cover
Contact Name
Dr. Dahmiri, SE., MM
Contact Email
mankeusrl@unja.ac.id
Phone
+6281366180484
Journal Mail Official
mankeusrl@unja.ac.id
Editorial Address
Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi Jl. Jambi-Muara Bulian Km. 15 Mendalo Darat, Jambi
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Published by Universitas Jambi
ISSN : 22528636     EISSN : 26859424     DOI : -
Core Subject : Humanities, Social,
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Mankeu) merupakan jurnal yang dapat di akses secara terbuka yang diterbitkan secara periodic tiga kali dalam setahun dengan periode April, September dan Desember. Mankeu menerima naskah secara nasionala dan local dari peneliti, akademisi, praktisi dan masyarakat yang terkait dengan hasil penelitian dalam bidang Bidang Manajemen Pemerintahan, Bidang Manajemen Operasional, Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Bidang Manajemen Pemasaran, Bidang Manajemen Keuangan, Bidang Perpajakan, Bidang Akuntansi dan Bidang Kewirausahaan. Tujuan Mankeu adalah menjadi sarana komunikasi ilmiah bagi para peneliti, akademisi dan masyarakat untuk mempublikasikan hasil penelitian.
Articles 703 Documents
MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI ANTARA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA PERSONEL POLDA DIY Rahmawan, Willy Adimas; Prayekti, Prayekti; Lukitaningsih, Ambar
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 04 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i04.35140

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kinerja personel dan untuk mengetahui apakah motivasi kerja memediasi kepemimpinan transformasional dan kompetensi terhadap kinerja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh personel Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta. Dengan sampel berjumlah 221, pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling. Data yang diperoleh diolah menggunakan alat bantu WarpPLS versi 8. Ditemukan hasil bahwa kinerja tidak dipengaruhi oleh kepemimpinan transformasional dan kinerja dipengaruhi signifikan oleh kompetensi. Selain itu hasil penelitian menunjukkan motivasi kerja dapat memediasi pengaruh kepemimpinan transformasional dan kompetensi terhadap kinerja. Kata kunci: kepemimpinan transformasional, kompetensi, motivasi kerja dan kinerja
PENGARUH MOTIVASI INTRINSIK, LINGKUNGAN KERJA, DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KOMITMEN AFEKTIF KARYAWAN DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN BANTUL Jati, Briyan Desta Nugraha; Prayekti, Prayekti; Yulianto, Eko
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35599

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Pengaruh motivasi intrinsik, pengaruh lingkungan kerja, dan pengaruh budaya organisasi terhadap komitmen afektif karyawan Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Bantul. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh pegawai Dinas Komunikasi dan informatika Kabupaten Bantul yang berjumlah 80 orang. Metode pengambilan sampel yaitu dengan metode sampel jenuh. Analisis uji kualitas data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas.Teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas. Uji hipotesis menggunakan R², uji T dan uji F. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1) motivasi intrinsik berpengaruh positif secara signifikan terhadap komitmen afektif. 2) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen afektif. 3) budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen afektif.
PENGARUH PREFERENSI DAN MINAT TERHADAP KEPUTUSAN MILENIAL DALAM KREDIT PEMILIKAN RUMAH DI BJB TAMANSARI BANDUNG Nurrunnajmi, Tirahaifa; Amaliah, Ima
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35659

Abstract

Nowadays, house prices are increasingly soaring, which impacts the Millennial generation's ability to buy a house. The millennial generation will find it difficult to own a home because the increasingly expensive house prices do not match the income earned. This study aims to understand the influence of preferences and intention on millennial purchasing decisions in home ownership loans at BJB Tamansari Bandung. The method used is descriptive quantitative. In this study, researchers gave questionnaires to 100 respondents of BJB Tamansari Bandung millennial customers and processed them using the Smart PLS-SEM 3.0 application. The results showed that preferences and intentions partially influenced millennial decisions in home ownership loans at BJB Tamansari Bandung. In comparison, intention does not directly affect millennial customer preferences in mortgage loans. The reason is the economic factors faced by millennial groups. Property market conditions, lifestyle, education level, and job mobility influence interest in buying a mortgage.
PENGARUH PERPUTARAN KAS, PERPUTARAN PIUTANG, DAN PERPUTARAN PERSEDIAAN TERHADAP PROFITABILITAS (STUDI KASUS: PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2022) Rahmawati, Sindi; Hermuningsih, Sri; Damanik, Johannes Maysan
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35663

Abstract

This research aims to determine the effect of cash turnover, receivables turnover and inventory turnover on profitability (ROA) in food and beverage companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2018-2022 period. The independent variables in this research are cash turnover, accounts receivable turnover, and inventory turnover. The dependent variable in this research is profitability. The research population is food and beverage companies listed on the Indonesia Stock Exchange during the 2018-2022 period. The sampling technique used was purposive sampling technique. Based on predetermined criteria, a sample of 15 companies was obtained. The type of data used is secondary data taken using the documentation method by accessing the website www.idx.co.id and the websites of each company. The data analysis technique uses the classic assumption test, multiple linear regression analysis, and hypothesis testing using the SPSS 26 program. The results of the research show that cash turnover has a significant positive effect on profitability, receivables turnover has a significant positive effect on profitability, inventory turnover has a significant positive effect on profitability, and simultaneously the variables cash turnover, accounts receivable turnover and inventory turnover have a significant positive effect on profitability. Keywords: Cash Turnover, Receivables Turnover, Inventory Turnover, Profitability Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perputaran kas, perputaran piutang, dan perputaran persediaan terhadap profitabilitas (ROA) pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Variabel independen dalam penelitian ini adalah perputaran kas, perputaran piutang, dan perputaran persediaan. Untuk variabel dependen dalam penelitian ini adalah profitabilitas. Populasi penelitian adalah perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2018-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan diperoleh sampel sejumlah 15 perusahaan. jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diambil dengan metode dokumentasi dengan cara mengakses situs www.idx.co.id dan situs masing-masing perusahaan. Teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji hipotesis melalui program SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perputaran kas berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas, perputaran piutang berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas, perputaran persediaan berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas, dan secara simultan variabel perputaran kas, perputaran piutang, dan perputaran persediaan berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci: Perputaran Kas, Perputaran Piutang, Perputaran Persediaan, Profitabilitas
PENGARUH CREDIBILITY ENDORSER DAN BRAND AWARENESS TERHADAP PURCHASE INTENTION DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA PRODUK KOPI JANJI JIWA Zulqa'dah, Elsa Safira; Kusumaningrum, Nonik; Maharani, Bernadetta Diansepti
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35689

Abstract

Abstrak Penelitiain ini bertujuain untuk mengetahui pengaruh credibility endorser dan brand awareness terhadap purchase intention dengan brand image sebagai variabel mediasi pada produk Kopi Janji Jiwa di Yogyakarta. Populasi dan sampel yaing digunakan dalam penelitiain ini adalah konsumen yang berada di Yogyaiarta dengan kriteria perempuan dan berusia di atas 18 taihun, berjumlah 140 oraing, teknik pengambilan sampel yang dipakai adalah non probability sampling, dengan menggunaikain metode purposive sampling. Metode pengumpulain data menggunaikan penyebaran kuesioner. Ainalisis uji kuailitas menggunakan uji vailiditas dan uji reliabilitas, teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, uji analisis linier berganda, uji hipotesis, uji koefisien determinasi dain uji sobel. Hasil penelitiain menunjukkain baihwa credibility endorser tidak berpengaruh positif dain signifikain terhadap brand image, brand awareness berpengairuh positif dan signifikan terhaidaip brand image, credibility endorser berpengairuh positif dain signifikain terhaidaip purchase intention, brand awareness berpengaruh positif dain signifikain terhaidaip purchase intention, brand image berpengaruh positif dan signifikain terhaidaip purchase intention, vairiaibel brand image tidak dapat memediasi credibility endorser terhadap purchase intention, dan variabel brand image mampu memediasi brand awareness terhadap purchase intention pada produk Kopi Janji Jiwa. Kaitai Kunci: Credibility endorser, Brand awareness, Brand image, Purchase intention Abstrack This research aims to determine the influence of endorser credibility and brand awareness on purchase intention with brand image as a mediating variable for payment for Kopi Janji Jiwa products in Yogyakarta.. The population of sample data used in this research is based on consumers in Yogyakarta with the criteria of female samples aged 18 years, numbering 140 people, the sample collection technique used is non-probability sampling, using the purposive sampling method. The data collection method uses questionnaires. Qualitative test analysis uses validity tests and reliability tests, data analysis techniques use classical assumption tests, linear analysis tests, hypothesis tests, coefficient of determination tests and Sobel tests. The results of the research show that endorser credibility does not have a positive and significant influence on brand image, brand awareness has a positive and significant influence on brand image, endorser credibility has a positive and significant influence on purchase intention, brand awareness has a positive and significant influence on purchase intention, brand image has a positive and significant influence on significant regarding purchase intention, brand image variables cannot mediate endorser credibility regarding purchase intention, and brand image variables can mediate brand awareness regarding purchase intention paid for Kopi Janji Jiwa products. Keywords: Endorser credibility, Brand awareness, Brand image, Purchase intention
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, MOTIVASI KERJA, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PDAM SLEMAN Kurniawan, Fahmy Purnamandiri; Hadi, Syamsul; Purnamarini, Tri Ratna
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35732

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional, Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja pada karyawan PDAM Sleman Yogyakarta. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PDAM Sleman Yogyakarta yang berjumlah 65 karyawan dengan menggunakan teknik sampel jenuh. Metode pengumpulan data menggunakan penyebaran kuisioner. Analisis uji regresi data menggunakan uji validitas dan uji rehabilitas. Teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolonieritas, uji heteroskedastisitas. Uji hipotesis menggunakan uji T, uji F, dan uji R2 melalui program SPSS 26. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi kerja dan disiplin kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Sedangkan Kepemimpinan Transformasional tidak berpengaruh positif terhadap Kinerja Karyawan. Kepemimpinan Transformasional, Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan. Maka dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan transformasional, motivasi kerja, dan disiplin kerja berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan.
PENGARUH ELECTRONIC-WORD OF MOUTH DAN BRAND IMAGE TERHADAP PURCHASE DECISION DAN BUYING INTEREST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA SEPATU ADIDAS DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Sodik, Muhammat Fajar; Welsa, Henny; Cahyani, Putri Dwi
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.35804

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membedah dan mengetahui pengaruh electronic word of mouth dan brand image terhadap keputusan pembelian dan minat beli sebagai variabel intervening sepatu Adidas di Daerah Istimewa Yogyakarta. Eksplorasi ini menggunakan sistem kuantitatif dan populasinya adalah konsumen yang sudah membeli sepatu Adidas. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling dan jenis pengambilan sampel adalah purposive dengan sampel sebanyak 105 responden. Hasil eksplorasi ini menunjukkan bahwa electronic word of mouth tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, electronic word of mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, Dan minat beli berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji mediasi menunjukkan bahwa electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian dapat dimediasi oleh minat beli dan pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian dapat dimediasi oleh keputusan pembelian. Kata kunci : Electronic Word Of Mouth, Citra Merek, Minat Beli, Keputusan Pembelian Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk membedah dan mengetahui pengaruh electronic word of mouth dan brand image terhadap keputusan pembelian dan minat beli sebagai variabel intervening sepatu Adidas di Daerah Istimewa Yogyakarta. Eksplorasi ini menggunakan sistem kuantitatif dan populasinya adalah konsumen yang sudah membeli sepatu Adidas. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling dan jenis pengambilan sampel adalah purposive dengan sampel sebanyak 105 responden. Hasil eksplorasi ini menunjukkan bahwa electronic word of mouth tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, electronic word of mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, Dan minat beli berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji mediasi menunjukkan bahwa electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian dapat dimediasi oleh minat beli dan pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian dapat dimediasi oleh keputusan pembelian. Kata kunci: Word Of Mouth Elektronik, Brand Image, Minat Beli, Keputusan Pembelian
PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (STUDI PADA BADAN PENGLOLAAN KEUANGAN DAN PENDAPATAN DAERAH (BPKPD) PROVINSI JAMBI): Rizki, Muhammad Fiqih Julian; Wahyudi, Ilham; Olimsar, Fredy
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.36484

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh Sistem Informasi Akuntansi dan Sistem Pengendalian Internal terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah menggunakan metode kuantitatif. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner berskala interval dari 82 responden di Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Provinsi Jambi yang terlibat dalam proses keuangan. Analisis data dilakukan dengan regresi linier berganda menggunakan program IBM Statical Package for Social Sciences versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem Informasi Akuntansi tidak berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Laporan Keuangan, sementara Sistem Pengendalian Internal memiliki pengaruh signifikan. Secara simultan, Sistem Informasi Akuntansi dan Sistem Pengendalian Internal bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Laporan Keuangan. Penelitian ini memberikan wawasan penting mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas laporan keuangan pemerintah daerah dan dapat menjadi acuan untuk meningkatkan kualitas pelaporan keuangan di sektor publik.
ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI, LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KEJATI DIY MELALUI KOMITMEN ORGANISASIONAL Nurgiyantoro, Edi; Subiyanto, Didik; Hadi, Syamsul
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus)
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i05.36503

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi, lingkungan kerja, dan motivasi terhadap kinerja pegawai dengan mediasi komitmen organisasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Kejaksaan Tinggi Daerah Istimewa Yogyakarta yang berjumlah 305 pegawai dan untuk menentukan ukuran sampel menggunakan teknik slovin sebanyak 75. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan stratified sampling. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan SmartPLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, motivasi dan komitmen organisaional berpengaruh terhadap kinerja, sedangkan lingkungan kerja tidak terbukti berpengaruh terhadap kinerja. Selain itu hasil penelitian juga menunjakkan bahwa komitmen organisasional dapat memediasi pengaruh kompetensi dan motivasi terhadap kinerja tetapi komitmen organisasional tidak dapat memediasi pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja. Kata kunci: kompetensi, lingkungan kerja, motivasi, komitmen organisasional, kinerja
OPTIMALISASI STRATEGI PENGEMBANGAN INDUSTRI KECIL MENENGAH KREATIF DENGAN MODEL QUINTUPLE HELIX TERINTEGRASI TEKNOLOGI DIGITAL UNTUK PENGUATAN SMART CITY BERKELANJUTAN Dahmiri, Dahmiri; Khalik, Idham; Oktari, Auliza
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 04 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v13i04.37128

Abstract

Di era revolusi industri 4.0, Industri Kecil Menengah (IKM) Kreatif di Kota Jambi menghadapi tantangan dalam adaptasi dan inovasi. Penelitian ini mengintegrasikan strategi pengembangan IKM Kreatif ke dalam kerangka Smart City berkelanjutan menggunakan model Quintuple Helix, yang melibatkan pemerintah, industri, akademia, masyarakat, dan lingkungan, dengan fokus pada teknologi digital. Meskipun pelaku IKM di Kota Jambi telah mengadopsi teknologi digital, penggunaannya masih terbatas, terutama dalam pemasaran melalui media sosial. Penelitian ini menekankan perlunya peningkatan kapasitas teknologi digital, kesadaran tentang Smart City, dan kolaborasi antar-stakeholder. Sebagai studi pertama yang meneliti optimalisasi pengembangan IKM dengan model quintuple helix dan teknologi digital untuk sektor pangan, sandang, dan kerajinan, penelitian ini fokus pada peran masing-masing aktor dalam model tersebut. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner, wawancara, dan FGD, dengan sampel 100 pelaku IKM. Metode penelitian kombinasi (mixed method) digunakan, termasuk analisis deskriptif dan SWOT. Hasilnya menunjukkan bahwa aktor quintuple helix berperan baik dalam pengembangan IKM untuk Smart City di Kota Jambi. Optimalisasi strategi dengan pendekatan ini penting untuk membangun fondasi ekonomi yang tangguh dan berkelanjutan.

Filter by Year

2012 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 04 (2025): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (In Progres) Vol. 14 No. 03 (2025): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 14 No. 01 (2025): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 14 No. 2 (2025): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 05 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Edisi Khusus) Vol. 13 No. 04 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 02 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 13 No. 01 (2024): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 04 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 03 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 01 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 01 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 03 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 02 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 01 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 03 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 2 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 1 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 3 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 2 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 1 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 3 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 2 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 1 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 3 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 2 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 1 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 3 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 2 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 1 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 3 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 2 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 1 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 3 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 2 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 1 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 2 No. 3 (2013): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 3 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 1 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan More Issue