Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

IMPLEMENTASI METODE WASPAS DALAM SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN REKOMENDASI PENERIMAAN BEASISWA GEMBIRA CERDAS Budiman, Iin Juliana; Pramono, Bambang; Sajiah, Adha Mashur; Isnawaty, Isnawaty
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 9, No 2 (2023):
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55679/semantik.v9i2.28494

Abstract

Penerima beasiswa Gembira Cerdas mengharuskan proses seleksi secara adil, efektif dan akurat. Secara khusus permasalahan dalam menentuan penerima beasiswa masih bersifat penilaian subjektif, menyebabkan bias dalam penilaian akhir. Kriteria subjektif dapat memberikan interpretasi yang berbeda-beda bagi setiap penilai, menyebabkan ketidakjelasan dalam menentukan hasil akhir penerima beasiswa. Hasil dari kualitas keputusan yang rendah memberikan hasil yang tidak adil dan tidak tepat sasaran. Untuk memastikan proses seleksi yang transparan dan adil, harus sesuai dengan kriteria maka perlu mengembangkan aplikasi metode WASPAS, yaitu dengan melibatkan pengumpulan data, pengolahan kriteria, perhitungan, dan penilaian. Untuk menentukan bobot penilaian setiap kriteria berdasarkan regulasi yang sudah ditetapkan, sedangkan normalisasi terhadap data kriteria, digunakan untuk proses perhitungan agregasi sehingga diperoleh nilai akhir berupa perangkingan calon penerima beasiswa. Tujuannya agar proses seleksi penerima beasiswa dapat lebih efisien, objektif, dan memberikan hasil yang lebih akurat dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Hasil akhir dari penelitian ini diperoleh tingkat kepuasan dari koresponden 73%, setelah menggunakan aplikasi menggunakan metode WASPAS, karena memberikan hasil yang objektif dan transparan berdasarkan kriteria yang sesuai dengan regulasi pemerintah daerah. Kata kunci; Beasiswa, WASPAS, Sistem Pendukung Keputusan
ANALISIS SENTIMEN PEMBANGUNAN MASS RAPID TRANSIT (MRT) JAKARTA PADA TWITTER MENGGUNAKAN METODE IMPROVED K-NEAREST NEIGHBOR Aksan, Chaeril; Pramono, Bambang; Sajiah, Adha Mashur
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 8, No 1 (2022): semanTIK
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (948.918 KB) | DOI: 10.55679/semantik.v8i1.24653

Abstract

MRT (Mass Rapid Transit) Jakarta adalah sebuah sistem transportasi transit cepat yang dapat mengangkut penumpang dalam jumlah besar yang bertujuan untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di Jakarta. Dari proyek tersebut, tidak sedikit dari masyarakat memberikan sentimen terhadap pembangunan MRT Jakarta ke media sosial, salah satunya media sosial Twitter. Ketersediaan Twitter API (Application Programming Interface) memudahkan setiap pengguna untuk mengambil data dari Twitter. Oleh karena itu penelitian ini mencoba untuk menganalisis Tweet berbahasa Indonesia mengenai MRT Jakarta dengan tujuan untuk mengetahui penilaian masyarakat terhadap pembangunan MRT Jakarta. Analisis dilakukan dengan menggunakan metode klasifikasi Improved K-Nearest Neighbor untuk melakukan klasifikasi menjadi 3 kategori sentimen yaitu positif, negatif dan netral. Hasil yang diperoleh melalui implementasi dan pengujian sistem adalah jumlah data latih, keseimbangan setiap kategori data latih dan nilai k-values berpengaruh terhadap ketepatan hasil analisis. Klasifikasi menggunakan Metode Improved K-Nearest Neighbor menghasilkan accuracy tertinggi dengan nilai k=8 sebesar 88.09%.Kata kunci: Analisis Sentimen, MRT, Twitter, Improved K-Nearest Neighbor
RANCANG BANGUN SISTEM CCTV PENDETEKSI PENGGUNAAN MASKER SECARA OTOMATIS MENGGUNAKAN METODE CONVOLUTIONAL NEURAL NETWORK Pratama, Elko Dedy; Pramono, Bambang; Sajiah, Adha Mashur
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 8, No 2 (2022):
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55679/semantik.v8i2.28066

Abstract

Penerapan teknologi computer vision telah meluas ke berbagai aspek kehidupan. Computer vision dapat diterapkan pada Closed Circuit Television (CCTV) untuk membantu mendeteksi objek-objek tertentu yang terekam, misalnya deteksi penggunaan masker. CCTV pendeteksi masker dapat membantu penerapan kebijakan penggunaan masker di area rumah sakit, laboratorium, bandara dan area publik lainnya. Dalam menerapkan computer vision kedalam sistem CCTV membutuhkan metode deteksi objek yang tepat sesuai dengan kebutuhan. Metode yang dapat digunakan adalah metode Convolutional Neural Network yang menerapkan proses pembelajaran mandiri untuk mendeteksi objek.  Penelitian ini menggunakan metode Convolutional Neural Network yang diterapkan pada sistem CCTV pendeteksi penggunaan masker secara otomatis. Berdasarkan hasil pengujian, penerapan metode Convolutional Neural Network pada sistem menghasilkan nilai rata-rata akurasi sebesar 83,19%.Kata kunci; Computer Vision,CCTV, Mask Detection, Convolutional Neural Network.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PENERIMA BANTUAN BEDAH RUMAH MENGGUNAKAN METODE CLUSTERING K-MEANS DAN FUZZY ANALITICAL HIERARCHY PROCESS Ermalianti, Wa Ode; Pramono, Bambang; Ransi, Natalis
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 7, No 2 (2021): semanTIK
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (549.788 KB) | DOI: 10.55679/semantik.v7i2.12639

Abstract

Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kota Kendari merupakan instansi yang menyediakan beberapa bantuan kepada masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraannya yaitu program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS). Kriteria penerima bantuan bedah rumah dilihat dari kondisi bangunan rumah seperti kondisi atap, kondisi lantai, kondisi dinding, penghasilan kepala rumah tangga, jumlah tanggungan, pekerjaan, luas rumah dan bukti kepemilikan tanah sebagai syarat penerima bantuan.Dalam penelitian ini digunakan metode clustering K-Means dan Fuzzy Analitical Hierarchy Process (F-AHP). K-Means merupakan salah satu metode data clustering yang digunakan untuk melakukan pengelompokan data yang memiliki karakteristik yang sama.  Fuzzy Analitical Hierarchy Process (F-AHP) digunakan untuk mencari bobot prioritas perankingan. Berdasarkan hasil uji confusion matrix terhadap hasil nilai rekomendasi penerima bantuan dengan menggunakan algoritma K-Means dan F-AHP dapat ditentukan accuracy sebesar 80% dan misclassification (Error) rate sebesar 20%. Hasil akurasi dan error rate dari perhitungan ini menunjukkan bahwa algoritma K-means dan F-AHP dapat digunakan untuk mendapatkan rekomendasi penerima bantuan bedah rumah yang layak mendapatkan bantuan.Kata kunci : SPK, clustering K-Means, Fuzzy AHP
Perbandingan Algoritma Fisher-Yates Shuffle Dan Linear Congruent Method Pada Aplikasi Game Susun Ayat Al-Qur’an Berbasis Android Octaviani, Hayara; Pramono, Bambang; Saputra, Rizal Adi
Jurnal Ilmiah Informatika Vol. 8 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Informatika
Publisher : Department of Science and Technology Ibrahimy University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35316/jimi.v8i1.24-36

Abstract

A problem that is often encountered among Qur’an memorized is the inability to memorize verses randomly. Therefore, a system is needed that is able to train the memorization of the Qur'an memorization so that it is able to memorize even with the position of the scrambled verses. To randomize verse chunks, a method is needed that can generate random numbers. Among the algorithms capable of generating random numbers are the Linear Congruent Method and the Fisher-Yates Shuffle. Of the two algorithms, no more effective algorithm has been found. For this reason, a comparison will be made by applying algorithms to Android-based game applications with the puzzle genre. This study aims to build an educational game application with the puzzle genre on the arrangement of quranic verses by comparing the effectiveness of the Linear Congruent Method and Fisher-Yates Shuffle algorithms in randomizing verses in games. The game is run in an Android application. Based on the tests that have been carried out, the results show that Linear Congruent Method has a pattern in generating random numbers while the Fisher-Yates Shuffle does not require it, so it can be concluded that the Fisher-Yates Shuffle algorithm is the most effective in randomizing.
Spelling Correction Menggunakan Kombinasi Algoritma Boyer Moore dan Damerau Levenshtein Distance Faizan, Ilmi; Sani, Asrul; Pramono, Bambang
Jurnal Informatika Ilmu Komputer dan Sistem Informasi Vol. 2 No. 2 (2024): Volume 2 Number 2 Tahun 2024
Publisher : Jurnal Informatika Ilmu Komputer dan Sistem Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan merupakan media informasi dan komunikasi yang telah ada semenjak dahulu. Seiring dengan perkembangan teknologi, kegiatan menulis telah beralih dari penggunaan kertas ke media digital. Dalam konteks penulisan jurnal ilmiah, seorang penulis harus memastikan bahwa seluruh isi karya ilmiah yang ditulis telah dieja dengan benar. Proses pengecekan ejaan dengan cara manual dapat menjadi tugas yang memakan waktu dan berisiko terlewatnya beberapa kesalahan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem deteksi kesalahan ejaan pada dokumen jurnal ilmiah dengan mengombinasikan Algoritma Boyer Moore dan Algoritma Damerau Levenshtein Distance. Alat yang digunakan dalam membangun sistem deteksi kesalahan ejaan dalam penelitian ini yaitu library ReactJS sebagai frontend tools dan ExpressJS sebagai backend yang digunakan dalam proses pengiriman dan penerimaan data ke user. Berdasarkan hasil pengujian sistem yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kombinasi algoritma Damerau Levenshtein Distance dan Boyer Moore memberikan hasil yang baik dalam menghasilkan saran koreksi dengan rata-rata akurasi 99,20%, presisi 82,59%, recall 91,67%, waktu eksekusi 8,62 millisecond untuk percobaan pertama dan rata-rata akurasi 98,89%, presisi 84,56%, recall 93,10%, waktu eksekusi 13,45 millisecond untuk percobaan kedua.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PETA PROYEK BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN METODE WATERFALL: STUDI KASUS : KANTOR BALAI PRASARANA PERMUKIMAN WILAYAH SULAWESI TENGGARA Badawi, Muh. Saleh; Muh Noer Syahwal Yahya, Laode; Adel Mulia, Aulia; Pramono, Bambang
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 6 (2024): JATI Vol. 8 No. 6
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i6.11762

Abstract

Pertumbuhan teknologi informasi telah mengubah cara pengelolaan dan pemantauan proyek pembangunan. Implementasi sistem informasi berbasis web dalam pengelolaan proyek menawarkan peningkatan transparansi dan efisiensi, khususnya dalam proyek-proyek yang melibatkan banyak pemangku kepentingan. Studi ini berfokus pada pengembangan Sistem Informasi Peta Proyek untuk Balai Prasarana Pemmungkiman Wilayah (BPPW), yang dirancang untuk memudahkan pengelolaan proyek dan cepat dalam mengambil keputusan. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan sistem dalam lima tahap: Persyaratan, Desain, Implementasi, Integrasi & Pengujian, serta Operasi & Pemeliharaan. Tahap Requirement melibatkan pengumpulan kebutuhan melalui wawancara dan diskusi, sementara tahap Design fokus pada pembangunan arsitektur dan perancangan antarmuka. Implementation melibatkan penerjemahan desain ke dalam bahasa pemrograman, diikuti oleh Integration & Testing yang mencakup pengujian sistem. Tahap akhir yaitu Operation & Maintenance, mengelola operasional dan pemeliharaan sistem setelah dipublikasi. Hasil penelitian menampilkan hasil bahwa sistem informasi website yang sangat signifikan dalam menaikan kecepatan pengambilan keputusan dan keterlibatan pemangku kepentingan. Sistem memungkinkan akses informasi yang cepat dan akurat, serta mendukung komunikasi yang efektif antara berbagai pihak terliba.
IDENTIFIKASI KUALITAS IKAN CAKALANG SEGAR BERBASIS CITRA MATA MENGGUNAKAN METODE SUPPORT VECTOR MACHINE (SVM) DENGAN FUNGSI KERNEL RADIAL BASIS FUNCTION Adiningsi, Sri; Pramono, Bambang; Mashur Sajiah, Adha; Adi Saputra, Rizal
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 1 (2025): JATI Vol. 9 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i1.12641

Abstract

Sulawesi Tenggara, yang mengalami peningkatan potensi perikanan dari 11,25% pada 2019 menjadi 11,60% pada 2021, memiliki kontribusi besar dalam komoditas seperti cakalang, dengan tangkapan sebesar 21.868 ton senilai Rp 501 miliar. Namun, tantangan utama yang dihadapi adalah jaminan mutu dan kualitas ikan untuk mempertahankan kepercayaan konsumen. Proses pendeteksian kesegaran ikan, yang umumnya dilakukan secara manual melalui indera manusia, menjadi tidak efektif untuk volume besar karena memakan biaya dan waktu yang tinggi. Penelitian ini bertujuan mengimplementasikan metode Support Vector Machine (SVM) dengan Kernel Radial Basis Function untuk mendeteksi kualitas ikan segar dan tidak segar berdasarkan citra mata ikan. Dataset yang digunakan sebanyak 1.830 citra, terdiri dari 1.050 citra ikan segar dan 870 citra tidak segar, yang dibagi 80% untuk pelatihan dan 20% untuk pengujian. Model yang dibangun mencapai akurasi sebesar 92,8% dan f1-score 93,4% berdasarkan confusion matrix. Pengujian menggunakan K-Fold Cross-Validation (K=10) menghasilkan akurasi tertinggi sebesar 94,54% dengan deviasi standar 1,69, menunjukkan kestabilan dan keandalan model. Hasil penelitian ini mendukung penerapan sistem deteksi otomatis berbasis citra mata ikan sebagai alat yang efisien dan akurat untuk menilai kualitas ikan, serta dapat meningkatkan daya saing produk perikanan di pasar global.
Perancangan Ulang Sistem Informasi Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (Studi Kasus: BPMP Sulawesi Tenggara) Nirwana, Nirwana; Hayat, Toga Abdi; Nurhidaya, Andi; Pramono, Bambang; Isnawaty, Isnawaty
Jurnal Sistem Informasi dan Sistem Komputer Vol 10 No 1 (2025): Vol 10 No 1 - 2025
Publisher : STIMIK Bina Bangsa Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51717/simkom.v10i1.555

Abstract

Di era perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, peran lembaga pendidikan menjadi semakin penting. Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) adalah unit pelaksana teknis di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang bertanggung jawab untuk memastikan kualitas pendidikan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang sistem informasi Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Sultra dengan memanfaatkan teknologi informasi. Metodologi Agile digunakan untuk pengembangan perangkat lunak, dengan menggabungkan PHP, HTML, CSS, JavaScript, MySQL, dan Bootstrap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perancangan ulang sistem informasi BPMP Sultra berhasil meningkatkan kualitas antarmuka, kemudahan navigasi, dan efisiensi pengelolaan data. Sistem ini juga memenuhi kebutuhan dan persyaratan pengguna, sehingga meningkatkan kualitas layanan pendidikan. Penelitian ini menyoroti pentingnya teknologi dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan peran BPMP dalam memastikan kualitas pendidikan.
IMPLEMENTASI ALGORITMA FISHER-YATES SHUFFLE PADA APLIKASI QUIZ ONLINE MATERI PEMROGRAMAN DASAR Pramono, Bambang
AnoaTIK: Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Vol 2 No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Program Studi Ilmu Komputer FMIPA-UHO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/anoatik.v2i1.31

Abstract

Abstract The demand for IT professionals is increasing in line with digital transformation across various industries. Computer Science students are expected to possess programming competencies, particularly in terms of comprehending and implementing algorithms in programming languages. However, students often face challenges in mastering programming logic, which leads to a decline in their interest in the field. This study aims to develop an online quiz application designed to assist students in learning Basic Programming courses engagingly and interactively. The application employs the Fisher-Yates Shuffle method to randomize questions across six categories, comprising a total of 180 questions. The algorithm effectively shuffles and evenly distributes questions, ensuring that no student receives the same question sequence. This approach aimed to minimize the potential for cheating and enhance students' focus on learning. Results from the User Acceptance Testing (UAT) conducted using a questionnaire among 63 respondents indicated positive feedback, with 91% of the students providing favorable evaluations of the application's usability. The testing demonstrated that the application is beneficial and easy to use, fostering students' interest in and understanding of programming concepts. This application offers an intuitive interface and features that support interactive learning. In conclusion, utilizing the Fisher-Yates method within an online quiz application can effectively promote students' learning interest and enhance their comprehension of introductory computer science courses. Testing confirms that the application functions well and meets the user's requirements. Keywords: Online quiz application, Basic programming, Fisher-Yates Shuffle, User Acceptance Testing