cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Suska Journal of Mathematics Education
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2022)" : 8 Documents clear
Analisis Kemampuan Abstraksi Matematis Siswa Sekolah Menengah Pertama Ditinjau Dari Gaya Belajar Tipe Kolb Edimuslim Edimuslim
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.16831

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan level kemampuan abstraksi matematis pada materi geometri (kubus dan balok) ditinjau dari gaya belajar tipe Kolb yang dimiliki siswa, menelaah keterkaitan antara level kemampuan abstraksi matematis dengan gaya belajar tipe Kolb dan mengetahui kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal tes kemampuan abstraksi matematis berdasarkan kriteria Newman Error. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini diperoleh dengan melaksanakan  tes gaya belajar menggunakan instrumen KLSI (Kolb Learning Style Inventory) dan soal tes kemampuan abstraksi matematis yang disusun berdasarkan level dan indicator abstraksi matematis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Persentase keberadaan tipe gaya belajar Assimilator, Diverger, Accomodator dan Converger berturut-turut adalah 53,3%, 20%, 13,3% dan 13,3%. 2). Siswa dengan gaya belajar assimilator, diverger dan accommodator lebih banyak berada pada level 1 dan level 2 dengan kriteria transisi. Sedangkan siswa dengan gaya belajar converger mampu mencapai level 1, level 2 dan level 3 dengan kriteria lengkap. 3). terdapat keterkaitan antara level abstraksi matematis dengan gaya belajar tipe converger. 4). Jenis kesalahan yang ditemui Ketika siswa menyelesaikan soal abstraksi matematis diantaranya kategori Encoding error, transformation error dan process skill error.
Model Pembelajaran Problem Posing Tipe Post Solution Posing terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Yuyun Sapriandi; M. Win Afgani; Liana Septy
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.12810

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh model pembelajaran problem posing tipe post solution posing terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika. Jenis penelitian pada penelitian ini adalah kuasi eksperimen. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 1 Babat Toman. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi dan tes. Data dianalisis menggunakan uji-t. Hasil analisis menunjukkan tidak adanya pengaruh yang signifikan model pembelajaran problem posingtipe post solution posing terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika. Kemampuan berpikir matematis dan kemampuan pengajuan masalah yang baik diperlukan dalam penerapan pembelajran problem posing agar dapat menunjang kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Penelitian yang lebih lanjut diperlukan
Pengembangan Modul Matematika Berbasis Model Pembelajaran Problem Based Learning pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel Kelas VIII SMP/MTs Novita Yuliazmar Lestari; Rena Revita; Ade Irma
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i2.13955

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan modul pembelajaran matematika berbasis model  problem based learning pada materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel yang memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif.   Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Jenis penelitian ini merupakan penelitian  pengembangan (Research and Development). Teknik pengumpulan  data  yang digunakan  berupa  tes, angket, observasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan uji validitas, modul matematika berbasis model problem based learning dinyatakan sangat  valid dengan persentase tingkat kevalidan 91,80%. Hasil uji kepraktisan  kelompok kecil dengan jumlah responden 10 orang siswa diperoleh bahwa modul matematika  berbasis model  problem  based  learning  sangat praktis dengan persentase tingkat kepraktisan  85,85%.  
Pengaruh Pemahaman Konsep dengan Mempertimbangkan Level Berpikir Terhadap Hasil Belajar Geometri Siswa SMP Zamzaili Zamzaili; Baki Swita
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.16928

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan besarnya pengaruh langsung maupun tidak langsung dari model rekursif antara pemahaman konsep dengan hasil belajar geometri dengan mempertimbangkan level berpikir geometri. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling dengan besar sampel sejumlah 128 orang siswa. Instrumen yang digunakan untuk memperoleh data penelitian berupa soal tes pemahaman konsep geometri, soal tes level berpikir dan soal tes hasil belajar geometri. Ketiga instrumen ini dikumpulkan menggunakan teknik tes. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan statistik analisis jalur (path analisys). Hasil temuan penelitian diperoleh; (1) pengaruh langsung pemahaman konsep terhadap hasil belajar geometri sebesar 0,196, (2) pengaruh tidak langsung pemahaman konsep terhadap hasil belajar geometri dengan mempertimbangkan level berpikir sebesar 0,253, (3) pengaruh langsung level berpikir terhadap hasil belajar geometri sebesar 0,449, serta (4) pengaruh spurius level berpikir terhadap hasil belajar geometri sebesar 0,105. Berdasarkan hasil penelitian dikatakan bahwa pemahaman konsep dengan mempertimbangkan level berpikir akan memberikan pengaruh yang lebih besar terhadap peningkatan hasil belajar geometri.
Model Missouri Mathematics Project (MMP) Bernuansa Keislaman dalam Perangkat Pembelajaran Rezi Ariawan; Rizki Tika Ayuni
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.13951

Abstract

Matematika tidak cukup hanya disampaikan dengan memberikan catatan materi dan contoh saja, tetapi harus disertai dengan kegiatan berupa pemberian latihan dari materi yang telah diajarkan. Selanjutnya pembelajaran matematika diharapkan bukan hanya mengembangkan kemampuan berpikir saja, tetapi penanaman konsep keislaman haruslah menjadi fokus utama. Selain itu peningkatan pemahaman belajar siswa dapat dilakukan dengan salah satu cara yaitu tersedianya perangkat pembelajaran yang dipadukan dengan model pembelajaran yang dapat mengefektifkan penggunaan latihan – latihan dalam pembelajaran yaitu Missouri Mathematics Project (MMP). Tujuan penelitin ini dilakukan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran dengan model Missouri Mathematics Project (MMP) yang bernuasa keislaman yang teruji kelayakannya. Penelitian dilakukan pada semester ganjil 2020/2021. Penelitian dan pengembangan merupakan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dengan langkah – langkah pengembangan tingkatan 1 yang peneliti modifikasi menjadi dua tahapan yaitu: (1) tahap studi pendahuluan yang terdiri dari analisis kebutuhan, analisis lapangan dan studi literature; (2) tahap pengembangan yang terdiri dari perancangan produk, uji validitas produk, revisi produk. Instrumen pengumpulan data penelitian adalah lembar validasi RPP dan lembar validasi LKPD. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik non tes yaitu pada tahapan studi pendahuluan peneliti menggunakan teknis analisis data secara deskriptif kualitatif, sedangkan pada tahapan pengembangan peneliti menggunakan teknik analisis data berupa statistic deskriptif. Berdasarkan penelitian diperoleh hasil kevalidan untuk  RPP sebesar 94,16% dengan tingkat validasi sangat valid, sedangkan kevalidan untuk LKPD sebesar  90,70 % dengan tingkat validasi sangat valid.
Efektifkah Pembelajaran Matematika di Kelas IX SMPIT Cahaya Hati pada Era New Normal ? Rahmad Saleh; Aniswita Aniswita; Wedra Aprison; Haida Fitri
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.17111

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil wawancara dan observasi yang dilaksanakan di kelas IX SMPIT Cahaya Hati tentang proses pembelajaran matematika pada era new normal.  Proses Pembelajaran dilakukan dengan tatap muka, namun taat protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19. Waktu setiap pertemuan pembelajaran matematika disetiap pertemuan berkurang jadi 60 menit. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektif atau tidak pembelajaran matematika kelas IX SMPIT Cahaya Hati pada era new normal  TA 2021/2022. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ialah seluruh peserta didik dan guru mata pelajaran matematika kelas lX SMPIT Cahaya Hati. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi, kuesioner dan dokumentasi. Lembaran observasi digunakan untuk mengetahui proses pengelolaan pelaksanaan pembelajaran dan proses pembelajaran komunikatif matematika. Kuesioner digunakan untuk mengetahui bagaimana respon dan aktivitas peserta didik pada pembelajaran matematika. Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi untuk hasil belajar peserta didik. Penelitian ini memakai lima indikator, pembelajaran disebut efektif apabila seluruh indikator minimal berkriteria baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan pelaksanaan pembelajaran dan proses pembelajaran komunikatif terlaksana dengan sangat baik, respon dan aktivitas peserta didik tergolong baik, namun hasil belajar peserta didik masih rendah. Hal ini menunjukan jika pembelajaran matematika era new normal di kelas IX SMPIT Cahaya Hati belum efektif.
Kesalahan dalam Menyelesaikan Soal Pemecahan Masalah Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Ditinjau Dari Disposisi Matematis Siswa Weni Inka Pratiwi; Noviarni Noviarni
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.14889

Abstract

Pemecahan masalah merupakan bagian dari tujuan matematika di sekolah. Faktanya di SMK IT Al-Izhar, soal pemecahan masalah masih belum optimal dipahami oleh siswa, sehingga siswa melakukan kesalahan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan tujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah ditinjau dari disposisi matematis siwa pada materi SPLDV. Subjek dalam penelitian ini adalah 19 orang siswa kelas X SMK IT Al-Izhar Pekanbaru, kemudian direduksi menjadi 9 siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah soal tes pemecahan masalah pada materi SPLDV. angket disposisi matematis dan pedoman wawancara. Data dianalisis melalui 3 tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa pada materi SPLDV masih rendah. Ditinjau dari disposisi matematis, subjek dengan disposisi matematis tinggi dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah SPLDV terdapat kesalahan memahami (comprehension error), kesalahan transformasi (transformation error)  dan kesalahan penulisan (encording error). Subjek dengan tingkat disposisi matematis sedang dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah SPLDV terdapat kesalahan membaca (reading error), kesalahan memahami (comprehension error), kesalahan transformasi (transformation error), kesalahan ketrampilan proses (process skil error), dan kesalahan penulisan (encording error).Subjek dengan tingkat disposisi matematis rendah dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah SPLDV terdapat kesalahan membaca (reading error), kesalahan memahami (comprehension error), kesalahan transformasi (transformation error), kesalahan ketrampilan proses (process skil error) dan kesalahan penulisan (encording error).
Validitas dan Praktikalitas Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Open-ended pada Materi Sistem Persamaan Tiga Variabel Wahyuni Wahyuni; Granita Granita
Suska Journal of mathematics Education Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v8i1.16990

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan LKS matematika berbasis pendekatan Open-ended yang memenuhi kriteria valid dan praktis pada materi sistem persamaan linear tiga variabel. Dikarenakan berdasarkan observasi yang dilakukan di SMA Negeri 2 Tualang, ditemukan bahwa terdapat beberapa siswa yang mengalami kesulitan saat menyelesaikan soal latihan dalam pembelajaran matematika. Hal ini disebabkan karena siswa kurang mampu memahami konsep dasar dari sistem persamaan linear tiga variabel sehingga nilai yang diperoleh siswa masih tergolong rendah. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 2 Tualang, ahli teknologi pendidikan dan ahli materi pembelajaran yang berasal dari dosen dan guru mata pelajaran matematika sebagai validator LKS. Objek penelitian ini adalah LKS berbasis pendekatan Open-ended  pada materi sistem persamaan linear tiga variabel. Instrumen pengumpulan data berupa angket validitas dan praktikalitas. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif dan teknik analisis data kuantitatif terhadap instrumen angket validitas dan praktikalitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKS yang dikembangkan  dinyatakan sangat valid dan sangat praktis, sehingga LKS berkualitas baik dan dapat digunakan dalam pembelajaran materi sistem persamaan linear tiga variabel.

Page 1 of 1 | Total Record : 8