Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Pengaruh Stres Kerja Dan Konformitas Terhadap Perilaku Prokrastinasi Pegawai Pada Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat Ghazali, Muh. Ghaza Al; Suwanti, Suwanti; Suharlina, Suharlina
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 3 (2025): May - July
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i3.1359

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Stres Kerja Dan Konformitas Terhadap Prokrastinasi Pegawai Pada Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode kuantitatif pendekatan asosiatif. Penelitian ini menggunakan Populasi finit yakni Aparatur Sipil Negara pada Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat. Sampel ditentukan menggunakan teknik sampling total dengan jumlah 43 Responden. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, analisis dokumen, dan kuesioner yang didistribusikan dengan bertemu langsung dengan responden di lokasi penelitian. Data Penelitian berbentuk instrumen dengan pengujian kualitas data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, analisis data menggunakan regresi linear berganda, pengujian hipotesis menggunakan uji t, uji F, serta untuk mengukur kontribusi variabel independen terhadap variabel dependen memakai analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan Stres kerja berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap perilaku prokrastinasi pegawai, Konformitas berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap perilaku prokrastinasi pegawai, serta Stres kerja dan konformitas pegawai berpengaruh signifikan secara simultan terhadap perilaku prokrastinasi pegawai Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat, dengan kontribusi sebesar 51,3% yang tergolong pada interval korelasi kategori sedang.
Pengaruh Phubbing At Workplace Dan Emotional Intelligence Terhadap Social Interaction Pada Kantor Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat Aisyah, Putri; Aqil, Muhammad; Halim, Agus; Ramli S, Ramli S; Suharlina, Suharlina
Journal of Management Branding Vol. 2 No. 2 (2025): Journal Of Management Branding
Publisher : Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Mamuju

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71326/jmb.v2i2.85

Abstract

This study aims to confirm the influence between the variables phubbing at workplace, and emotional intelligence on social interaction. This study uses a quantitative method with data collection using a questionnaire. This study was conducted at the Office of Investment and One-Stop Integrated Services, Mamuju Regency, West Sulawesi. The sample used was all employees at the Office of Investment and One-Stop Integrated Services, Mamuju Regency, West Sulawesi, as many as 50 people, both ASN and non-ASN. The data obtained will be analyzed using SPSS with six tests including: validity test, reliability test, multiple linear regression test, partial test, simultaneous test, and coefficient of determination test (R2). The results of the study showed that partially phubbing at workplace had a significant effect on social interaction and emotional intelligence had an insignificant effect on social interaction. Simultaneously, phubbing at workplace and emotional intelligence had a significant effect on social interaction with a contribution of 16.4%, while 83.6% was influenced by other variables not examined in this study.
PERAN MAHASISWA KULIAH KERJA NYATA (KKN) DALAM PENINGKATAN KETAHANAN PANGAN DAN DAYA SAING UMKM: STUDI KASUS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA UHAILANU KEC. MAMASA Suharlina, Suharlina; Herman, Herman; Sri Rahayu Indah azhari; Ansar, Ansar; Sepka frinda
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v5i5.11370

Abstract

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah salah satu implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi yang bertujuan untuk mengintegrasikan pengetahuan akademik mahasiswa dengan kebutuhan riil masyarakat. Penelitian ini mengkaji efektivitas program mini garden yang dijalankan oleh mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Mamuju Angkatan V Tahun 2025 di Desa Uhailanu, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, yang berlangsung dari tanggal 28 Agustus hingga 5 September 2025. Program ini dilatarbelakangi oleh kondisi geografis desa yang dominan sebagai daerah pertanian namun menghadapi kendala dalam pemanfaatan lahan secara optimal. Melalui metode partisipatif, mahasiswa dan masyarakat secara gotong royong mengolah lahan BUMDES untuk menanam kacang panjang. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemanfaatan lahan kosong dan memberikan keterampilan praktis dalam bercocok tanam sederhana untuk memenuhi kebutuhan pangan rumah tangga. Penelitian ini menyimpulkan bahwa program
Pengaruh Hedonic Shopping Motivation, Shopping Lifestyle dan Tagline “Free shipping” Terhadap Impulsive Buying Pada Marketplace Shopee: (Mahasiswa KIP Universitas Muhammadiyah Mamuju) Dedi Kurniawan Syarif; Tahir, Muh.; Naim, Muh. Rezky; Suharlina, Suharlina
Jurnal Economic Resource Vol. 9 No. 1 (2026): October - March
Publisher : Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/jer.v9i1.1916

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan pengaruh motivasi berbelanja hedonik, gaya hidup berbelanja, dan tagline “Pengiriman Gratis” terhadap pembelian impulsif di pasar daring Shopee (mahasiswa Program Studi Pendidikan Informatika, Universitas Muhammadiyah Mamuju). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik sampling non-probabilitas untuk melibatkan 91 responden, yang dihitung menggunakan rumus Slovin. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner. Kualitas instrumen penelitian diuji menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Data dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan uji parsial (t-test), uji simultan (F-test), dan analisis koefisien determinasi (R²). Hasil menunjukkan bahwa Motivasi Belanja Hedonis memiliki pengaruh parsial yang signifikan terhadap Pembelian Impulsif. Gaya Belanja memiliki efek parsial yang signifikan terhadap Pembelian Impulsif. Tagline “Pengiriman Gratis” memiliki efek parsial yang signifikan terhadap Pembelian Impulsif. Demikian pula, Motivasi Belanja Hedonik, Gaya Belanja, dan tagline “Pengiriman Gratis” secara kolektif memiliki efek signifikan terhadap Pembelian Impulsif, berkontribusi sebesar 61,9%, sementara variabel lain di luar model penelitian ini mempengaruhi sisa 38,1%. Temuan ini mengonfirmasi dan membuktikan bahwa Motivasi Belanja Hedonis, Gaya Hidup Belanja, dan tagline “Pengiriman Gratis” merupakan faktor penting dalam membentuk Pembelian Impulsif di Pasar Shopee di kalangan mahasiswa KIP Universitas Muhammadiyah Mamuju.
The Effect of Shade and Organic Fertilizer on Neptunia oleracea Growth and Yield Production Suharlina, Suharlina; Sopiansyah, Sopiansyah; Sanusi, Imam
TROPICAL WETLAND JOURNAL Vol 10 No 2 (2024): Wetland Agricultural Issues
Publisher : Postgraduate Program - Lambung Mangkurat University (ULM Press Academic)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/twj.v10i2.134

Abstract

This study aimed to find out the effect of shade and manure doses on the growth and production of Neptunia oleracea. The research was designed using factorial completely randomized design (2x3). There were two factors, the first factor was shade, namely without shade and 75%-net shade, while the second factor was the dose of manure, namely 0, 10, and 20 grams/polybag, respectively. Each treatment had five replications. The result showed that shade significantly (P<0,01) inhibits the number of petioles, number of root nodules, and yield production of Neptunia oleracea but does not affect plant height and the number of branches. Manure dosage had not significantly affected productivity of N. oleracea. There was no interaction between shade treatment and manure dosage. It concluded that Neptunia oleracea as a forage is more productive when grown up without shade.
Pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga Dan Lokasi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Rumah Makan Suharlina, Suharlina
Forecasting : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen Vol. 5 No. 1 (2023): FORECASTING Jurnal Ilmiah Manajemen
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Mamuju

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The aim of this study is to determine the effect of service quality, price and location on purchasing decisions at Berkah Restaurant, Sampaga District, Mamuju Regency and to determine the effect of service quality, price and location simultaneously on purchasing decisions at Berkah Restaurant, Sampaga District. Mamuju Regency. The types used are quantitative and qualitative data and the data sources are primary and secondary data. The results of the calculation of the Cochran formula show that the number of samples in this study were 96 respondents. Data analysis methods namely Validity Test, Reliability Test, Multiple Linear Regression. Based on the results of the analysis tests carried out, the results obtained show that service quality, price, and location have a partially significant effect on purchasing decisions at the Berkah Restaurant, Sampaga District, Mamuju Regency and for service quality, price, and location have a simultaneous and significant effect on decisions purchase at the Berkah Restaurant, Sampaga District, Mamuju Regency.
Kualitas Nutrisi Hijauan Indigofera zollingeriana Yang Diberi Pupuk Hayati Fungi Mikoriza Arbuskula Suharlina, Suharlina; Sanusi, Imam
Jurnal Pertanian Terpadu Vol 8 No 1 (2020): Jurnal Pertanian Terpadu Jilid VIII Nomor 1 Juni 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Pertanian Kutai Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36084/jpt..v8i1.219

Abstract

Lahan bekas penambangan batu bara memiliki potensi besar untuk dimanfaatkan sebagai lahan penanaman hijauan pakan. Penelitian dilakukan untuk mengevaluasi pengaruh pemberian fungi mikoriza arbuskula (FMA) terhadap kualitas nutrisi hijauan Indigofera zollingeriana yang ditanam di lahan pasca tambang batu bara. Tanaman Indigofera zollingeriana yang digunakan sebanyak 40 tanaman dipelihara di dalam polybag yang berisi 8 kg media tanam tanah pasca tambang batu bara dari PT Indexim Coalindo. Penelitian didesain dengan rancangan acak lengkap (RAL) 5 perlakuan yaitu inokulasi 0, 5, 10, 15, dan 20 g FMA per polybag. Peubah yang diamati adalah komposisi nutrisi, mineral kalsium (Ca), dan fosfor (P), koefisien cerna bahan kering (KCBK), koefisien cerna bahan organik (KCBO), volatil fatty acids (VFA) total dan amonia (NH3). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kandungan protein kasar, kalsium, dan fosfor hijauan yang diberi 15 g FMA lebih tinggi (P<0,05) dibandingkan perlakuan lainnya. Kandungan serat kasar hijauan yang diberi 15 dan 20 g FMA lebih rendah (P<0,05) dibandingkan tanpa FMA. Kandungan bahan ekstrak tanpa nitrogen hijauan yang diberi 15 dan 20 g FMA lebih tinggi (P<0,05) dibandingkan perlakuan lainnya. Nilai KCBK, KCBO, konsentrasi VFA, dan NH3 hijauan diberi 15 g FMA lebih tinggi (P<0,05) dibandingkan perlakuan lainnya. Kesimpulan penelitian adalah kandungan nutrisi dan kualitas kecernaan in vitro hijauan Indigofera zollingeriana ditanam di tanah pasca tambang batu bara dengan pupuk FMA dengan dosis 15 g menunjukkan hasil terbaik dibandingkan dosis lainnya.