Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

KAJIAN HUBUNGAN ANTARA STATUS EKONOMI, INFORMASI TENAGA KESEHATAN, DAN KESADARAN DETEKSI DINI KANKER SERVIKS Wulandari, Siswi; Darmining; Aminah, Siti
Jurnal Bidan Pintar Vol. 5 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : Universitas Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/jubitar.v6i1.5612

Abstract

Pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) digunakan untuk deteksi dini Human Papilloma Virus (HPV) pada leher rahim. Masalah yang dihadapi adalah rendahnya partisipasi wanita usia subur dalam pemeriksaan IVA. Data survei menunjukkan bahwa pada bulan Maret, sebanyak 145 (97%) wanita usia subur tidak melakukan pemeriksaan IVA. Tujuan penelitian ini adalah untuk menginvestigasi hubungan antara status ekonomi dan paparan informasi oleh tenaga kesehatan tentang deteksi dini kanker serviks dengan keikutsertaan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Campurejo. Konsep-konsep utama dalam penelitian ini adalah status ekonomi, paparan informasi, dan pemeriksaan IVA. Metode penelitian yang digunakan adalah inferensial, lapangan, cross-sectional, survei, eks post facto, analitik korelasional, dan primer. Populasi penelitian ini adalah wanita usia subur yang memenuhi kriteria inklusi. Sampel terdiri dari 56 responden yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan korelasi Spearman. Hasil analisis menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki status ekonomi rendah (50,0%), tidak mendapatkan paparan informasi dari tenaga kesehatan (60,7%), dan tidak mengikuti pemeriksaan IVA (71,4%). Upaya yang dilakukan termasuk penyuluhan kesehatan komprehensif dan meningkatkan kesadaran keluarga tentang pentingnya pemeriksaan IVA secara dini
PENGARUH PEMBERIAN TERAPI MUSIK TERHADAP TINGKAT NYERI PADA IBU NIFAS POST OPERASI SECTIO CAESAREA (SC) Sukowati, Anis; Utomo, Bram Mustiko; Barirah; Fistakul; Wulandari, Siswi
Jurnal Mahasiswa Kesehatan Vol. 4 No. 2 (2023): MARET 2023
Publisher : Universitas Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/jumakes.v4i2.4521

Abstract

Penyebab utama anemia kurang besi tampaknya adalah karena konsumsi zat besi yang tidak cukup dan absorbsi zat besi yang rendah dari pola makanan, memberikan tablet besi 60 mg/hari dan dilakukan penyuluhan gizi ibu hamil dan menyusui. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara konsumsi gizi seimbang dan usia dengan kejadian anemia gravidarum pada ibu hamil trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Kertosono Tahun 2022. Metode yang digunakan analitik korelasi. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil trimester III sebanyak 49 ibu hamil, dengan total sampling. Instrumen yang digunakan adalah Hb meter sahli dan angket yang berupa cheklist. Untuk mencari ada tidaknya hubungan antara konsumsi gizi seimbang dan usia dengan kejadian anemia pada ibu hamil (tribulan I dan tribulan III) menggunakan uji kolerasi Spearman Rank (Rho). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang kuat dengan arah hubungan positif (+) antara konsumsi gizi seimbang dengan kejadian anemia gravidarum pada ibu hamil trimester III dan ada hubungan yang kuat dengan arah hubungan positif (+) antara usia dengan kejadian anemia gravidarum pada ibu hamil trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Kertosono Tahun 2022. Responden diharapkan dapat memahami tentang Anemia serta berupaya untuk meningkatkan kesehatan selama hamil untuk menunjang terjaminya kesehatan ibu terutama kesehatan bayi.
HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU POST PARTUM TENTANG PENTINGNYA KOLOSTRUM DENGAN MINAT IBU UNTUK MEMBERIKAN KOLOSTRUM Kartini; Afifi, Dwi Nur; widhi, agung nugroho; Wulandari, Siswi
Jurnal Mahasiswa Kesehatan Vol. 4 No. 2 (2023): MARET 2023
Publisher : Universitas Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/jumakes.v4i2.4522

Abstract

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU POST PARTUM TENTANG PENTINGNYA KOLOSTRUM DENGAN MINAT IBU UNTUK MEMBERIKAN KOLOSTRUM
Screening Pemeriksaan Kesehatan Neurosirkulasi Pada Lansia Dengan Riwayat Demensia di Kelurahan Bujel Kota Kediri Ramayanti, Eva Dwi; Wulandari, Siswi; Susmiati, Susmiati
BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jb.v6i1.11677

Abstract

Lansia merupakan seseorang yang akan mengalami proses degeratif. Mereka akan mengalami penuruna pada seluruh fungsi tubuh termasuk sistem persarafanya. Seringkali lansia yang mulai mengalami defisit neurologi akan menjadi pikun. sehingga kesulitan dalam memnuhi aktiviats sehari-hari. Diperlukan upaya untuk deteksi dini dan pencegahan demensia lebih lanjut pada lansia khususnya di desa Bujel Kota kediri. Diperlukan pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat untuk melakukan screening pemeriksaan kesehatan neurosirkulasi pada lansia. Baksos ini terdiri dari edukasi kesehatan tentang demensia dan pemeriksaan kesehatan yang meliputi antopometri, tanda vital, pemeriksaan darah perifer serta uji kesehatan mental dan psikologi dengan menggunkan instrumen DASS dan MMSE. Hasil dari baksos di dapatkan lansia mendapat tambahan pengetahuan dari baksos. Kondisi kesehatan fisik, mental dan psikologi diperiksa dan didokumentasikan dalam kitir hasil pemeriksaan. Dimana selanjutnya kitir tersebut untuk menjadi bahan rujukan dalam pemeriksaan lebih lanjut di Puskesmas dan RS. Terdapat beberapa temuan lansai dengan kondisi gangguan mental dan psikologi seperti cemas dan depresi. Sedangkan yang lain ada temuan lansai dengan hipertensi stage 2 dan peningkatan gula darah. Baksos berjalan lancar sesuai dengan kontrak ekgiatan. Dan warga masyarakat khsusunya lansia di Desa Bujel merasa sangat terbantu dengan kegiatan pengabmas ini
Aplikasi Model Pembelajaran Science, Technology, Engineering and Mathematics (STEM) Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas 10 di SMK As-Syafiiyah Ningtyas, Septiana Ika; Oktaviana, Rully Noor; Wulandari, Siswi
Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma Vol 5 No 3 (2024): Jurnal Abdimas Kartika Wijaya Kusuma
Publisher : LPPM Universitas Jenderal Achmad Yani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26874/jakw.v5i3.531

Abstract

Model pembelajaran Science, Technology, Engineering and Mathematics atau disingkat STEM, sedang dipopulerkan saat ini sebagai penunjang bagi pembelajaran pada Kurikulum Merdeka. Model pembelajaran STEM ini menggabungkan beberapa metode guna untuk membekali peserta didik dengan kesiapan kreativitas, inovasi yang diperlukan untuk mendukung pembelajaran berbasis proyek yang saat ini diterapkan oleh semua instansi pendidikan. Penerapan pembelajaran berbasis proyek yang belum sepenuhnya merata di seluruh Indonesia menyebabkan banyak sekolah yang masih menggunakan Kurikulum 2013 dalam melaksanakan proses belajar mengajar, karena siswa dan guru masih belum sepenuhnya memahami konsep pembelajaran berbasis proyek tersebut. Model pembelajaran STEM digunakan untuk menjembatani masuk dan diterimanya pembelajaran berbasis proyek untuk diaplikasikan pada siswa sehingga siswa tidak secara langsung dijejali oleh berbagai proyek yang ditugaskan melainkan secara bertahap memahami makna pembelajaran berbasis proyek melalui model STEM ini pada mata pelajaran Ekonomi.
Peran Remaja dalam Mengurangi Risiko Penyakit Tidak Menular melalui Kebiasaan Sehat di Sekolah Liana Wafiq Nabilatun Nadya; Vivitri Yulinda; Selviana Ningsi Mose; Siswi Wulandari; Bram Mustiko Utomo
Jurnal Igakerta Vol. 2 No. 1 (2025): Jurnal Inovasi Gagasan Abdimas dan Kuliah Kerja Nyata
Publisher : IGAKERTA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70234/z2kqtg48

Abstract

Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti hipertensi, diabetes, dan obesitas semakin meningkat di kalangan remaja akibat pola hidup yang tidak sehat, termasuk kurangnya aktivitas fisik, pola makan tidak seimbang, dan stres akademik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman remaja mengenai pencegahan PTM melalui senam sehat, edukasi gizi, dan manajemen stres. Kegiatan ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kandat pada 12-13 Maret 2025 dengan melibatkan 90 peserta. Metode yang digunakan meliputi penyuluhan interaktif, praktik senam sehat, dan diskusi kelompok. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta tentang PTM sebesar 82%, peningkatan partisipasi dalam aktivitas fisik sebesar 72%, serta peningkatan kesadaran terhadap pola makan sehat dan manajemen stres. Kegiatan ini berhasil memberikan dampak positif bagi peserta dalam membentuk kebiasaan hidup sehat guna mencegah PTM di kalangan remaja.
Effect of Water Decoction of the Crown of God Fruit on the Reduction of Blood Pressure Siswi Wulandari; Bram Mustiko; Putri Erika Kulistiyani; Pria Salsabila Ambar
Journal of Global Research in Public Health Vol. 6 No. 2 (2021): December
Publisher : Universitas STRADA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30994/jgrph.v6i2.354

Abstract

Background: Hypertension is a disease that often appears in developing countries such as Indonesia. A person is said to be hypertensive and at risk of health problems if after several measurements. The purpose of the study was to analyze the effect of boiling water on the decline of blood pressure in menopausal women with hypertension in Kediri City. Methods: This research is a pre design experiment, with a type of pre experimental type one group pre post test design. Sampling techniques using purposive sampling. With a population of 68 people and a sample used numbering 16 respondents. Data collection using observation sheets and research materials namely tensimeters. Results: In normality tests using Shapiro wilk blood pressure before and after being given boiling water of the mahkota dewa fruit obtained p value 0.03 and 0.41 while diastolic blood pressure before and after being given boiling water of the mahkota dewa fruit obtained p value 0.00 and 0.01. The results of data analysis using wilcoxon signed rank statistical test were obtained p-value result 0.00 with α level (0.05). Conclusion: The results showed there was an effect of boiling water of the mahkota dewa fruit on the decrease in blood pressure in menopausal women with hypertension. Researchers hope to increase the knowledge, skills of respondents as well as utilize the fruit in handling and treating hypertension.
Pelatihan Keterampilan Bagi Warga Kampung Mantarena Kelurahan Panaragan untuk Peningkatan Pendapatan melalui Keanekaragaman Produk Olahan Talas: Skills Training for Residents of Mantarena Village, Panaragan Village for Income Enhancement through Diversity Taro Processed Products Gayatri, Askardiya Mirza; Wulandari, Siswi; Oktaviana, Rully Noor; Mulyani, Deta; Hartati, Septia Tri
Jurnal Abdimas Le Mujtamak Vol. 5 No. 1 (2025): Le MUJTAMAK 2025: Januari - Juni
Publisher : Universitas Islam Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46257/jal.v5i1.1187

Abstract

Kampung Mantarena, Kelurahan Panaragan, memiliki potensi besar untuk mengembangkan usaha berbasis sumber daya lokal, khususnya talas yang identik dengan Kota Bogor. Namun, permasalahan yang dihadapi warga, terutama ibu-ibu, adalah kurangnya keterampilan, inovasi produk, dan kepercayaan diri untuk memulai usaha. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan warga melalui pelatihan keterampilan membuat produk olahan talas yang beragam, seperti sayur lodeh talas, sate talas, talas aroma, kolak talas, siomay talas, talas mustofa, dan bakwan talas. Metode yang digunakan meliputi pemberian pengetahuan kewirausahaan, pelatihan praktik produksi, serta pemasaran produk melalui media sosial seperti WhatsApp dan Instagram.  Hasil dari program ini berupa peningkatan pengetahuan, peningkatan keterampilan, dan peningkatan pendapatan. Peningkatan pendapatan dapat dilakukan melalui berbagai cara, seperti peningkatan produksi, peningkatan kualitas produk, dan diversifikasi produk. Tujuan penulisan artikel ilmiah ini adalah untuk  menyajikan metode, tahapan, dan pendekatan yang digunakan dalam program pelatihan, serta menganalisis dampaknya terhadap peningkatan keterampilan, kepercayaan diri, dan pendapatan warga melalui diversifikasi produk olahan talas.
Optimalisasi Edukasi Skrining HIV Pada Ibu Hamil Dengan Media Video Wulandari, Siswi; Viridula, Erike Yunicha; Purnani, Weni Tri
BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 6 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jb.v6i2.13204

Abstract

HIV tetap menjadi permasalahan kesehatan global yang signifikan, terutama bagi ibu hamil dan janinnya. Skrining dini selama kehamilan sangat penting untuk mencegah penularan HIV dari ibu ke anak. Namun, kesadaran dan kesediaan ibu hamil untuk menjalani skrining HIV masih rendah di banyak komunitas. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran ibu hamil tentang skrining HIV melalui edukasi berbasis video di Desa Ngadiluwih. Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan September hingga Oktober 2024, melibatkan 35 ibu hamil dari trimester pertama, kedua, dan ketiga yang dibagi menjadi tujuh kelompok untuk memastikan penyebaran informasi yang efektif. Pre-test dan post-test dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas intervensi. Hasil menunjukkan peningkatan skor pengetahuan sebesar 40%, dan jumlah peserta yang bersedia menjalani skrining HIV meningkat dari 14 menjadi 30 orang. Edukasi berbasis video terbukti sebagai metode yang efektif dalam menyampaikan informasi kesehatan secara menarik dan mudah diakses. Meskipun terdapat keterbatasan infrastruktur dan variasi tingkat pendidikan, program ini berhasil meningkatkan kesadaran dan sikap peserta. Inisiatif mendatang perlu memperluas program ke daerah lain serta mengintegrasikan alat pembelajaran digital tambahan untuk meningkatkan aksesibilitas dan dampak jangka panjang
Deteksi Dini Neurophati Pada Lansia di Komunitas Ramayanti, Eva Dwi; Wulandari, Siswi; Susmiati, Susmiati
BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jb.v6i3.13634

Abstract

Lansia merupakan seseorang yang mengalami proses degeratif. Penurunan fungsi tubuh salah satunya pada fungsi sistem neurosirkulasi. Kondisi ini menyebabkan munculnya neuropati pada seseorang yang sudah masuk dalam proses degeratif. .penurunan fungsi neuroendokrin menyebabkan lansia rentan mengalami berbagai masalah kesehatan seperti stroke dan diabetes mellitus. Untuk itu diperlukan upaya untuk melakukan deteksi dini dari neuropati pada lansia. Di wialayah kerja Puskesmas Sukorame Kota kediri jumlah lansia terbnayak salah satunya berada di kelurahan Bujel. Ditemukan banyak kasus lansia dengan DM tipe 2 dan stroke. Diperlukan kegiatan baksos untuk mendeteksi secara dini munculnya neuropati pada lansai di keluarahan bujel Kota Kediri. Detekssi dini neuropati yang dilakukan berupa pemeriksaan monofilamen, pengambilan gula darah dan pengukuran ABI. Selain pemeriksaan itu juga dilakukan pemeriksaan TTV dan antopomteri pada lansai. Peserta baksos juga mendapatkan edukasi berupa penyuluhan kesehatan tentang pencegahan dan penanganan neuropati pada lansia di desa. Hasil dari baksos kondisi neuropati lansia terdeteksi.hasil disamapikan ke lansai dalam bentuk kitir. Dari hasil penyuluhan terdapat peningkatan pengetahuan lansia dan keluarga tentang kesehatan sistem neurosirkulasi. riwayat kesehatan nuerosirkulasi terukur dengan baik.hasil dari pemeriksaan kesehatan disampaikan ke peserta untuk menjadi bahan rujukan.