng-gengan, minuman keras, perilaku seks bebas, pencurian, pemerkosaan, perampokan, dan banyak lagi. Kenakalan pada siswa sekolah merupakan gejala patologis sosial pada siswa yang disebabkan oleh satu bentuk pengabaian sosial. Beberapa faktor seperti keluarga, sekolah, dan teman sepermainan dianggap men-jadi faktor penyebab perilaku siswa bermasalah. Untuk dapat mengidentifikasi siswa bermasalah yang terjadi dimasa sekarang, penulis mengumpulkan data secara langsung dilapangan. Dengan menggunakan metode Naïve Bayes, sistem pendukung keputusan siswa bermasalah dan tidak bermasalah di SMK Muhammadiyah 3 Banjar-masin telah dapat di selesaikan. Berdasarkan pengujian yang telah di lakukan, nilai presisi yang ditunjukan sebe-sar 92,5%. Nilai recall dihasilkan sebesar 51,3%.
Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Penerima Raskin Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) Berbasis Web Joni Riadi; Reza Fauzan; Yuli Purwo Arifianto
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i2.646

Abstract

Dalam rangka mendayagunakan bulog untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan mandiri, bulog mengadakan program raskin. Penyaluran raskin harus dilakukan dengan baik, transparan dan terorganisir agar raskin diterima oleh orang yang benar-benar membutuhkan. Permasalahan yang dihadapi adalah penilaian masih bersifat subjektif. Hal ini dikhawatirkan menimbulkan ketidaktepatan dalam menilai sehingga raskin tidak sampai kepada orang yang benar-benar membutuhkan. Rancang bangun ini adalah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan menggunakan metode SAW berbasis WEB. Sistem Pendukung Keputusan ini juga mampu menyelesaikan masalah penilaian subjektif dan sesuai dengan kondisi penentuan penerima Raskin di Kelurahan Alalak Utara. Dalam sistem pendukung keputusan penentuan penerima raskin, kriteria penerima sangat dibutuhkan oleh panitia seleksi karena nanti akan menghasilkan nilai yang berguna untuk menentukan penerima raskin. Sistem pendukung keputusan ini diharapkan membantu dalam menentukan penerima bantuan raskin, agar dalam penyalurannya tidak salah sasaran.
Rancang Bangun Miniatur Jemuran Pakaian Pintar Berbasis Internet Of Things Fuad Sholihin; Agus Setiyo Budi Nugroho; Faidurrahman Faidurrahman; Heru Dwi Sugiyono; Ibnu Sholeh Herdidenanto
POROS TEKNIK Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/porosteknik.v9i2.647

Abstract

Pada masa kini, cara bekerja secara tradisional masih melekat dalam cara hidup masyarakat salah satunya adalah menjemur pakaian, setiap orang menjemur pakaiannya di halaman rumah. Cara kerja yang demikian membuat orang harus berada dalam kondisi siaga supaya pakaian yang di jemur tidak basah pada saat hujan datang. Berdasarkan hal tersebut maka penulis membuat sistem jemuran pakaian pintar berbasis internet of things, menggunakan mikrokontroler Arduino Nano sebagai pengendali dan NodeMCU sebagai alat mengirimkan data ke-database atau server yang nantinya data-data tersebut dapat dimonitoring dari website, sebagai masukan (input) alat ini menggunakan sensor cahaya (Light Dependent Resistor), sensor air, sensor suhu dan kelembaban (DHT22) dan limit switch. Untuk keluaran (output) ada Buzzer untuk indikator aktifitas, Driver motor memberi perintah Motor DC sebagai penggerak tempat jemuran dan kipas pengering, untuk mengeringkan pakaian disaat tempat jemuran didalam ruangan. Tempat jemuran akan masuk pada saat hujan dengan resistansi sensor air di bawah atau sama dengan 500, cahaya gelap dengan nilai resistansi cahaya di atas 900, suhu dingin dengan nilai sensor di bawah 29*C, ataupun saat jemuran sudah memenuhi kebutuhan cahayanya dengan ditentukannya batas waktu berapa lama menjemur, dan tempat jemuran akan keluar ketika cahaya terang dengan nilai resistansinya di bawah atau sama dengan 700, suhu panas dengan nilai sensor di atas 33*C, dan jemuran belum memenuhi kebutuhan cahayanya atau belum sampai waktu yang telah ditentukan, kemudian tidak hujan dengan resistansi sensor air di atas 500.