Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Effect of Red Betel Leaf (Piper crocatum) on Leucorrhea Argaheni, Niken Bayu; Suryaningsih, Anis; Hutomo, Cahyaning Setyo
Jurnal Kebidanan Vol 13, No 1 (2024): February 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/jk.13.1.2024.59-66

Abstract

Women have many problems in the area vagina. Most cases that occur are vaginal discharge. Leucorrhoea or in medical language called flour albus is the exit excessive fluid from the vagina. This study to determine the effect of red betel on vaginal discharge. Systematic review using the database: Google Scholar. The search results that meet the criteria are then analyzed for articles.  The result shows that water red betel leaf stew can overcome vaginal discharge experienced by women. 
Pemberian Edukasi Guna Meningkatkan Pengetahuan dalam Memantau Tumbuh Kembang Balita di Kelurahan Mojo Surakarta Fatsena, Rizka Adela; Hutomo, Cahyaning Setyo; Pratiwi, Dyah Krisnawati Satia; Dyah, Indhun
Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/rjpkm.v6i1.5323

Abstract

Tumbuh kembang balita menjadi aspek penting yang perlu dipantau guna mewujudkan generasi emas. Rendahnya pengetahuan dan kesadaran orang tua dalam memantau tumbuh kembang balita secara rutin, yang berkontribusi pada kurang optimalnya pemanfaatan layanan Posyandu dan fasilitas kesehatan. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan edukasi kepada orang tua dan masyarakat di Kelurahan Mojo, Surakarta, guna meningkatkan pengetahuan mereka dalam memantau tumbuh kembang balita. Pemantauan tumbuh kembang balita yang baik sangat penting untuk memastikan kesehatan dan perkembangan optimal anak, namun masih banyak orang tua yang belum sepenuhnya memahami hal ini. Kegiatan pengabdian dilakukan melalui penyuluhan kepada 10 orangtua balita yang tidak pernah berkunjung ke posyandu, dengan memberikan edukasi mengenai pentingnya pemantauan perkembangan fisik, motorik, kognitif, dan sosial emosional balita. Selain itu, diberikan pula informasi tentang cara-cara praktis yang dapat dilakukan di rumah untuk memantau tumbuh kembang anak melalui media poster dan buku KIA. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap pentingnya pemantauan tumbuh kembang balita sebesar 31%, serta meningkatnya kesadaran mereka untuk secara aktif memeriksa perkembangan anak secara berkala. Diharapkan kegiatan ini dapat berdampak positif pada kualitas kesehatan anak di Kelurahan Mojo dan meningkatkan partisipasi orang tua dalam mendukung perkembangan balita secara maksimal.
Pengaruh Edukasi Kesehatan Pemantauan Tumbuh Kembang Balita dengan Media Leaflet terhadap Kunjungan Posyandu Hutomo, Cahyaning Setyo; Fatsena, Rizka Adela
Jurnal Sehat Mandiri Vol 19 No 2 (2024): Jurnal Sehat Mandiri, Volume 19 Nomor 2 Desember 2024
Publisher : Poltekkes Kemenkes Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33761/jsm.v20i1.1795

Abstract

Toddler growth and development occur simultaneously, making regular monitoring crucial to detect delays (growth faltering) and enable early interventions. The decline in health visits has hindered the optimal monitoring of toddler growth and development. This study aims to analyze the effect of health education using a leaflet on monitoring toddler growth and development on Posyandu visits. A quasi-experimental design with a pre-post control group approach was applied. Thirty-six toddlers in the Sangkrah Health Center (September–November 2024) were selected via purposive sampling. The inclusion criteria were toddlers in the Sangkrah Health Center area whose parents agreed to participate as respondents, while the exclusion criteria were toddlers with developmental delays. The sample was divided into a control group (18) and an intervention group (18). Data collection included pre-tests (before intervention) and post-tests (for two months after the intervention). The Mann-Whitney U test revealed significant improvements in Posyandu visits in the intervention group (p=0.036), but no changes in the control group (p=0.783). The conclusion of this study is that health education on toddler growth and development using leaflets has an effect on Posyandu visits. This study hopes to establish leaflet-based health education as a foundation for similar programs, especially for mothers with young children.
Buku saku “kader hebat, ibu nifas sehat”: Media pemberdayaan kader posyandu untuk meningkatkan pengetahuan kesehatan ibu nifas Puriastuti, Emma Anastya; Hardiningsih; Ropitasari; Parwatiningsih, Sri Anggarini; Kartikasari, M. Nur Dewi; Hutomo, Cahyaning Setyo; Fatsena, Rizka Adela; Pratiwi, Dyah Krisnawati Satia; Karimah, Nahdiyah
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 8 No 2 (2025): Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Publisher : University of Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33474/jipemas.v8i2.22703

Abstract

Angka kematian ibu pada masa nifas masih menjadi tantangan serius di Indonesia, termasuk di wilayah Kelurahan Semanggi, Kota Surakarta. Rendahnya tingkat kunjungan ibu nifas ke fasilitas kesehatan serta minimnya media edukasi yang digunakan kader posyandu menjadi salah satu penyebab terjadinya komplikasi nifas. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan kader posyandu melalui sosialisasi dan penggunaan media edukasi berupa buku saku “Kader Hebat, Ibu Nifas Sehat”. Kegiatan dilakukan dengan metode Participatory Action Research (PAR), melibatkan 30 kader kesehatan, dosen, mahasiswa, serta bidan wilayah. Sosialisasi dan refreshing materi disampaikan melalui ceramah interaktif dan demonstrasi teknik menyusui. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan signifikan pengetahuan kader dari 53,33% menjadi 90% setelah intervensi, dengan p-value 0,000. Mayoritas kader menyatakan buku saku mudah digunakan (97%) dan mudah dibawa (100%). Peningkatan pengetahuan ini berkontribusi langsung terhadap kualitas edukasi yang diberikan kepada ibu nifas, khususnya dalam deteksi dini dan pencegahan komplikasi pasca persalinan. Dengan informasi yang lebih sistematis dan berbasis bukti, kader dapat menyampaikan edukasi secara efektif, baik di posyandu maupun dalam kunjungan rumah. Program ini berpotensi meningkatkan derajat kesehatan ibu nifas dan kualitas layanan kesehatan masyarakat. Untuk keberlanjutan, diperlukan perluasan jangkauan media serta pelibatan kader secara lebih luas agar manfaat program dapat dirasakan secara menyeluruh di tingkat komunitas.