Mohamad Iwan Fitriani, Mohamad Iwan
Alumnus Program Doktor Manajemen Pendidikan Islam UIN Malang

Published : 13 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan

Optimalisasi Pengelolaan Keuangan Melalui Literasi Keuangan di SD Negeri Tanak Embang Hastuti, Sri Puji; Fitriani, Mohamad Iwan
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 9 No. 3 (2024): Agustus
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v9i3.2423

Abstract

Pendidikan dalam oprasionalnya tidak dapat dilepaskan dari masalah dana. Khususnya keuangan sekolah. Kepala sekolah dan bendahara sebagai perencana anggaran sekolah harus memahami manajemen keuangan sekolah, terutama dalam perencanaan, penggunaan dan pemanfaatan semua kebutuhan sekolah. Semakin baik kemampuan literasi keuangan pengelola keuangan maka semakin baik pula pengelolaan keuangan yang dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana bentuk optimalisasi pengelolaan keuangan pada lembaga pendidikan melalui literasi keuangan yang dilakukan oleh kepala sekolah dan bendahara selaku pengelola keuangan sekolah SD Negeri Tanak Embang.  Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan mode studi kasus dimana pengambilan data dilakukan melalui observasi dan wawancara maupun dokumentasi. Berdasarkan hasil observasi, wawancara dan dokumentasi hasilnya mengungkap bahwa pengelolaan keuangan SD Negeri Tanak Embang sudah baik dan sesuai dengan prinsip pengelolaan keuangan serta sesuai dengan juklak dan juknis Dana BOS. Dalam pengelolaan keuangan, kepala sekolah dan bendahara melibatkan banyak pihak termasuk guru dan komite sekolah.  Program-program sekolah berjalan lancar dan membawa dampak positif bagi siswa dan guru khususnya dan kemajuan sekolah pada umumnya. Pengelolaan keuangan sekolah yang dimulai dari perencanaan, penggunaan atau realisasi, dan pertanggungjawaban atau pelaporan harus dilakukan sesuai dengan prinsip pengelolaan keuangan. Pengelolaan keuangan yang baik tentunya tidak mudah dan didapat dari peningkatan kompetensi melalui literasi keuangan. Literasi keuangan yang dilakukan oleh kepala sekolah dan bendahara SD Negeri Tanak Embang dilakukan melalui aktif berkonsultasi dengan pihak Dinas Pendidikan Daerah, membaca buku manajemen keuangan, googling dan menonton youtube.