cover
Contact Name
Soni
Contact Email
soni@umri.ac.id
Phone
+6281268059209
Journal Mail Official
pengabdianumri@umri.ac.id
Editorial Address
Jl. Tuanku Tambusai, Delima, Kec. Tampan, Kota Pekanbaru, Riau 28290
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI
ISSN : 25500198     EISSN : 27453782     DOI : https://doi.org/10.37859/jpumri.v4i1
Pengabdian Untuk Mu negeRI merupakan jurnal diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) sebagai media untuk mempubikasikan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Dosen-Dosen dan juga mahasiswa sebagai bentuk manifestasi Tri Darma Perguruan Tinggi. Jurnal Pengabdian Untuk Mu negeRI terbit 3 kali setahun pada Bulan Mei, Agustus dan November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 30 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI" : 30 Documents clear
PKM Pencegahan Pernikahan Usia Dini Pada Siswa SMAN 1 Kampar Novchi, Raja Widya; Hanafi, Khusnul; Pebriniko, Puti; Haris, Aidil; Amalia, Asrinda; Almannur, Almannur; Arlizon, Raja
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2696

Abstract

Pusat Kajian Gender dan Seksualitas Universitas Indonesia mengungkapkan bahwa angka pernikahan di bawah umur di Indonesia tergolong cukup tinggi yaitu peringkat kedua teratas di Kawasan Asia Tenggara. Kondisi seperti ini terjadi di Kabupaten Kampar tepatnya di Kelurahan Air Tiris Kecamatan Kampar. Wilayah ini adalah daerah yang cukup padat penduduk dengan berbagai fenomena sosial terjadi ddalamnya, salah satunya adalah pernikahan dini. Dari data perceraian dari Pengadilan Agama Bangkinang, Kabupaten Kampar menyebutkan terdapat 70% kasus perceraian, terlebih pada masa covid-19 ini dan penggugat didominasi oleh istri. Apabila permasalahan ini dibiarkan akan memunculkan berbagai permasalahan seperti aspek psikologis remaja, perekononian, masa depan, kesehatan, dan terjadinya ledakan jumlah penduduk. Pelaksanaan kegiatan berlangsung dari tanggal 10-11 oktober 2020 dengan peserta 30 orang. Bentuk pemecahan permasalahan dilakukan menggunakan sosialisasi, penyuluhan, peningkatan pengetahuan, peningkatan soft skill, pendampingan, monitoring dan evaluasi. Berdasarkan hasil evaluasi, pengamatan dan tanggapan langsung dari peserta, kegiatan pengabdian ini cukup berhasil mengingat adanya peningkatan pemahaman mengenai materi yang disampaikan. Partisipasi dan tanggapan dari peserta juga sangat baik, terlihat dari banyaknya tanggapan dan pertanyaan yang diajukan, termasuk dilihat dari jumlah banyaknya jumlah peserta, keaktifan, dan diskusi
Pengelolaan Sampah Plastik Domestik Menjadi Wadah Media Tanam Sayuran Irma, Wirdati; Siregar, Sri Hilma; Murialti, Neng
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2698

Abstract

Limbah plastic domestic yang dihasilkan dimasa pandemic Covid-19 saat ini semakin meningat. Meningkatnya limbah plastic karena kebiasaan baru yang harus diterapkan selama Covid-19. Kebiasaan baru dengan tetap tinggal di rumah, bekerja di rumah, dan hampir semua kegiatan hanya dilakukan di rumah. Tujuan dilaksanakannya pengabdian ini adalah untuk meningkatkan/ ketrampilan / soft skill masyarakat kurang produktif/non-produktif (recycle limbah plastik), meningkatkan penerapan IPTEK dalam pengolahan limbah plastic, dan membantu memenuhi kelentingan keluarga dalam kebutuhan pangan penduduk desa pada kondisi Pandemik Covid 19. Metode yang dilakukan adalah ceramah-penyuluhan, tanya jawab, pelatihan shoft skill. Hasil dari pengabdian ini adalah sebanyak 30 ibu-ibu di RT 01 RW 02 Desa Tarai Bangun Kecamatan Tambang mendapatkan keterampilan/soft skill untuk mendaur ulang limbah plastic, dapat menerapkan IPTEK dalam pengelolaan limbah plastic, dan membantu memenuhi kebutuhan sayur sehari-harinya dimasa pandemic Covid-19.
Optimalisasi Sistem Absensi Online Pada Lembaga Pendidikan Privat Panggil Guru Pekanbaru Herlandy, Pratama Benny; Vitriani; Effendi, Noverta; Anggraini, Lusi
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2702

Abstract

Panggil Guru (PAGU) merupakan salah satu lembaga bimbingan beljar yang terdapat di Kota Pekanbaru yang melayani jasa belajar privat dan kelompok yang masih menerapkan sistem manajemen operasional dan pembelajaran yang bersifat konvensional. Mulai dari kegiatan pendaftaran, penjadwalan, pembayaran dan pelaksanaan pembelajaran serta penilaian hasil belajar bersifat konvensional tanpa memiliki sistem yang terpadu dan berbasis teknologi informasi. Penerapan sistem ini memberikan dampak terhadap tingginya biaya operasional yang diperlukan dan rendahnya minat peserta didik untuk belajar bersama PAGU. Selain pendampingan pengembangan sistem, kegiatan kemitraan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tutor di PAGU dalam mengembangkan materi pelajaran berbasis teknologi informasi dan meningkatkan kemampuan operasional administrator di PAGU untuk mengelola sistem terintegrasi berbasis teknologi informasi yang telah dikembangkan melaui pelatihan. Adapun target luaran yang ingin dicapai melalui kegiatan kemitraan ini adalah peningkatan pemberdayaan mitra dalam bidang manajemen, publikasi pada media massa cetak, dan dokumentasi program kemitraan yang dirangkum dalam bentuk video pelaksanaan kegiatan serta media promosi UMRI. Program kemitraan yang diusulkan terbagi atas 5 (lima) tahapan yaitu menjalin kerjasama, analisis kebutuhan dan perancangan, pengembangan sistem manajemen terintegerasi, pelatihan peningkatan kompetensi serta kegiatan evaluasi dan monitoring pelaksanaan progam kemitraan.
Program Pengembangan Produk Unggulan Daerah Perajin Rotan Di Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru Asrinda Amalia; Haris, Aidil; Rahmayanti, Sri; Hanafi, Khusnul; Novchi, Raja Widya
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2703

Abstract

Tujuan dilaksanakannya kegiaatan pengabdian ini adalah untuk melakukan pengembangan produk unggulan daerah perajin rotan di Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru melalui penerapan teknologi pemasaran berbasis digital.Para perajin rotan yang tergabung dalam koperasi Rotan Kencana mengeluhkan sulitnya perekonomian akibat pandemic ini.Para pengrajin sudah mulai mengeluhkan sulitnya dalam menggaji karyawan yang bekerja.Oleh karena itu diperlukan pendampingan secara intens agar perajin rotan mampu bangkit dari kondisi keterpurukan akibat wabah covid 19. Dari hasil observasi yang dilakukan oleh tim pengabdi pada hari Senin 27 Juli 2020, menemukan bahwa para perajin rotan mengalami defisit penjualan hingga 70% keatas. Hal ini menurut para pengrajin sangat membebani. Solusi yang ditawarkan melalui program pengabdian masyarakat ini adalah (1) membuat teknologi pemasaran berbasis online web marketing, sebagai promosi virtual untuk meningkatkan omset (2) metode partisipatif, penyuluhan, pendampingan dan pelatihan, sebagai peningkatan kemampuan manajemen dan pengelolaan anggota pengrajin rotan. Metode yang dilakukan pada program pengabdian masyarakat ini melalui pendekatan metode partisipatif, penyuluhan, pendampingan dan pelatihan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kelompok kopeasi Rotan Kencana dapat memanfaatkan teknologi berbasis teknologi digital sebagai wahana meningkatkan pendapatan di masa pandemic covid 19. Kata Kunci: Penerapan Teknologi Digital, Pemasaran, Perajin Rotan
Construct 2 dan Adobe Ilustrator Untuk Membuat Media Belajar Tajwid Berbasis Android Rian, Rahmad Al; Herlandy, Pratama Benny; Safitri, Ajeng; Novita, Nova; Syofiah, Raja Nurazmi
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2704

Abstract

Pandemi covid-19 menyebabkan penggunaan gadget mengalami peningkatan yang signifikan. Keadaaan ini menyebabkan aplikasi belanja online dan game online sangat diminati masyarakat. Game online mengalami perkembangan yang luar biasa dan terus menghasilkan variasi game online terbaru sehingga mampu menarik minat masyarakat untuk memainkan game – game tersebut dengan semakin menariknya fitur – fitur game yang dikembangkan oleh vendor dari game tersebut. Keadaan ini mampu semakin menarik minat para peserta didik untuk selalu memegang handphone dan memainkan game online tersebut disetiap kesempatan yang ada. Tajwid merupakan ilmu membaca Al Qur’an diajarkan langsung oleh para ustadz kepada siswa didalam ruang kelas melalui tulisan di papan tulis dan pelatihan pengucapan secara langsung di ruang kelas. Setelah selesai melakukan proses pembelajaran, para siswa pulang ke rumah masing – masing dan melakukan aktifitas keseharian lainnya seperti bermain game menggunakan gadget dan lain sebagainya. Keadaan ini tidak memberikan jaminan adanya pendampingan dari orang tua kepada anak untuk mengulang kembali pelajaran tajwid di rumah. Sehingga menyebabkan terjadinya ketidakberlanjutan proses pembelajaran di sekolah ke rumah. Keadaan ini membutuhkan guru yang mampu membuat media belajar. Media belajar tajwid tersebut menggunakan aplikasi construct 2 dan adobe ilustrator
Pelatihan Menulis Artikel Ilmiah dan Mengirimkannya ke Jurnal Ilmiah Subekti, Adaninggar Septi
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2724

Abstract

The community service activity was conducted in the form of online training on Zoom and Youtube platforms. The participants were 80 lecturers, teachers, and university students from 28 different institutions. It aimed to facilitate the participants to be able to improve the quality of their scientific articles and to submit their articles to ‘carefully chosen’ journals. It lasted for 100 minutes. There were six important points regarding how the quality of research articles could be maintained and improved. Firstly, the participants should do a lot of reading before writing. Secondly, they should have strong rationales of conducting their studies. Thirdly, they needed to use combination of descriptive and analytical expressions. Fourth, they should write or review only relevant literature in meaty way. Next, they should ensure that all of the in-text citations correspond to the references. Last but not least, they should implement ethical principles in research. Furthermore, regarding how the participants could choose which journal was ‘best’ for their articles, four important points were discussed: choosing a journal which ‘matched’ the quality of the article, choosing a journal with regular publication, adhering to the chosen journal’s template, and asking the journal editors about the duration of the review process.
E-Arsip untuk Sekolah Muhammadiyah Sebagai Upaya Dokumentasi Digital Pramono, Sri Winiarti; Supriyanto, Supriyanto; Ahdiani, Ulaya
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2788

Abstract

Bagi dunia pendidikan dokumentasi kearsipan sangat penting dikelola bagi sekolah. Hal ini karena merupakan kebutuhan saat diperlukan untuk pengambilan keputusan, penilaian dan sebagai data histori bagi sekolah. Dalam konsep kearsipan menurut Peraturan Arsip Nasional Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2018 bahwa secara konsep ada dua jenis arsip, yaitu arsip dinamis dan statis. Permasalahan yang dialami oleh suatu institusi adalah mengelola arsip dinamis karena perubahan arsip sedemikian cepatnya, sehingga membutuhkan pengelolaan khusus. Berkembangnya teknologi informasi memungkinkan instansi untuk mengelola kearsipan ini dengan baik. Sayangnya belum semua sekolah melakukan dokumentasi arsip secara digital, hal ini berdampak di masa mendatang ketika dokumen tersebut dibutuhkan kesulitan dalam mencari arsip tersebut padahal mendukung kinerja sekolah, misalnya dalam saat penilaian kinerja sekolah. Untuk itu dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan suatu kegiatan untuk memberikan webinar dalam pengelolaan kearsipan sekolah dengan memanfaat teknologi informasi berupa aplikasi elektronik Arsip. Manfaat kegiatan ini membantu pihak sekolah untuk dapat mengelola arsip sekolah dengan baik dan memberikan wawasan terkait pentingnya tata kelola dokumen bagi sekolah. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan cara akuisisi pengetahuan melalui Forum Group Discuss (FGD), pembuatan aplikasi E-Arsip dengan menerapkan konsep waterfall, memberikan pelatihan bagi guru-guru terkait E-Arsip dan melakukan pengukuran terhadap produk software yang dihasilkan.
Pembuatan Kompos Organik Dengan Penambahan Aktivator EM4 di Kelurahan Air Putih Suriyanti, Linda Hetri; Juniarti, Wiwin; Eclesia, Yohanes; Ramadhani, Helnora
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2874

Abstract

Kelurahan Air Putih khususnya Kampung KB (Kampung Berkualitas) hampir 50% dari sebagian warga adalah petani. Penumpukan sampah organik mengakibatkan Kampung KB terlihat kurang bersih terutama di sekitar rumah warga. Warga Kampung KB cenderung membakar sampah agar terlihat bersih, tetapi mereka tidak tahu ada banyak dampak yang akan timbul akibat pembakaran sampah. Kurangnya pengetahuan penyebab faktor utama. Warga tidak tahu bahwa mereka akan menyebabkan ISPA, polusi udara, dan bahaya bencana kebakaran. Jadi, cara mengatasinya dengan menjadikan sampah Rumah Tangga warga Kampung KB lebih bermanfaat dengan mengkomposkannya menjadi pupuk kompos. Pada penelitian ini, pembuatan pupuk kompos dilakukan dengan penambahan aktivator EM4. Pupuk kompos ini memberikan dampak positif bagi tanaman.
Pengelolaan Objek Wisata Desa Buluh Cina Untuk Meningkatkan Perekonomian Melalui Digital Marketing M Tazri; Rahmawati, Novia; Rahman, Muhammad Alief
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2931

Abstract

Desa Buluh Cina merupakan desa yang memiliki potensi objek wisata alam yang masih alami dan menarik. Potensi yang dapat dinikmati diantaranya adalah berbagai hutan alam yang masih alami, terdapat juga tujuh danau, yaitu Danau Tanjung Putus, Danau Baru, Danau Pinang Luar, Danau Pinang Dalam, Danau Tuok Tonga, Danau Tanjung Balam, dan Danau Rengas, terdapat juga objek memancing, Objek Perahu Wisata, dan Objek Naik Gajah. Namun potensi-potensi tersebut tidak dikelola secara maksimal, dikarenakan terkendala oleh adanya bencana alam dan kurangnya pengunjung yang berkunjung ke objek wisata tersebut. Oleh karena itu muncul inisiatif-inisiatif untuk mengoptimalkan kembali potensi desa BuluhCina menjadi desa yang kaya akan wisata dengan melakukan promosi melalui digital marketing. Dengan adanya promosi tersebut diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarkat melalui pemberdayaan sumber daya alam yang dikelola.
Pemberdayaan Ekonomi Desa Pagaruyung Dalam Upaya Optimalisasi Produksi Produk Olahan Nanas Serta Manajemen Limbah Pasca Produksi Fithry, Dwi Annisa; Vitriana, Nidya; M Nurdin
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 5 No. 2 (2021): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v5i2.2941

Abstract

Nanas merupakan salah satu tanaman buah yang banyak dibudidayakan di daerah tropis dan subtropis. Salah satu daerah di Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau dengan penghasil buah nanas yang banyak adalah Desa Pagaruyung. Petani nanas lansung menjualkan hasil panen mereka tanpa pengolahan, namun semenjak masa pandemi covid 19 memasarkan hasil panen nanas mulai sulit dipasarkan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara analisis dan survey lokasi mitra. Dengan pengabdian ini diharapkan para petani nanas Desa Pagaruyung dapat mengatasi cara pemasaran hasil panen nanas, sehingga dapat membangkitkan kembali perekonomian Desa Pagaruyung.

Page 1 of 3 | Total Record : 30