cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Mechanical Engineering Education (Jurnal Pendidikan Teknik Mesin)
ISSN : 23564997     EISSN : 27154734     DOI : -
Journal of Mechaninal Engineering Education merupakan jurnal yang mendeseminasikan hasil penelitian dalam bidang pendidikan teknik mesin (vocational education in mechanical engineering). Terbit tiap bulan Juni dan Desember setiap tahunnya.
Arjuna Subject : -
Articles 350 Documents
PENGARUH PENGGUNAAN VIDEO PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI GARIS DAN KONSTRUKSI GEOMETRIS Hidayat, Darusman; Wiharna, Ono; Yayat, Yayat
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15183

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan video pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada materi garis dan konstruksi geometris. Metode penelitian menggunakan pre-experiment design dengan one group pretest -posttest design. Variabel dalam penelitian ini yaitu: penggunaan media video dan hasil belajar siswa. Subjek penelitian adalah siswa kelas X TPU 9 di SMKN 12 Bandung. Sampel ditentukan dengan purposive samplingyang berjumlah 32 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah paired sample t-test. Uji-t digunakan untuk mengetahui perbedaan tingkat hasil belajar siswa. Hasil penelitian diperoleh peningkatan nilai hasil belajarrata-rata sebesar 29,5. Peningkatan hasil belajar (N-gain) sebesar 0,4 yang masuk dalam kategori sedang. Hasil pengujian hipotesis terdapat pengaruh penggunaan video pembelajaran terhadap hasil belajar pada materi garis dan konstruksi geometris.
IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESIAPAN KERJA SISWA TEKNIK PERBAIKAN BODI OTOMOTIF Syarif, Suryadi M.; Suherman, Amay; Yayat, Yayat
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15197

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor dominan yang mempengaruhi kesiapan kerja siswa kelas TPBO SMKN 8 Bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII TPBO SMKN 8 Bandung. Sampel diambil dengan teknik quota sampling dengan jumlah sampel 60 siswa. Hasil penelitian berdasarkan analisis faktor bahwa ada 2 faktor yang memengaruhi kesiapan kerja siswa. Kedua faktor tersebut adalah (1) motivasi belajar, pengalaman praktik luar, bimbingan vokasional, dan ekspektasi masuk dunia kerja, (2) informasi pekerjaan, teman sebaya, dan kesempatan mendapatkan kemajuan. Faktor yang paling dominan memengaruhi kesiapan kerja siswa dalam bidang teknik perbaikan bodi otomotif yaitu: motivasi belajar, pengalaman praktik luar, bimbingan vokasional, dan ekspektasi masuk dunia kerja.
ASESMEN KOGNITIF DAN PSIKOMOTOR BERBANTUAN TRAINER KIT TUBE IN TUBE HEAT EXCHANGER PADA MATA PELAJARAN SISTEM INSTALASI REFRIGERASI BAGI SISWA SMK TPTU Dzulkarnaen, Iskandar; Munawar, Wahid; Berman, Ega T.
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15188

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat alat tes untuk dapat mengukur hasil pembelajaran kognitif dan psikomotor pada siswa secara baik. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan. Responden penelitiaan yaitu siswa SMK TPTU kelas 2. Asesmen yang disusun pada mata pelajaran sistem instalasi refrigerasi. Tahap penelitian ini diantaranya: 1) pengumpulan data; 2) membuat kisi-kisi soal berdasarkan silabus; 3) pembuatan simulator; 4) validasi instrument; 5) melakukan uji ketercapaian produk; 6) analisi data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian diperoleh asesmen kognitif yang telah tervalidasi isi dan konstruk sebanyak 21 butir soal dan tes kinerja yang telah di validasi isi sebanyak 48 butir jobsheet. Hasil uji coba produk kepada siswa yaitu rata-rata tes kognitif siswa memperoleh nilai 83,5, sedangkan untuk tes kinerja diperoleh rata-rata 83,5. Kesimpulan yaitu asesmen yang baik dapat meningkatkan hasil belajar dan lebih efektif.
PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR 2 DIMENSI MENGGUNAKAN COMPUTER AIDED DESIGN Priono, Agus I.; Purnawan, Purnawan; Komaro, Mumu
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15179

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan bahan ajar yang digunakan, menganalilis data hasil belajar siswa, ketercapaian kriteria ketuntasan minimu dan peningkatan hasil belajar siswa setelah model pembelajaran blended learning dilakukan. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi expeimental research dengan pendekatan kantitatif dan desain one group pretest-posttest. Sampel penelitian siswa program keahlian Konstruksi Rangka Pesawat Udara di SMK Negeri 12 Bandung sebanyak 30 orang dengan teknik pengambilan purposive sample. Pengumpulan data dilakukan menggunakan instrumen tes praktik menggambar 2 dimensi menggunakan CAD sebanyak 3 kali dan instrumen ketercapaian pelaksanaan model pembelajaran blended learnig. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar siswa adalah 83,6 dan 87% siswa mencapai KKM, rata-rata peningkatan hasil belajar siswa adalah 0,75 berada pada kategori tinggi. Disimpulkan bahwa pengaruh penerapan model pembelajaran blended learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi menggambar 2 dimensi menggunakan CAD.
RELEVANSI MATA PELAJARAN PEMELIHARAAN MESIN KENDARAAN RINGAN DENGAN KOMPETENSI KERJA DI INDUSTRI OTOMOTIF Ridho, Rasyid; Hamdani, Aam; Noor, Ridwan A. M.
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15193

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemetaan relevansi antara mata pelajaran pemeliharaan kendaraan ringan dengan kompetensi kerja di industri otomotif. Penelitian ini yaitu penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi dan dokumentasi. Hasil  penelitian ini, yaitu mata pelajaran PMKR kelas XI belum mencapai standar kompetensi SKKNI dengan hasil rasio ketepatan sesuai sebesar 0,49, dan untuk mata pelajaran PMKR kelas XII memiliki kesesuaian dengan kompetensi kerja di Industri Otomotif, dengan rasio ketepatan sebesar 0,1 yang dapat diartikan relevan. Kesimpulannya bahwa relevansi mata pelajaran PMKR dengan kompetensi industri otomotif sebagian besar sudah relevan. Namun belum bisa dinyatakan sebagai dokumen yang baik, karena masih ada sebagian materi mata pelajaran PMKR yang belum relevan dengan kompetensi kerja di industri otomotif.
UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN DEMONSTRASI PADA MATA PELAJARAN AIRCRAFT COMPONENT TURNING Kadarisman, Deri E.; Sumirat, Uum; Wardaya, Wardaya
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15184

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktifitas, motivasi, dan hasil belajar pada pelajaran aircraft component turning sebagai mata pelajaran wajib dalam peminatan permesinan pesawat udara. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian adalah siswa kelas XI PPU 3 konsentrasi peminatan permesinan pesawat udara di SMK N 12 Bandung. Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Siklus pertama dilaksanakan dengan materi pendahuluan mesin bubut. Sedangkan siklus kedua dengan materi tentang proses pembubutan dasar. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan terhadap prestasi belajar siswa baik dalam aspek kognitif, aspek afektif dan aspek psikomotor. Disimpulkan bahwa metode demonstrasi cocok digunakan dalam mata pelajaran aircraft component turning sebagai salahsatu pembelajaran aktif yang dapat meningkatkan prestasi belajar siswa.
PENGGUNAAN SIMULATOR WIPER DAN WASHER UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KELISTRIKAN KENDARAAN RINGAN SISWA SMK Santoso, Yana B.; Permana, Tatang; Mubarok, Ibnu
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 5, No 2 (2018): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v5i2.15198

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik dengan menggunakan media pembelajaran simulator wiper dan washer. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pre-experimental dengan jenis one group pretest posttest. Instrumen penelitian menggunakan tes yang telah divalidasi oleh ahli materi dan media. Responden penelitianini sebanyak 37 orang siswa SMK. Hasil penelitian diperoleh bahwa hasil belajar dengan menggunakan simulator rata-rata naik dengan rata-rata 81. Indeks peningkatan hasil belajar sebesar 0,58 yang menunjukkan cukup baik. Kesimpulan penelitian ini bahwa pembelajaran dengan simulator wiper dan washer memiliki pengaruh terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik.
STUDI PENELUSURAN LULUSAN SMK PROGRAM T-TEP YANG KERJA DI INDUSTRI KOTA BANDUNGSTUDI PENELUSURAN LULUSAN SMK PROGRAM T-TEP YANG KERJA DI INDUSTRI KOTA BANDUNG Sagala, Robert; Permana, Tatang; Permana, Enda
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 6, No 1 (2019): Juni
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v6i1.18250

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui keterserapan lulusan SMK program T-Tep. Studi Penelusuran dapat mengukur dan melacak kinerja lulusan sehingga dalam hal ini dapat diperoleh indikator yang jelas tentang profil lulusan peserta didik dari program T-TEP SMKN 6 Bandung angkatan 2013. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Instrumen yang digunakan untuk adalah angket dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah para lulusan alumni peserta didik program T-TEP angkatan tahun 2013 dan semua populasi yang berjumlah 38 orang dijadikan responden. Hasil penelitian diperoleh data sebagai berikut: masa tunggu 1-3 bulan sebesar 96,6% dari 30 responden yang pertama kali mendapat pekerjaan, bidang pekerjaan yang diperoleh para lulusan program T-TEP pada umumnya sebagai mekanik, dan penghasilan rata-rata para lulusan sebagian besar sudah sesuai standar upah minimum kota Bandung. Kesimpulan pennelitian ini bahwa lulusan program T-TEP diterima oleh sebagain besar industri yang sesuai dengan keahliannya.
IMPLEMENTASI MOBILE LEARNING BERBASIS APLIKASI SMARTPHONE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TEKNIK PEMESINAN BUBUT Sibarani, Hendra P.; Komaro, Mumu; Sukrawan, Yusep
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 6, No 1 (2019): Juni
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v6i1.18240

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk mobile learning berbasis aplikasi smartphone yang layak digunakan sebagai media pembelajaran mandiri pada mata pelajaran teknik pemesinan bubut dan mengetahui perbedaan peningkatan hasil belajar siswanya dalam ranah kognitif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuasi eksperimen dengan jenis desain penelitian nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI TPM SMKN 6 Bandung. Sampel yang diambil dalam penelitian ini yaitu kelas XI TPM 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI TPM 5 sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian diperoleh bahwa produk mobile learning memiliki kategori layak digunakan dengan tingkat ketercapaian sebesar 88,5%. Produkk mobile learning dapat diimplementasikan sebagai treatment pada kelas eksperimen. Indeks peningkatan hasil belajar diperoleh sebesar 0,73 masuk dalam kategori baik. Kesimpulan penelitian ini bahwa terdapat peningkatan hasil belajar setelah penggunaan mobile learning lebih besar dibandingkan dengan kelas yang tidak menggunakan mobile learning.
PENGARUH PEMAHAMAN TENTANG BEASISWA BIDIKMISI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA Anjani, Rai; Kusumah, InU H.; Komaro, Mumu
Journal of Mechanical Engineering Education Vol 6, No 1 (2019): Juni
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jmee.v6i1.18246

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman tentang beasiswa Bidikmisi terhadap prestasi belajar mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi di FPTK UPI. Metode penelitian ini yang digunakan adalah metode deskriptif pendekatan kuantitatif. Instrumen penelitian digunakan angket. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi angkatan 2014 FPTK UPI dan sampel yang diambil berjumlah 57 orang mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi yang tersebar di 6 departemen. Hasil penelitian diperoleh korelasi rendah. Kontribusi pemahaman tentang beasiswa Bidikmisi berpengaruh positif terhadap prestasi belajar mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi di FPTK UPI sebesar 9,7%. Kesimpulan penelitian ini yaitu bahwa pemahaman terhadap beasiswa Bidikmisi tidak cukup untuk mempengaruhi prestasi dan kontribusinya sangat kecil terhadap prestasi mahasiswa.