Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Pengaruh Latihan Overhead Tricep Toss terhadap Peningkatan Daya Ledak Otot Lengan Pemain Bolavoli Magrisya, Isto; Agus, Apri; Mukhtarsyaf, Fahd
Ilmu Olahraga Vol 19 No 1 (2019): Sport Science: Jurnal Sains Olahraga dan Pendidikan Jasmani
Publisher : Pusat Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (275.661 KB) | DOI: 10.24036/jss.v19i1.24

Abstract

Masalah dalam penelitian ini berawal belum maksimalnya daya ledak otot lengan pemain bolavoli SMA Model Negeri 04 Mukomuko. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan overhead tricep toss terhadap peningkatan daya ledak otot lengan pemain bolavoli SMA Model Negeri 04 Mukomuko. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu.Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh pemain bolavoli SMA Model Negeri 04 Mukomukoyang berjumlah 20 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Dengan demikian jumlah sampel di dalam penelitian ini adalah 12 orang pemain putra. Teknik pengambilan data dengan two hand medicine ball put. Data di analisis dengan uji statistik beda rerata hitung (t-test) pada taraf signifikansi a = 0.05. Hasil analisis menyatakan bahwa terdapat peningkatan daya ledak otot lengan setelah diberi perlakukan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa latihan overhead tricep tossmemberikan pengaruh yang berarti terhadap peningkatan daya ledak otot lengan pemain bolavoli SMA Model Negeri 04 Mukomuko, yang dibuktikan dengan thitung = 15,923> ttabel = 2,201 dengan.
Pengaruh Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kemampuan Jump Shoot Atlet Klub Bolabasket Fahd Mukhtarsyaf; Irfan Arifianto; Fahmil Haris
Jurnal MensSana Vol 4 No 2 (2019): Jurnal MensSana
Publisher : Pusat Kajian Pendidikan Olahraga, Kesehatan, dan Rekreasi Jurusan Pendidikan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jm.v4i2.104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengungkapkan pengaruh Daya Ledak Otot Tungkai terhadap kemampuan jumpshot pada atlet bola basketkota Padang. Populasi penelitian ini adalah atlet bolabasket kota Padang. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive random sampling, sehingga jumlah sampel penelitian ini berjumlah 40 orang atlet. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes vertical jump untuk mengukur daya ledak otot tungkai, dan speed spot shooting test untuk mengukur kemampuan jump shot. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan teknik analisis jalur. Dari hasil penelitian, dapat ditarik kesimpulan daya ledak otot tungkai secara langsung berpengaruh terhadap kemampuan jump shoot Atlet Bola Basket Kota Padang, besarnya pengaruh daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan jump shoot melalui kekuatan otot lengan pada Atlet Bola Basket Kota Padang adalah 0,145 atau sebesar 14,5%.
EVALUASI MANAJEMEN KOMITE OLAHRAGA NASIONAL INDONESIA (KONI) PADANG PARIAMAN Ridho Bahtra; Fahd Mukhtarsyaf
Jurnal Sporta Saintika Vol 2 No 2 (2017): Jurnal Sporta Saintika September
Publisher : Jurusan Kesehatan Dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sporta.v2i2.55

Abstract

Masalah yang terlihat disini adalah manajemen dari KONI Padang Pariaman. Untuk menjalankan semua tugasnya maka butuh sinergitas dan koordinasi dari semua komponen di dalam kepengurusan KONI. Hal ini berarti butuh manajemen yang baik, sehingga setiap pekerjaan bisa direncanakan, dilaksanakan dan mendapatkan hasil yang baik. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang sistem manajemen di KONI Padang Pariaman. Metode dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan model evaluasi CIPP ditinjau dari tahap-tahap context, input, process dan product. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengurus KONI Padang Pariaman yang berjumlah 79 orang, sedangkan sampel diambil secara purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 23 orang. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan kombinasi berbagai teknik, yaitu: 1) Pedoman Wawancara, 2) Kuisioner Dalam Bentuk Angket, 3) Studi Dokumentasi. Pengolahan data dimulai dari menuliskan wawancara, hasil observasi, mengedit, mengklarifikasi, mereduksi, menyajikan serta menyimpulkan data. Hasil analisis data penelitian menunjukan bahwa : 1) Pada indikator context, pelaksanaan manajemen KONI telah merujuk pada visi dan misi serta motto KONI Kabupaten Padang Pariaman, 2) Pada indikator input, pengurus KONI Padang Pariaman memiliki latar belakang pendidikan dan pengalaman organisasi yang baik, 3) Pada indikator process, pelaksanaan manajemen KONI sudah berjalan dengan baik. Pada aspek perencanaan hasilnya adalah 80,75% berada kategori baik, pengorganisasian 80,33% berada pada kategori baik, pendanaan 82,25% berada pada kategori baik dan evaluasi 76,50% berada pada kategori cukup, dan 4) Pada indikator product, prestasi atlet KONI Kabupaten Padang Pariaman berada kategori yang baik. Hal ini terlihat dari perolehan jumlah medali yang terus meningkat disetiap pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Barat
PENGARUH LATIHAN BOX JUMP DAN TUCK JUMP TERHADAP KETERAMPILAN TENDANGAN LONG PASSING PEMAIN SSB BINA MUDA KECAMATAN MUNGKA KABUPATEN 50 KOTA Farlan Farid Fernandes; Apri Agus; Fahd Mukhtarsyaf
Jurnal Sporta Saintika Vol 3 No 1 (2018): Jurnal Sporta Saintika Maret
Publisher : Jurusan Kesehatan Dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sporta.v3i1.65

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan tendangan Long Passing pemain SSB Bina Muda Kecamatan 50 Kota, sehingga pemain tidak dapat melakukan umpan jauh atau menghalau bola dari area pertahanan ke area penyerangan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh latihan Box jump dan latihan Tuck jump terhadap peningkatan kemampuan teknik tendangan Long Passing SSB Bina Muda Kecamatan Mungka Kabupaten 50 Kota. Jenis penelitian ini adalah exsperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah pemain sepak bola SSB Bina Muda Kabupaten Mungka 50 Kota. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, sehingga jumlah sampel sebanyak 12 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tendangan Long Passing. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Uji t-Test. Hasil dari penelitian ini adalah T-hitung > T-tabel = 5,72> 1,796, Karena T-hitung besar dari T-tabel, maka hipotesis (Ha) diterima, maka dapat disimpulkan bahwa latihan box jump dan Tuck jump memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan kemampuan tendangan Long Passing pemain SSB Bina Muda Kecamatan 50 Kota.
PENGARUH LATIHAN PUSH-UP DAN BALL-SLAMS TERHADAP KEMAMPUAN SERVICE FLOATING DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA ATLET CLUB SEMEN PADANG muhamad sazeli rifki; Okky Satria Putra; Fahd Mukhtarsyaf
Jurnal Sporta Saintika Vol 4 No 1 (2019): Jurnal Sporta Saintika Maret
Publisher : Jurusan Kesehatan Dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sporta.v4i1.99

Abstract

Abstract :The problem in this study is the low ability of service floating in volleyball games at Semen Padang Club Athletes and not yet seen by players in the match. This study aims to determine how much influence the push-up and ball slams exercise has on the ability of floating services in volleyball games in the athletes of Semen Padang club. This type of research is a quasi-experimental study design with one group pre-test and post-test design. The population in this study is athlete volleyball club Semen Padang as many as 45 people. Sampling using purposive sampling technique with a sample of 20 people. The hypothesis proposed in this research is the significant influence of push-up and ball slams exercises on the ability of floatin service in volleyball game at club athlete Semen Padang. The results showed that in the group given push-up training obtained t count value > t table (7.73 > 1.833). This means that the influence of training Push-Up Against the Ability of Service Floating Volleyball Athlete Club Semen Padang. In the group were given ball slam training Tcount > t tabel (11.67 > 1.833). This means that there is an effect of Ball Slam training on the ability to service Floating Semen Padang Volleyball Club Athletes. To see the difference of Push-up practice and Ball Slam training on the ability of Service Floating Volleyball Athlete Club Semen Padang with value tcount > t table (16.68 > 1.833). It can be concluded that there are differences in the practice of Push-ups and Ball Slam exercises on the ability to service Floating Semen Padang Volleyball Club athletes. Where the highest average score is found in push-up exercises
PENGGUNAAN MEDIA BOLA KARET UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SHOOTING BOLA BASKET PADA MAHASISWA PJKR KELAS D SEMESTER 2 UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG Rahmat Iqbal; Irfan Zinat Achmad; Rekha Ratri Julianti; Fahd Mukhtarsyaf
Jurnal Sporta Saintika Vol 4 No 2 (2019): Jurnal Sporta Saintika September
Publisher : Jurusan Kesehatan Dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sporta.v4i2.112

Abstract

ABSTRAK Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi yang jelas dan akurat mengenai penerapan pembelajaran dengan menggunakan bola karet sebagai media belajar, dapat meningkatkan kemampuan shooting bola basket pada mahasiswa PJKR kelas D semester 2 Universitas Singaperbangsa Karawang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Tentang metode eksperimen, Arikunto (2002:03) menjelaskan bahwa: “eksperimen adalah suatu cara untuk mencari hubungan sebab akibat (hubungan kausal) antara factor yang sengaja ditimbulkan oleh peneliti dengan mengeliminir/mengurangi atau menyisihkan faktor-faktor yang mengganggu”. Dalam penelitian ini variable yang dicobakan yaitu pembelajaran dengan menggunakan media bola karet dan shooting bola basket. Berdasarkan hasil belajar mahasiswa PJKR D pada siklus I nilai rata-rata kelas pembelajaran kemampuan shooting bola basket adalah 22,59 (58,8%) dan pada siklus II adalah 26,00 (94,1%). Hal ini mengindikasikan bahwa terjadi peningkatan yang signifikan terhadap hasil belajar kemampuan shooting menggunakan media bola karet. Berdasrkan hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan pembelajaran dengan menggunakan bola karet dapat menarik minat Mahasiswa PJKR bermain bola basket. Dosen PJKR agar dapat memodifikasi cara mengajar yang sudah ada agar minat Mahasiswa PJKR dapat lebih meningkat sehingga Dosen sebagai tenaga pengajar dapat lebih mudah menyampaikan materi yang ada. Dengan melihat hasil pembelajaran pendidikan jasmani yang dimodifikasi, tentunya bisa dikembangkan dengan pendekatan pembelajaran lainnya.
pengaruh latihan split jump dan latihan lateral push box off terhadap daya ledak otot tungkai atlet bola basket SMAN 1 gunung Talang Ivan aprianda; Didin Tohidin; Fahd Mukhtarsyaf
JURNAL STAMINA Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i1.17

Abstract

Rendahnya kondisi daya ledak otot tungkai atlet bola basket SMAN 1 Gunung Talang menjadi latar belakang penelitian ini. Penelitian dilakukan untuk mengetahui pengaruh latihan split jump terhadap hasil daya ledak otot tungkai pada atlet bola basket. Jenis penelitian yang dilakukan adalah exsperimen semu (Quasi Exsperimen). Populasi penelitian adalah atlet bola basket SMA Negeri 1 Gunung Talang yang berjumlah 14 orang dengan teknik penarikan sampel total sampling. Untuk mengukur variabel daya ledak otot tungkai digunakan vertical power jump test. Teknik analisa data menggunakan analisis uji t atau uji beda mean dengan α=0,05. Hasil penelitian: Terdapat pengaruh latihan split jump yang signifikan terhadap daya ledak otot tungkai pada atlet bola basket, dimana harga koefisien th = 8,37 > tt = 1,94.
EVALUASI PEMBINAAN PRESTASI OLAHRAGA BOLA BASKET PADA PERBASI DI KABUPATEN BATANGHARI hifzil kurniawan; Fahd Mukhtarsyaf
JURNAL STAMINA Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i1.21

Abstract

Abstrak: Dalam penelitian ini, di latar belakangi oleh bagaimana pentingnya pembinaan prestasi olahraga bagi perkembangan prestasi suatu daerah. Fokus dari penelitian ini adalah pembinaan prestasi olahraga bola basket pada Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) di Kabupaten Batnghari. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Populasi penelitian yaitu pengurus, pelatih dan atlet yang berjumlah 34 orang. Sampel dalam penelitian ini teknik yang digunakan adalah porposive sampling yang di artikan penelitian menentukan pengambilan sampel dengan cara menetapkan ciri-ciri khusus yang sesuai dengan tujuan penelitian. Analisis data dengan analisi data kualitatif dan kuantitatif dengan bantuan statistik. Berdasarkan hasil analisis data yang telah didapatkan, pembinaan prestasi olahraga bola basket pada PERBASI Kabupaten Batanghari memiliki berbagai indikator yaitu, variabel atlet sebagian besar pada kategori baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks sebesar 3,81, variabel pelatih sebagian besar pada kategori baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks sebesar 3,89, variabel sarana dan prasarana sebagian besar pada kategori sangat baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks sebesar 3.87, variabel pendanaan sebagian besar pada kategori baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks sebesar 3.76, variabel manajemen sebagian bsesar pada kategori baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks 3.87, dan berdasarkan variabel organisasi sebagian besar pada kategori sangat baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks 2.97. Dengan demikian, pembinaan prestasi olahraga bola basket pada PERBASI Kabupaten Batanghari berkategori baik karena memperoleh nilai rata-rata indeks 3.69. Kata kunci : Penelitian Evaluasi, Pembinaan Prestasi, Bola Basket, PERBASI
PENGARUH LATIHAN PUSH UP DAN LATIHAN PULL UP TERHADAP KEKUATAN OTOT LENGAN ATLET BOLA BASKET KLUB OGC (OCEAN GENERATION CLUB) KOTA PADANG Anton Wahyudin; Fahd Mukhtarsyaf
JURNAL STAMINA Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i1.76

Abstract

The research problem is the lack of arm muscle strength of the OGC Basketball Athletes in the City of Padang. This study aims to determine the effect of push Up and pull Up training on the arm muscle strength of the OGC (Ocean Generation Club) Club Basketball City of Padang. This type of research is quantitative research with an experimental approach. The population in this study was the population in this study were all athletes enrolled in the OGC Club of the City of Padang who were actively practicing until now totaling 30 people. The sampling technique is purposive sampling technique. then, the sample in this study is the male athletes of the City of Padang OGC Club, amounting to 15 people. Data collection was carried out by pre-test and post-test the muscle strength of the arm of the OGC (Ocean Generation Club) Club of the City of Padang using a push strength test. Data analysis and hypothesis testing using comparative analysis techniques using different mean test formula (t test) with a significance level α = 0.05. From the data analysis performed the results obtained: There is an effect of the Push Up and Pull Up exercises on the muscle strength of the arm of the OGC Basketball Club (Ocean Generation Club) in Padang City, with the acquisition of the test coefficient "t" that is t = 7.52 > t table = 1.761.
PELATIHAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS BAGI GURU PENDIDIKAN JASMANI SEKOLAH DASAR DI KEC.SUNGAI GERINGGIANG KAB.PADANG PARIAMAN Fahmil Haris; Fahd Mukhtarsyaf
JURNAL STAMINA Vol 1 No 1 (2018): Jurnal Stamina Edisi Desember
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v1i1.113

Abstract

Dunia Pendidikan yang kian berkembang baik dari berbagai aspek baik ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut Peran tim dosen sebagai tenaga ahli dalam Penelitian untuk menjawab kebutuhan dunia pendidikan dalam menangatasi masalah pendidikan saat ini.Untuk menghadapi fenomena ini perlu dilakukan pemahaman tentang Penulisan Penelitian dan karya ilmiah olahraga bagi Guru Penjas dalam bentuk penyuluhan penatalaksanaan Penulisan Penelitian tindakan kelas (PTK) , salah satu permasalahan yang di hadapi mitra KKGO Penjas Sekolah Dasar di Kecamatan Sungai Geringging dan UPTD Pendidikan kabupaten Padang Pariaman dalam memperoleh pengetahuan dan pemahaman penulisan, Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah melalui beberapa tahapan, yaitu tahap pertama adalah pelatihan. Tahap yang kedua memberikan pendampingan dalam pelaksanaan tes dan pengkuran secara langsung. Dan yang ketiga adalah evaluasi dari tahap kedua. Adapun Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini tes pengetahuan yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data yang digunakan dengan menggunakan rumus statistik prosentase. Berdasarkan analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan hasil sebagai berikut KKGO Penjas Sekolah Dasar di Kecamatan Sungai Geringging memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam penulisan penelitian tindakan kelas. Abstract The education world is increasingly developing both in various aspects of both science and technology requires the role of the teaching team as experts in research to answer the needs of the education world in addressing current educational problems. To deal with this phenomenon it is necessary to understand the writing of research and sports scientific work for Teachers in the form of counseling on classroom action research (PTK) writing management, one of the problems faced by KKGO partners in Primary Schools in Sungai Geringging Subdistrict and UPTD in Padang Pariaman district in obtaining knowledge and understanding of writing. The method used in this activity is through several stages, namely the first stage is training. The second stage provides assistance in conducting tests and direct measurement. And the third is the evaluation of the second stage. The instrument used in this study is a knowledge test that has been tested for its validity and reliability. Data analysis techniques are used using percentage statistics formula. Based on data analysis and discussion can be concluded the following results KKGO Penjas Elementary School in Sungai Geringging District has the ability and knowledge in writing classroom action research.