Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Kolaboratif Sains

Efektifitas Modul Gigiku Sehat Siswa Berprestasi pada Anak SD di Kabupaten Sigi : Effectiveness Of The Healthy Teeth Module For Achieving Students In Primary School Children In Sigi District Elli Yane Bangkele; Sumarni
Jurnal Kolaboratif Sains Vol. 7 No. 8: Agustus 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56338/jks.v7i8.5771

Abstract

Asupan gizi yang adekuat sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan dan perkembangan anak. Anak anak merupakan usia yang rentan terhadap kejadian karies gigi karena pola makan dan kebersihan anak kurang baik. Kebutuhan macronutrient dan micronutrient tidak hanya berhubungan dengan stutus gizi tetapi juga berhubungan dengan tingkat keparahan karies gigi. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat yaitu agar menambah wawasan siswa/siswi mengenai pentingnya merawat gigig bagi usia dini dalam meningfkatkan kesehatan. Adapun tahap pelaksanaan yang akan dilakukan yaitu ; Mengumpulkan informasi dari berbagai sumber, menentukan target dan tempat pelaksanaan, mengurus perijinan, berkonsultasi dengan pihak mitra, melakukan persiapan pelatihan/edekasi dengan melibatkan pihak puskesmas, pelaksanaan pelatihan/edukasi dan Pembuatan laporan. Target luaran pada pengabdian ini yaitu terbitnya jurnal pengabdian yang berakreditas SINTA
Sosialisasi Kasus dan Tatalaksana Gawat Darurat dan Patah Tulang pada Siswa SMA Negeri 1 Palu: Socialization Of Emergency Cases And Management For Bone Fractures In Sma N 1 Palu Students Muhammad Ardi Munir; Elli Yane bangkele; Sumarni; Amirah Basry; Rahma Dwi Larasati
Jurnal Kolaboratif Sains Vol. 7 No. 8: Agustus 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56338/jks.v7i8.5869

Abstract

Banyaknya kecelakaan atau cedera yang terjadi di sekolah pada siswa baik pada saat mengikuti kegiatan kurikuler ataupun ekstrakurikuler, siswa perlu memahami prosedur melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan. Cedera akibat kecelakaan di lingkungan sekolah umumnya terjadi pada sistem mus c uloskeletal dan harus ditangani dengan cepat dan tepat. luka, pendarahan, kelainan bentuk tulang Keadaan atau patah tulang, kecacatan hingga kematian dapat terjadi jika penanganan awal yang dilakukan tidak cepat dan tepat. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengukur pengetahuan siswa dengan memberikan edukasi kesehatan serta simulasi tentang penanganan cedera patah tulang pada siswa di SMA Negeri 1 Palu. Waktu pelaksanaan kegiatan dilakukan pada bulan Juli 2024 dengan metode berupa pretest dan posttest serta simulasi kesehatan tentang penanganan awal pada cedera patah tulang. Sasaran pengabdian masyarakat ini adalah siswa di SMA Negeri 1 Palu. Kegiatan ini mendapatkan respon yang baik oleh siswa sebagai sasaran kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan mendapatkan ijin oleh kepala sekolah sebelum pelaksanaan kegiatan. Hasil pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat diikuit sebanyak 43 siswa di SMA Negeri 1 Palu menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan berdasarkan nilai rata-rata pretest sebesar 8,21 dan nilai rata-rata posttest sebesar 11,44. Kesimpulannya yaitu terjadi peningkatan pengetahuan siswa berdasarkan nilai rata-rata pretest dan posttest setelah dilakukan intervensi pendidikan kesehatan tatalaksana gawat darurat dan patah tulang di SMA Negeri 1 Palu. Target luaran pada pengabdian ini yaitu terbitnya jurnal pengabdian yang berakreditas SINTA.
Penyuluhan Tentang Needle Stick Injury di Rumah Sakit: Education About Needle Stick Injury in the Hospital Parmin; Hasnidar; Rahma Dwi Larasati; Ratna Devi; Elli Yane Bangkele; Fitri; Salsabila
Jurnal Kolaboratif Sains Vol. 8 No. 10: Oktober 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56338/jks.v8i10.8607

Abstract

Needle Stick Injury (NSI) merupakan risiko kerja yang sering dialami petugas kesehatan di rumah sakit dan berpotensi menularkan penyakit infeksi berbahaya. Rendahnya pengetahuan dan kepatuhan terhadap prosedur keselamatan dapat meningkatkan risiko kejadian NSI, sehingga diperlukan kegiatan penyuluhan sebagai upaya pencegahan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan petugas kesehatan mengenai bahaya, pencegahan, dan penatalaksanaan NSI. Metode yang digunakan adalah penyuluhan interaktif melalui ceramah dan diskusi. Kegiatan pengabdian dilakukan di Rumah Sakit Madani Palu dengan sasaran peserta pengabdian yaitu petugas kesehatan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman petugas kesehatan terhadap prosedur pencegahan dan penanganan NSI. Kegiatan ini diharapkan dapat menurunkan risiko kejadian NSI di rumah sakit melalui penerapan perilaku kerja yang lebih aman. Target luaran pada pengabdian ini yaitu terbitnya jurnal pengabdian yang berakreditas SINTA.