Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

Transfer Knowledge Melalui Penyuluhan dan Pelatihan Terhadap Peningkatan Pengetahuan tentang Silase Hijauan Sariri, Ahimsa Kandi; WM, Ali Mursyid; Sukaryani, Sri; AY, Engkus
WIDYATAMA Vol 22, No 2 (2013): WIDYATAMA
Publisher : WIDYATAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

                Kelompok tani ternak Manunggal Tekad adalah kelompok tani ternak yang ada di desa Karangbangun Kecamatan Jumapolo Kabupaten Wonogiri.  Desa Karangbangun mempunyai karakteristik lahan kering dan sawah yang ada merupakan sawah tadah hujan. Kondisi lahan pada musim penghujan relatif subur dan pada saat kemarau sangat kering. Hal ini mengakibatkan  ketersediaan hijauan pakan ternak sangat tidak seimbang yaitu pada saat penghujan tersedia melimpah tetapi pada saat musim kemarau hampir tidak ada hijauan pakan.  Pada saat musim kemarau akan dilakukan penjualan ternak besar-besaran karena ketidaktersediannya pakan hijauan yang merupakan pakan utama dan satu-satunya yang diberikan kepada ternak. Masalah ini dapat diselesaikan dengan  transfer knowledge melalui penyuluhan dan pelatihan teknologi pengawetan hijauan pakan yang sederhana seperti pembuatan silase hijauan. Silase ini memanfaatkan tanaman yang ada di sekitar desa Karangbangun. Metode transfer knowledge yang dilakukan adalah dengan penyuluhan dan pelatihan. Untuk mengetahui keberhasilan transfer knowledge dilakukan pre test sebelum kegiatan dilakukan dan post test setelah kegiatan dilakukan. Nilai dari pre test dan post test dianalisis menggunakan T Test.  Kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa penyuluhan dan pelatihan dapat meningkatkan secara nyata pengetahuan anggota kelompok tani ternak Manunggal Tekad terhadap pembuatan silase hijauan. Kata-kata kunci : penyuluhan, pelatihan, silase hijauan
Optimalisasi Lactobacillus Plantarum Pada Fermentasi Untuk Menurunkan Saponin Dalam Daun Trembesi (Albizia Saman) Sariri, Ahimsa Kandi
WIDYATAMA Vol 22, No 1 (2013): WIDYATAMA
Publisher : WIDYATAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari suhu optimal bagi Lactobacillus plantarum dalam proses fermentasi daun trembesi (Albizia saman). Daun trembesi yang telah dipritili sebelum difermentasi diberi dengan Lactobacillus plantarum secara merata, kemudian dibagi dalam perlakuan yaitu  T1 = suhu fermentasi 33oC , T2 = suhu fermentasi 37oC dan  T3 = suhu fermentasi 40oC. Masing-masing perlakuan diulang 4 kali. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak kelompok pola searah. Analisis yang dilakukan adalah analisis saponin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi suhu optimalisasi fermentasi daun trembesi dengan Lactobacillus plantarum berbeda secara nyata terhadap kandungan saponin daun trembesi. Pada suhu fermentasi dari 33oC kandungan saponin daun trembesi sebesar 0,023%. Suhu fermentasi 37oC memberikan penurunan kandungan saponin daun trembesi sebesar 0,022%  tetapi ketika suhu fermentasi 40oC memberikan penurunan kandungan saponin dalam daun trembesi sebesar 0,041%. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa suhu 37oC merupakan suhu fermentasi yang optimal bagi Lactobacillus plantarum dalam menurunkan kandungan saponin daun trembesi. Kata Kunci : Lactobacillus plantarum, suhu, fermentasi, saponin.
Penerapan Teknologi Force Molting pada Ayam Petelur Afkir: Kajian Parameter Produksi, Organ Pencernaan dan Reproduksi, Pertahanan Tubuh Mulyono, Ali Mursyid Wahyu; Sariri, Ahimsa Kandi; Husodo, Wisnu Tri
Sains Peternakan: Jurnal Penelitian Ilmu Peternakan Vol 6, No 2 (2008): Sains Peternakan
Publisher : Universitas Sebelas Maret (UNS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/sainspet.v6i2.4960

Abstract

The research was aimed to study the egg production, digestion and reproduction tract, and body protection parameters of the force molting (FM) technology application on rejected laying hen. Thirty-six rejected laying hens were randomly devided into two kinds of treatment (T0 and T1), with three replication each. Each replication consisted of six hens. T0 (control) was ad libitum feeding during the research. T1 was FM treatment of six-days feed fasting, continued by restricted feeding (corn 50 g/hen/day) for 29 days. After the treatment, T1 was fed as T0 for 3 x 28 days period. Water was given ad libitum for T0 and T1. Variables observed included production and egg quality, length and weight of the parts of digestion and reproduction tract, and blood profile. The result of the research showed that FM treatment on rejected laying hens significantly increased the percentage of  egg production and egg-mass, decreasing feed conversion ratio, but it insignificantly influenced on feed consumption and egg quality. The weight  and length of the parts of digestion and reproduction tract were insignificantly influenced by FM treatment, except of gizzard, magnum and uterus weight, and isthmus length. The FM treatment was insignificantly influenced the body protection parameters. It was concluded that the force molting technology on rejected laying hen could re-activation of egg production without effecting on the parts of digestion and reproduction organ, and body protection parameters. Key words: Force molting, rejected laying hen, egg production, digestion and reproduction                    tract, body protection
EFFECTIVENESS OF Lactobacillus plantarum Mut 7 AGENTS FERMENTATION TO REDUCE TREMBESI (Albizia saman) SAPONINS CONTENT Sariri, Ahimsa Kandi
Proceeding of International Congress 2014: Challenges of Biotechnological Research in Food and Health
Publisher : Proceeding of International Congress

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (109.717 KB)

Abstract

This objectives research to assess the ability of Lactobacillus plantarum Mut 7 in reducing the saponincontent while increasing the nutrient content in the leaves, young fruit and trembesi pods (Albiziasaman). The study was conducted using a completely randomized design. The addition of Lactobacillusplantarum Mut 7 on the fermentation of 3 parts, namely plant leaves, young fruit and pods. Each treatmentwas repeated as many as four replications to obtain 12 units of the experiment. This study concludedthat the fermentation using Lactobacillus plantarum Mut 7 reduced saponin content and increase nutrientcontent, especially the content of crude protein.Keywords: fermentation, trembesi, saponin, nutrient
SALTED EGG INTERIOR QUALITY WITH STARFRUIT EXTRAC EngkusAinul Yakin, Sri Sukaryani, Ahimsa KandiSariri &
Proceeding of International Congress 2014: Challenges of Biotechnological Research in Food and Health
Publisher : Proceeding of International Congress

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.429 KB)

Abstract

The purpose of the research were:1) to determine the optimum time of the soaking salted egg withsaturated salt solution, 2) to determine the quality of the interior from salted egg after stored for 15 daysat room temperature. The research material were duck eggsas much as 36 grains. The experimental designis Completely Randomized Factorial Design 2 x 2 x 3. If there are differences among treatments, there willbe done Duncans New Multiple Range Test 5 % and 1 %. Such treatmentis B0G1: eggs without beingwashed with starfruit extracts and soaked ina saturated salt solution for 5days; B0G2: eggs without washingwith starfruit extracts and soaked in a saturated salt solution for 7days; B1G1: egg extracts were washedwith starfruit and soaked in a saturated salt solutionfor 5 days; B1G2: egg extracts were washed with starfruitand soaked in a saturated salt solutionfor 7days. All salted eggs were stored at room temperature for15 days. Variables observed included yolk index, albumen index and hough index. The results of the researchwere that the egg that was washed with starfruit extracts before soaked saturated salt solution,indicating very significant effect on yolk index, albumen index and houghindex. Long immersion in saturatedsalt solution was also devined very significant effect on yolk index, albumen index and index hough.There is no interaction of the two treatments. Conclusion that the optimal soaking time the eggs in asaturated salt solution is 7 days. The Interior quality of salted egg with starfruit extracts after being storedfor 15 days at room temperature, was best achieved by the treatment B1G2 with yolk index value of 0.891;albumen index of 0.075 and hough index of 85.046.Keywords: starfruitextract, saturated salt solution, the quality ofthe interior
Pengaruh Penambahan Aspergilllus niger terhadap Kandungan Nutrien pada Proses Fermentasi Kulit Buah Kakao (Theobroma cacao) Yakin, Engkus Ainul; Sariri, Ahimsa Kandi; Sukaryani, Sri
Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner Tropis (Journal of Tropical Animal and Veterinary Science) Vol 10 No 2 (2020): Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner Tropis (Journal of Tropical Animal and Vete
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46549/jipvet.v10i2.109

Abstract

Abstract This research goal is to determine the nutrient content increased and decreased lignin content of cocoa pod fermented by Aspergillus niger. The assessment method was performed using the three treatments and four replications. T0 = cocoa pod fermentation without the addition of Aspergillus niger, T1 = cocoa pod fermentation by the addition of 5% Aspergillus niger, and T2 = cocoa pod fermentation by the addition of 10% of Aspergillus niger. Fresh cocoa pods were chopped to a size of 1-2 cm. Some of the cocoa pods are directly chopped, rolled, and dried while the rest are supplemented with Aspergillus niger. The mixture is stored within an aerobic medium for seven days. Observed variables include dry matter (DM), crude protein (CP), crude fiber (CFt), crude fat (CF), and lignin. Data were analyzed with analysis of variance unidirectional pattern (Oneway ANOVA) of the completely randomized design (completely randomized design), then if there are significant differences will be further tested by Duncan multiple range test. The results showed that cocoa pod fermented with A. niger decrease of dry matter, crude fat, crude fiber, and lignin. The conclusion is the addition of Aspergillus niger 5% will lower the lignin content (5.38%) compared to without the addition of Aspergillus niger (7.84%). Keywords: Aspergillus niger; Cocoa pod; Fermentation; Lignin Abstrak Penelitian dilakukan untuk mengetahui peningkatan kandungan nutrien dan penurunan kandungan lignin dari kulit buah kakao (KBK) yang difermentasi dengan A. niger. Metode penelitian yang dilakukan yaitu menggunakan tiga perlakuan dan empat ulangan. P0 = KBK fermentasi tanpa penambahan A. niger, P1 = KBK fermentasi dengan penambahan 5% A. niger, dan P2=KBK fermentasi dengan penambahan 10% A. niger . KBK segar dicacah dengan ukuran 1-2 cm. Sebagian KBK yang dicacah langsung dikeringkan kemudian digiling dan sebagian lainnya diberi penambahan A. niger. Campuran dimasukkan ke dalam wadah aerob selama 7 hari. Penelitian ini dirancang menggunakan desain penelitian rancangan acak lengkap. Variabel yang diamati meliputi kandungan bahan kering (BK), protein kasar (PK), serat kasar (SK), lemak kasar (LK) dan lignin. Data dianalisis menggunakan sidik ragam pola searah (oneway ANOVA) dan dilanjutkan uji jarak berganda Duncan (Duncan multiple range test/DMRT), apabila nilai P<0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fermentasi kulit buah kakao dengan A. niger menurunkan kandungan air, lemak kasar, serat kasar dan lignin. Disimpulkan bahwa penambahan A. niger 5% dapat menurunkan kandungan lignin (5,38%) dibandingkan dengan tanpa penambahan A. niger 10% (7,84%). Kata kunci : Aspergillus niger; Fermentasi; Kulit buah kakao; Lignin
Teknologi Marinasi Daging Ayam Broiler Dengan Ekstrak Buah Nenas (Ananas comosus (L). Merr) Terhadap Kualitas Mikrobiologi Windyasmara, Ludfia; Sariri, Ahimsa Kandi
Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner Tropis (Journal of Tropical Animal and Veterinary Science) Vol 11 No 3 (2021): Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner Tropis (Journal of Tropical Animal and Vete
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46549/jipvet.v11i3.190

Abstract

Abstract This study aims to determine the effect of the microbiological quality of broiler chicken meat that is marinated using pineapple extracts with different storage times at refrigerator temperature (180C). The stages of this research consisted of 2 stages, namely the first stage of making pineapple extract from fresh pineapples and the second stage was the marination process in which the broiler chicken meat samples were marinated using pineapple extract with a concentration of 30%. The experimental design used in this study was a completely randomized design (CRD) with one treatment factor (0 days, 3 days, 6 days, 9 days and 12 days) with each treatment repeated 4 times, in order to obtain 5 x experimental units. 4 = 20 experimental units. The microbiological analysis observed was the inhibition zone analysis and Total Plate Count (TPC). Giving marination with pineapple extract to the storage time of chicken meat has a significant effect on the inhibition zone. The highest zone of inhibition was 3.23 mm (for 6 days) while the lowest zone of inhibition was 2.21 mm (for 0 days). Provision of pineapple extract marination on the storage time of broiler chicken has a significant effect on the TPC. The highest TPC was 2.29 (for 12 days) while the lowest TPC was 0.30 (for 0 days). Keywords: Broiler chicken; Marination; Microbiological quality; Pineapple extract. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas mikrobiologi daging ayam broiler yang dimarinasi menggunakan ekstrak buah nenas dengan lama penyimpanan yang berbeda pada suhu refrigerator (180C). Tahapan penelitian ini terdiri dari 2 tahapan yaitu tahap pertama pembuatan ekstrak buah nenas yang berasal dari buah nenas segar dan tahap kedua adalah proses marinasi dimana sampel daging ayam broiler dimarinasi dengan menggunakan ekstrak buah nenas dengan konsentrasi 30%. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan satu faktor perlakuan (0 hari, 3 hari, 6 hari, 9 hari dan 12 hari) dengan masing-masing perlakuan diulang sebanyak 4 kali, sehingga diperoleh unit percobaan 5 x 4 = 20 unit percobaan. Analisis mikrobiologi yang diamati adalah analisis zona hambat dan Total Plate Count (TPC). Pemberian marinasi dengan ektrak buah nenas terhadap lama penyimpanan daging ayam berpengaruh nyata terhadap zona hambat. Zona hambat tertinggi 3,23 mm (selama 6 hari) sedangkan zona hambat terendah 2,21 mm (selama 0 hari). Pemberian marinasi ekstrak buah nenas terhadap lama penyimpanan daging ayam broiler berpengaruh nyata terhadap TPC. TPC tertinggi 2,29 (selama 12 hari) sedangkan TPC terendah 0,30 (selama 0 hari). Kata Kunci: Daging broiler; Ekstrak nanas; Kualitas mikrobiologi; Marinasi.
Fermentasi dengan Menggunakan Berbagai Jenis Mikrobia untuk Menurunkan Kandungan Saponin Buah Trembesi (Sammanea saman) Ahimsa Kandi Sariri; Engkus Ainul Yakin
AGRISAINTIFIKA: Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian Vol 3, No 2 (2019): Agrisaintifika
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/ags.v3i2.547

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fermentasi dengan menggunakan berbagai mikrobia terhadap kandungan saponin dan nutrient buah trembesi. Agensia fermentasi yang digunakan terdiri dari dua kelompok yaitu jamur   Aspergillus niger dan bakteri  Lactobacillus plantarum. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap pola searah perlakuan diulang sebanyak 3 kali sehingga terbentuk kombinasi perlakuan 12 unit percobaan. Analisis yang dilakukan meliputi analisis kandungan saponin dan analisis proksimat daun trembesi. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan Aspergillus niger dan Lactobacillus plantarum dalam fermentasi dapat menurunkan kandungan saponin dalam buah trembesi dan penggunaan Aspergillus niger dan Lactobacillus plantarum dalam fermentasi dapat menurunkan kandungan kandungan serat kasar dan meningkatkan protein kasar buah trembesi.
FERMENTASI JERAMI PADI MENGGUNAKAN Trichoderma AA1 DAN PENGARUHNYA TERHADAP SUHU, pH DAN NILAI KECERNAAN IN VITRO Ali Mursyid Wahyu Mulyono; Ahimsa Kandi Sariri; Desyanto Desyanto
AGRISAINTIFIKA: Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian Vol 5, No 2 (2021): Agrisaintifika
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/ags.v5i2.2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama fermentasi jerami padi menggunakan Trichoderma AA1 terhadap suhu, pH dan nilai kecernaan jerami padi fermentasi  Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola searah dengan macam perlakuan berupa lama fermentasi yang terdiri dari 0, 7, 14 dan 21 hari. Masing-masing macam perlakuan diulang 4 kali. Larutan Trichoderma AA1 disiapkan dengan menginkubasikan 2 g inokulum Trichoderma AA1 dalam 200 ml larutan yang mengandung 2 g molases pada rotary shaker selama 24 jam. Medium disiapkan dengan mencampurkan 1 kg jerami kering cacah dengan 30 g dedak halus, 20 g  (NH4)2SO4 dan aquades hingga kadar air menjadi 65%. Fermentasi dilakukan dengan cara mencampurkan larutan Trichoderma AA1 dan medium. Materi fermentasi dimasukkan ke dalam bioreaktor aerob dan selanjutnya diinkubasian selama waktu 21 hari. Pengukuran suhu dan pH sekaligus pengambilan sampel jerami padi fermentasi dilakukan pada hari ke-0, 7, 14 dan 21. Sampel dikeringkan dengan suhu 70oC selama 12 jam. Pengukuran kecernaan in vitro menggunakan metode gas-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama fermentasi berpengaruh sangat nyata (P≤0,01) terhadap peningkatan suhu dan pH fermentasi. Suhu dan pH tertinggi terjadi pada fermentasi 7 hari. Dari variabel kecernaan in vitro bahan kering (KcBK) dan bahan organik (KcBO) menunjukkan nilai yang tidak nyata (P>0,05) berbeda. Penelitian disimpulkan bahwa waktu terbaik fermentasi jerami padi menggunakan Trichoderma AA1 adalah 7 hari, namun belum berpengaruh signifikan terhadap nilai KcBK dan KcBO. 
APLIKASI TEKNOLOGI BUDIDAYA MINA AYAM DI DESA SELOREJO GIRIMARTO WONOGIRI Engkus Ainul Yakin; Ali Mursyid Wahyu Mulyono; Ahimsa Kandi Sariri; Sri Sukaryani
Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 2 (2020): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/kumawula.v3i2.27642

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukakan untuk mengetahui pengaruh dari budidaya mina ayam yang diterapkan pada kelompok tani. Tujuan khusus yang ingin dicapai yaitu meningkatkan pengetahuan masyarakat kelompok tani mengenai budidaya mina ayam sekaligus meningkatkan ekonomi masyarakat pedesaan. Metode pengabdian yang dilakukan dengan melakukan penyuluhan, pelatihan serta pendampingan mengenai teknik budidaya mina ayam. Komoditi yang dipakai pada teknologi mina ayam yaitu ikan lele dan ayam petelur. Selama kegiatan pengabdian didatangkan narasumber untuk menambah wawasan mengenai ayam petelur maupun ikan lele. Variabel yang diamati yaitu peningkatan pengetahuan masyarakat, produksi lele, dan produksi telur. Hasil pengabdian masyarakat ini menunjukkan peningkatan pengetahuan pengetahuan kelompok mengenai pemeliharaan ayam petelur sebesar 14,30% dan pemeliharaan budidaya ikan lele sebesar 20%. Pemeliharaan ikan lele menghasilkan berat badan akhir rata-rata yaitu 72,96 g/ekor; ADG (average daily gain) 1,17 g/ek/hari; dan FI sebesar 62 kg. Untuk produksi telur rata-rata selama pemeliharaan mina ayam yaitu 87,93%. Dari kegiatan yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa kegiatan mina ayam dapat lebih menekan biaya pakan untuk budidaya ikan lele.Community service was conducted to determine the effect of integrated chicken-fish farming application to the local farmer group. Specific objective to be achieved was to increase the farmer’s knowledge abaout the integrated chicken-fish farming as well as to improve the rural economy. The method of community service performed by counseling, training and mentoring of the integrated chicken-fish farming techniques. Commodity used in the integrated chicken-fish farming technology were catfish and laying hens. During the community service activities, speakers were broght to broaden farmer’s knowledge redarding the laying hens and catfish. Variables observed were catfish production, egg production, and the results of pre-test and post-test. The results demonstrated the catfish yield the final weight average of 72.96 g/fish; average daily gain of 1.17 g /head/day, and the feed intake was 62 kg. For the average egg production during maintenance mina chicken was 87.93 %. In the post-test and pre-test for laying hens and aquaculture catfish farming activities increased scores in a row were 14.30 % and 20.00 %. Based on the  activities that have been implemented, it can be concluded that the activity of the integrated chicken-fish was able to reduce the cost for the catfish feeding.