Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

PENGEMBANGAN HASIL PRODUKSI KELOMPOK TANI NGUDI LUHUR SEBAGAI SOLUSI USAHA BERKEMBANG LUAS Sudiyono, Sudiyono; Rachmawati, Meida; Widagdo, Teguh Harso
Jurnal Bakti Humaniora Vol. 2 No. 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Ngudi Waluyo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35473/jbh.v2i2.2007

Abstract

Penanganan permasalahan pertanian di Indonesia perlu adanya dukungan dari berbagai pihak seperti pemerintah sebagai penyumbang dana bagi kegiatan pertanian, masyarakat sebagai penyampai informasi yang tepat dalam pengelolaan lahan, serta partisipasi para petani dalam kegiatan pertanian. Salah satu program pemerintah untuk kesejahteraan para petani adalah dengan program Kelompok Tani (KT). Adapun tujuan dibentuknya Kelompok Tani (KT) adalah untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan petani dan keluarganya  sebagai subjek  pembangunan pertanian melalui pendekatan kelompok  agar lebih berperan dalam pembangunan. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara observasi, dan dokumentasi, untuk membuktikan keabsahan data, di gunakan teknik ketekunan di lapangan dan triangulasi sumber dan metode. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model interaktif yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kelompok Tani (KT) Ngudi Luhur berperan sebagai wadah untuk meningkatkan pendapatan melalui kegiatan pengolahan hasil pertanian dan bank sampah, menjadi wadah untuk meningkatkan produktivitas melalui kegiatan pemanfaatan lahan pekarangan, menjadi wadah untuk menambah pendidikan dan pengetahuan melalui kegiatan pertemuan rutin dan pelatihan. Dari kegiatan tersebut para anggota mampu meningkatkan pendapatan keluarga, dan menekan biaya pengeluaran untuk kebutuhan sehari-hari. Hasil dari setiap kegiatan di Kelompok Tani (KT) Ngudi Luhur dimanfaatkan oleh masing-masing anggota untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
TEKNIK COPYWRITING HARGA UNTUK MARKETING ONLINE BAGI PELAKU UMKM KERAJINAN DAN SOUVENIR DI DESA PUCANG, KABUPATEN MAGELANG Jayatanti, Fitri Dwi; Isnawati, Setya Indah; Widagdo, Teguh Harso
Jurnal Bakti Humaniora Vol. 2 No. 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Ngudi Waluyo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35473/jbh.v2i2.2043

Abstract

Copywriting adalah salah satu unsur pemasaran yang paling sedikit peminatnya, namun paling banyak mendapatkan perhatian. Copywriting bahkan memiliki peranan yang penting di dalam bidang content writing. Dilansir dari laman Demand Metric, dengan menggunakan content marketing, maka dapat memangkas biaya pemasaran sebanyak 62% dan mampu menghasilkan leads yang lebih banyak (accurate.id, 2022). Dalam bisnis, pengertian copywriting yakni kegiatan menulis teks pemasaran (iklan) dengan tujuan memersuasi atau membujuk konsumen untuk melakukan tindakan sesuai dengan tujuan penjual yang ingin dicapai. Penulisan harga pada suatu produk juga mempunyai strategi khusus terutama bagi produk yang jenisnya banyak dengan sistem borongan/paket. Salah satunya yaitu pada UMKM kerajinan dan souvenir di Toko Bintang Arafah, Desa Pucang, Kabupaten Magelang. UMKM tersebut sudah berdiri sejak 18 tahun lalu, namun baru dikelola secara online mulai September 2021 sehingga dalam memasarkan produknya melalui online baik media sosial maupun marketplace masih belum maksimal hingga saat ini. Produknya pun banyak jenisnya antara lain: cangkir, mug, termos, centong, sisir, pisau, gantungan kunci dan sebagainya di mana dijual dalam bentuk grosir/borongan/paket untuk souvenir. Untuk itulah kegiatan PKM ini dilaksanakan guna meningkatkan penjualan melalui pemasaran online melalui media sosial dan marketplace terkait penulisan harga jual yang efektif.
STRATEGI PROMOSI PADA BUMDES-MART DESA KRADENAN KABUPATEN SEMARANG Widagdo, Teguh Harso; Sudiyono; Nurcahyo, Satria Avianda; Rachmawati, Meida; Ali, Ahmad
Jurnal Bakti Humaniora Vol. 3 No. 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ngudi Waluyo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35473/jbh.v3i1.2360

Abstract

Dengan pesatnya perkembangan teknologi, berimbas pada peningkatan akan pentingnya keberadaan bisnis ritel atau retail business di tengah masyarakat. Semula dipandang hanya sebagai penyedia barang dan jasa, kini ritel dipandang sebagai bisnis yang semakin inovatif, dinamis, dan kompetitif. Untuk menjadikan ritel sebagai bisnis yang demikian, diperlukan pemberdayaan para pelaku usaha untuk meningkatkan kemampuannya melalui bimbingan dan pelatihan sehingga kompetensi kewirausahaannya akan makin meningkat dengan pengelolaan usaha yang dijalankan menjadi lebih baik, efektif dan efisien. Penelitian ini dirancang untuk pemilik atau pimpinan toko ritel dan karyawannya untuk berlatih mendesain gambar dan teks menggunakan Canva sebagai alat promosi. Hasil dari pengabdian masyarakat ini antara lain pembuatan modul Canva sebagai panduan desain gambar, pembuatan kerangka kerja deskripsi kerja untuk setiap pemilik atau pimpinan usaha dan karyawan, dan hasil pelatihan desain gambar menggunakan Canva digunakan dalam bahan promosi seperti t-shirt, mug, spanduk, flyer, poster, banner ataupun sarana lainnya. Kata Kunci: bisnis ritel, strategi promosi, pelaku usaha
Model Strategi Kepemimpinan Tranformasional Dan Budaya Organisasi Sebagai Mediasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada RSUD dr. Gondo Suwarno Ungaran Widagdo, Teguh Harso; Nurcahyo, Satria Avianda; Sudiyono; Ali, Ahmad; Purwanto, Adi
Jurnal Ilmu Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): JULI
Publisher : P3M Universitas Aisyiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30787/jiembi.v3i2.2091

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai dengan budaya organisasi sebagai variabel mediasi pada RSUD dr. Gondo Suwarno Ungaran. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode Structural Equation Modeling-Partial Least Squares (SEM-PLS). Pengambilan sampel dilakukan menggunakan rumus Slovin, menghasilkan 120 responden yang terdiri dari pegawai RSUD dr. Gondo Suwarno Ungaran. Data dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur dan dianalisis menggunakan software SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai (Hipotesis 1). Budaya organisasi juga terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai (Hipotesis 2). Selain itu, budaya organisasi mampu memediasi hubungan antara kepemimpinan transformasional dan kinerja pegawai secara positif dan signifikan (Hipotesis 3). Temuan ini mengindikasikan bahwa budaya organisasi yang kuat dapat memperkuat dampak kepemimpinan transformasional dalam meningkatkan kinerja pegawai.Implikasi praktis dari penelitian ini adalah pentingnya rumah sakit untuk mengadopsi gaya kepemimpinan transformasional dan memperkuat budaya organisasi guna meningkatkan kinerja pegawai. Manajemen RSUD dr. Gondo Suwarno Ungaran diharapkan dapat menyusun program pengembangan kepemimpinan yang mendorong komunikasi, motivasi, dan inovasi, serta memastikan penerapan nilai-nilai budaya organisasi secara konsisten.Penelitian ini memberikan kontribusi teoritis terhadap literatur tentang kepemimpinan transformasional, budaya organisasi, dan kinerja pegawai, khususnya dalam konteks rumah sakit daerah. Studi lebih lanjut disarankan untuk mengeksplorasi variabel lain yang dapat memediasi atau memoderasi hubungan ini, seperti motivasi kerja atau kepuasan kerja.
Strategic Innovation Quality: Technological Innovation Capability Model to Improve Competitive Advantage and Human Resource Performance of Tourism Industry Sudiyono, Sudiyono; Nurcahyo, Satria Avianda; Widagdo, Teguh Harso
Jurnal Penelitian Ekonomi dan Bisnis Vol. 10 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Dian Nuswantoro Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/jpeb.v10i2.12604

Abstract

This study aims to analyze the influence of Strategic Innovation Quality (SIQ) on Competitive Advantage (CA) and Human Resource Performance (HRP), with Technological Innovation Capability (TIC) as a mediating variable. The research was conducted on employees of Lawu Group Tourist Attractions in Central Java, with a saturated sample of 255 employees. A quantitative research method was applied using Structural Equation Modeling-Partial Least Squares (SEM-PLS).The results indicate that SIQ has a positive influence on TIC and HRP. TIC also has a positive and significant impact on CA and HRP, while it mediates the relationship between SIQ and CA. However, the direct relationship between SIQ and CA is not significant, suggesting that technological innovation capability plays a more dominant role in creating a competitive advantage than strategic innovation alone. These findings highlight that in the tourism industry, strengthening technological innovation capabilities is crucial for enhancing both competitive advantage and human resource performance.The study's implications suggest that the management of Lawu Group Tourist Attractions should focus on strengthening technological innovation strategies to enhance competitiveness and optimize employee performance. Moreover, organizations need to emphasize technology development as a bridge between strategic innovation and competitive advantage. This research contributes academically to the development of strategic innovation theories in the tourism sector and provides practical recommendations for tourism destination managers to improve organizational performance sustainably.
Implementation of Digital Marketing Strategy in MSME Development in Candisari Ungaran Village Rachmawati, Meida; Widagdo, Teguh Harso; Sudiyono, Sudiyono; Nurcahyo, Satria Avianda; Ali, Ahmad
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 08 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jiss.v4i08.863

Abstract

Candisari Village is a village where some of its MSMEs have utilized digital marketing platforms. With the rapid development of technology, the digital world and the internet have also impacted the field of marketing. The marketing trend, which was initially conventional (offline), has now shifted to digital (online). This study adopts a qualitative approach and descriptive analysis approach, which means using a qualitative approach to understand and describe the implications of analysis principles contained in MSMEs' digital marketing strategies. The research aims to gather information about digital marketing strategies for the development of micro, small, and medium-sized enterprises (MSMEs). The digital marketing strategies implemented by food and beverage MSMEs in Candisari Village include marketing through social media platforms and various e-commerce applications such as GrabFood, GoFood, and ShopeeFood. To promote their businesses, the majority of MSMEs utilize Instagram, Facebook, TikTok, and WhatsApp as platforms to upload attractive photos and videos of their products on their Instagram accounts, including Instagram Reels, Instagram Feed, and Instagram Stories. Overall, MSMEs in Candisari Village have experienced progress and healthy competition in business development after implementing digital marketing strategies, leading to the advancement of their businesses
Strategi Human Capital Development Guna Membangun Sustainable Organization dengan Maqasid Syariah Pada Pegawai Kementrian Agama Kabupaten Semarang Satria Avianda Nurcahyo; Sudiyono, Sudiyono; Rachmawati, Meida; Widagdo, Teguh Harso; Ahmad Ali
Jurnal Ilmu Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol. 2 No. 2 (2024): JULI
Publisher : P3M Universitas Aisyiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30787/jiembi.v2i2.1525

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi pengembangan sumber daya manusia (Human Capital Development) dalam membangun organisasi yang berkelanjutan dengan pendekatan Maqasid Syariah pada pegawai Kementerian Agama Kabupaten Semarang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pengembangan human capital yang efektif melibatkan pelatihan berkelanjutan, peningkatan kompetensi profesional, dan penanaman nilai-nilai syariah dalam budaya organisasi. Implementasi Maqasid Syariah dalam pengembangan sumber daya manusia tidak hanya meningkatkan kinerja pegawai tetapi juga memastikan kesejahteraan holistik yang mencakup aspek spiritual, moral, dan sosial.Hasil penelitian mengungkapkan beberapa temuan penting: (1) Pelatihan berkelanjutan yang mengintegrasikan nilai-nilai syariah telah meningkatkan motivasi dan produktivitas pegawai; (2) Peningkatan kompetensi profesional melalui program pengembangan karir telah berhasil meningkatkan kualitas pelayanan publik; (3) Penanaman nilai-nilai Maqasid Syariah dalam budaya organisasi telah menciptakan lingkungan kerja yang lebih harmonis dan beretika tinggi. Selain itu, penelitian ini menemukan bahwa keterlibatan pegawai dalam pengambilan keputusan strategis memperkuat komitmen mereka terhadap tujuan organisasi yang berkelanjutan. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam merumuskan kebijakan pengembangan sumber daya manusia yang berkelanjutan dan sesuai dengan prinsip-prinsip syariah, yang diharapkan dapat menjadi model bagi lembaga pemerintah lainnya.
PERAN STRATEGIC POWER LEADERSHIP “GRASSROOTS” (AKAR RUMPUT ) TERHADAP LOYALITAS ANGGOTA PADA LEMBAGA PARTAI POLITIK Sudiyono, Sudiyono; Avianda, Satria; Nurcahyo, Nurcahyo; Aziz, Abdul; Widagdo, Teguh Harso; Rupa, Martina Kaisriani
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024 (Special Issue)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.31986

Abstract

Penelitian ini membahas peran Strategic Power Leadership dalam memengaruhi loyalitas karyawan pada lembaga partai politik. Konsep Strategic Power Leadership menyoroti pentingnya penggunaan kekuatan strategis untuk merancang dan melaksanakan strategi yang efektif dalam memperkuat hubungan dengan karyawan, sehingga memperkuat loyalitas mereka terhadap partai.Studi ini menggunakan metode penelitian kualitatif, termasuk wawancara mendalam dan observasi partisipatif, untuk mendalami pemahaman tentang bagaimana peran Strategic Power Leadership "Grassroots" memengaruhi loyalitas karyawan pada lembaga partai politik. Temuan menunjukkan bahwa pemimpin partai yang menerapkan pendekatan "Grassroots" mampu membangun hubungan yang inklusif, adil, dan responsif dengan karyawan. Melalui komunikasi terbuka, keterlibatan aktif, dan perhatian terhadap kebutuhan individu, pemimpin partai dapat memperkuat loyalitas karyawan dan menciptakan lingkungan kerja yang memotivasi dan mendukung.Kesimpulannya, peran Strategic Power Leadership memiliki dampak signifikan terhadap loyalitas karyawan pada lembaga partai politik. Dengan memperhatikan aspek-aspek seperti visi yang inspiratif, keterlibatan aktif, keadilan, integritas, dan komunikasi terbuka, pemimpin partai dapat memperkuat hubungan dengan karyawan dan memastikan kesetiaan mereka terhadap partai politik. Implikasi penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi pemimpin partai dalam membangun tim yang solid dan terlibat dalam mencapai tujuan organisasi politik mereka.