Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Peningkatan kualitas biofertilizer Kasgot menggunakan Pichia cecembensis UNJCC Y-157 dan asam amino untuk meningkatkan pertumbuhan tanaman sawi hijau (Brassica juncea L.) Ariskaa, Riska; Surono; Sukmawati, Dahlia
Buitenzorg: Journal of Tropical Science Vol 1 No 2 (2024): Buitenzorg: Journal of Tropical Science
Publisher : Innovation Centre for Tropical Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70158/buitenzorg.v1i2.10

Abstract

Mustard greens (Brassica juncea L.) is a crop with relatively high productivity due to its abundant soil nutritional content. Soil fertility enhancement is commonly achieved through fertilization. Kasgot fertilizer, a biofertilizer derived from the residue of black soldier fly (BSF, Hermetia illucens) larvae that consume fermented feed, serves as an eco-friendly option beneficial for plant growth. This organic waste is fermented with microorganisms, specifically the yeast Pichia cecembensis UNJCC Y-157, provided by the Jakarta State University, along with added amino acids. This study aimed to determine the effects of P. cecembensis UNJCC Y-157 yeast and amino acids on BSF larval growth and to assess the impact of the resulting kasgot fertilizer on mustard greens growth. This research used a completely randomized design (CRD) with three treatments, including one control, with five replications on fermented BSF larvae feed. For the application of kasgot fertilizer on mustard greens, four treatments with four replications were applied, with data analyzed using one-way analysis of variance (ANOVA). The results indicated that BSF larvae fed with added P. cecembensis UNJCC Y-157 yeast and amino acids had superior wet weight, observed through morphological characteristics. Additionally, in terms of mustard greens growth, parameters such as plant height, leaf count, leaf width, leaf length, and fresh weight showed that kasgot fertilizer containing P. cecembensis UNJCC Y-157 yeast yielded better than morphological outcomes in the plants.   Keywords: Pichia cecembensis, fermented feed, black soldier fly, Brassica juncea L., amino acids
The Influence of Working Capital, Sales, and Total Asset Turnover on the Net Profit of Companies in the Plantation Sector : PENGARUH MODAL KERJA, PENJUALAN DAN PERPUTARAN TOTAL AKTIVA TERHADAP LABA BERSIH PERUSAHAAN SEKTOR PERKEBUNAN Alma, Lulu Haini; Azis, Mohammad Taufik; Surono
Ekonomipedia: Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): November 2025
Publisher : Green Engineering Society

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55043/ekonomipedia.v3i2.383

Abstract

Abstract This study aims to determine the influence of working capital, sales, and total asset turnover on net profit in plantation sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange during the 2021–2024 period. The research method used is quantitative with panel data regression analysis techniques using the Fixed Effect Model (FEM) approach. A total of 15 companies were selected as samples with a total of 60 observations. The findings indicate that working capital has no significant effect on net profit, which indicates that the effectiveness of the allocation of operational funds has not been optimized. In contrast, sales and total asset turnover show a significant negative effect on net profit. This suggests that increased sales activity and asset utilization may not necessarily result in higher profitability if not accompanied by cost efficiency. This aligns with the Resource Based View (RBV) theory, which posits that competitive advantage arises from the effective and strategic management of internal resources, especially in sectors facing dynamic conditions such as plantations. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal kerja, penjualan, dan perputaran total aktiva terhadap laba bersih pada perusahaan subsektor perkebunan. Metode penelitian yang digunakan bersifat kuantitatif dengan teknik analisis regresi data panel menggunakan pendekatan Fixed Effect Model (FEM). Sebanyak 15 perusahaan dipilih sebagai sampel dengan total observasi sebanyak 60 data. Hasil analisis menunjukkan bahwa modal kerja tidak berpengaruh secara signifikan terhadap laba bersih, yang mengindikasikan belum optimalnya efektivitas alokasi dana operasional. Sebaliknya, variabel penjualan dan perputaran total aktiva ditemukan berpengaruh negatif signifikan terhadap laba bersih. Hal ini menunjukkan bahwa peningkatan aktivitas penjualan dan penggunaan aset belum tentu menghasilkan profitabilitas yang lebih tinggi jika tidak dibarengi efisiensi biaya. Temuan ini menguatkan teori Resource Based View (RBV), yang menekankan bahwa keunggulan kompetitif diperoleh melalui pengelolaan sumber daya internal secara efektif dan strategis, khususnya dalam menghadapi dinamika sektor perkebunan
Eksplorasi Eduwisata Dan Desa Bebas Stunting Berbasis Community Service Guna Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Itat Tatmimah; Muzayyanah; Mohamad Djadjuli; Surono; Harry Safari Margapradja
ADM : Jurnal Abdi Dosen dan Mahasiswa Vol. 1 No. 3 (2023): ADM : Jurnal Abdi Dosen dan Mahasiswa
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV.Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurnaladm.v1i3.381

Abstract

Stunting terjadi karena kurangnya asupan nutrisi yang memadai, baik pada masa kehamilan maupun pada 1.000 hari pertama kehidupan anak, yang merupakan periode penting dalam perkembangan anak. Kekurangan gizi, terutama protein, zat besi, vitamin, dan mineral esensial lainnya. Tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui eduwisata dan desa bebas stunting. Metoda metode survei, sosialisasi program, kegiatan edukasi dan rancangan evaluasi. Hasil pengabdian memperkenalkan pengunjung pada kekayaan  budaya, seni, tradisi, dan kebiasaan local dengan menggunakan sosial media ataupun dengan komunitas layanan supaya untuk mengenalkan warisan budaya dan sejarah daerah, seperti  museum, situs bersejarah, atau tur ke bangunan bersejarah. Disisi lain dalam stunting dapat mengedukasi masyarakat melalui workshop mengenai hubungan antara asupan nutrisi yang tepat dengan perkembangan kognitif dan fisik anak.
Peningkatan Nilai Tambah Potensi Desa Wisata Pantai Melalui Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Inovasi Pengelolaan Sumber Daya Alam Desa Gebang Mekar Kecamatan Gebang Kabupaten Cirebon. Surono; Muzayyanah; Mohamad Djadjuli; Rinni Indriyani; Fitriya Sari
ADM : Jurnal Abdi Dosen dan Mahasiswa Vol. 2 No. 1 (2024): ADM : Jurnal Abdi Dosen dan Mahasiswa
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV.Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurnaladm.v2i1.541

Abstract

Terdapat daya tarik wisata bahari yang berkembang di Desa Gebang Mekar ini yaitu Pantai Baro. Revitalisasi tempat wisata Gebang terpadu merupakan sebuah upaya penting untuk menghidupkan kembali keindahan alam yang terpendam dan menjadikannya destinasi yang tak terlupakan bagi para pengunjung. Meskipun keindahan alam Gebang Terpadu telah terlupakan akibat kesederhanaan dan kurangnya perhatian, namun harapan untuk menghidupkannya kembali tumbuh subur. Berbagai strategi telah dipertimbangkan untuk pengembangan tempat wisata Gebang Terpadu, yang meliputi membersihkan area wisata Pantai Baro dari sampah dan tanaman liar, pemeliharaan fasilitas umum seperti tempat parkir, dan  area istirahat, serta melibatkan partisipasi aktif masyarakat lokal dalam pengelolaan dan pengembangan tempat wisata. Selain itu, penanaman mangrove di sekitar Taman Baro, melibatkan komunitas lokal dalam upaya pelestarian lingkungan, dan melaksanakan program keberlanjutan lingkungan juga merupakan strategi penting.
PEMANFAATAN GOOGLE FORMS SEBAGAI APLIKASI PEMANTAUAN PEMBERANTASAN JENTIK NYAMUK DI KELURAHAN METESEH KOTA SEMARANG Surono; Badroe Zaman; Krida Pandu Gunata
Jurnal DIMASTIK Vol. 3 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/dimastik.v3i2.11038

Abstract

Salah satu persoalan kesehatan yang cukup besar di kota Semarang adalah penyakit DBD, berdasarkan data yang dirilis DINKES kota Semarang sampai bulan Juni 2024 yaitu sebesar 237 kasus. Melalui Kader FKK (Forum Kesehatan Keluarga) di Kelurahan, Pemerintah kota Semarang berupaya menekan kasus DBD dengan program Pembarantasan Jentik Nyamuk (PJN). Dalam pelaksanaannya, sering kali ditemukan kendala dalam pengumpulan dan analisis data lapangan yang dapat menghambat efektivitas program. Para Kader FKK juga belum memiliki kemampuan yang cukup untuk memanfaatkan teknologi. Salah satu solusi untuk meningkatkan pemantauan adalah dengan memanfaatkan teknologi informasi. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini dalam bentuk ceramah dan praktek mengenai penggunaan Google Forms melalui ponsel pintar. Evaluasi kegiatan juga dilakukan berupa kuisioner yang diisi peserta terkait dengan kegiatan yang telah diikuti. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah peningkatan kemampuan mitra dalam membuat aplikasi pemantauan PJN menggunakan Google Forms. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan solusi teknologi sederhana namun efektif dalam mendukung program kesehatan lingkungan.