Liandra Khansa Utami Putri
Telkom University

Published : 40 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 40 Documents
Search

EKSPLORASI BENANG BAMBU MENJADI BENANG HIAS MENGGUNAKAN TEKNIK CROCHET UNTUK PRODUK FASHION Ramadhani, Nabila Nur; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Serat merupakan filamen kecil dari bahan alami atau sintetik yang memiliki sifatfleksibel dan kuat. Salah satu serat alam yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan diIndonesia adalah serat bambu, karena memiliki banyak keunggulan dan memiliki peluang besaruntuk mendukung industri. Serat bambu dapat dicampur dengan material lain untukmenghasilkan benang. Tujuan penelitian ini yaitu mengolah benang bambu denganmenghasilkan inovasi karya lembaran eksloratif dari benang bambu yang sudah dipintal menjadibenang hias menggunakan teknik crochet untuk produk fashion. Metode yang digunakan dalampenelitian ini yaitu metode kualitatif dengan mengumpulkan data literatur dari berbagai sumberseperti jurnal, buku, dan website untuk mendapatkan data referensi. Serta melakukan analisaterhadap brand secara online untuk menganalisa material, benang hias, teknik crochet hinggatren untuk melakukan eksplorasi yang berpotensi untuk diterapkan ke produk fashion. Hasil akhirdari penelitian ini berupa benang bambu yang sudah diolah menjadi benang hias menggunakanteknik crochet sehingga menghasilkan inovasi pada produk fashion yang dapat membentuk suatutekstur dengan karakter unk.Kata Kunci : Benang bambu, benang hias, crochet
EKSPLORASI KOMBINASI MATERIAL DENGAN SISA KAIN DENIM MENGGUNAKAN TEKNIK CROCHET UNTUK PRODUK FASHION Amanda, Thabina; Putri, Liandra Khansa Utami; Agustina, Marissa Cory
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Limbah Tekstil adalah sisa proses produksi bahan yang dihasilkan dari proses produksibahan-bahan tekstil yang gagal atau tidak terpakai. Melalui hasil observasi konfeksi Teddy,limbah yang dihasilkan oleh konfeksi tersebut menghasilkan sisa kain denim yang berpotensisebagai alternatif benang dengan tujuan untuk menghasilkan karya inovatif yangdikombinasikan dengan material baru berupa bennag wol, menggunakan teknik crochet berupaproduk fashion. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode kualitatifdengan pengumpulan data dari berbagai sumber seperti penelitian terdahulu, jurnal, website,untuk mendapatkan refrensi. Selain pengumpulan data, dilakukan juga observasi terhadapkonfeksi yang menghasilkan sisa kain denim, menganalisa brand lokal melalui website, danmenganalisa material hingga tren untuk melakukan eksplorasi untuk meneliti ukuran yangberpotensi diterapkan diterapkan ke produk fashion dengan menggunakan teknik crochet.Kesimpulan dari penelitian ini, eksplorasi sisa kain denim yang dikombinasikan dengan materialbaru, menggunakan teknik crochet dapat memberikan solusi alternatif yang berpotensi untukdiaplikasikan pada produk fashion yang dapat memberikan ciri khas tersendiri pada materialnya.Hasil akhir dari penelitian ini berupa produk fashion.Kata Kunci : Crochet, Denim, Limbah Tekstil, Produk Fashion.
EKSPLORASI MENGGUNAKAN TEKNIK TUFT UNTUK PRODUK AKSESORIS FASHION Arthadea, Kania; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tufting adalah teknik menyulam dengan hasil kain yang berumbai atau sedikittimbul pada hasil akhirnya. Seiring perkembangannya, tufted fabrics telah mengalamiberbagai macam inovasi salah satunya aksesoris tuft. Pada penelitian sebelumnya, tekniktuft yang digunakan adalah metode hand tuft, dan material yang digunakan adalah limbahuntuk produk aksesoris fashion berupa tas, benang tukel sebagai produk embellishmentpelengkap sebuah busana dari tenun gedog, serta desain tas dengan adaptasi visualbiomimikri flora dari tanaman Rafflesia Arnoldi . Berdasarkan hal ini, penulis melakukanpenelitian dengan tujuan untuk melakukan inovasi teknik tuft menggunakan tufting gundan benang milk cotton. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan metode pengumpulandata berupa studi literatur, observasi, dan eksplorasi. Luaran dari penelitian ini adalahproduk aksesoris fashion dengan teknik tuft menggunakan alat tufting gun, yang akandilakukan melalui tiga tahapan, yaitu tahap pertama dengan observasi, tahap keduadengan melakukan eksplorasi, dan tahap ketiga adalah pembuatan produk atau finishing.Kata kunci: aksesoris, benang milk cotton, tufting gun
EKSPLORASI MIXED MATERIAL KAIN DENIM DAN WOL MENGGUNAKAN TEKNIK NON-WOVEN FELTING UNTUK BUSANA KEBAYA Rasie, Annisa Shafira; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan industri fashion ini mendorong lahirnya inovasi materialdengan meningkatnya kesadaran terhadap keberlanjutan, eksplorasi bahan alternatifdari sisa produksi tekstil menjadi fokus penting dalam pengembangan tekstil terkini.Penelitian ini mengeksplorasi penggabungan material kain denim dan wolmenggunakan teknik non-woven felting untuk menciptakan tekstil baru pada busanakebaya modern. Teknik ini dipilih karena mampu memanfaatkan bahan sisa secaraoptimal hingga ukuran terkecil. Denim diperoleh dari PT Garuda Mas Semesta(Gamatex), yang menunjukkan ketertarikan terhadap pengembangan produk busanawanita. Kebaya dipilih sebagai solusi karena merepresentasikan identitas perempuanIndonesia sekaligus sebagai nilai budaya. Desain kebaya Encim yang dipadukan dengankarakter modern sesuai tren 2025/2026 bertema “Retro Blue”. Metode yangdigunakan adalah pendekatan kualitatif melalui observasi, wawancara, eksplorasimaterial, dan studi literatur. Hasil eksplorasi menghasilkan lembaran tekstil dengantekstur padat, kuat, memiliki permukaan yang tidak kasar, yang kemudian diterapkandalam rancangan kebaya kontemporer. Penelitian ini berkontribusi pada inovasimaterial fashion, pelestarian budaya, serta pengembangan desain sustainable fashion.Kata kunci: felting, denim, wol, kebaya, sustainable fashion
EKSPLORASI TEKNIK CROCHET MENGGUNAKAN MIXED MATERIAL KAIN TULLE DAN BENANG KATUN DENGAN MENGAPLIKASIKAN EMBELLISHMENT PADA COSTUME MUSIC PERFORMANCE Kalimansyah, Dhea Aprilia; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Crochet adalah salah satu bentuk needlework yang digunakan sebagai salah satuteknik membuat tekstil dengan asas structure design. Adanya fenomena festival musikyang saat ini mengedepankan keragaman identitas menjadi peluang untukmengembangkan suatu produk fesyen menggunakan teknik crochet dengan metode mixedmaterial kain tulle dan benang katun. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkanlembaran eksploratif dari kain tulle dan benang katun menggunakan teknik crochet untukditerapkan pada produk costume music performance. Metode yang digunakan dalampenelitian ini yaitu metode kualitatif, dengan mengumpulkan data literatur dari berbagaisumber seperti jurnal, artikel, buku, dan penelitian terdahulu untuk mencari danmemperkuat data. Kemudian melakukan observasi untuk menentukan jenis material yangakan digunakan, observasi online yang bertujuan untuk mengetahui brand pembandingdan tren yang ada di media sosial, melakukan wawancara kepada para pelaku industriyang berkaitan untuk mengetahui perkembangan crochet di industri fesyen saat ini danmelakukan eskplorasi untuk menguji dan menghasilkan bentuk dan tekstur eksploratif.Kesimpulan dari eksplorasi teknik crochet menggunakan kain tulle dan benang katunsangat berpotensi untuk diterapkan pada produk fesyen karena material yang dipilihmudah diolah dan fleksibel sehingga menghasilkan bentuk yang eksploratif danmenambah estetika yang diciptakan. Kata Kunci: Mixed Material, Crochet, Kain Tulle, Benang Katun
PEMANFAATAN BENANG MILK COTTON DAN SISA KAIN DENIM UNTUK COSTUME MUSIC PERFORMANCE DENGAN TEKNIK CROCHET Rahman, Aleyda Nooraisyah; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi pemanfaatan sisaproduksi kain denim bekas dan benang rajut milk cotton dalam pembuatan costume musicperformance yang ramah lingkungan dengan menggunakan teknik crochet. Industritekstil, sebagai salah satu sektor dengan dampak lingkungan terbesar, menghadapitantangan dalam mengelola kain sisa produksi. Oleh karena itu, diperlukan solusi inovatifuntuk mendaur ulang material tekstil dan menciptakan produk yang sustainable. Metodepenelitian ini bersifat kualitatif, dengan tahapan yang mencakup studi literatur,pengumpulan bahan, eksplorasi teknik crochet, serta pembuatan dan evaluasi prototipekostum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi kain denim bekas dengancrochet menghasilkan kostum yang tahan lama, nyaman, dan sesuai dengan prinsipsustainable. Temuan ini menawarkan pendekatan baru dalam desain costume musicperformance yang tidak hanya memenuhi kebutuhan estetika tetapi juga berkontribusipada pengurangan dampak lingkunganKata kunci: sisa kain produksi, denim, crochet, costume music performance, benang, milkcotton.
PENGEMBANGAN TEKNIK NUNO FELTING DENGAN PENGGABUNGAN TEKNIK REKA LATAR DALAM PRODUK FASHION Hasifa, Naira Ayu; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Teknik nuno felting merupakan inovasi dari teknik felting yang menggabungkanserat wol dengan kain tenun seperti chiffon sutra, muslin, cotton gauze, dan sebagainya.Teknik ini menghasilkan kain felt yang ringan, fleksibel, dan kuat dibandingkan denganteknik felting biasa. Meskipun teknik ini memiliki keunggulan tersebut, penerapannyadalam industri fashion masih terbatas. Selain itu, eksplorasi dalam variasi teknik nunofelting juga minim ditemukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan kombinasiteknik nuno felting dengan teknik reka latar untuk meningkatkan durabilitas serta nilaiestetika lembaran hasil nuno felting. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalahmetode kualitatif dengan pendekatan studi literatur, observasi, wawancara, daneksplorasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kombinasi teknik nuno feltingdengan teknik reka latar quilting dapat menghasilkan lembaran kain dengan teksturberkerut dan memiliki daya tahan yang kuat setelah melalui uji ketahanan. Penelitian inimenghasilkan lembaran eksplorasi berbasis nuno felting dan teknik reka latar quilting,yang kemudian diterapkan adaptasi visual wet look pada produk fashion ready-to-wear.Kata kunci: Nuno Felting, Reka Latar, Ready-to-Wear
PERANCANGAN BUSANA ANAK MENGGUNAKAN TEKNIK TUFTING Aulia, Diva Tiara; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tufting merupakan teknik kerajinan tangan yang menghasilkan permukaantekstil dengan tekstur tiga dimensi yang menonjol. Teknik ini telah populer dalampembuatan produk interior seperti karpet dan bantal, namun penerapannya dalam duniafashion, khususnya pada busana anak, masih sangat terbatas. Penelitian ini bertujuanuntuk mengeksplorasi dan mengaplikasikan teknik tufting menggunakan alat tufting gunpada desain busana anak berusia 8–12 tahun, dengan mempertimbangkan prinsip desaindan tren fashion 2026. Penelitian dilakukan melalui studi literatur, observasi langsung diworkshop tufting Splendore di Bandung, serta wawancara dengan narasumber yang ahlidi bidang tufting. Eksplorasi dilakukan pada berbagai material seperti benang milk cotton,benang poppy, dan kain dasar seperti monks cloth. Hasil penelitian menunjukkan bahwateknik tufting berpotensi besar dalam menciptakan nilai estetika dan inovasi tekstil padabusana anak. Produk akhir yang dihasilkan berupa busana anak dengan elemen teksturtiga dimensi yang sesuai dengan tren warna Floral Outburst 2026, serta nyamandigunakan di daerah perkotaan besar. Penelitian ini diharapkan dapat memperkayakhasanah desain tekstil dan memberikan alternatif inovatif dalam perancangan busanaanak di Indonesia.Kata kunci: Tufting, busana anak, tren fashion 2026.
PERANCANGAN READY-TO-WEAR DELUXE WOMENSWEAR MENGGUNAKAN KOMBINASI MATERIAL DENIM DENGAN TEKNIK TUFTING Sopyan, Qisti Lutvia Putri; Putri, Liandra Khansa Utami; Siagian, Marissa Cory Agustina
eProceedings of Art & Design Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pemaksimalan potensi teknik tufting untukmenciptakan produk tekstil dan fesyen yang inovatif, berkualitas tinggi, dan tahan lamadengan merancang busana wanita siap pakai menggunakan material denim. Denganmenggunakan pendekatan kualitatif, penelitian ini memberikan wawasan mendalamtentang fenomena sosial dan mengidentifikasi potensi besar dari teknik tufting danmaterial denim. Temuan penelitian ini bertujuan untuk menciptakan model busanawanita yang variatif, tahan lama, dan memiliki nilai estetika yang tinggi untuk PT GarudaMas Semesta. Penelitian ini juga diharapkan dapat berkontribusi pada pengembanganindustri tekstil dan fesyen Indonesia dan meningkatkan daya saing produk tekstil danfesyen Indonesia di pasar global.Kata kunci: Teknik ufting, Material Denim, Ready-to-wear Deluxe, Womenswear
The Development of Women’s Shirt for the “Berkain” Trend with the Application of Embroidery Rajagukguk, Juniar Angelin Berliana; Bastaman, Widia Nur Utami; Putri, Liandra Khansa Utami; Muslikhani, Aghnia Fauzul
Gorga : Jurnal Seni Rupa Vol. 14 No. 1 (2025): Gorga: Jurnal Seni Rupa
Publisher : Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/gr.v14i1.64508

Abstract

The emergence of the Berkain trend since 2017, initiated by the Indonesian art community Swara Gembira, has shown a new fashion style. The younger generation combines traditional Indonesian fabrics with modern clothing products, one of which is shirts with decorative embroidery elements. Data shows that many local Indonesian brands offer women's shirts with simple cuts and limited design development. On the other hand, the decorative elements used are still largely inspired by floral motifs with embroidery techniques that lack variety. This presents an opportunity to develop clothing with more diverse embroidery motifs to create new design variations. This research uses a double diamond approach: discover, define, develop, and deliver, with the application of the craft creation development method: inquiry, design, and reification in the develop stage. The final product of this research is a women's shirt with embroidery motifs inspired by traditional Indonesian dance culture so that it can meet the market's need for varied shirt designs and motifs that are still comfortable and casual to wear in daily activities.