Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Persepsi dan Pemahaman Akuntansi Pelaku UMKM Terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada UMKM di Kecamatan Seririt Ayu Krisdayanti Suryono Putri .; Nyoman Trisna Herawati, S.E.Ak., M.Pd. .; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi, S.S.T .
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 8 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v8i2.16612

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa Pengaruh Persepsi Pemilik terhadap Laporan Keuagan dan Pemahaman Akuntansi Pelaku Usaha terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada UMKM di Kecamatan Seririt. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM di Kecamatan Seririt yang berjumlah 65 orang. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah startified random sampling dengan jumlah sampel yangdigunakan adalah sebanyak 40 orang. Data yang digunakan adalah data primer melalui kuisioner. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Persepsi Pemilik terhadap Laporan Keuagan berpengaruh terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada UMKM di Kecamatan Seririt. 2) Pemahaman Akuntansi Pelaku Usaha berpengaruh terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada UMKM di Kecamatan Seririt.Kata Kunci : Persepsi, Pemahaman, Kualitas Laporan Keuangan This study aims to analyze the Influence of Owner Perception on Keuagan Reports and Accounting Understanding of Business Actors on the Quality of Financial Statements in MSMEs in Seririt District. This research is quantitative research. the population in this study were MSMEs in Seririt District, which numbered 65 people. The sampling method used in this study was startified random sampling with the number of samples used was 40 people. The data used are primary data through questionnaires. The method of data analysis uses multiple linear regression analysis. The results of the study show that 1) Owner's Perception of the Financial Report affects the Quality of Financial Statements in MSMEs in Seririt District. 2) Understanding of Business Actors' Accounting influences the Quality of Financial Statements in MSMEs in Seririt District.keyword : Perception, Understanding, Quality of Financial Statements.
PENGARUH KONDISI KEUANGAN WAJIB PAJAK, SIKAP RASIONAL, PELAYANAN FISKUS, DAN KEADILAN DISTRIBUTIF TERHADAP KEPATUHAN PAJAK (STUDI EMPIRIS PADA WPOP KPP PRATAMA TABANAN) I Made Wiguna Pujiastawa .; I Nyoman Putra Yasa, S.E., M.Si. .; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi, S.S.T .
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 8 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v8i2.16833

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kondisi keuangan wajib pajak, sikap rasional, layanan fiskus, dan keadilan distributif terhadap kepatuhan pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tabanan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan adalah seluruh Wajib Pajak Orang Pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Tabanan. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Dengan menggunakan sampel sejumlah 100 orang Wajib Pajak Orang Pribadi yang terdaftar. Sumber data yang digunakan adalah data primer. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda dan uji hipotesis dengan bantuan program SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) kondisi keuangan wajib pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan pajak orang pribadi, (2) sikap rasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan pajak orang pribadi, (3) layanan fiskus berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepatuhan pajak orang pribadi, dan (4) keadilan distributif berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kepatuhan pajak orang pribadi. Kata Kunci : kondisi keuangan, sikap rasional, pelayanan fiskus, keadilan distributif, kepatuhan pajak This study aims to determine the effect of the taxpayer's financial conditions, rational attitude, tax services, and distributive justice on tax compliance at the Tabanan Primary Tax Office. This type of research is quantitative research. The population used is all individual taxpayers registered at the Tabanan Primary Tax Office. The sampling technique in this study used a purposive sampling method. Using a sample of 100 registered individual taxpayers. The data source used is primary data. Data analysis in this study used descriptive analysis, data quality test, classic assumption test, multiple linear regression analysis and hypothesis testing with the help of SPSS version 23 program. The results of the study show that; (1) the financial condition of taxpayers has a positive and significant effect on individual tax compliance, (2) rational attitudes positively and significantly affect individual tax compliance, (3) tax authorities' services have a negative and not significant effect on individual tax compliance, and ( 4) distributive justice has a negative and significant effect on individual tax compliancekeyword : financial condition, rational attitude, tax authorities, distributive justice, tax compliance
ANALISIS PENYUSUNAN KONSEP MANAJEMEN RISIKO DAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE(GCG) PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (Studi pada LPD Desa Adat PadangkertaKecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali) Ni Gusti Nyoman Aprianti; Putu Sukma Kurniawan; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i1.20397

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang: (1) risiko-risiko bisnis, (2) penyusunan konsep manajemen risiko, (3) tata kelola atau GCG, (4) penyusunan konsep GCG yang baik. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan dua jenis data yakni data primer dan sekunder yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Informan penelitian ini adalah pengurus LPD dan nasabah LPD.Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa LPD Desa Adat Padangkerta memiliki risiko-risiko bisnis berupa risiko kredit¸ risiko operasional, risiko pasar, risiko likuiditas, risiko strategik, dan risiko reputasi. Penyusunan konsep manajemen risiko yang dilakukan LPD disesuaikan dengan risiko bisnis yang dialami. Dalam pengelolaannya, LPD menerapkan prinsip-prinsip tata kelola atau GCG yang meliputi prinsip transparansi, akuntabilitas, tanggungjawab, kemandirian, dan kewajaran. Penerapan GCG tersebut masih terdapat beberapa kekurangan sehingga perlu dilakukan penyusunan GCG yang baik bagi LPD. Penyusunan GCG yang baik bagi LPD didasari atas kekurangan dalam penyusunan konsep GCG yang lama.
ANALISIS PERBANDINGAN PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUK KAIN SUTRA MASTULI : SISTEM BAGI HASIL DENGAN SISTEM UPAH PERUNIT PRODUKSI (Studi Kasus Pada Usaha Tenun Tradisional Raini Di Desa Kalianget, Kecamatan Seririt) Komang Ariati; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Gusti Ayu Ketut Rencana Sari Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i1.20412

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perusahaan menghitunga harga pokok produknya guna menentukan harga jual. Kemudian peneliti ingin membandingkan perhitungan harga pokok produk dengan sistem bagi hasil menurut perusahaan, sistem bagi hasil menurut metode full costing, dan sistem upah per unit produksi.Penelitian ini dilakukan di usaha tenun tradisional Raini di desa Kalianget, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif kualitatif, dan pengumpulan datanya melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini difokuskan pada suatu proses produksi kain sutra mastuli.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Usaha Raini menginginkan laba sebesar 40% dari total produksi. Menurut perhitungan harga pokok produksi sistem bagi hasil sebesar Rp255.388 dengan harga jual Rp357.543 per produk, perhitungan sistem bagi hasil menggunakan metode full costing di dapat perhitungan sebesar Rp264.403 dengan harga jual sebesar Rp372.254. Sedangkan perhitungan yang dilakukan dengan menggunakan sistem upah per unit produksi sebesar Rp259.540 dengan harga jual sebesar Rp364.756.
PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN,PENGALAMAN KERJA, PELATIHAN, DAN PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN BUMDES DI KECAMATAN NEGARA Luh Sukarini; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 3 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i3.20429

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan, pengalaman kerja, pelatihan, dan penggunaan teknologi informasi terhadap kualitas laporan keuangan BUMDes di Kecamatan Negara.Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur menggunakan skala likert.Populasi penelitian ini adalah seluruh BUMDes di Kecamatan Negara. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan sampel jenuh dengan total responden sebanyak 37 responden.Teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear berganda yang diolah dengan bantuan program SPSS 23.0 for windows.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Tingkat pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, (2) Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, (3) Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, dan (4) Penggunaan teknologi informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan. Kata kunci :kualitas laporan keuangan, tingkat pendidikan, pengalaman kerja, pelatihan, penggunaan teknologi informasi
Mengungkap Praktik Penentuan Harga Bekal Sawa Pada Ngaben Masal Dalam Bingkai Kearifan Lokal Budaya Lek (Studi Kasus Pada Dadia Arya Gajah Para Banyuatis, Desa Banyuatis Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng) Kadek Arik Suprayoga; Anantawikrama Tungga Atmadja; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i1.20432

Abstract

Penelitian ini mengungkap praktik penentuan harga bekal sawa yang menggunakan kelas sosial pada Dadia Arya Gajah Para Banyuatis untuk mengetahui : 1. proses penentuan harga bekal sawa yang berbeda-beda dengan menggunakan kelas sosial pada masing-masing sawa, 2. implikasi dalam penentuan harga bekal sawa yang berbeda-beda terhadap transparansi dan akuntabilitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, analisis data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Penentuan harga bekal sawa dimulai dari penentuan harga terendah untuk kelas bawah dan untuk kelas menengah keatas disesuaikan dengan kelas sosial yang dipengaruhi oleh budaya lek, 2. Adanya sebuah kelas sosial dalam proses transparansi dan akuntabilitas tentunya memberikan implikasi yang berbeda-beda antar kelas sosial tersebut.
PENGARUH PROGRAM PELATIHAN TERHADAP EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI (Studi pada BPR di Kecamatan Sawan dan Kubutambahan) Luh Eva Dewi; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Putu Julianto
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i2.20437

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh program pelatihan terhadap efektivitas Sistem Informasi Akuntansi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur menggunakan skala likert rentang 1-5. Penelitian ini dilakukan pada BPR pada Kecamatan Sawan dan Kubutambahan. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan di BPR pada Kecamatan Sawan dan Kubutambahan yang menggunakan Sistem Informasi Akuntasi. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode total sampling, sehingga diperoleh jumlah sampel sama dengan jumlah populasi yaitu 98 responden. Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner yang kemudian diolah dengan uji analisis regresi linear berganda dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian menyatakan bahwa program pelatihan berpengaruh positif terhadap efektivitas Sistem Informasi Akuntansi berpengaruh positif terhadap efektivitas Sistem Informasi Akuntansi.
PENGARUH KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA DAN UKURAN USAHA TERHADAP PEMAHAMAN UMKM DALAM MENYUSUN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN SAK EMKM (Studi Kasus pada UMKM di Kecamatan Buleleng) Ketut Eni Suastini; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 3 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i3.20455

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel kualitas sumber daya manusia dan ukuran usaha terhadap pemahaman UMKM dalam menyusun laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM pada UMKM di Kecamatan Buleleng. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan pada UMKM di Kecamatan Buleleng. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh UMKM di Kecamatan Buleleng yang terdaftar pada Dinas Koperasi dan UMKM pada tahun 2017 sejumlah 189 UMKM. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sejumlah 77 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji analisis regresi linear berganda diolah dengan bantuan SPSS versi 17 for windows. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) kualitas sumber daya manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemahaman UMKM dalam menyusun laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM pada UMKM di Kecamatan Buleleng. (2) ukuran usaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemahaman UMKM dalam menyusun laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM pada UMKM di Kecamatan Buleleng. Kata Kunci : Kualitas Sumber Daya Manusia, Ukuran Usaha, Pemahaman UMKM Dalam Menyusun Laporan Keuangan Berdasarkan SAK EMKM
ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN UMKM DALAM UPAYA PEMBINAAN KEMANDIRIAN WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN (WBP) RUMAH TAHANAN KELAS II B NEGARA (Studi Kasus Pada Rumah Tahanan Kelas IIB Negara) Made Sita Diaz Octaviani; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Putu Sukma Kurniawan
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i2.20464

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan mengetahui pengelolaan keuangan yang diterapkan pada UMKM, manfaat yang didapatkan oleh staff dan warga binaan pemasyarakatan dengan adanya analisis pengelolaan keuangan pada UMKM, dan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan UMKM dalam upaya pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan di rumah tahanan kelas II B Negara. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif yang menekankan pada pemahaman mendalam dari peneliti terhadap sebuah kasus. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis interaktif dengan tiga tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa rumah tahanan negara menerapkan pengelolaan keuangan yang sangat sederhana yang terdiri dari perencanaan, pencatatan, dan pengendalian. Manfaat yang didapatkan oleh staff dan narapidana dengan adanya UMKM dalam upaya pembinaan adalah staff tidak medapatkan apapun dari hasil kegiatan UMKM, tetapi staff hanya menjalankan tugas dan mengabdi saat bekerja dalam rumah tahanan, kemudian untuk narapidana mereka mendapatkan bekal ilmu agar kelak apabila telah bebas narapidana bisa kembali ke tengah masyarakat dan berguna bagi orang banyak. Transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan UMKM dalam upaya pembinaan dilakukan untuk pihak internal saja dimana mengingat UMKM sendiri tidak mendapatkan anggaran apapun dari pemerintah pusat untuk menjalankan kegiatan.
PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN, DAN DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA PRAKTIK PERATAAN LABA DENGAN STRUKTUR KEPEMILIKAN MANAJERIAL SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2017 Komang Triska Jayanti; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Edy Sujana
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i1.20467

Abstract

Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan dividend payout ratio pada praktik perataan laba serta untuk mengetahui kemampuan kepemilikan manajerial dalam memoderasi pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan dividend payout ratio pada praktik perataan laba. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif asosiatif. Sumber data penelitian ini yaitu data sekuder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama 2014-2017. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling melalui kriteria-kriteria tertentu sehingga diperoleh sampel sebanyak 100 data amatan. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Moderated Regression Analysis (MRA).Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan dividend payout ratio berpengaruh negatif terhadap perataan laba, sedangkan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap perataan laba. Struktur kepemilikan manajerial memoderasi atau memperlemah pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan dividend payout ratio terhadap perataan laba.
Co-Authors ., Adi Prasetya Oktabriantono ., AHMAD SADIRIN ., Ayu Krisdayanti Suryono Putri ., Ayu Putu Budi Astrawati ., Dr. Anantawikrama Tungga Atmadja, S.E., ., Dr. Edy Sujana, S.E., M.Si.Ak. ., Gede Ngurah Adi Gunaya ., Gede Santi ., Gusti Ayu Komang Manik Purnami ., Gusti Ayu Tiwi Adi Sawitri ., Gusti Ayu Widi Purnama Sari ., I Ketut Gede Wiguna Sastra ., I Made Hongki Dwipayana ., I Made Wiguna Pujiastawa ., I PUTU EKA HENDRA JAYA ., Ida Ayu Made Adi Sundari ., Kadek Adi Wira Darma ., Kadek Arsini ., Kadek Budi Hendrawan ., KADEK SUTRISNA ., Ketut Adi Permana ., Komang Ayu Meitriani ., Luh Ayu Paramita Wulandari ., Luh Puspitasari ., Luh Sri Nopi Yanti ., Ni Kadek Dewi Astriani ., Ni Kadek Sriantari ., Ni Kadek Yuniari ., Ni Komang Putri Widnyani ., Ni Luh Ayu Megawati ., Ni Luh Cintya Sudarningsih ., Ni Putu Amelia Santi Dewi ., NI PUTU AYU ASTITI SARI ., NI PUTU LIA MAHAYANI ., NI PUTU SURYANI ., Putu Lia Helmayani ., Putu Pratiwi Warapsari ., Putu Sukma Kurniawan, S.T., M.A. Adi Prasetya Oktabriantono . Aditya, Dewa Gede Bagus AHMAD SADIRIN . Anantawikrama Tungga Atmadja Andriani, Komang Ari Aprianti, Ni Gusti Nyoman Ariani, Putu Desi Ayu Krisdayanti Suryono Putri . Ayu Putu Budi Astrawati . Cahyani , Ayu Putu Angelina Dewi, Gusti Ayu Ketut Rencana Sari Dewi, I Gusti Ayu Krisna Dewi, Kadek Hartani Graha Dewi, Kadek Yulis Diana Dewi, Luh Eva Dewi, Luh Utari Dewi, Melenia Dharmawan, Kadek Januarta Wisnu Diputra, Ida Bagus Raminra Padma Dr. Anantawikrama Tungga Atmadja, S.E., . Dr. Edy Sujana, S.E., M.Si.Ak. . Edy Sujana Febrina Rossa, Kadek Gede Adi Yuniarta Gede Adi Yuniarta, S.E.Ak, M.Si. . Gede Ngurah Adi Gunaya . Gede Santi . Gede Sudarsana Gusti Agung Surya Tanti Gusti Ayu Ketut Rencana Sari Dewi Gusti Ayu Komang Manik Purnami . Gusti Ayu Tiwi Adi Sawitri . Gusti Ayu Widi Purnama Sari . Gusti Ketut Wiwin Agustin I Gede Agus Pertama Yudantara I Gusti Ayu Krisna Dewi I Gusti Ayu Purnamawati I Ketut Gede Wiguna Sastra . I Made Hongki Dwipayana . I Made Wiguna Pujiastawa . I Nyoman Putra Yasa I Putu Ade Indrawan I PUTU EKA HENDRA JAYA . I Putu Gede Diatmika I Putu Hendra Martadinata . I Putu Julianto Ida Ayu Made Adi Sundari . Ida Bagus Raminra Padma Diputra Indrayani, Ni Komang Dian Jayanti, Komang Triska Kadek Adi Wira Darma . Kadek Arik Suprayoga Kadek Arsini . Kadek Arysta Maharani Kadek Budi Hendrawan . Kadek Dewi wijayanti Kadek Hartani Graha Dewi Kadek Sinta Agatta KADEK SUTRISNA . Kadek Yulis Diana Dewi Ketut Adi Permana . Ketut Eni Suastini Ketut Febri Yantari Komang Adi Kurniawan Saputra Komang Ari Andriani Komang Ariati, Komang Komang Ayu Meitriani . Komang Mirah Andari Komang Triska Jayanti Linda, Ni Komang Lucy Sri Musmini Luh Ayu Paramita Wulandari . Luh Eva Dewi Luh Gede Kusuma Dewi Luh Puspitasari . Luh Sri Nopi Yanti . Luh Sukarini Luh Utari Dewi Made Arie Wahyuni Made Aristia Prayudi Made Saka Arya Wedanta Made Sita Diaz Octaviani Muliyana, Septa Ni Gusti Nyoman Aprianti Ni Kadek Dewi Astriani . Ni Kadek Sriantari . Ni Kadek Wiwik Dwi Ulantari Ni Kadek Yuniari . Ni Komang Ariati Ni Komang Dian Indrayani Ni Komang Putri Widnyani . Ni Luh Asri Savitri Ni Luh Ayu Megawati . Ni Luh Cintya Sudarningsih . Ni Luh Gede Erni Sulindawati Ni Luh Nyoman Sherina Devi Ni Nyoman Ayu Salinding Ni Putu Amelia Santi Dewi . NI PUTU AYU ASTITI SARI . NI PUTU LIA MAHAYANI . NI PUTU SURYANI . Ni Wayan Mega Mirnawati Nyoman Putra yasa Nyoman Trisna Herawati Octaviani, Made Sita Diaz Pujayani, Putu Eva Indah Putri, Luh Giantini Putri, Yona Irfany Putu Desi Ariani putu edi pratama Putu Eva Indah Pujayani Putu Lia Helmayani . Putu Pratiwi Warapsari . Putu Riesty Masdiantini Putu Rina Sugiantari Putu Sukma Kurniawan Putu Sukma Kurniawan Putu Sukma Kurniawan, Putu Sukma Putu Sukma Kurniawan, S.T., M.A. . Putu Widya Hardyanti Septa Muliyana Sigit Wahyudi, Sigit Wahyudi Suastini, Ketut Eni Sudarsana, Gede Sugiantari, Putu Rina Sukarini, Luh Sunitha Devi Suprayoga, Kadek Arik Surya Tanti, Gusti Agung Ulantari, Ni Kadek Wiwik Dwi Ulfa Krisda Yanti uzilifah, Uzlifah Uzlifah uzilifah Virgie, Kadek Adriana Widharmayanti, Ni Nyoman Alit wijayanti, Kadek Dewi Wulandari, Kadek Rina Wulandari, Putu Crystina Yasa, Nyoman Putra Yastami, Kadek Citra Yoga, I Gusti Agung Prama Yona Irfany Putri