Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Kepadatan Teripang (Holothuroidea) pada Zona Intertidal Desa Penaga Kabupaten Bintan Wulan Sari; Dedy Kurniawan; Hasnarika Hasnarika
Pena Akuatika : Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan Vol 23, No 1 (2024): PENA AKUATIKA JURNAL ILMIAH PERIKANAN DAN KELAUTAN
Publisher : Fakultas Perikanan Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/penaakuatika.v23i1.3758

Abstract

Desa Penaga merupakan salah satu perairan yang menjadi habitat teripang, yang dijadikan target penangkapan bagi masyarakat nelayan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis, serta menganalisis kepadatan dan kelimpahan relatif teripang pada zona intertidal Desa Penaga, Kabupaten Bintan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juli hingga September 2022, pada zona intertidal Desa Penaga, Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode survei yaitu pengamatan langsung terhadap biota yang akan diteliti. Pengamatan teripang dilakukan dengan menggunakan metode sapuan (swept area), dengan bantuan transek garis. Pengambilan data kelimpahan teripang dilakukan pada 3 garis transek sepanjang 50 m dan lebar 10 m pada zona intertidal. Hasil penelitian menunjukkan pada zona intertidal Desa Penaga ditemukan 4 jenis teripang, diantaranya Phyllophorus dobsoni, Holothuria scabra, Holothuria atra dan Holothuria coluber. Kepadatan jenis tertinggi berada pada spesies Phyllophorus dobsoni dengan nilai kepadatan yakni 40 ind/ha, sedangkan kepadatan terendah terdapat pada spesies Holothuria coluber dengan nilai kepadatan yakni 7 ind/ha. Phyllophorus dobsoni menjadi spesies dengan tingkat kelimpahan relatif tertinggi yakni sekitar 55%, sedangkan untuk tingkat kelimpahan terendah terdapat pada spesies Holothuria coluber yakni sekitar 9%.
USAHA PENINGKATAN KUALITAS BUMDes “DENDANG BETUAH” MELALUI PELATIHAN PENYUSUNAN BUSINESS PLAN Rizki, Muhammad; Hasnarika, Hasnarika; Afriyadi, Afriyadi; Herman, Herman; Yuritanto, Yuritanto; Kurnia, Maya; Sibarani, Mei Roma Ganda; Putri, Ramadhayani
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i6.23589

Abstract

Business Plan atau rencana bisnis merupakan sebuah langkah awal yang penting dalam mengembangkan bisnis karena berisi pedoman dasar dalam menjalankan usaha, uraian tujuan dan merinci bagaimana cara mencapai tujuan tersebut. BUMDes Dendang Betuah adalah Badan usaha Milik Desa yang terletak di desa Busung yang terkenal akan keindahan dan kekayaan sumber daya alam. BUMDes Dendang Betuah yang berdiri belum lama ini, belum memiliki business plan yang efektif sehingga Kelompok KKN 25 dari STIE Pembangunaan Tanjungpinang akan memberikan pendampingan dan pelatihan business plan yang terdiri dari materi motivasi berbisnis, analisa pasar dan sumber daya manusia, laporan keuangan, dan tata cara pembukuan, dan business plan model canvas dengan harapan pelaku bisnis BUMDes Dendang Betuah dapat mengimplementasikan materi yang telah diberikan selama pendampingan, sehingga pengelolaan unit usaha di dalamnya tertata rapi dan sistematis
FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ADOPSI LAYANAN M-BANKING OLEH NASABAH PERBANKAN KEPULAUAN RIAU Nasution, Ulfa Oktaviani; Hasnarika, Hasnarika; Monika, Monika; Ratnasari, Riyanti
MANAJERIAL DAN BISNIS TANJUNGPINANG Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 2 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i2.2439

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor faktor yang mempengaruhi adopsi layanan M-Banking perbankan oleh nasabah dengan pendekatan Technology Acceptance Model (TAM). penelitian ini akan mencari hubungan antara adopsi layanan M-banking dan niat penggunaan nasabah perbankan dengan menggunakan pendekatan teori TAM, dalam penelitian ini variabel persepsi kemanfaatan (perceived usefulness), persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) sebagai variable bebas (independent) sedangkan sikap pengguna (attitude toward using) sebagai variable mediasi (intervening) dan niat penggunaan (behavioral intention) sebagai variable terikat (dependent).
Analysis Of Stock Mutual Funds Performance On The Indonesian Stock Exchange Using The Sharpe, Treynor, And Jensen Methods Wira, Novento; Yanto, Meidi; Hasnarika, Hasnarika; Sitepu, Andres Putranta
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan kesimpulan performa kinerja reksadana saham berdasarkan metode Sharpe, Treynor, dan Jensen dengan objek penelitian adalah perusahaan investasi yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia. Periode yang diambil untuk keperluan penelitian ini adalah laporan tahun 2020 sampai dengan tahun 2022. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan bulanan yang dipublikasi oleh manajer investasi yang berisi informasi kinerja produk, komposisi aset, dan portofolio efek pada akhir bulan dari setiap reksadana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa selama periode pengamatan tidak ada reksadana yang konsisten berkinerja positif dan Outperform. Untuk metode yang direkomendasi untuk digunakan adalah metode Treynor dikarenakan dapat memberikan hasil yang selalu konsisten walaupun tidak diperingkat pertama, akan tetapi metode Treynor ketika mengalami kenaikan tidak naik secara drastis , dan ketika terjadi penurunan tidak memberikan penurunan hasil di bawah rata-rata. Hasil yang didapatkan dari metode Treynor memberikan kinerja rata-rata diantara metode Sharpe dan Jensen. Jernis penelitian ini merupakan penelitian dengan metode pendekatan deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui kinerja reksadana saham setiap tahunnya yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel ini diambil dari beberapa perusahaan manajer investasi yang memiliki produk reksadana saham. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif berupa data sekunder yaitu dokumen yang berupa laporan bulanan manajer investasi ( Fund Fact Sheet ), dan juga beberpa refrensi dari buku dan jurnal ilmiah. Teknik analisis smenggunakan perhitungan Dengan rumus metode Sharpe, Treynor dan Jensen.
Faktor yang Mempengaruhi Pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) pada Perusahaan Sektor Pertambangan yang Listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2017-2022 Oktavianka, Fanny; Alamsyahbana, Muhammad Isa; Sitepu, Andres Putranta; Nasution, Finalesvita Br.; Hasnarika, Hasnarika
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 2 (2024): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i2.1504

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh yang ditimbulkan dari Green Accounting, Media Exposure, dan Agresivitas Pajak terhadap Pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) pada Perusahaan Sektor Pertambangan yang Listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2017 – 2022. Terdapat 30 amatan data yang diperoleh dengan Metode purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan Uji hipotesis yang diolah menggunakan program SPSS Versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Green Accounting tidak berpengaruh terhadap Pengungkapan CSR. Sementara, Media Exposure dan Agresivitas Pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pengungkapan CSR. Green Accounting, Media Exposure, dan Agresivitas Pajak secara simultan berpengaruh terhadap Pengungkapan CSR. Diperoleh nilai Adjusted R Square sebesar 0,289 yang artinya seluruh variabel independen berpengaruh terhadap variabel dependen sebesar 28,9% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.
PENGARUH PENETEPAN PAJAK DAN CASHBACK TERHADAP PEMBELIAN MERCHANDISE KPOP DENGAN HARGA SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI KASUS PENGGEMAR GRUP KPOP GENERASI Z) Septia Anggraini, Eka; Satria, Hendy; Hasnarika, Hasnarika
EKONOMIKA Vol 7 No 2 (2024): CASH: Economic, Accounting Scientific Journal
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/cash.v7i2.2459

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh penetapan pajak (X1) dan cashback (X2) terhadap pembelian merchandise kpop dengan harga (Z) sebagai variabel moderating. Sampel yang digunakan adalah 108 responden dengan metode kuantitatif melalui pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil analisis menunjukkan bahwa penetapan pajak tidak berpengaruh terhadap pembelian merchandise kpop dengan nilai t hitung 1,838 dan nilai signifikansi 0,069 (p > 0,05), cashback memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian merchandise kpop dengan nilai t hitung 2,713 dan nilai signfikansi 0,008 (p < 0,05), harga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian merchandise kpop dengan nilai t hitung 2,557 dan nilai signifikansi 0,012 (p < 0,05), harga mampu memoderasi pengaruh penetapan pajak terhadap pembelian merchandise kpop dengan nilai t hitung 2,601 dan nilai signifikansi 0,0011 (p < 0,05), serta harga mampu memooderasi pengaruh cashback terhadap pembelian merchandise kpop dengan nilai t hitung 2,279 dan nilai signifikansi 0,025 (p < 0,05). Kesimpulannya, penetapan pajak tidak berpengaruh terhadap pembelian merchandise kpop sementara cashback dan harga secara parsial memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian merchandise kpop. Harga mampu memoderasi pengaruh penetapan pajak dan cashback terhadap pembelian merchandise kpop. Kata Kunci: Penetapan Pajak, Cashback, Pembelian, Harga Abstract This research aims to determine and test the influence of tax imposition (X1) and cashback (X2) on the purchase of K-pop merchandise with price (Z) as a moderating variable. The sample used consisted of 108 respondents with a quantitative method through data collection using a questionnaire. The analysis results show that tax imposition does not affect the purchase of K-pop merchandise with a t-value of 1.838 and a significance value of 0.069 (p > 0.05), cashback has a positive and significant effect on the purchase of K-pop merchandise with a t-value of 2.713 and a significance value of 0.008 (p < 0.05), price has a positive and significant effect on the purchase of K-pop merchandise with a t-value of 2.557 and a significance value of 0.012 (p < 0.05), price can moderate the effect of tax imposition on the purchase of K-pop merchandise with a t-value of 2.601 and a significance value of 0.0011 (p < 0.05), and price can moderate the effect of cashback on the purchase of K-pop merchandise with a t-value of 2.279 and a significance value of 0.025 (p < 0.05). In conclusion, tax imposition does not affect the purchase of K-pop merchandise, while cashback and price partially have a positive and significant impact on the purchase of K-pop merchandise. Price is able to moderate the influence of tax imposition and cashback on the purchase of K-pop merchandise. Keywords: Tax, Cashback, Purchase, Price
PELATIHAN PEMBUATAN KERIPIK KELAPA DALAM MEMANFAATKAN POTENSI SUMBER DAYA LOKAL Hasnarika, Hasnarika; Fauzar, Selvi
Jurnal Pemberdayaan Maritim Vol 5 No 2 (2023): Journal of Maritime Empowerment
Publisher : Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Penjaminan Mutu, Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Desa Sri Bintan Kabupaten Bintan memiliki beberapa potensi sumber daya lokal yang dapat dimanfaatkan dan dimaksimalkan. Salah satunya adalah tanaman kelapa. Masyarakat Desa Sri Bintan sendiri memiliki tanaman kelapa, namun pemanfaatannya masih digunakan untuk keperluan pribadi. Padahal jika mereka dapat memanfaatkan potensi tanaman kelapa menjadi olahan produk, maka dapat menambah pendapatan mereka. Dalam usaha memanfaatkan potensi tersebut perlu diadakan diskusi untuk menemukan ide dan solusi baru terhadap petensi sumber daya lokal yang ada. Penelitian ini dilakukan khususnya pada Dusun II yang terdiri dari 3 kampung, yaitu Kampung Pasiran, Sidorejo, dan Poyotomo. Berdasarkan diskusi dan survey yang dilakukan menghasilkan beberapa solusi untuk membantu kelompok Wanita Dasawisma Desa Sri Bintan dalam menambah pengalaman dan pendapatan mereka dari potensi yang dihasilkan. Disisi lain, peran kemasan dan logo juga sangatlah penting dalam mendukung branding suatu produk. Hal inilah yang akan mendorong pertumbuhan dan perkembangan produk lokal Desa Sri Bintan hingga mempunyai nilai tambah yang maksimal. Dari hasil survey, kegiatan yang dilakukan adalah pelatihan pembuatan keripik kelapa, bagaimana menentukan harga jual, menentukan logo dan kemasan sesuai dengan target pasar. Terdapat beberapa program yang akan dilaksanakan terkait masalah yang telah dipaparkan, yaitu sosialisasi pemanfaatan tanaman kelapa, pelatihan pengolahan buah kelapa menjadi keripik kelapa sehingga menjadi produk yang dapat dijual. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat dan menambah wawasan tentang pemanfaatan potensi lokal yang dimiliki, juga akan mendorong potensi lokal dapat menjadi produk unggulan bagi Kabupaten Bintan.
PENYUSUNAN PENCATATAN LAPORAN KEUANGAN SEDERHANA UNTUK USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (UMKM) DESA PENGUJAN Hasnarika, Hasnarika; Gizta, Aulia Dewi; Nasution, Ulfa Oktavani; Sandra, Evita
Jurnal Pemberdayaan Maritim Vol 6 No 1 (2023): Journal of Maritime Empowerment
Publisher : Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Penjaminan Mutu, Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai pentingnya laporan keuangan dan penyusunan laporan keuangan secara sederhana pada UMKM di Desa Pengujan, Kecamatan Teluk Bintan. Pengabdian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, pengambilan data dengan melakukan wawancara dan observasi langsung dengan pemilik UMKM tersebut. Hasil wawancara menunjukkan bahwa terdapat kendala yang dialami oleh UMKM dalam penyusunan laporan keuangan yaitu: dikarenakan kurangnya SDM yang memiliki kemampuan dalam bidang akuntansi, kurangnya waktu dalam menyusun laporan keuangan dan pelaku UMKM tidak dapat membedakan antara keuangan usaha dengan keuangan pribadi sehingga para pelaku UMKM tidak mengetahui keuntungan yang didapatkan setiap bulannya. Berdasarkan kendala tersebut kami melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dalam bentuk sosialisasi dan pelatihan menyusun laporan keuangan secara sederhana kepada pemilik UMKM di Desa Pengujan. Pelatihan penyusunan laporan keuangan tersebut dilakukan untuk menambah kemampuan dalam mengelola laporan keuangan yang baik pada suatu UMKM yang selanjutnya dapat menjadi acuan dalam pengambilan keputusan manajemen yang akurat.
PENGENALAN LITERASI KEUANGAN ANAK SEKOLAH DASAR DI PESISIR DESA PENGUJAN SEBAGAI UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER CERDAS MENGELOLA UANG Hasnarika, Hasnarika; Fauzar, Selvi; Nasution, Ulfa Oktavani; Lidya, Marina; Febrian, Mutiara Adinda; Afrilia, Bella; Nurdisakti, Muhammad Akbar
Jurnal Pemberdayaan Maritim Vol 6 No 2 (2024): Journal of Maritime Empowerment
Publisher : Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Penjaminan Mutu, Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/jme.v6i2.7310

Abstract

Pengenalan literasi keuangan sedini mungkin pada anak akan sangat berpengaruh terhadap pemahaman dan pengetahuan tentang literasi keuangan dan juga tingkat kesejahteraan di masa yang akan datang. Literasi keuangan harus diberikan sedini mungkin kepada anak terutama anak pada usia pra sekolah dan sekolah dasar, karena dengan pengenalan terhadap pengetahuan literasi keuangan sejak dini akan membuat anak terbiasa mengelola keuangan dengan baik dan benar dimasa yang akan datang. Di Indonesia literasi keuangan masih menjadi sesuatu yang sangat jarang dilakukan. Baik di lingkungan keluarga ataupun sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan literasi keuangan pada anak Sekolah Dasar Negeri 010 Desa Pengujan, Kabupaten Bintan yang berjumlah 50 anak. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk mendengarkan cerita, berhitung sambil bermain, membuat celengan sesuai kreatifitas mereka, dan bermain tanya jawab setelah pemaparan materi. Hasil dari pelaksanaan kegiatan ini adalah dengan pengenalan terhadap pengetahuan literasi keuangan sejak dini akan membuat anak terbiasa mengelola keuangan dengan baik dan benar dimasa yang akan datang.
PELATIHAN PENGEMBANGAN PRODUK UMKM MELALUI INOVASI PRODUK KUE BAWANG PEDAS PADA PELAKU USAHA DI DESA PENAGA Afriyadi, Afriyadi; Hasnarika, Hasnarika; Dewi, Lyidya Safrina; Saputri, Friska Amelia; Juwandi, Juwandi
Jurnal Pemberdayaan Maritim Vol 7 No 2 (2025): Journal of Maritime Empowerment
Publisher : Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Penjaminan Mutu, Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/jme.v7i2.7410

Abstract

Kue Bawang Pedas Caramelo merupakan inovasi rasa terbaru dalam dunia camilan tradisional yang menggabungkan antara cita rasa pedas dan manis dengan sentuhan karamel yang khas. Kuliner ini menghadapi tantangan untuk tetap bersaing di pasar modern yang kompetitif. Pengabdian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pemasaran kreatif agar Kue Bawang Pedas Caramelo ini dapat diterima sebagai produk unggulan di pasar. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini meliputi metode wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi di Kampung Rekoh, Desa Penaga, Kabupaten Bintan. Hasil pengabdian ini membuktikan pentingnya inovasi rasa dan juga kemasan serta branding yang dapat menarik pihak konsumen. Respon positif terhadap inovasi rasa dan kemasan baru yang lebih modern dan praktis, berhasil meningkatkan viasabilitas dan juga penjualan. Uji coba di toko-toko dan juga bazar lokal menunjukkan apresiasi dari pihak konsumen terhadap rasa yang autentik, dan juga terdapat saran terkait tekstur dan rasa pedas. Peluncuran produk dengan desain kemasan dan strategi pemasaran yang efektif mampu memberikan daya tarik. Studi ini menyoroti pentingnya pengembangan berkelanjutan dalam inovasi produk tradisional untuk menjaga daya saing. Evaluasi dan penyesuaian strategi pemasaran diperlukan agar produk tetap memenuhi preferensi konsumen dan dapat bertahan di pasar yang dinamis.