Penelitian ini dilatar belakangi oleh menurunnya minat siswa dalam belajar shorof, karena metode belajar yang masih konvensional. Hal ini membuat siswa kesulitan memahami materi yang disampaikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang sebuah media pembelajaran dalam bentuk game edukasi guna menarik minat siswa dan memudahkan memahami dalam belajar ilmu shorof. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan Rapid Application Development (RAD) yang di padukan menggunakan algoritma A*. Dalam penerapannya metode RAD memiliki lima tahapan yaitu, Requirements Planning, Design Workshop, Perancangan dan Pengembangan, Pengujian, Implementasi. Penerapan algoritma A* diterapkan kepada pergerakan enemy untuk mencari rute terdekat menuju player. Hasil dari dari penelitian ini menunjukkan 90,44% responden. Hal ini menunjukkan bahwa penelitian ini sangat layak untuk dilakukan.