Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JPM (Jurnal Pendidikan Modern)

Tingkat Kecemasan Siswa Kelas VII SMP Syarifatul Ulum Dalam Senam Lantai Guling Depan Darumoyo, Kuncoro; Cahyaningtyas, Erlina; Septianingrum, Kartika
Jurnal Pendidikan Modern Vol. 10 No. 2 (2025): Edisi Januari
Publisher : STKIP Modern Ngawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37471/jpm.v10i2.1152

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat Kecemasan Siswa Kelas VIII SMP Syarifatul Ulum dalam Pembelajaran Senam Lantai Guling Depan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Syarifatul Ulum dengan jumlah responden yaitu 34 siswa. Instrumen yang digunakan ialah menggunakan skala SAS (Sport Anxiety Scale) kemudian jumlah dari data tersebut dibuat rata-rata menggunakan rumus mean. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) siswa dengan kategori tingkat kecemasan rendah sebanyak tidak ada. 2) siswa dengan kategori tingkat kecemasan agak rendah sebanyak 9 siswa. 3) siswa dengan kategori kecemasan agak tinggi sebanyak 17 siswa. 4) siswa dengan kategori tingkat kecemasan tinggi sebanyak 8 siswa. Hasil perhitungan rata-rata dengan menggunakan rumus mean yaitu 55,7, artinya bahwa tingkat kecemasan siswa putri pada senam lantai guling depan yaitu agak tinggi.
A Pendidikan Karekter: Menanamkan Nilai-Nilai Karakter Melalui Permain Olahraga Tradisional Balogo Darumoyo, Kuncoro; Rahmadi; Arie Rakhman; Edwin Wahyu Dirgantoro; Bonita Amalia
Jurnal Pendidikan Modern Vol. 10 No. 03 (2025): Edisi Mei
Publisher : STKIP Modern Ngawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37471/jpm.v10i03.1219

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mendeskripsikan implementasi permainan tradisional Balogo sebagai sarana pendidikan karakter bagi siswa sekolah dasar di Kecamatan Tapin Tengah, Kalimantan Selatan. Balogo merupakan permainan tradisional khas masyarakat Banjar yang sarat dengan nilai-nilai budaya dan moral. Dalam dunia pendidikan, permainan tradisional dapat menjadi media yang efektif dalam menanamkan nilai-nilai karakter, karena memberikan pengalaman belajar yang kontekstual dan menyenangkan bagi anak-anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam dengan guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di kawasan Kecamatan Tapin Tengah Kalimantan Selatan, serta dokumentasi kegiatan siswa di beberapa sekolah dasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi permainan Balogo dilakukan baik melalui kegiatan pembelajaran tematik yang terintegrasi dalam kurikulum PJOK. Pembentukan ekstrakurikuler dengan guru PJOK bertindak sebagai pembina memiliki peran sentral dalam merancang kegiatan, membimbing pelaksanaan, serta mengevaluasi perkembangan karakter siswa selama bermain. Selain itu, penyelenggaaraan festival olahraga tradisional Balogo oleh Kelompok Kerja Guru (KKG) PJOK Kecamatan Tapin Tengah turut mendukung pelestarian permainan ini sebagai bagian dari pendidikan karakter berbasis kearifan lokal. Permainan Balogo terbukti mampu membentuk karakter siswa melalui pembiasaan sikap positif yang muncul secara alami dalam aktivitas bermain. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Balogo tidak hanya berfungsi sebagai hiburan tradisional, tetapi juga sebagai media edukatif yang relevan untuk membentuk generasi yang berkarakter sekaligus mencintai budaya bangsa.