Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

UPAYA PENINGKATAN PENGETAHUAN KADER TIM PENDAMPING KELUARGA (TPK) DALAM PERCEPATAN PENURUNAN STUNTING DI KECAMATAN PASAR KOTA JAMBI Derniati, Neris; Fitriani, Fitriani; Siregar, Sri Astuti; Butar Butar, Marta; Gani, Abdul
Jurnal Salam Sehat Masyarakat (JSSM) Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Salam Sehat Masyarakat
Publisher : Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, FKIK Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jssm.v5i2.33979

Abstract

Stunting is the result of the interaction of various factors, namely insufficient food intake and increased nutritional needs. The purpose of this service activity is to improve the performance of the Family Assistance Team (TPK) cadres as the spearhead in efforts to accelerate stunting reduction in Telanaipura sub-district, Jambi City. This activity uses a qualitative approach related to optimizing the performance of the Family Assistance Team (TPK) cadres with counseling in an effort to accelerate stunting reduction. Overall, this intervention can accelerate the reduction of stunting in Pasar Sub-district, Jambi City. Improving the performance of the Family Support Team (TPK) administrators who foster families is expected to have a positive impact on efforts to reduce stunting in the Pasar District of Jambi City. This success can serve as an example for similar efforts in other areas experiencing stunting. The success of this activity shows the importance of careful planning, providing relevant and interactive materials, and effective follow-up. The experience of this activity will serve as a reference for future awareness activities, and is expected to make a major contribution to broader efforts to reduce stunting.
Calon Ayah Berdaya dan Bahagia: Cegah Depresi, Kecemasan, dan Stres Dalam Kehidupan Berkeluarga Fitri, Adelina; Putra, Ashar Nuzulul; Butar Butar, Marta; Rahim, Beny; Mekeama, Luri
BINAKES: Jurnal Pengabdian Kesehatan Masyarakat Vol 6 No 1 (2025): Jurnal Binakes
Publisher : Poltekkes Kemenkes Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35910/binakes.v6i1.1204

Abstract

Kesehatan mental ayah sering dianggap sebelah mata meskipun peran ayah sangat penting dalam keluarga dan tentunya juga memiliki risiko mengalami depresi, kecemasan, dan stres, terutama setelah kelahiran anak. Peran ayah lebih dari sekadar pencari nafkah. Kehadiran ayah dalam kehidupan keluarga mempengaruhi perkembangan anak dan keharmonisan keluarga. Pengabdian masyarakat ini berfokus pada mengedukasi mahasiswa laki-laki sebagai calon ayah untuk mempersiapkan menghadapi peran masa depan mereka. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesiapan calon ayah untuk mencegah depresi, kecemasan, dan stres dalam kehidupan keluarga. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk intervensi pendidikan yang diberikan kepada 21 mahasiswa laki-laki dari Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Jambi. Kegiatan ini menggunakan metode ceramah dan diskusi, dengan desain pre-test dan post-test untuk mengukur perubahan pengetahuan peserta. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan skor pengetahuan rata-rata peserta yang signifikan, yaitu dari 88,25 pada pre-test menjadi 94,29 pada post-test. Tes Wilcoxon mengkonfirmasi bahwa peningkatan ini signifikan secara statistik (p = 0,001), menunjukkan bahwa intervensi edukasi meningkatkan pengetahuan siswa laki-laki tentang peran ayah dalam keluarga. Pendidikan Calon Ayah Berdaya dan Bahagia secara signifikan meningkatkan pengetahuan dan kesiapan calon ayah dalam menghadapi peran sebagai seorang ayah di kemudian hari.
Hubungan Kondisi Fisik Lingkungan Rumah dengan Kejadian Tuberkulosis Paru di Indonesia (Analisis Data Survei Kesehatan Indonesia Tahun 2023) Oktavia, Sintia; Hidayati, Fajrina; Lesmana, Oka; Butar Butar, Marta
RIGGS: Journal of Artificial Intelligence and Digital Business Vol. 4 No. 4 (2026): November - January
Publisher : Prodi Bisnis Digital Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/riggs.v4i4.4109

Abstract

Tuberkulosis (TB) paru masih menjadi tantangan kesehatan utama di Indonesia, yang menempati posisi kedua dengan beban kasus tertinggi di dunia. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan kondisi fisik lingkungan rumah dan faktor host dengan kejadian TB paru melalui secondary data analysis Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023. Desain penelitian cross sectional diterapkan pada 877.531 rumah tangga yang memenuhi kriteria inklusi dan mewakili 38 provinsi di Indonesia. Analisis univariat, bivariat, dan multivariat dilakukan untuk mengevaluasi kontribusi faktor lingkungan seperti kepadatan hunian, jenis lantai, dinding, ventilasi, akses air minum, dan sanitasi, serta faktor host meliputi usia, jenis kelamin, pendidikan, riwayat kontak, dan keberadaan perokok dalam rumah tangga. Hasil menunjukkan prevalensi TB paru sebesar 0,3%. Analisis bivariat menemukan sebagian besar variabel lingkungan dan host memiliki hubungan signifikan dengan kejadian TB paru. Pada model multivariat, variabel yang tetap signifikan adalah usia, jenis kelamin, pendidikan, riwayat kontak TB, dan keberadaan perokok, dengan riwayat kontak menjadi faktor paling dominan dalam menentukan risiko TB. Model akhir mampu menjelaskan 47,9% variasi kejadian TB paru. Temuan ini menegaskan bahwa penularan TB tidak hanya dipengaruhi oleh karakteristik individu, tetapi juga oleh interaksi antara paparan langsung di dalam rumah dan kualitas lingkungan fisik hunian. Oleh karena itu, intervensi pencegahan harus mempertimbangkan pendekatan komprehensif yang mencakup perbaikan kondisi lingkungan, pengurangan faktor risiko dalam rumah tangga, serta penguatan deteksi dini pada individu dengan riwayat kontak.