Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Analisis Minat Mahasiswa Calon Guru terhadap Penguasaan Matematika dan Bahasa Inggris dalam Meningkatkan Kemampuan Literasi Panjaitan, Agnes Teresa; Manurung, Mayor M.H
Journal of Education Research Vol. 5 No. 4 (2024)
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/jer.v5i4.1731

Abstract

Mahasiswa calon guru matematika diharapkan dapat memahami matematika sejalan dengan kemampuan Bahasa inggris. Dengan menguasai matematika dan bahasa inggris, mahasiswa calon guru matematika mendapatkan kesempatan yang lebih luas dalam berkarir. Mahasiswa pendidikan matematika memiliki peluang yang besar untuk menjadi guru yang profesional dengan berbagai peluang karir yang ada. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat mahasiswa calon guru terhadap penguasaan matematika dan bahasa inggris dalam meningkatkan kemampuan literasi di Era digitalisasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif bertujuan untuk menggambarkan atau mendeskripsikan fenomena tertentu secara numerik berdasarkan data yang dikumpulkan. Hubungan minat mahasiswa calon guru terhadap penguasaan matematika dan bahasa Inggris serta kemampuan literasi diukur secara kuantitatif menggunakan instrumen seperti kuesioner atau angket. Uji korelasi Pearson menunjukkan Korelasi Gabungan sebesar 0.74 (Minat Matematika dan Bahasa Inggris) terhadap Kemampuan Literasi. Selain itu Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Calon Guru Terhadap Penguasaan Matematika Dan Bahasa Inggris adalah faktor internal dan faktor eksternal
SOSIALISASI PENGGUNAAN ALAT PERAGA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BAGI GURU DAN PESERTA DIDIK SMP NEGERI 1 SARMI Panjaitan, Agnes Teresa; Sirampun, Elsi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.35764

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil wawancara diketahui adanya keterbatasan penggunaan alat peraga bagi Guru Matematika di SMP Negeri 1 Sarmi. Hal ini menyebabkan kurangnya minat dan antusias peserta didik dalam mempelajari matematika. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dalam bentuk sosialisasi penggunaan alat peraga pembelajaran matematika untuk membantu guru dalam mengoptimalkan proses pembelajaran melalui penggunaan alat peraga sebagai sarana penjelasan materi sehingga mendorong minat dan motivasi belajar peserta didik terhadap mata pelajaran matematika. Dengan demikian dapat meningkatkan pemahaman pserta didik SMP Negeri 1 Sarmi tentang konsep-konsep dasar matematika melalui penggunaan alat peraga yang interaktif dan efektif. Adapun hasil pengabdian yang diperoleh yaitu 1) peningkatan pemahaman dan keterampilan guru, 2) Suasana kelas yang lebih interaktif dan menarik, 3) Peningkatan minat dan motivasi belajar siswa.
PENERAPAN MODEL GUIDED DISCOVERY BERBANTUAN PLAKAT PADA MATERI BILANGAN BERPANGKAT BASIS SAMA Panjaitan, Agnes Teresa; Tandililing, Pitriana; Sirampun, Elsi
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 4 (2024): Special Issue Vol. 7 No. 4 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i4.37197

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan model Guided Discovery Learning berbantuan Alat peraga Plakat pada materi Bilangan Berpangkat Basis Sama Di Kelas IX SMP Negeri 1 Sarmi Suasana pembelajaran yang terjadi di kelas sangat penting dalam menunjang pemahaman peserta didik. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar Keterlaksanaan model pembelajaran guided discovery learning berbantuan alat peraga plakat, lembar observasi peserta didik, dan tes individu. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dari observasi guru diperoleh kategori sangat baik, hasil observasi peserta didik diperoleh kategori sangat aktif. Selanjutnya tes individu juga menunjukkan nilai rata-rata 74,9 yang melampaui nilai KKM