Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Dinamika Makroekonomi dan Dampaknya terhadap Kemiskinan: Studi Panel Provinsi di Indonesia Sappewali, Badriah; Saifuloh, Nur Imam
Bulletin of Economic Studies (BEST) Vol 5 No 1 (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/best.v5i1.58999

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji determinan utama yang memengaruhi kemiskinan dan kesempatan kerja di Indonesia, dengan menyoroti peran utang luar negeri, investasi, dan jumlah uang beredar. Secara khusus, penelitian ini menganalisis pengaruh langsung maupun tidak langsung dari ketiga variabel tersebut terhadap tingkat kemiskinan, melalui mekanisme mediasi inflasi, pertumbuhan ekonomi, dan kesempatan kerja. Studi ini menggunakan data panel dari 34 provinsi di Indonesia selama periode 1990 hingga 2020. Data dikumpulkan melalui teknik dokumentasi dari berbagai sumber resmi, kemudian dianalisis menggunakan pendekatan kuantitatif berbasis model persamaan struktural. Hasil analisis menunjukkan bahwa peningkatan utang luar negeri secara langsung berdampak pada kenaikan tingkat kemiskinan. Namun demikian, utang luar negeri berpotensi menurunkan kemiskinan apabila dialokasikan secara produktif untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan memperluas kesempatan kerja. Investasi terbukti berkontribusi dalam menurunkan tingkat kemiskinan, baik secara langsung maupun melalui peningkatan kesempatan kerja. Di sisi lain, inflasi dan pertumbuhan ekonomi tidak menunjukkan peran sebagai variabel mediasi yang signifikan dalam hubungan antara investasi dan kemiskinan. Jumlah uang beredar tidak berdampak langsung terhadap kemiskinan, namun berpotensi memberikan efek tidak langsung apabila mampu mengendalikan inflasi, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan menciptakan lapangan kerja. Temuan ini memberikan implikasi kebijakan penting bagi perumusan strategi pembangunan ekonomi yang lebih inklusif dan pro-pertumbuhan melalui optimalisasi investasi dan pengelolaan utang yang efektif.
Pengaruh Pengupahan Satuan Hasil, Pengupahan Satuan Waktu, Motivasi Kerja dan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening terhadap Kinerja Karyawan di Skala UMKM pada PT Erfa Karya Mandiri Kota Bekasi Triyana, Kristien Mey; Rakhmat; Saifuloh, Nur Imam
Journal of Marketing Management and Innovative Business Review Vol. 3 No. 1 (2025): Mariobre, June 2025 (e-ISSN: 3031-4208)
Publisher : Master of Management Study Program, Universitas Kristen Indonesia Paulus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63416/mrb.v3i1.359

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sistem pengupahan satuan hasil, pengupahan satuan waktu, motivasi kerja, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Erfa Karya Mandiri, sebuah perusahaan berskala UMKM di Kota Bekasi. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 60 karyawan, dianalisis menggunakan SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengupahan satuan hasil dan sistem pengupahan satuan waktu memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap kepuasan kerja. Selain itu, motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja, yang pada gilirannya meningkatkan kinerja karyawan. Namun, sistem pengupahan satuan hasil dan satuan waktu tidak langsung mempengaruhi kinerja melalui kepuasan kerja. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pengelolaan sistem pengupahan yang adil dan motivasi yang tinggi dapat meningkatkan kepuasan kerja dan kinerja karyawan. Perusahaan disarankan untuk menyesuaikan sistem pengupahan dengan karakteristik pekerjaan dan tujuan organisasi, serta memperhatikan faktor motivasi untuk mencapai kinerja optimal.
DETERMINANTS OF GARUDA AIRFARE REVENUE BEFORE AND AFTER THE COVID-19 PANDEMIC Butarbutar, Sopar Tumpak Rensius; Panggabean , Bungaran; Saifuloh, Nur Imam
Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business Vol. 5 No. 3 (2025): Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business (2025)
Publisher : Lembaga Intelektual Muda (LIM) Maluku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54373/ifijeb.v5i3.3543

Abstract

The main revenue of service companies engaged in the aviation industry comes from the sale of passenger tickets, and PT Garuda Indonesia Tbk is no exception. However, there was a drastic decline when the covid-19 pandemic hit which limited the mobility of people. This study is directed at comparing pre- and post-pandemic conditions, which will then lead to an analysis of domestic flight ticket revenue factors. A quantitative approach is used to dissect the problem with paired sample t-test and exploratory factor analysis (EFA). The initial test uses secondary data in the form of pre- and post-pandemic airplane ticket revenues for each of the 15 periods (months). Meanwhile, the second test used primary data collected through distributing questionnaires to 60 respondents who use economy aircraft type B737-800NG on domestic routes. The results showed a significant difference in pre and post-pandemic airplane ticket revenues. After an in-depth study, of the six proposed determinant variables, two of them can be considered as determinants, namely maintenance as factor 1 and price as factor 2. The remaining four variables, namely punctuality, audio video services, aircraft cleanliness and seat comfort, are categorized in factor 1. These findings support the importance of airline marketing strategies, especially setting competitive ticket prices and excellent service to its users. The more affordable the price offered plus the better the service. The practical implications for management are (1) operational efficiency such as aircraft fleet optimization or digitization and automation of business processes, (2) product and service segmentation by offering tiered services and ticket bundling, (3) utilization of technology by opening application-based services and loyalty programs, (4) strategic partnerships, especially hotels, restaurants and land transportation, and (5) focus on customer satisfaction.
Investment and Labor Absorption on Poverty Levels through the Dynamics of Economic Growth in West Papua Hasbiah; Saifuloh, Nur Imam; Sutomo, Deni Anggreani; Horas, Erwin; Awaluddin, Sri Prilmayanti
Jurnal Ilmiah Akuntansi Kesatuan Vol. 13 No. 4 (2025): JIAKES Edisi Agustus 2025
Publisher : Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jiakes.v13i4.3524

Abstract

Poverty in Indonesia is not only caused by low income but also by limited access to education, health, and basic services. West Papua has a high poverty rate compared to the national average, suggesting that economic growth and investment have not been effective in reducing it. This study aims to analyze the impact of investment and labor absorption on poverty through economic growth in West Papua. The research method used BPS secondary data from 13 districts/cities during 2011–2023, analyzed with Eviews 13 and Microsoft Excel. Panel data regression with Chow, Hausman, and Lagrange Multiplier tests is used to determine the best model, as well as regression tests, R², and F-tests to measure relationships between variables. The results showed that investment and GDP growth significantly reduced poverty, while labor absorption had no significant effect. The impact of investment depends on the sector and the distribution of benefits, while economic growth has the greatest influence on poverty reduction. Therefore, policies must direct investment to labor-intensive sectors, improve the quality of the workforce, and ensure inclusive economic growth so that the benefits are evenly distributed throughout society.
It’s giving halal: Gen Z behavior bridging halal certification and MSMEs’ purchase intention Arumbinang, Nimas Ayu; Saifuloh, Nur Imam
Review of Islamic Social Finance and Entrepreneurship Volume 4 Issue 2, 2025
Publisher : Center for Islamic Economics and Development Studies [P3EI]

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/RISFE.vol4.iss2.art2

Abstract

Purpose – This study evaluates the influence of halal certification and Islamic marketing strategies on the purchase intention of MSMEs culinary products, with Gen Z consumer behavior as a mediating variable. The Islamic marketing approach references the SGIE 2023 Halal Lifestyle Marketing Mix (HLMM), which integrates the principles of amanah, taqwa, ihsan, and adl into the 4Ps framework. Methodology – Primary data were collected from Muslim respondents aged 17–26 years in West Java, a province promoting halal tourism and MSMEs growth. Structural Equation Modeling (SEM) was employed to test the proposed model.Findings – Halal certification significantly enhances consumer behavior, which in turn drives purchase intention. However, a negative direct effect of halal certification on purchase intention suggests a full mediation effect, where halal certification for MSMEs boosts Gen Z purchase intention only when it shapes how they think and act. Islamic marketing strategies also show a positive, albeit smaller, effect on consumer behavior and purchase intention. Implications – Government efforts focusing solely on MSME certification could trigger consumer skepticism and discourage purchases. Therefore, initiatives must be coupled with Islamic marketing strategies that translate halal labels into meaningful consumer value.Originality – This study advances the Theory of Planned Behavior (TPB) by modeling consumer behavior as a second-order construct and operationalizing Islamic marketing through the Halal Lifestyle Marketing Mix (HLMM). Focusing on MSMEs offers a novel perspective on how enterprises with typically weak brand identities can leverage the halal label as a market signal that shapes consumer intention.
Menilai Dampak CSR Menggunakan Metode SROI: Dari Pengeluaran ke Pengembalian Sosial Saifuloh, Nur Imam; Sutomo, Deni Anggreani; Nasution, Abdul Khoir
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat Universitas Ma Chung Vol. 5 No. 1 (2025): Prosiding SENAM 2025: Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas
Publisher : Ma Chung Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Corporate Social Responsibility (CSR) dikenal sebagai instrumen penting dalam membangun hubungan yang berkelanjutan antara perusahaan dan masyarakat. Namun, kesuksesan program CSR acap kali terbatas pada laporan naratif dan cenderung tidak terukur. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak sosial dari pelaksanaan program CSR pada PT Sumbawa Timur Mining (STM) dengan menggunakan pendekatan Social Return on Investment (SROI). Metode ini mampu mengukur nilai sosial, lingkungan, dan ekonomi dari sebuah program atau kegiatan, dengan cara mengubah manfaat non finansial menjadi nilai yang dapat diukur melalui mata uang. Penilaian dilakukan terhadap program partisipasi desa selama tahun 2022 – 2023, yang mencakup kegiatan irigasi pertanian, pembangunan jembatan desa, pemberian beasiswa pendidikan tinggi, pelatihan kewirausahaan perempuan, dan pembangunan fasilitas ibadah masyarakat adat. Data dikumpulkan dari Laporan Keberlanjutan Perusahaan dan Laporan Komunitas Lokal, kemudian dianalisis menggunakan pendekatan kuantitatif berbasis monetisasi nilai sosial. Hasil perhitungan menunjukkan rasio SROI sebesar 1:2,01 pada tahun 2022 dan 1:2,09 pada tahun 2023, yang berarti setiap Rp1 investasi sosial menghasilkan dampak sosial senilai lebih dari Rp2. Dampak tertinggi berasal dari bidang pendidikan dan kewirausahaan, diikuti oleh sektor irigasi, transportasi hasil pertanian, dan spiritualitas masyarakat. Pelibatan pemangku kepentingan dan pertimbangan nilai non finansial, SROI menjadi instrumen penting dalam memastikan bahwa program CSR benar-benar memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi komunitas sekitar. Kegiatan ini sekaligus membuktikan bahwa metode SROI dapat menjadi metode baru bagi perusahaan dalam merancang dan menyempurnakan program CSR agar lebih tepat sasaran, bernilai tambah, dan berkelanjutan bagi masyarakat.
Optimalisasi Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Administrasi Publik Untuk Meningkatkan Efesiensi Layanan Publik Hasbiah, Hasbiah; Prasodjo, Tunggul; Saifuloh, Nur Imam; Daud, Anshar; Awaluddin, Murtiadi
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 6 (2024): Journal of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i6.1690

Abstract

Pengabdian ini bertujuan meningkatkan efisiensi layanan publik di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Makassar melalui optimalisasi manajemen SDM dan teknologi OSS (Online Single Submission). Tantangan utamanya adalah rendahnya kompetensi SDM, resistensi terhadap teknologi baru, lambatnya proses perizinan, dan kurangnya evaluasi kinerja yang terukur. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi terkait kebijakan SDM dan pelayanan publik. Hasilnya, pelatihan terstruktur berhasil meningkatkan kompetensi pegawai, mempercepat perizinan, dan mengurangi resistensi terhadap teknologi. Sistem evaluasi kinerja berbasis target dan indikator meningkatkan produktivitas dan kualitas pelayanan. Koordinasi antarunit juga meningkat berkat teknologi digital yang mempercepat alur kerja dan komunikasi. Rekomendasi utama mencakup pentingnya pelatihan berkelanjutan, manajemen kinerja, dan strategi perubahan untuk mendukung transformasi digital. Pengabdian ini berkontribusi pada peningkatan pelayanan publik yang lebih responsif, cepat, dan transparan di sektor perizinan.