Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH BYSTANDER EFFECT, WHISTLEBLOWING, ASIMETRI INFORMASI DAN RELIGIUSITAS TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN PADA BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDES) DI KECAMATAN BUSUNGBIU Kadek Yulis Diana Dewi; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; edy sujana
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i2.20474

Abstract

Abstrak  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bystander effect, whistleblowing, asimetri informasi dan religiusitas terhadap kecenderungan kecurangan pada BUMDes di Kecamatan Busungbiu. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner dan diukur menggunakan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan BUMDes di Kecamatan Busungbiu yang berjumlah 39 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga diperoleh total responden yaitu 33 responden. Data dalam penelitian ini diolah dengan menggunakan uji regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS versi 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; (1) bystander effect berpengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan, (2) whistleblowing berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan, (3) asimetri informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan, dan (4) religiusitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan.
ANALISIS KINERJA KEUANGAN DAN TINGKAT KESEHATAN KOPERASI SIMPAN PINJAM (Studi Kasus Pada Koperasi Simpan Pinjam Anugrah Sari Desa Kalianget Kecamatan Seririt Kabupaten Buleleng Tahun 2015-2017) Yona Irfany Putri; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; I Gede Agus Pertama Yudantara
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i2.20490

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan dan tingkat kesehatan koperasi pada Koperasi Simpan Pinjam Anugrah Sari, Desa Kalianget, Kecamatan Seririt tahun 2015-2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah pengurus KSP Anugrah Sari. Objek penelitian ini adalah seluruh aspek keuangan dan aspek manajemen yang meliputi rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio rentabilitas, aspek permodalan, aspek manajemen, aspek kualitas aktiva produktif, aspek efisiensi, aspek likuiditas, aspek kemandirian dan pertumbuhan, dan aspek jatidiri koperasi. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui metode dokumentasi, kuesioner, dan studi kepustakaan. Analisis data berdasarkan pada rasio-rasio keuangan yang berpedoman pada Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Nomor: 06/Per/M.KUKM/V/2006 dan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kesehatan koperasi yang berpedoman pada Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah No.14/Per/M.KUKM/XII/2009. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Kinerja keuangan KSP Anugrah Sari tahun 2015-2017 masih belum maksimal dikarenakan masih terdapat beberapa rasio yang berada dalam kriteria kurang baik, seperti cash ratio yaitu sebesar 21%, ROA yaitu sebesar 2,03%, dan ROE yaitu sebesar 3,16%. (2) Penilaian tingkat kesehatan koperasi KSP Anugrah Sari tahun 2015-2017 berada dalam predikat kurang sehat dengan rata-rata skor 50,75. Kondisi ini dikarenakan masih terdapat rasio di masing-masing aspek penilaian yang memperoleh skor kurang maksimal yang disebabkan karena dalam memenuhi kewajiban lancarnya KSP Anugrah Sari masih tergolong tidak baik, beban usaha yang dikeluarkan masih tergolong besar dan manfaat ekonomi yang diberikan kepada anggota masih tergolong sedikit.
PENGARUH KOMPETENSI PENGAWAS, PENGALAMAN KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP PENDETEKSIAN KECURANGAN PADA BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDES) SE-KABUPATEN BULELENG Ni Komang Dian Indrayani; Edy Sujana; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i2.20515

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi pengawas, pengalaman kerja, dan komitmen organisasi terhadap pendeteksian kecurangan pada BUMDes se-Kabupaten Buleleng. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian yaitu data primer yang diperoleh dengan menggunakan kuisioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengawas BUMDES yang ada di Kabupaten Buleleng. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel yang didapat sebanyak 39 pengawas. Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda dengan menggunakan bantuan software SPSS 24.0 for Windows.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kompetensi pengawas berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendeteksian kecurangan, (2) pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendeteksian kecurangan, (3) komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendeteksian kecurangan.
ANALISIS PERLAKUAN AKUNTANSI ASET BIOLOGISPADA ORGANISASI KELOMPOK BUDIDAYA IKAN (POKDAKAN) IJO GADING DESA LOLOAN TIMUR KECAMATAN JEMBRANA KABUPATEN JEMBRANA Uzlifah uzilifah; I Nyoman Putra Yasa; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i2.20517

Abstract

Abstrak Aset biologis merupakan asset berupa hewan atau tumbuhan yang mengalami transformasi, sehingga mengakibatkan perubahan kualitatif maupun kuantitatif. Penerapan asset biologis sampai saat ini masih belum banyak digunakan oleh entitas yang bergerak dalam bidang perikanan, padahal standar PSAK 69 berlaku di Indonesia secara aktif pada tanggal 1 Januari 2018. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perlakuan akuntansi asset biologis pada organisasi kelompok budidaya ikan Ijo Gading Desa Loloan Timur berdasarkan PSAK 69. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengukuran, pengakuan dan pengungkapan asset biologis pada kelompok budidaya ikan Ijo Gading. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Data diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Selanjutnya data ini dianalisis dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelompok budidaya ikan Ijo Gading belum melakukan pencatatan berdasarkan standar yang berlaku yaitu PSAK 69, dilihat dari pengukuran masih menggunakan biaya historis sebagai harga perolehan dan pencatatan yang masih sederhana dan manual dengan mengandalkan nota dan kwitansi sebagai bukti transaksi.
ANALISIS PEMBERIAN KREDIT & PENYELESAIAN KREDIT MACET SEBAGAI BENTUK PENGENDALIAN INTERNAL UNTUK MENUJU GOOD GOVERNANCE PADA KOPERASI PUTRA DEWATA (Studi Kasus Pada Koperasi Putra Dewata Di Desa Banjarasem, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng) Ni Kadek Wiwik Dwi Ulantari; Putu sukma kurniawan; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 9 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v9i2.20528

Abstract

Abstrak    Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: 1) faktor penyebab terjadinya kredit macet pada Koperasi Putra Dewata, 2) prinsip yang digunakan untuk mengatasi kredit macet dan pemberian kredit pada Koperasi Putra Dewata, dan 3) bentuk pengendalian internal yang digunakan dalam pemberian kredit dan penyelesaian kredit macet untuk menuju good governance pada Koperasi Putra Dewata. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi, dan studi dokumentasi. Data ini diolah melalui tiga tahapan yaitu, reduksi data, penyajian data, pengumpulan data dan penarikan kesimpulan.   Hasil penelitian menunjukkan bahwa kredit macet disebabkan oleh pihak intern maupun ekstern pada Koperasi Putra Dewata. Adapun prinsip yang digunakan untuk mengatasi kredit macet yaitu dengan prinsip Asas Kekeluargaan, sedangkan prinsip dalam penyelesaian kredit macet menggunakan Sistem Menabung. Bentuk pengendalian internal dalam pemberian kredit menggunakan Teknik Pengendalian Preventif sedangkan bentuk pengendalian internal dalam penyelesaian kredit macet menggunakan Sistem Menabung dan Teknik Pengendalian Represif. Sehingga dengan menggunakan teknik tersebut Koperasi Putra Dewata mengalami peningkatan.  
ANALISIS PERBANDINGAN PENGGUNAAN JOB ORDER COSTING METHOD DAN PROCESS COSTING METHOD UNTUK MENINGKATKAN AKURASI LABA USAHA (Studi Kasus pada Stile Bali Ukir Desa Jinengdalem, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng) Kadek Dewi wijayanti; Lucy Sri Musmini; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i1.20537

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan job order costing dan process costing, serta analisis perbandingan dalam menghasilkan laba. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif deskriptif. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Data ini diolah melalui tiga tahapan yaitu, reduksi data, penyajian data, pengumpulan data dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan job order costing menghasilkan laba sebesar Rp 1.921.200,- untuk sanggah ukiran kayu dan sebesar Rp 1.104.500,- untuk sanggah pasir hitam, sedangkan dengan menggunakan process costing menghasilkan laba sebesar Rp 637.030,- untuk sanggah ukiran kayu dan sebesar Rp 1.043.710,- untuk sanggah pasir hitam. Perbedaan besarnya laba menggunakan kedua metode disebabkan penggunaan biaya tenaga kerja langsung yang lebih besar dalam process costing dibandingkan job order costing. Perbedaan kedua terletak pada perhitungan biaya overhead pabrik, hal ini disebabkan perusahaan tidak memasukkan biaya penyusutan gedung, biaya penyusutan mesin, dan biaya penyusutan peralatan ke dalam biaya overhead pabrik.
PENGARUH KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng) Komang Ari Andriani; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Putu Julianto
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i1.20554

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kemampuan berkomunikasi interpersonal dan penggunaan sistem informasi akuntansi terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan pada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif. Pada penelitian ini populasi yang digunakan adalah seluruh Karyawan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng sejumlah 210 orang Karyawan. Sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Sampel dalam penelitian ini adalah Karyawan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng di Bidang Keuangan dan Staf Umum sejumlah 50 orang Karyawan. Metode pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada responden. Skala pengukuran data dengan skala likert. Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS versi 24.00. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kemampuan berkomunikasi interpersonall berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, (2) Penggunaan sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
ANALISIS TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS DALAM SIKLUS PENGANGGARAN KEUANGAN DESA SEBAGAI SALAH SATU UPAYA MEWUJUDKAN PENGANGGARAN YANG EFEKTIF DAN EFISIEN (Studi Kasus Pada Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng) Septa Muliyana; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi; Edy Sujana
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i1.20572

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) proses penganggaran keuangan desa, 2) bentuk transparansi dan akuntabilitas dalam siklus penganggaran keuangan desa dan 3) kendala-kendala yang dihadapi dalam proses penganggaran keuangan desa di Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Informan dalam penelitian ini terdiri dari:1) Kepala Desa, 2) Sekretaris Desa, 3) Kaur Keuangan, 4) Kaur Perencanaan, 5) Masyarakat. Analisis data dilakukan melalui 4 tahapan, yaitu: 1) Pengumpulan Data, 2) Reduksi Data, 3) Penyajian Data, 4) Penarikan Kesimpulan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam melaksanakan proses penganggaran keuangan desa, desa Wanagiri sangat mengedepankan musyawarah dengan masyarakat untuk memperoleh suatu keputusan yang tepat. Perangkat desa Wanagiri juga sudah menerapkan prinsip transparansi dan akuntabilitas dengan baik. Namun, masih terdapat kendala yang dihadapi dalam proses penganggaran keuangan yaitu terkait perubahan perundang-undangan, kekurangan dana, faktor cuaca yang kurang mendukung dan sumber daya manusia yang rendah
ANALISIS PENGELOLAAN DAN PERPUTARAN MODAL KERJA PADA USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH (UMKM) (Studi Kasus Pengerajin Gong Surya Nada di Desa Sawan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng) Komang Mirah Andari; Ni Putu Eka Dianita Dewi Marvilianti; Nyoman Trisna Herawati
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 10 No. 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v10i3.22795

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) perhitungan kebutuhan kas rata-rata per produksi gambelan pada usaha pengerajin Gong Surya Nada Desa Sawan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, (2) pengelolaan dan perputaran modal kerja pada usaha gambelan Gong Surya Nada Desa Sawan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, (3) pengelolaan modal kerja pada usaha Gong Surya Nada Desa Sawan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng telah berjalan secara efesien. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif, dengan sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan kepustakaan. Hasil penelitian menunjukan (1) pengeluaran rata-rata kas untuk masing-masing 1 barung gong kebyar sebesar Rp.124.350.000 dan gong angklung sebesar Rp. 96.347.000, (2) untuk perputaran kas yang paling tinggi pada tahun 2016 sebanyak 3,11 kali, perputaran piutang dan perputaran persediaan terus mengalami kenaikan sehingga dapat dikatakan sudah efektif, (3) untuk hasil efesiensi pengelolaan modal kerja 2016-2018 mengalami tingkat efesiensi yang sangat efesien dengan standar >10%
Pengaruh Pemanfaatan Media Sosial, Kreativitas dan Modal Usaha Terhadap Keberlanjutan Bisnis UMKM Milenial di Kecamatan Buleleng Gusti Agung Surya Tanti; Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi
JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha Vol. 11 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jimat.v11i2.25441

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh pemanfaatan media sosial, kreativitas, dan modal usaha terhadap keberlanjutan bisnis Usaha Mikro, Kecil Menengah (UMKM) Milenial di Kecamatan  Buleleng. Seluruh UMKM di Kecamatan Buleleng dipilih menjadi populasi penelitian, dan sampel yang digunakan sebanyak 73 responden. Data diuji melalui beberapa proses seperti uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik berupa uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji multikolonieritas. Untuk pengujian hipotesis, analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS Statistics 20 For Windows digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) pemanfaatan media sosial memiliki pengaruh yang positif terhadap keberlanjutan bisnis UMKM Milenial, (2) kreativitas berpengaruh positif terhadap keberlanjutan bisnis UMKM Milenial, dan (3) modal usaha berpengaruh positif terhadap keberlanjutan bisnis UMKM Milenial.
Co-Authors ., Adi Prasetya Oktabriantono ., AHMAD SADIRIN ., Ayu Krisdayanti Suryono Putri ., Ayu Putu Budi Astrawati ., Dr. Anantawikrama Tungga Atmadja, S.E., ., Dr. Edy Sujana, S.E., M.Si.Ak. ., Gede Ngurah Adi Gunaya ., Gede Santi ., Gusti Ayu Komang Manik Purnami ., Gusti Ayu Tiwi Adi Sawitri ., Gusti Ayu Widi Purnama Sari ., I Ketut Gede Wiguna Sastra ., I Made Hongki Dwipayana ., I Made Wiguna Pujiastawa ., I PUTU EKA HENDRA JAYA ., Ida Ayu Made Adi Sundari ., Kadek Adi Wira Darma ., Kadek Arsini ., Kadek Budi Hendrawan ., KADEK SUTRISNA ., Ketut Adi Permana ., Komang Ayu Meitriani ., Luh Ayu Paramita Wulandari ., Luh Puspitasari ., Luh Sri Nopi Yanti ., Ni Kadek Dewi Astriani ., Ni Kadek Sriantari ., Ni Kadek Yuniari ., Ni Komang Putri Widnyani ., Ni Luh Ayu Megawati ., Ni Luh Cintya Sudarningsih ., Ni Putu Amelia Santi Dewi ., NI PUTU AYU ASTITI SARI ., NI PUTU LIA MAHAYANI ., NI PUTU SURYANI ., Putu Lia Helmayani ., Putu Pratiwi Warapsari ., Putu Sukma Kurniawan, S.T., M.A. Adi Prasetya Oktabriantono . Aditya, Dewa Gede Bagus AHMAD SADIRIN . Anantawikrama Tungga Atmadja Andriani, Komang Ari Aprianti, Ni Gusti Nyoman Ariani, Putu Desi Ayu Krisdayanti Suryono Putri . Ayu Putu Budi Astrawati . Cahyani , Ayu Putu Angelina Dewi, Gusti Ayu Ketut Rencana Sari Dewi, I Gusti Ayu Krisna Dewi, Kadek Hartani Graha Dewi, Kadek Yulis Diana Dewi, Luh Eva Dewi, Luh Utari Dewi, Melenia Dharmawan, Kadek Januarta Wisnu Diputra, Ida Bagus Raminra Padma Dr. Anantawikrama Tungga Atmadja, S.E., . Dr. Edy Sujana, S.E., M.Si.Ak. . Edy Sujana Febrina Rossa, Kadek Gede Adi Yuniarta Gede Adi Yuniarta, S.E.Ak, M.Si. . Gede Ngurah Adi Gunaya . Gede Santi . Gede Sudarsana Gusti Agung Surya Tanti Gusti Ayu Ketut Rencana Sari Dewi Gusti Ayu Komang Manik Purnami . Gusti Ayu Tiwi Adi Sawitri . Gusti Ayu Widi Purnama Sari . Gusti Ketut Wiwin Agustin I Gede Agus Pertama Yudantara I Gusti Ayu Krisna Dewi I Gusti Ayu Purnamawati I Ketut Gede Wiguna Sastra . I Made Hongki Dwipayana . I Made Wiguna Pujiastawa . I Nyoman Putra Yasa I Putu Ade Indrawan I PUTU EKA HENDRA JAYA . I Putu Gede Diatmika I Putu Hendra Martadinata . I Putu Julianto Ida Ayu Made Adi Sundari . Ida Bagus Raminra Padma Diputra Indrayani, Ni Komang Dian Jayanti, Komang Triska Kadek Adi Wira Darma . Kadek Arik Suprayoga Kadek Arsini . Kadek Arysta Maharani Kadek Budi Hendrawan . Kadek Dewi wijayanti Kadek Hartani Graha Dewi Kadek Sinta Agatta KADEK SUTRISNA . Kadek Yulis Diana Dewi Ketut Adi Permana . Ketut Eni Suastini Ketut Febri Yantari Komang Adi Kurniawan Saputra Komang Ari Andriani Komang Ariati, Komang Komang Ayu Meitriani . Komang Mirah Andari Komang Triska Jayanti Linda, Ni Komang Lucy Sri Musmini Luh Ayu Paramita Wulandari . Luh Eva Dewi Luh Gede Kusuma Dewi Luh Puspitasari . Luh Sri Nopi Yanti . Luh Sukarini Luh Utari Dewi Made Arie Wahyuni Made Aristia Prayudi Made Saka Arya Wedanta Made Sita Diaz Octaviani Muliyana, Septa Ni Gusti Nyoman Aprianti Ni Kadek Dewi Astriani . Ni Kadek Sriantari . Ni Kadek Wiwik Dwi Ulantari Ni Kadek Yuniari . Ni Komang Ariati Ni Komang Dian Indrayani Ni Komang Putri Widnyani . Ni Luh Asri Savitri Ni Luh Ayu Megawati . Ni Luh Cintya Sudarningsih . Ni Luh Gede Erni Sulindawati Ni Luh Nyoman Sherina Devi Ni Nyoman Ayu Salinding Ni Putu Amelia Santi Dewi . NI PUTU AYU ASTITI SARI . NI PUTU LIA MAHAYANI . NI PUTU SURYANI . Ni Wayan Mega Mirnawati Nyoman Putra yasa Nyoman Trisna Herawati Octaviani, Made Sita Diaz Pujayani, Putu Eva Indah Putri, Luh Giantini Putri, Yona Irfany Putu Desi Ariani putu edi pratama Putu Eva Indah Pujayani Putu Lia Helmayani . Putu Pratiwi Warapsari . Putu Riesty Masdiantini Putu Rina Sugiantari Putu Sukma Kurniawan Putu Sukma Kurniawan Putu Sukma Kurniawan, Putu Sukma Putu Sukma Kurniawan, S.T., M.A. . Putu Widya Hardyanti Septa Muliyana Sigit Wahyudi, Sigit Wahyudi Suastini, Ketut Eni Sudarsana, Gede Sugiantari, Putu Rina Sukarini, Luh Sunitha Devi Suprayoga, Kadek Arik Surya Tanti, Gusti Agung Ulantari, Ni Kadek Wiwik Dwi Ulfa Krisda Yanti uzilifah, Uzlifah Uzlifah uzilifah Virgie, Kadek Adriana Widharmayanti, Ni Nyoman Alit wijayanti, Kadek Dewi Wulandari, Kadek Rina Wulandari, Putu Crystina Yasa, Nyoman Putra Yastami, Kadek Citra Yoga, I Gusti Agung Prama Yona Irfany Putri