Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Kesehatan Holistic

Analisis Tingkat Kecemasan pada pasien Pre-Operasi Tumor Payudara Elektif 1 hari Sebelum Operasi di Rumah Sakit X: Tumor Payudara, Kecemasan, Preoperasi Febriyanti, Hana; Junaefi, Evi; Sabarguna, Boy Subirosa; Susilawati, Ela
Jurnal Kesehatan Holistic Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Kesehatan Holistic Volume 9/ Nomor 1/ Januari 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan RS Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33377/jkh.v9i1.240

Abstract

Pendahuluan: Sebagian besar populasi di dunia menderita tumor, yang sering menyebabkan kematian. Tumor adalah benjolan atau sel-sel yang tumbuh secara abnormal yang dapat ditemukan di berbagai tempat di seluruh tubuh atau di dalamnya. Pertumbuhan sel-sel yang tidak normal yang menyebabkan benjolan menjadi lebih besar dapat menyebabkan perasaan tidak nyaman, nyeri, sensasi tidak menyenangkan, perubahan fisik dan psikologis. Adanya tumor dapat menyebabkan perubahan fisik, seperti perubahan fungsi organ payudara. karena itu pembedahan diperlukan. Pada beberapa kasus, pembedahan dapat memiliki beberapa risiko dan efek samping. Risiko yang mungkin terjadi termasuk kegagalan anetsesi, kematian di meja operasi, dan kecacatan pasca pembedahan. Efek samping yang mungkin terjadi termasuk nyeri di area operasi, pembengkakan di area operasi, hematoma, seroma, nyeri neuropatik, dan kemungkinan infeksi. Pasien yang akan menjalani pembedahan dapat merasa khawatir, was-was, atau cemas karena hal-hal ini.Tujuan: Mengetahui gambaran kecemasan pada pasien pre-operasi tumor payudara elektif 1 hari sebelum operasi di Rumah sakit X. Metode: Jenis peneltian deskriptif kuanitatif. Pengambilan sampel teknik non-probability Sampling yaitu accidental sampling. Sampel 52 penderita Tumor Payudara yang dirawat di Rumah Sakit X kuesioner yang telah teruji validitas reabilitas menggunakan HARS. Hasil: Hasil Analisis Univariat 52 responden yang akan menjalani operasi tumor payudara 48,1% mengalami cemas sedang, 38,5% cemas ringan dan 13,5% cemas berat. Kesimpulan: Pasien tumor payudara yang akan menjalani operasi seluruhnya mengalami kecemasan dengan mayoritas kecemasan sedang Kata Kunci: Tumor Payudara, Pre-Operasi, Tingkat kecemasan
PENGARUH AROMATERAPI KULIT JERUK MENURUNKAN MUAL MUNTAH AKIBAT KEMOTERAPI PADA ANAK USIA 3-17 DI RUMAH SINGGAH YAYASAN (RCBADAK) TAHUN 2023 : kemoterapi 3-17, aroma kulit jeruk, mual muntah Kusumadewi, Feny; Febriyanti, Hana; Rahim , Vina Rica; Susilawati, Ela; Purwadi, Happy Novriyanti; Puspitasari, Dian
Jurnal Kesehatan Holistic Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Kesehatan Holistic Volume 9/ Nomor 2/ Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan RS Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33377/jkh.v9i2.258

Abstract

Pendahuluan Selama kemoterapi, pasien kanker anak sering mengalami muntah dan mual. Salah satu jenis pengobatan yang digunakan untuk mengontrol pertumbuhan sel kanker adalah kemoterapi. Mual dan muntah, yang disebabkan oleh rangsangan pada pusat mual dan muntah yang dipicu oleh obat kemoterapi dan chemoreceptor trigger zone, merupakan efek dari kemoterapi. Tujuan : mengetahui pengaruh aromaterapi kulit jeruk terhadap penurunan rasa mual dan muntah akibat kemoterapi usia 3-17 tahun di shelter Yayasan Tanggap Darurat Kemanusiaan (RCBDAK). Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif one grup pretest-posttest design Hasil dan Kesimpulan : nilai P-Value sebesar 0,000 < ? (0,05). Maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. uji homogenitas marginal terdapat pengaruh aromaterapi kulit jeruk terhadap penurunan mual muntah akibat kemoterapi pada anak usia 3-17 tahun yang tinggal di rumah singgah Yayasan Tanggap Darurat Kemanusiaan (RCBDAK) tahun 2023.
PENERIMAAN DIRI TERHADAP AKTIVITAS PERAWATAN DIRI PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 Susilawati, Ela; Muspita, Della; Effend, Dian Puspitasari; Febrianti, Hana
Jurnal Kesehatan Holistic Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Kesehatan Holistic Volume 9/ Nomor 2/ Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan RS Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33377/jkh.v9i2.260

Abstract

Introduction, Diabetes Mellitus is one of the fastest growing global health emergencies today. A person with diabetes must depend on diabetes management therapy to overcome physical and psychological changes. Self-acceptance can improve patient behavior related to diet, health compliance, seeking information about the disease, improving lifestyle, and getting used to being active, and avoiding excessive emotions and stress. Objective, to determine the relationship between self-acceptance and self-care activities of Diabetes Mellitus patients. Method, Quantitative with a Cross-sectional approach. The design in the study is Analytical Correlation. Using the Acceptance of Illnes Scale questionnaire and The Summary of Diabetes Self Care Activities questionnaire. Research Results, It is known that the results of the study obtained good self-acceptance results of 34%, poor self-acceptance of 66%. Good self-care activities of 47.2%, poor self-care activities of 52.8%. Where the results of the Chi-Square statistical test showed that there was no relationship between self-acceptance and self-care activities with a P Value of 0.767> ? 0.05. Conclusion, Respondents with good self-acceptance will have 2x better self-care activities compared to respondents who have poor self-acceptance.