Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial

Implementasi POAC Dalam Penjaminan Mutu Dharma Pendidikan Oleh Tim Koordinator Semester Halirat, Karten; Suryaningrum, Sumarah; Victory, Bintang Lony Vera; Khusnaini, Mukh
JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Vol. 4 No. 2 (2025): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jupeis.Vol4.Iss2.1520

Abstract

Penjaminan mutu dharma pendidikan di perguruan tinggi merupakan tanggung jawab penting yang dilaksanakan oleh unit-unit pelaksana akademik, salah satunya Tim Koordinator Semester (TKS). Penelitian ini bertujuan untuk menganlisis pendekatan manajemen POAC (Planning, Organizing, Actuating, dan Controlling) dalam penjaminan mutu dharma pendidikan oleh TKS pada tingkat program studi. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa perencanaan dilakukan dengan mengacu pada kalender akademik, evaluasi semester sebelumnya, serta kebutuhan kurikulum. Pengorganisasian meliputi pembagian tugas berbasis kompetensi dan penetapan struktur kerja yang legal formal. Pelaksanaan difasilitasi dengan pendekatan suportif, apresiasi; dan inovasi digital. Selanjutnya pengendalian dilakukan secara berkala melalui evaluasi kinerja, pelaporan capaian, serta tindakan korektif terhadap kendala. Implementasi POAC secara konsisten mampu meningkatkan efektivitas, efisiensi dan akuntabilitas proses pendidikan. Hasil penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pengembangan sistem penjaminan mutu yang berkelanjutan di lingkungan perguruan tinggi, serta mengarahkan TKS untuk berperan aktif dalam menjaga standar akademik dan kualitas pembelajaran.