Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

Peningkatan Keterampilan Literasi di Merauke: Program Baca-Tulis untuk Anak-Anak Pedesaan Yuwana, Rawuh Yuda
AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2024): AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : PT. Akselerasi Karya Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70210/ajpm.v2i1.84

Abstract

Program ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan literasi baca-tulis di kalangan anak-anak pedesaan di Merauke, yang masih mengalami kesenjangan akses terhadap pendidikan berkualitas. Melalui pendekatan partisipatif, program ini melibatkan guru, orang tua, dan komunitas lokal dalam pelaksanaan kegiatan literasi yang dirancang untuk menumbuhkan minat baca dan meningkatkan kemampuan menulis anak-anak. Kegiatan yang dilakukan mencakup penyediaan bahan bacaan yang relevan, pelatihan bagi para guru dan relawan, serta sesi membaca dan menulis yang interaktif. Hasil awal menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam keterampilan literasi anak-anak, serta meningkatnya kesadaran komunitas akan pentingnya pendidikan literasi. Program ini diharapkan dapat menjadi model yang berkelanjutan dan dapat direplikasi di daerah pedesaan lainnya di Indonesia.
Meningkatkan Literasi dan Numerasi Siswa Melalui Pendekatan Kreatif: Implementasi Program Kampus Mengajar di Distrik Okaba Yuwana, Rawuh Yuda
AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2024): AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : PT. Akselerasi Karya Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70210/ajpm.v2i3.99

Abstract

Program Kampus Mengajar Mandiri yang dilaksanakan di Distrik Okaba, Merauke, bertujuan untuk meningkatkan literasi dan numerasi siswa, serta memperbaiki administrasi sekolah melalui pendekatan kreatif dan pemanfaatan teknologi. Program ini menggunakan metode mixed methods dengan desain eksploratori-sekuensial, yang melibatkan tes diagnostik, wawancara, observasi partisipatif, dan kuesioner untuk mengumpulkan data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan literasi dan numerasi siswa, serta peningkatan efisiensi administrasi sekolah pasca intervensi. Selain itu, penerapan teknologi dalam administrasi sekolah dan pembelajaran berbasis kreatif terbukti meningkatkan motivasi siswa dan keterlibatan komunitas. Program ini berhasil menciptakan dampak positif pada kualitas pendidikan di daerah terpencil, meskipun menghadapi tantangan infrastruktur dan resistensi awal dari beberapa pihak. Keberlanjutan program membutuhkan penyediaan infrastruktur yang lebih memadai serta pendampingan berkelanjutan untuk guru dan tenaga administrasi.
Sinergi Teknologi dan Pertanian: Inovasi Pemasaran Digital di P4S Tranggulasi sebagai Model Penguatan Ekonomi Petani Lestari, Eko Binti; Yuwana, Rawuh Yuda
AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2024): AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : PT. Akselerasi Karya Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70210/ajpm.v2i3.128

Abstract

Transformasi digital dalam sektor pertanian merupakan kebutuhan mendesak untuk meningkatkan daya saing produk dan memperluas akses pasar bagi petani. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan unit pemasaran digital di Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S) Tranggulasi melalui pelatihan dan pendampingan berbasis partisipatif. Metode yang digunakan meliputi identifikasi kebutuhan, pelatihan digital marketing, pengembangan unit pemasaran, uji coba platform, dan monitoring keberlanjutan. Hasil menunjukkan bahwa terdapat peningkatan signifikan dalam literasi digital petani, terbentuknya unit pemasaran digital, serta munculnya kolaborasi baru antarpetani. Penyuluh pertanian memegang peran kunci dalam mendampingi proses digitalisasi ini. Temuan ini menunjukkan bahwa pendekatan kolaboratif dan kontekstual mampu menjadi model pemberdayaan pertanian yang adaptif terhadap era teknologi.
Mewujudkan Sekolah Islam Ramah Perbedaan: Edukasi Toleransi bagi Siswa Sekolah Dasar di Klaten Jannah, Iswara Wasundari Tamarul; Yuwana, Rawuh Yuda
AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2024): AKSELERASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : PT. Akselerasi Karya Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70210/ajpm.v2i2.129

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai toleransi kepada siswa sekolah dasar berbasis Islam di Kabupaten Klaten melalui pendekatan edukatif dan partisipatif. Kegiatan dilakukan di KUTAB IT Ibnu Abbas Klaten dengan tahapan meliputi identifikasi kebutuhan sekolah, pelatihan guru, edukasi siswa melalui cerita dan permainan, serta evaluasi partisipatif. Hasil menunjukkan bahwa guru mampu menginternalisasi konsep toleransi dalam Islam ke dalam praktik pembelajaran, dan siswa menunjukkan pemahaman terhadap keberagaman melalui karya dan perilaku. Program ini berhasil membangun fondasi sekolah Islam yang ramah terhadap perbedaan tanpa menghilangkan identitas keislaman. Temuan ini membuka peluang untuk replikasi program pada lembaga pendidikan dasar berbasis Islam lainnya.
Humour as a Reflection of Linguistic Intelligence in the Indonesian Language within the Islamic Cultural Context Yuwana, Rawuh Yuda
Sunan Kalijaga: International Journal of Islamic Civilization Vol. 7 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/skijic.v7i2.2972

Abstract

This study delves into the intricate interplay of humour, psycholinguistics, morphology, themes, rema, and language intelligence in the Indonesian language context. Employing a detailed analysis of seven humorous texts, the research dissects linguistic constructs that emphasize abrupt contextual shifts and cognitive disruptions as the core of Indonesian humour. By investigating the strategic use of themes and rhema, this study reveals how humour often arises from semantic illusions, morphological play, and phonological ambiguity that challenge the reader’s expectations. Through a psycholinguistic lens, it highlights the cognitive processes involved in humour comprehension, demonstrating the pivotal role of language intelligence in detecting and appreciating linguistic incongruities. Additionally, the study connects these humorous strategies to broader Islamic cultural values, such as adab (etiquette), ikhlas (sincerity), hikmah (wisdom), and amanah (moral responsibility), showing how humour reflects ethical communication embedded within Islamic civilisation. The research concludes that humour in Indonesian is a linguistic phenomenon and a reflection of cultural and spiritual intelligence, emphasising how language structure and religious values converge in crafting and appreciating comedic expression
Menanamkan Kesadaran Sanitasi Sejak Dini untuk Penguatan Karakter Siswa Orang Asli Papua (OAP) di Merauke Sri Ananda Pertiwi; Rawuh Yuda Yuwana; Ferry Irawan
Jurnal Pengabdian UNDIKMA Vol. 6 No. 4 (2025): November
Publisher : LPPM Universitas Pendidikan Mandalika (UNDIKMA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33394/jpu.v6i4.17772

Abstract

This community service program aims to foster sanitation awareness and strengthen character values among elementary school students of the Indigenous Papuan (OAP) community in Merauke, involving 80 students. The implementation method employed socialization and hands-on practice using a participatory approach. The intervention was carried out through daily routines monitored by classroom teachers and supported by visual demonstration-based education, direct practice, and daily agenda books. Evaluation instruments included observation sheets, tests, and interviews, which were analyzed descriptively. The results of this program showed an improvement in students’ understanding of sanitation, categorized as good, with an average score of 80 for the importance of sanitation, 75 for sanitation procedures, and 78 for the impact of sanitation. Furthermore, 81% of students consistently applied daily hygiene practices. Interviews with teachers and the principal confirmed that students had become more disciplined in maintaining personal cleanliness. Overall, this program demonstrated that consistent intervention significantly contributed to improving students’ sanitation awareness and healthy living behaviors.
Pengetahuan, Sikap dan Niat Mahasiswa D-III Kebidanan Yaleka Maro Sebagai Edukator Kesehatan Stunting Suradji, Febry Ramadhani; yuwana, rawuh yuda; tambaip, titus
Preventif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 15 No. 3 (2024): VOLUME 15 NO.3 TAHUN 2024
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/preventif.v15i3.1668

Abstract

Stunting adalah masalah kesehatan yang dipengaruhi oleh keadaan gizi ibu hamil yang berdampak pada kehidupan anak di kemudian hari sangat penting diketahui oleh calon tenaga kesehatan. Akademi Kebidanan Yaleka Maro, sebagai satu-satunya institusi kebidanan di Kabupaten Merauke, Papua Selatan, berperan penting dalam mengedukasi masyarakat tentang risiko stunting bagi anak. Jenis penelitian adalah kuantitatif deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan, sikap, dan niat mahasiswa D-III Kebidanan Akbid Yaleka Maro sebaagai edujkator Kesehatan stunting. Populasi adalah semua mahasiswa program studi D-III Kebidanan sebanyak 120 mahasiswa. Teknik sampling menggunakan simple random sampling dengan total 70 responden dan data dianalisis menggunakan SPSS dengan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan 58,6% mahasiwa memiliki pengetahuan yang cukup terkait stunting, sebanyak 54,3% memiliki sikap positif, dan 98,6% berniat untuk menjadi edukator kesehatan stunting. Hasil ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi bagi kampus untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait stunting agar dapat berpartisipasi dalam upaya penurunan angka stunting di papua Selatan.