Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

POPULISM AND LOCAL DEMOCRACY: A WINNING ANALYSIS ON PAIR CANDIDATE OF CELLICA – JIMMY IN KARAWANG REGENT ELECTION 2015 Maulana Rifai
THE INDONESIAN JOURNAL OF POLITICS AND POLICY (IJPP) Vol 1 No 1 (2019): THE INDONESIAN JOURNAL OF POLITICS AND POLICY
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35706/ijpp.v1i1.1646

Abstract

The major victory of the Cellica-Jimmy couples in the elections of the Karawang regency's head of 2015 with 51% of the vote to frustrate the other five candidates is an interesting phenomenon to be examined. The rise of populist politics has seeped into the local political scene by addressing the issues of local leader and immigrants as political campaigns. This study uses qualitative methods with a critical analysis that aims to describe the existing symptoms or reality. The findings in this study confirm that the populist issue and the campaign strategy of the Cellica-Jimmy couple gain the sympathy and support of voters in Karawang. So it is directly proportional to their victory. Keywords: populism, local democracy, karawang regent election 2015 
Fan Culture dan Perkembangan Kreativitas Remaja KPopers Risma Eva Dinar; Zainal Abidin; Maulana Rifai
Jurnal Politikom Indonesiana Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Politikom Indonesiana
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35706/jpi.v7i1.6863

Abstract

Hadirnya Korean wave yang didukung dengan kecanggihan teknologi, membuat para remaja terpengaruh dengan budaya-budaya luar salah satunya budaya Korea. Dengan internet dan media sosial, memudahkan remaja penggemar K-Pop untuk mencari dan menyebarkan informasi mengenai idola mereka. Bahkan mereka mampu membuat komunitas di media sosial seperti di Instagram. Instagram menjadi wadah bagi Kpopers untuk membentuk komunitas berdasarkan fandom mereka masing-masing. ReVeluv Medan salah satu komunitas yang ada di Instagram merupakan fandom girlband Red Velvet yang ada di Medan dan menjadi subjek penelitian ini. Penelitian ini bermaksud mencari tahu dan mengeksplorasi bagaimana fan culture dalam komunitas virtual @reveluv_medan dan perkembangan kreativitas remaja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi virtual. Menggunakan teori konvergensi simbolik dan teori participatory culture. Hasil dari penelitian yaitu Fan culture atau budaya penggemar terbentuk karena adanya pertukaran informasi antaranggota dan membangun sebuah realitas yang diyakini bersama. Artefak budaya atau manifestasi nilai dalam komunitas ReVeluv Medan berupa teks, foto dan video. Kreativitas remaja terbentuk karena remaja dalam ReVeluv Medan dapat menjadi produsen dan sekaligus konsumen budaya yang mereka produksi. Kata Kunci: Teori Konvergensi Simbolik, Participatory Culture, Etnografi Virtual, Transformasi Perilaku
Manajemen Strategi Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Kota Bekasi Dalam Peningkatan Kualitas Skill Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19 Hanif Rosjik Muhamad Balaswad; Maulana Rifai; Gun Gun Gumilar
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 20 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (116.804 KB) | DOI: 10.5281/zenodo.7240493

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi upaya yang dilakukan oleh Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) dalam melakukan upaya penyesuaian pemberian proses pelatihan kerja khususnya bagi masyarakat di Kota Bekasi. Adapun alasan dibuatnya penyesuaian tersebut dikarenakan adanya pandemi covid 19, pandemi covid 19 ini membuat perlunya penyesuaian proses pelatihan berbasis protokol kesehatan di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja tersebut. Hal itu dilakukan untuk memastikan proses pelatihan berjalan aman dan nyaman baik bagi pengelola ataupun peserta pelatihan di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Kota Bekasi. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif deskkriptif, hal ini dilakukan oleh peneliti untuk memberikan gambaran yang lebih jelas terkait dengan penelitian yang dilakukan. Dalam penelitian ini diketahui bahwa ada proses formulasi strategi yang dilakukan oleh pihak Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja untuk memastikan proses penyesuaian yang dilakukan berjalan dengan efektif dan efesien. Selain itu tentunya ada pengimplementasian hasil formulasi strategi tersebut untuk mengecek seberapa besar dampak yang bisa dihasilkal dari proses formulasi strategi tersebut. Lalu terkait Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Kota Bekasi melakukan evaluasi untuk melihat kekurangan dan kelebihan dari strategi yang telah dibuat agar bisa dilakukan perbaikan strategi.
Implementasi Pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Melalui Program Pelatihan dan Bantuan Alat Fahrezi Fahrezi; Maulana Rifai; Gili Argenti
Jurnal Kewarganegaraan Vol 6 No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.292 KB) | DOI: 10.31316/jk.v6i2.3627

Abstract

AbstrakSalah satu bidang penting dalam pembangunan nasional adalah bidang ekonomi. Pelaksanaan pembangunan nasional di bidang ekonomi perlu didukung oleh pemerintah pusat bersama pemerintah daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui sejauh mana Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Karawang untuk melakukan pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah di Kabupaten Karawang. Studi lapangan dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dan triangulasi dengan jumlah informan sebanyak 7 orang yang ditentukan secara teknik purposive sampling yang terdiri dari 1 Kepala Bidang Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Mikro Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Karawang, 1 Kepala Seksi Pengembangan, Penguatan dan Perlindungan Usaha Mikro Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Karawang, 5 orang Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah. Hasil pembahasan dari isi kebijakan Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Karawang sudah baik, hanya saja dalam implementasi dari kebijakan tersebut kepada sasaran belum menyentuh seluruh para pelaku UMKM secara menyeluruh. Dikarenakan dalam hal anggaran sehingga Dinas Koperasi dan UMKM hanya dapat membantu pengembangan sebagian UMKM dan berfokus pada UMKM yang memiliki produk. Sedangkan dari lingkungan implementasi Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Karawang sudah baik dengan segala upaya yang semaksimal mungkin baik dari pelatihan, pengadaan alat produksi, dan surat izin usaha, hanya saja dalam lingkungan implementasi tersebut kepada sasaran belum menyentuh seluruh para pelaku UMKM secara menyeluruh.Kata Kunci: Pengembangan UMKM, Pelatihan, Bantuan Alat AbstractOne of the important fields in national development is the economic sector. The implementation of national development in the economic sector needs to be supported by the central government together with local governments. The purpose of this study was to determine the extent to which the Dinas Koperasi dan UKM in Karawang Regency to develop Micro, Small and Medium Enterprises in Karawang Regency. The field study was conducted through observation, interviews, documentation, and triangulation with a total of 7 informants determined by purposive sampling technique consisting of 1 Head of Division Head of Micro Business Empowerment Dinas Koperasi dan UKM Karawang Karawang Regency, 1 Head of Development, Strengthening and Protection Section Micro Enterprises Office of Dinas Koperasi dan UKM Karawang Karawang Regency, 5 Micro, Small and Medium Enterprises. The results of the discussion of the contents of the policy of the Department of Cooperatives and UMKM in Karawang Regency are good, it's just that the implementation of the policy to the target has not touched all the perpetrators of UMKM as a whole. Because in terms of budget, Dinas Koperasi dan UKM Karawang Office can only help develop some UKM and focus on UKM that have products. Meanwhile, the implementation environment of Dinas Koperasi dan UKM Karawang Service has been good with all the maximum possible efforts, both from training, procurement of production equipment, and business licenses, it's just that in the implementation environment the target has not touched all UKM actors as a whole.Keywords: UMKM Development, Training, Tool Donation
Peranan Dinas Sosial Dalam Rehabilitasi Sosial Anak Terlantar di Kabupaten Karawang Andry Yeremia; Maulana Rifai; Dadan Kurniansyah
Jurnal Kewarganegaraan Vol 6 No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (219.792 KB) | DOI: 10.31316/jk.v6i2.3636

Abstract

AbstrakPenelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil pengamatan peneliti terhadap masih mudahnya ditemui Anak Terlantar di sudut sudut kota Kabupaten Karawang,dimana Anak yang semestinya masih mendapatkan perlindungan orangtua dan bersekolah sudah harus merasakan hidup di jalanan untuk mencari uang dengan cara mengamen, mengemis hingga berjualan. Dimana stigma masyarakat masih menganggap negatif dengan adanya Anak Terlantar,akan tetapi di sisi lain peran pemerintah diperlukan untuk memperhatikan dan melindungi Anak Terlantar ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengidentifikasi peran Dinas Sosial dalam Rehabilitasi Sosial Anak Terlantar Di kabupaten Karawang. Peneliti menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara,observasi,dokumentasi dan triangulasi. Data diambil dari narasumber yang ditetapkan berdasarkan sampel nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling. Informan dalam penelitian ini terdiri dari Kepala Bidang Rehabilitasi,Kepala Seksi Rehabilitasi Anak Terlantar dan Lanjut Usia. Peneliti menggunakan teori Peranan menurut Levinson yaitu Norma, Konsep, dan Perilaku. Hasil penelitian menunjukkan masih kurangnya sosialisasi terkait program sehingga menyebabkan program yang Diadakan oleh Dinas Sosial Kabupaten Karawang belum mampu mengurangi jumlah Anak Terlantar dan belum mampu merehabilitasi Anak Terlantar sesuai target Dinas Sosial.Kata Kunci: Anak Terlantar, Rehabilitasi Anak Terlantar, Peranan Dinas Sosial AbstractThe study is backed up by researchers’ observation of abandoned children in the corner of the city of khanewal district,where children who should still be given parental protection and go to school must live on the streets to make money by fishing,begging to selling. Where the stigma of society still treats its negative impact on displaced children ,however,on the other hand,the role of government is required to observe and and protect these displaced children. The purpose of this study was to analyze and identify the role of the Social Service in the Social Rehabilitation of Neglected Children in Karawang district. Researchers used a descriptive method with a qualitative approach. The data collection technique is done by interview, observation, documentation and triangulation. The data were taken from selected sources based on nonprobability sampling with purposive sampling technique. The informants in this study consisted of the Head of Rehabilitation, the Head of the Rehabilitation Section for Neglected Children and the Elderly. . Researchers used the Role theory according to Levinson namely Norms, Concepts, and Behaviors. The results showed that there is still a lack of socialization related to the program, causing the program held by the Social Service of Karawang Regency to not be able to reduce the number of children and not be able to rehabilitate abandoned children according to the target of the Social Service.Keywords: Neglected Children, Rehabilitation of Neglected Children, Role of Social Service
STRATEGI PEMERINTAH KOTA BEKASI DALAM PENANGANAN KETERBATASAN LAHAN PEMAKAMAN DI TPU PERWIRA KOTA BEKASI Nindya Ellise; Maulana Rifai; Prilla Marsingga
Jurnal Pemerintahan dan Politik Vol. 7 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36982/jpg.v7i3.2297

Abstract

The purpose of this study was to determine the government's strategy in handling the limited burial space at the TPU Perwira Bekasi City. This type of research uses descriptive qualitative research based on purposive sampling, the data collection techniques used are observation, interviews and documentation. Data analysis techniques are data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of this study indicate that there are dimensions of programs, budgets and procedures (Wheleen Hunger, 2000) that have been running for more than 60% and are included in the "Good" category. In the program dimension, the Bekasi City government UPTD has made maximum efforts to realize a free funeral program. In the budget dimension, the Bekasi City Government allocates a budget of 10 billion for 2 ha without any intervention from the private sector. In the procedure dimension, the mechanism for making requests for funeral permits is running for up to 90% of those who have a burial land application permit (IPTM) in accordance with the Bekasi City Government Work Plan. Keywords : Government Strategy, limited spaces for graves, Bekasi City.
Implementasi program tangerang berbenah oleh dinas perumahan dan permukiman (Disperkim) dalam mewujudkan kota layak huni Eka Kurnia Putra; Maulana Rifai; Kariena Febriantin
KINERJA Vol 19, No 4 (2022): November
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jkin.v19i4.11908

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui, mengambarkan dan mendeskripsikan bagaimana Implementasi Program Tangerang Berbenah oleh Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) dalam Mewujudkan Kota Layak Huni. Metode yang digunakam dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang diperoleh yaitu sumber data primer yang bersumber dari data informan secara langsung dan data sekunder dari data pendukung. Penelitain ini dilakukan dengan observasi, wawancara yang mendalam terhadap narasumber serta diperkuat dengan dokumentasi dan didukung oleh data sekunder. Hasil penelitian menunjukan bahwa Implementasi Program Tangerang Berbenah oleh Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) dalam Mewujudkan Kota Layak Huni terlaksana dengan baik, hal itu terlihat dari program bedah rumah yang setiap tahun mengalami peningkatan yang cukup signifikan, walaupun tidak menutup kemungkinan terdapat kekurangan dalam proses pengimplementasian program tersebut.
Strategi dinas koperasi dan usaha kecil menengah dalam pemberdayaan umkm Haris Ahmad Rizal; Maulana Rifai; Gungun Gumilar
KINERJA Vol 18, No 4 (2021): November
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jkin.v18i4.10154

Abstract

Penelitian ini dimaksud untuk mengetahui bagaimana strategi pemerintah dalam menerapkan memberdayakan Usaha Mikro Kecil Menengah disingkat UMKM yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Bandung, untuk menampung dan sedikit referensi untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat khususnya pelaku UMKM dan pemerintah. Metode yang digunakan adalah menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik Pengumpulan Data yang digunakan oleh peneliti dalam menganalisis permasalahn tersebut yaitu dengan studi pustaka, dan studi lapangan yang terdiri dari observasi, wawancara, pengumpulan data dokumentasi. Aktivitas dalam analisis data yaitu reduction data (reduksi data), display data (penyajian data), conclution drawing/verification (verifikasi). Hasil kajian artikel yaitu dalam melaksanakan pemberdayaan yang dilakukan oleh Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Bandung dengan indikator Teori Strategi Stephen P. Robbins masih dalam proses cukup baik. 
Kinerja pegawai pemerintah Hilda Nurusyahidah Mahmud; Maulana Rifai; Gungun Gumilar
KINERJA Vol 18, No 3 (2021): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jkin.v18i3.10016

Abstract

Kinerja sumber daya manusia merupakan bagian penting dalam dalam mewujudkan organisasi yang bergerak pada arah visi, misi, dan tujuan organisasi. Penelitian ini merupakan sebuah penelitian dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi. Lokasi penelitian dilakukan di Kecamatan Kedungwaringin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pegawai pemerintah di Kecamatan Kedungwaringin. Informan dari penelitian ini  ialah Kasubag  Umum  dan  Kegawaian  dan  Kasi  Kependudukan Kecamatan Kedungwaringin. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kinerja pegawai  pemerintah di Kecamatan Kedungwaringin sudah cukup baik.
KREDIBILITAS BRAND AMBASSADOR NCT DREAM PADA PRODUK MIE LEMONILO DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA FOLLOWERS AKUN TWITTER @LEMONILO Ayu Desi Sapitri; Zainal Abidin; Maulana Rifai
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 1 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i1.2023.18-28

Abstract

Lemonilo merupakan produk mie instan sehat yang diproduksi oleh perusahaan lokal. Perusahaan menggunakan Brand Ambassador untuk menarik konsumen dan meningkatkan penjualan nya. Brand Ambassador yang dipilih oleh Lemonilo yaitu NCT Dream. Kredibilitas NCT Dream diharapkan mampu untuk mempengaruhi khalayak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara Kredibilitas Brand Ambassador Boygroup K-pop NCT Dream pada Produk Mie Lemonilo dengan Keputusan Pembelian produk pada Followers Akun Twitter @lemonilo. Penelitian ini menggunakan teori Kredibilitas Sumber dengan metode kuantitatif dan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan jumlah sampel 100 responden. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Kredibilitas Brand Ambassador NCT Dream memiliki hubungan dengan Keputusan Pembelian Produk pada Followers akun Twitter @lemonilo dengan koefisien korelasi sebesar 0,617 artinya tingkat kekuatan hubungan cukup kuat. Hasil uji koefisien determinasi ( ) diperoleh sebesar 42,5%. Hasil penelitian yang diolah menggunakan SPSS 26 diperoleh, sub variabel visibility tidak memiliki hubungan secara signifikan dengan keputusan pembelian, sub variabel credibility, attraction dan power memiliki hubungan secara signifikan dengan keputusan pembelian.