Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Perencanaan Efektif Dalam Layanan Jasa: Studi Kasus Kbihu Nurul Haramain Probolinggo Jawa Timur Rifa’i, Moh; Diana, Eka; Saad, Mukhlisin; Nada, Elisa Kurrotun
Indonesian Journal of Intellectual Publication Vol. 1 No. 3 (2021): Juli, 2021, IJI Publication
Publisher : Unit Publikasi Ilmiah Perkumpulan Intelektual Madani Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51577/ijipublication.v1i3.75

Abstract

Perencanaan dalam mengerjakan sesuatu sangatlah urgen (penting) hal ini, menjadi pedoman dalam rangka melakukan setiap tindakan-tindakan yang akan kita lakukan demi mencapai sebuah tujuan. Hal ini, memberikan sumbangsih yang besar bagi perkembangan dan layanan yang maksimal kelompok bimbingan ibadah haji dan umrah di KBIHU Nurul Haramain, selain itu, dengan adanya perencanaan ini, KBIHU Nurul Haramain dapat menetapkan tujuan yang ingin dicapai dan menyusun rencana untuk mencapai  tujuan tersebut. Penelitian ini, menggunakan metode penelitian kualitatif untuk mengkaji penelitian secara detail dengan  jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian didapatkan dari Direktur KBIHU Nurul Haramain (purpose sampling) namun juga mempertimbangkan model snowball sampling. Adapun teknis analisis datanya dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data, mendisplay data, dan mengambil kesimpulan. Sedangkan untuk keabsahan datanya menggunakan model trianggulasi (peneliti, sumber data, metode, dan teori). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan yang dilakukan KBIHU Nurul Haramain ialah rapat manajemen, menyusun perencanaan perjalanan, menentukan fasilitas ibadah haji, mempersiapkan fasilitas kesehatan, memastikan efektifitas jama’ah di tanah suci, mempersiapkan kebutuhan yang tidak terduga.
Manajemen Pengembangan Kurikulum Berorientasi pada Pembentukan Karakter Rifa’i, Moh; Al Zahra, Fatimah; Abdurrahman, Abdurrahman; Saad, Mukhlisin
TRILOGI: Jurnal Ilmu Teknologi, Kesehatan, dan Humaniora Vol 2, No 2 (2021): Pengembangan Pendidikan dan Ekonomi Pesantren di Masa Pandemi COVID-19
Publisher : Universitas Nurul Jadid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (665.358 KB) | DOI: 10.33650/trilogi.v2i2.2708

Abstract

Wujud karakter manusia tidak dapat begitu saja lahir dengan perilaku yang baik. Karakter baik perlu ditanamkan dan dibiasakan selalu terjadi pada manusia, di mana ia selalu beraktivitas dan berinteraksi bersama sesamanya. Lembaga pendidikan melalui programnya merupakan tempat yang tepat untuk penanaman dan pembiasaan karakter yang baik. Namun keadaan ini tidak bisa dilakukan oleh satu orang saja. Semua elemen dari struktur tertinggi sampai terendah pada lembaga pendidikan harus bisa menyempatkan, mampu, dan berkemauan untuk berpartisipasi dalam menjadikan karakter baik itu tercipta pada setiap diri peserta didik. Oleh karena itu perlu kebijakan dan manajemen pengembangan kurikulum berbasis karakter yang terencana pada lembaga pendidikan tersebut. Pembahasan dalam artikel ini dianalisis melalui berbagai referensi (pustaka) tentang manajemen pendidikan karakter kontemporer, dikuatkan melalui observasi dan interview terhadap beberapa pihak pemangku lembaga pendidikan kontemporer. Temuan penelitian ini menjelaskan bahwa manajemen pengembangan kurikulum yang berorientasi pada pembentukan karakter dapat dilakukan melalui kombinasi metode yang integrated dalam kurikulum antara lain, metode uswatun hasanah (role model), simulasi praktik (experiential learning), ikon dan afirmasi (icon and affirmation), kekuatan kharisma (charismatic power), 99 Asma’ul Husna (99 Names of Allah), membangun kesepakatan nilai keunggulan, dan penggunaan metafora dengan tetap memperhatikan nilai-nilai pendidikan karakter pada setiap mata pelajaran, prinsip, dan inovasi pengembangan kurikulum berorientasi pada pembentukan karakter baik bagi peserta didik.