Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Journal of Informatics and Computer Science (JINACS)

Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Penerima Beasiswa PPA Menggunakan Metode ROC dan MAUT Berbasis Website Rohman, Moch Fatichur; Sisephaputra, Bonda
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol. 5 No. 03 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jinacs.v5n03.p358-368

Abstract

Pengembangan Sistem Helpdesk Menggunakan Chatbot Dengan Metode Retrieval-augmented Generation (Rag) pratama, ilza ichsanudin rachman; Sisephaputra, Bonda
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol. 6 No. 03 (2025)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jinacs.v6n03.p696-710

Abstract

Abstrak— Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem helpdesk menggunakan chatbot berbasis metode Retrieval-Augmented Generation (RAG) guna meningkatkan efisiensi layanan administratif di lingkungan kampus. Sistem ini dibangun menggunakan FastAPI sebagai backend dan Next.js sebagai frontend, yang memastikan antarmuka yang responsif dan ramah pengguna. Chatbot memanfaatkan kemampuan text generation dari model Gemini yang dikombinasikan dengan pencarian semantik menggunakan FAISS DATABASE dari OpenAI, sehingga memungkinkan penyampaian informasi yang akurat dan relevan secara real-time. Selama fase pengujian, sistem ini berhasil menangani berbagai pertanyaan pengguna secara bersamaan, memberikan respons yang cepat dan andal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini memudahkan akses terhadap informasi akademik dan administratif, serta menyederhanakan interaksi pengguna dengan layanan helpdesk kampus. Pengembangan di masa depan akan mencakup deployment server dan penyesuaian konfigurasi prompt untuk meningkatkan akurasi serta kapabilitas sistem. Kata Kunci— Sistem helpdesk, chatbot, RAG, pencarian semantik
Rekayasa Sistem SIMLPPM untuk Pemantauan Penelitian di Universitas Negeri Surabaya Wibawa, Rindu Puspita; Prismana, I Gusti Lanang Putra Eka; Palupi, Ghea Sekar; Sisephaputra, Bonda
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol. 5 No. 04 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universitas Negeri Surabaya (UNESA), melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), berkomitmen mengembangkan budaya riset dan pengabdian yang inovatif serta berorientasi kewirausahaan. Dalam rangka memperkuat sistem pelaporan kegiatan penelitian, SIMLPPM sebagai sistem informasi utama di UNESA dinilai perlu penguatan, khususnya dalam penyajian data yang lebih terperinci dan informatif. Untuk itu, pengembangan fitur dashboard dirancang agar mempermudah akses data penelitian bagi civitas akademika, reviewer, dan pimpinan universitas. Dashboard ini dirancang menggunakan prinsip Business Intelligence untuk menyajikan data secara visual dan interaktif melalui grafik dan indikator kinerja, yang mencakup evaluasi proposal, jumlah peserta, dan distribusi penelitian antar fakultas. Penelitian ini menggunakan metode SDLC model waterfall, dengan tahapan lengkap dari analisis kebutuhan hingga pengujian sistem. Hasil rekayasa sistem menunjukkan bahwa dashboard berhasil memenuhi kebutuhan pelaporan internal, mendukung pencapaian indikator kinerja utama (IKU), dan meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan data penelitian di UNESA. Kata Kunci— Dasbor, Pelaporan, Sistem Informasi, Riset, Teknologi Informasi.
Aplikasi Management Dan Rekomendasi Atlet Pada Pengurus Besar Ju-Jitsu Kota Surabaya Berbasis Website Dengan Metode Naïve Bayes Bara Laily Mubarok; Bonda Sisephaputra
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Article In Press(1)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak— Perkembangan teknologi informasi telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai bidang, termasuk olahraga. Pendataan atlet yang dilakukan secara manual pada Pengurus Besar Ju-Jitsu Indonesia (PBJI) Kota Surabaya sering menimbulkan masalah seperti data yang tidak valid, duplikasi, dan memakan waktu lama. Untuk mengatasi permasalahan ini, penelitian ini mengembangkan aplikasi manajemen dan rekomendasi atlet berbasis website menggunakan metode Naïve Bayes untuk mendukung proses seleksi atlet berprestasi. Sistem rekomendasi menggunakan metode Naïve Bayes yang memanfaatkan data prestasi atlet untuk menghasilkan rekomendasi yang akurat. Selain itu, sistem ini dibandingkan dengan pendekatan berbasis query filter untuk menilai kelebihan masing-masing metode berdasarkan akurasi, kecepatan, dan kemudahan implementasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Naïve Bayes memiliki tingkat akurasi yang sama dengan query filter, dan memerlukan waktu pemrosesan yang lebih lama. Aplikasi ini telah diuji menggunakan metode Blackbox Testing dan User Acceptance Testing (UAT) dengan hasil bahwa semua fitur berfungsi sesuai kebutuhan pengguna. Aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam manajemen dan seleksi atlet berprestasi di PBJI Kota Surabaya.   Kata Kunci: Naïve Bayes, Query Filter, Manajemen Atlet, RAD, Rekomendasi, PBJI Kota Surabaya.